cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota adm. jakarta selatan,
Dki jakarta
INDONESIA
Articles 136 Documents
PENGARUH SUHU DAN LAMA AKTIFASI TERHADAP MUTU ARANG AKTIF DARI KAYU KELAPA. (Effects of Activation Temperature and Duration Time on the Quality of the Active Charcoal of Coconut Wood). Fahri Ferdinand Polii
Jurnal Industri Hasil Perkebunan Vol 12, No 2 (2017): Jurnal Industri Hasil Perkebunan Volume 12 No. 2 Desember 2017
Publisher : Balai Besar Industri Hasil Perkebunan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (333.366 KB) | DOI: 10.33104/jihp.v12i2.1672

Abstract

Active charcoal is charcoal created with the process of activation of animals, plants, minerals or waste containing carbon. Coconut is plantation crop, in which almost all parts of this plant are beneficial;especially the bottom part of old coconut trunks primarily utilized as construction material and the upper part is often simply dumped or made into fuel (firewood). To increase the added value of coconut wood (the tip) that has not been utilized optimally then this part is made into industrial products, namely active charcoal. This research aims to know effects of temperature and time of activation against the quality of the active charcoal of coconut wood raw material. This study used a factorial experiment design with activation temperature treatment each 700oC, 800oC and 900oC Each heating was conducted at three duration times i.e.1 hour, 2 hours and 3 hours. The results showed moisture content 0,19%-4.07%, volatile matter 6.01%-8.75%, ash content 3,87%-5.64%, absorption against iodium he activated charcoal adsorpsitive capacity on iodine (I2)was 544,16 mg/g-665,07mg/g and fixed carbon levels between 84.44%-88.22% and rendemen ranged from 71,69%-78,66%. The results showed that the optimum activation condition to acquire activated charcoal with the best quality was at 800oC for 3 hours durationKey words: active charcoal, coconut wood, carbon, charcoal, activationAbstrak. Arang aktif adalah arang yang dibuat dengan proses aktifasi dari hewan, tumbuh-tumbuhan, limbah ataupun mineral yang mengandung karbon. Tanaman kelapa merupakan tanaman perkebunan yang hampir semua bagian tumbuhan ini bermanfaat, khusus batang kelapa yang telah tua terutama bagian bawah dimanfaatkan sebagai bahan bangunan dan bagian atas sering hanya dibuang atau dijadikan bahan bakar (kayu bakar).Untuk meningkatkan nilai tambah kayu kelapa (bagian ujung) yang belum dimanfaatkan secara optimal, maka bagian ini dibuat menjadi produk industri yakni arang aktif. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh suhu dan waktu aktifasi terhadap mutu arang aktif dari bahan baku kayu kelapa.Penelitian ini menggunakan desain percobaan factorial dengan perlakuan suhu aktifasi masing-masing 700oC, 800oC dan 900oC dan waktu aktifasi 1 jam, 2 jam dan 3 jam. Hasil penelitian menunjukkan kadar air yakni 0,19%-4,07%, bagian yang hilang pada pemanasan 950oC yaitu 6,01%- 8,75%, kadar abu antara 3,87%-5,64%, daya serap terhadap iodium (I2) adalah 544,16mg/g-665,07mg/g dan kadar karbon aktif murni antara 84,44%-88,22% dan rendemen berkisar antara 71,69%-78,66%. Kondisi optimal arang aktif dari kayu kelapa sebagai absorben (penyerap) yakni perlakuan suhu aktifasi 800oC dan lama aktifasi 3 jam.Kata kunci: arang aktif, kayu kelapa, karbon, arang, aktifasi 
AKTIVITAS ANTIBAKTERI DARI FRAKSI ARTOCARPUS INTEGER (Thunb.) Merr. DENGAN METODE DIFUSI AGAR (Antibacterial Activity of Artocarpus Integer (thunb.) Merr. Fraction by Difusi Agar Method). Zakaria Zakaria; Nunuk Hariani Soekamto; Yana Maolana syah; Firdaus Firdaus
Jurnal Industri Hasil Perkebunan Vol 12, No 2 (2017): Jurnal Industri Hasil Perkebunan Volume 12 No. 2 Desember 2017
Publisher : Balai Besar Industri Hasil Perkebunan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (328.107 KB) | DOI: 10.33104/jihp.v12i2.1771

Abstract

 Artocarpus integer (Thunb.) Merr. (Cempedak) is a plant with a kind of Moraceae family that is widely cultivated in Luwu, South Sulawesi. Extraction and antibacterial bioactivity test of Artocarpus integer (Thunb.) Merr. Heartwood have been done. Preparation of heartwood conducted by shaved, dried, crushed and macerated with methanol to obtain a crude extract of methanol. The methanol extract then partitioned successively in n-hexane, chloroform and ethyl acetate to obtain the fraction of n-hexane, chloroform, ethyl acetate, and methanol. Antibacterial activity test using agar diffusion method on two types of gram-negative bacteria (E. coli and S. typhi) and two types of gram-positive bacteria (S. aureus and S. pneumonia) has been performed. The inhibition zone obtained on each fraction are the n-hexane fraction of 12.80 mm in the bacterium S. pneumonia, chloroform fractions of 13.80 mm in the bacterium S. pneumoniae, ethyl acetate fraction of 9.80 mm in bacteria    S. typhi, and the methanol fraction at 12.90 on S. pneumonia bacteria. The chloroform fraction has potential as antibacterial caused by the highest of inhibition ability toward S. pneumonia. Keywords: Antibacterial activity, Artocarpus integer (Thunb.) Merr., MoraceaeABSTRAK Artocarpus integer (Thunb.) Merr. (Cempedak) merupakan tanaman famili Moraceae yang banyak dibudidayakan di Luwu, Sulawesi Selatan. Ekstraksi dan uji bioaktivitas antibakteri kayu batang Artocarpus integer (Thunb.) Merr. telah dilakukan. Kayu batang diserut, dikeringkan, dihaluskan, dan dimaserasi dengan metanol hingga diperoleh ekstrak kasar metanol. Ekstrak metanol kemudian dipartisi berturut-turut dalam n-heksan, kloroform, dan etil asetat sehingga diperoleh fraksi n-heksan, kloroform, etil asetat, dan metanol. Uji aktivitas antibakteri dengan metode difusi agar menggunakan 2 bakteri gram negatif (E. coli dan S. typhi) dan 2 gram positif (S. aureus dan S. pneumonia). Zona hambat terbesar yang diperoleh masing-masing fraksi adalah fraksi n-heksan sebesar 12,80 mm pada bakteri S. pneumonia, fraksi kloroform sebesar 13,80 mm pada bakteri S. pneumonia, fraksi etil asetat sebesar 9,80 mm pada bakteri S. typhi, dan fraksi metanol sebesar 12,90 pada bakteri S. pneumonia. Fraksi kloroform berpotensi kuat sebagai antibakteri karena memiliki daya hambat terbesar terhadap S. pneumonia. Kata Kunci: Aktivitas Antibakteri, Artocarpus integer (Thunb.) Merr., Moraceae
EFFECT OF PROCESSING TECHNIQUES ON FLAVOUR AND CHARACTERISTICS OF COCOA PROCESSED AND CHOCOLATE PRODUCTS. (Pengaruh Cara Pengolahan Terhadap Citarasa dan Karakteristik Produk Olahan Kakao dan Cokelat) Agus Sudibyo
Jurnal Industri Hasil Perkebunan Vol 12, No 1 (2017): Jurnal Industri Hasil Perkebunan Volume 12 No. 1 Juni 2017
Publisher : Balai Besar Industri Hasil Perkebunan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (470.655 KB) | DOI: 10.33104/jihp.v12i1.2671

Abstract

Flavour is important factor and central to acceptability of cocoa products such as chocolate and contributes to determining the quality.  The quality of chocolate flavour is influence by several variable factors since in the stage of post-harvest treatments and handling till in manufacturing process. The aim of this paper was review and discuss all relevant studies in relation to cocoa beans and chocolate production, and identify their influence of processing techniques on flavour and characteristics of the cocoa processed products.  This information hopefully has potential benefits on the making process of a chocolate manufacture.Keywords: cocoa, processing technique, flavour, characteristic, chocolate.ABSTRAK. Citarasa merupakan salah satu faktor penting dan sebagai salah satu pusat penerimaan produk olahan kakao seperti cokelat dan berkontribusi dalam penetapan mutu. Mutu citarasa produk cokelat dipengaruhi oleh beberapa variabel faktor, sejak pada tahap penanganan pasca-panen hingga tahap proses pengolahan di pabrik. Tulisan ini disajikan bertujuan untuk mengulas dan membahas serta mendiskusikan semua hasil studi yang pernah dilakukan, yang berhubungan dengan biji kakao dan produksi cokelat serta mengidentifikasi pengaruh cara pengolahannya terhadap citarasa dan karaketeristik produk olahan kakao. Informasi ini diharapkan mempunyai potensi yang bermanfaat pada proses pengolahan kakao di pabrik cokelat.Kata kunci : kakao, cara pengolahan, citarasa, karakteristik, cokelat.
KARAKTERISTIK MUTU BIJI KAKAO (Theobroma cacao L) DENGAN PERLAKUAN WAKTU FERMENTASI BERDASAR SNI 2323-2008. (Quality Characteristics Of CocoaBeans (Theobroma cacao L) WithTime FermentationTreatment Based on ISO 2323-2008) Melia Ariyanti
Jurnal Industri Hasil Perkebunan Vol 12, No 1 (2017): Jurnal Industri Hasil Perkebunan Volume 12 No. 1 Juni 2017
Publisher : Balai Besar Industri Hasil Perkebunan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (366.108 KB) | DOI: 10.33104/jihp.v12i1.2757

Abstract

The aim of this research was to determine the quality of 5 and 6 days fermented cocoa beans in Belopa, LuwuDistrict, South Sulawesi by ISO 2323-2008. Raw materials used in the study was the cocoa beans from farmers in Batu Titik Village Batu Lappa subdistrict,Belopa, Luwu Districts. Cocoa beans fermented for 5 and 6 days dried in the sun, then analyzed in the laboratory testing BBIHP Makassar. Test parameters based on the quality requirements of ISO 2323-2008 cocoa beans include general conditions and special requirements. The results showedthat the cocoa bean fermentation for 5 and 6 days measuring 94 and 95 seeds per 100 grams, including class A. Based on the general requirements ISO 2323-2008, fermented cocoa beans 5 and 6 days not yet meet the quality requirements for water content, while the special requirements seeds not meet the quality requirements for the levels of impurities. Based on the special requirements, fermented cocoa beans 5 and 6 days of research result fromLuwu Districts including quality III. Keywords: cacao beans, fermentation, quality, ISO 2323-2008.ABSTRAK. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui mutu biji kakao yang difermentasi 5 dan 6 hari di Belopa, Kab. Luwu Sulawesi Selatan berdasarkan SNI 2323-2008. Bahan baku yang digunakan dalam penelitian adalah biji kakao dari petani di Dusun Batu Titik Desa Batu Lappa, Belopa Kab. Luwu. Biji kakao yang telah difermentasi selama 5 dan 6 hari kemudian dikeringkan dengan dijemur di bawah sinar matahari, selanjutnya dianalisa di Laboratorium Pengujian BBIHP Makassar. Parameter uji berdasarkan syarat mutu biji kakao SNI 2323-2008 meliputi syarat umum dan syarat khusus. Hasil penelitian menunjukkan bahwa biji kakao fermentasi 5 dan 6 hari berukuran 94 dan 95 biji per 100 gram, termasuk golongan A. Berdasarkan syarat umum SNI 2323-2008, biji kakao fermentasi 5 dan 6 hari belum memenuhi syarat mutu untuk kadar air, sedangkan syarat khusus biji belum memenuhi syarat mutu untuk kadar kotoran. Berdasar syarat khusus, biji kakao fermentasi 5 dan 6 hari hasil penelitian dari Kab. Luwu termasuk mutu III. Kata kunci: biji kakao,fermentasi, mutu, SNI 2323-2008.
PEMANFAATAN LIMBAH KULIT ARI BIJI KAKAO (Theobroma cacao L) SEBAGAI SUMBER ANTIBAKTERI Streptococcus mutans. (Utilization of Cocoa Beans Epidermis Waste (Theobroma cacao L) as Antibacterial Streptococcus mutans). Medan Yumas
Jurnal Industri Hasil Perkebunan Vol 12, No 2 (2017): Jurnal Industri Hasil Perkebunan Volume 12 No. 2 Desember 2017
Publisher : Balai Besar Industri Hasil Perkebunan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (378.298 KB) | DOI: 10.33104/jihp.v12i2.2764

Abstract

Epidermis of cocoa beans contain active compounds that are similar to the active compound in the cocoa pod husk. Epidermis of cocoa beans are suspected to contain active compounds such as  polyphenols, flavonoids, terpenoids/steroids, condensed or polymerized tannins such as catechins and anthocyanins. The bioactive compounds were known to have antibacterial properties on Streptococcus mutans types. The aim of this research were to produce natural active compounds from cocoa bean husk, which have antibacterial activity against Streptococcus mutans. Stages of the study consisted of powdering process of epidermis cocoa beans, extracting fat from epidermis cocoa beans powder, extracting of the antibacterial active compound, solvent evaporation of active compounds extracts from powdered cocoa beans husk, and testing of active compounds produced by Streptococcus mutans. Results showed that the minimum inhibitory concentration (MIC) of the cocoa bean husk extract againsts Streptococcus mutans on a half-day incubation period was 0.25% with an inhibitory diameter of 7.550 mm. While, a two- days incubation period was 0.25% with an inhibitory diameter of 9,900 mm and was bacteriostatic.Keywords: cocoa beans husk, maceration extraction, methanol, antibacterial, active components, Streptococcus mutans ABSTRAK. Kulit ari biji kakao mengandung senyawa aktif yang tidak berbeda jauh dengan kandungan senyawa aktif yang terdapat pada kulit buah kakao dan biji kakao itu sendiri. Kulit ari biji kakao diduga mengandung senyawa aktif polifenol, flavonoid, terpenoid/steroid, tanin terkondensasi atau terpolimerisasi seperti katekin dan antosianin. Senyawa-senyawa bioaktif tersebut diketahui memiliki sifat antibakteri jenis Streptococcus mutans.Tujuan penelitian ini adalah pemanfaatan kulit ari biji kakao sebagai sumber senyawa aktif yang memiliki aktivitas antibakteri terhadap bakteri Streptococcus mutans. Tahapan penelitian terdiri dari proses pembuatan bubuk kulit ari biji kakao, proses ekstraksi lemak dari bubuk kulit ari biji kakao, proses ekstraksi senyawa aktif antibakteri dari bubuk kulit ari biji kakao, proses penguapan pelarut ekstrak senyawa aktif dari bubuk kulit ari biji kakao, dan proses pengujian senyawa aktif yang dihasilkan terhadap Streptococcus mutans. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ekstrak limbah kulit ari biji kakao berpotensi sebagai senyawa aktif antibakteri terhadap Streptococcus mutans. Konsentrasi hambat minimum (KHM) ekstrak kulit ari biji kakao terhadap bakteri Streptococcus mutans pada masa inkubasi satu setengah hari adalah 0,25% dengan diameter hambatan sebesar 7,550 mm dan masa inkubasi dua hari adalah 0,25% dengan diameter hambatan sebesar  9,900 mm dan bersifat bakteriostatik.  Kata kunci : kulit ari biji kakao, ekstraksi maserasi, metanol, antibakteri, komponen aktif, Streptococcus mutans
PEMBUATAN ARANG CANGKANG KELAPA SAWIT DENGAN PROSES TOREFAKSI. (Preparation of Palm Kernel Shell Charcoal Using Torrefaction Method) Zainal Abidin Nasution; Harry Limbong
Jurnal Industri Hasil Perkebunan Vol 12, No 1 (2017): Jurnal Industri Hasil Perkebunan Volume 12 No. 1 Juni 2017
Publisher : Balai Besar Industri Hasil Perkebunan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (395.935 KB) | DOI: 10.33104/jihp.v12i1.2799

Abstract

Palm kernel shells are biomass resulted from photosynthesis of chlorophyls, working as solar cells that absorb sunlight energy, then converting carbon dioxide with water into a material containing carbon, hydrogen and oxygen. The material is in solid form and can be converted into coconut shell charcoal. In the implementation of this research, coconut shell charcoal is made by coconut shell torrefaction process. From the process of coconut shell  torrefaction,  the  average  auction  yield  is  38.20%  (the  last  temperature  of  the torrefaction process is 3480C, when the oil palm shells no longer smoke and the residence time is 105 minutes). Observation on the temperature and the residence time of coconut shell restriction on the smoke condition of the resulted palm oil charcoal shaping that occurs, as an indicator, it is known that the palm oil charcoal shaping process follows the typical graph of biomass stages with torrefaction process shown in Figure 1 as followed: heating stage, drying stage, post-drying stage, torrefaction stage and cooling stage.Keywords: palm kernel shells, torrefaction, palm kernel shells charcoalABSTRAK. Cangkang kelapa sawit merupakan biomassa yang terbentuk dari hasil fotosintetis butir-butir hijau daun, bekerja sebagai sel surya yang menyerap energi sinar matahari, kemudian mengkonversi karbon dioksida dengan air menjadi suatu material yang mengandung karbon, hidrogen dan oksigen. Material tersebut dalam bentuk padatan dan apabila dikonversi dapat menjadi arang cangkang kelapa sawit. Pada pelaksanaan penelitian ini, arang cangkang kelapa sawit dibuat dengan proses torefaksi cangkang kelapa sawit. Dari proses torefaksi cangkang kelapa sawit diperoleh rendemen pengarangan rata-rata adalah 38,20% (suhu terakhir   proses torefaksi adalah 3480C, pada saat cangkang kelapa sawit tidak lagi mengeluarkan asap dan waktu tinggal pengarangan adalah 105 menit). Dari hasil pengamatan temperatur dan waktu tinggal pengarangan cangkang kelapa sawit terhadap kondisi asap proses pengarangan cangkang sawit yang terjadi, sebagai indikator, diketahui bahwa proses pembentukan arang cangkang kelapa sawit mengikuti Grafik Tipikal Tahapan Pengarangan Biomassa Dengan Proses Torefaksi yang tertera pada Gambar 1, yaitu tahapan heating, tahapan drying, tahapan post drying, tahapan torrefaction dan tahapan cooling.Kata kunci: cangkang kelapa sawit, torefaksi, arang cangkang kelapa sawit, 
PENGARUH FORMULASI DAN ASAL BIJI KAKAO FERMENTASI TERHADAP MUTU DAN CITARASA DARK CHOCOLATE. (Effect of Formulation and Fermented Cocoa Beans Origin to Dark chocolate’s Quality and Flavour) Sitti Ramlah; Medan Yumas
Jurnal Industri Hasil Perkebunan Vol 12, No 1 (2017): Jurnal Industri Hasil Perkebunan Volume 12 No. 1 Juni 2017
Publisher : Balai Besar Industri Hasil Perkebunan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (378.375 KB) | DOI: 10.33104/jihp.v12i1.2806

Abstract

Research on the effect of formulation and fermented cocoa beans origin to dark chocolate’s quality and flavour has been done. This research aims to know how is the effect of formulation and fermented coco beans origin to the quality and flavours of resulted dark chocolate. This research used 2 (two) treatment . First treatment was origin of coco beans used on the research (A), in which : South Sulawesi (A1), West Sulawesi (A2), Central Sulawesi (A3), second treatment was formula quality of dark chocolate to be produced (B), in which medium quality (B1) and high quality  formula (B2). Testing parameter used were water moisture, fat content, sucrose content, FFA, fatty acid, amino acid, polyphenol, flavour, TPC and melting point. Research  result  can  be  concluded  that formulation  and  origin  of  fermented  cocoa  beans affecting quality and flavourof resulted dark chocolate in tenns of melting point, amino acids content, fatty acids, polyphenol content, and flavour score. Dark chocolate produced Central Sulawesi both for medium quality and high quality had higher polyphenol content compare to those from both South and West Sulawesi.Keywords : Cocoa beans, fermentation, dark chocolate, medium quality, high quality, flavour.ABSTRAK Penelitian Pengaruh Formulasi Dan Asal Biji Kakao Fermentasi Terhadap Mutu Dan Citarasa Dark Chocolate telah dilakukan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sejauh mana pengaruh formulasi da asal biji kakao fermentasi  terhadap mutu dan citarasa dark chocolate yang dihasilkan. Pada penelitian pembuatan Dark Chocolate menggunakan 2 (dua) perlakuan . Perlakuan pertama yaitu Asal Daerah (provinsi) biji kakao yang digunakan (A) yaitu ; Sulawesi Selatan (A1), Sulawesi Barat (A2), Sulawesi Tengah (A3), dan perlakuan ke dua adalah formula/kualitas Dark Chocolate yang akan di buat (B), yaitu Formula Kualitas sedang (B1), dan Formula Kualitas Tinggi (B2). Parameter uji yang digunakan adalah kadar air, kadar lemak, kadar gula, FFA, asam lemak, asam amino, polifenol, citarasa, ALT dan titik leleh. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa formulasi dan asal biji kakao fermentasi mempengaruhi mutu dan citarasa dark chocolate yang dihasilkan terutama dari segi  titik leleh, kadar asam amino, asam lemak, kadar polifenol dan nilai citarasa. Dark chocolate yang dihasilkan  dari kakao  asal  Sulawesi  tengah  baik    kualitas  sedang  maupun  kualitas  tinggi memiliki kandungan polifenol tertinggi dibanding dark chocolate dari Sulawesi Selatan dan Sulawesi Barat.Kata Kunci : Biji kakao, fermentasi, dark chocolate, kualitas sedang, kualitas tinggi, mutu, citarasa.
FORMULASI MINUMAN INSTAN COKELAT SEBAGAI MINUMAN IMUNOMODULATOR. (Formulation of Instant Chocolate Drinks as Immunomodulator Drinks) Rosniati Kasim; Muh Ruslan Yunus; Kalsum Kalsum
Jurnal Industri Hasil Perkebunan Vol 12, No 1 (2017): Jurnal Industri Hasil Perkebunan Volume 12 No. 1 Juni 2017
Publisher : Balai Besar Industri Hasil Perkebunan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (503.767 KB) | DOI: 10.33104/jihp.v12i1.2826

Abstract

Instant chocolate drinks,  as  immunomodulator  drinks,  were  developed from the instant chocolate - ginger drink of Rosniati, as a functional drink (2011). Drinks were  formulated from  55 % sucrose, 30 %  cocoa  powder (processed from non – fermented and non roasted cocoa beans), and 15 % non – dairy creamer, in (w/w), as A formula, and the other from 55 % sucrose, 30 % cocoa  powder (processd from non – fermented and non – roasted cocoa beans), and 15 % instant soy powder, in (w/w), as B formula. Preparation of drinks also used co-crystallization technique. Of the two formulas, the B formula (combination of cocoa powder and instant soy powder), in the in-vivo tests, showed better in immunomodulation effects. Indeed, at a dose of 39 (mg/kg of mice weight), the B formula had non specific immune response with phagocytic index of 2.042 (strong), primary antibody titer of 1 : 384 and secondary antibody titer of 1 : 768, as humoral immune response, and IFN- γ of 1,436,360.14 (pmol) and IL-2 of 941.30 (pmol), as cellular immune response, all above the control drink values.Key words: instant chocolate drink, immunomodulator, non-fermented, non-roasted cocoa beans, instant soy powder .Abstrak. Minuman instan cokelat sebagai minuman imunomodulator, dikembangkan dari minuman cokelat-jahe instan dari Rosniati, sebagai minuman fungsional (2011). Minuman imunomodulator diformulasi dari bubuk kakao 30% (diolah dari biji kakao tanpa fermentasi dan tanpa sangrai), gula sukrosa 55%, dan non-dairy creamer 15% (b/b), sebagai formula A, dan dari bubuk kakao 30% (diolah dari biji kakao tanpa fermentasi dan tanpa sangrai, gula sukrosa 55%, dan bubuk kedelai instan15% (b/b), sebagai formula B. Penyiapan produk minuman ini juga menggunakan teknik ko- kristalisasi. Dari kedua formula minuman imunomodukator, formula B (kombinasi bubuk kakao dengan bubuk instan kedelai) memberikan efek imunomodulasi yang lebih tinggi. Bahkan pada pemberian dosis 39 (mg/kg berat mencit), secara in vivo, menghasilkan respon imun non spesifik dengan indeks fagositik 2,042 (kuat), titer antibodi primer 1:384 dan titer antibodi sekunder 1:768, sebagai respon imun humoral, dan IFN-γ sebesar.436.60,14 (pmol) dan IL-2 sebesar 941,30 (pmol), sebagai respon imun selular, yang semuanya berada diatas nilai kontrol.Kata kunci: minuman cokelat instan, imunomodulator, biji kakao tanpa fermentasi dan tanpa sangrai, bubuk kedelai instan.
Grading Warna Daun Tembakau Bawah Naungan menggunakan Jaringan Saraf Tiruan Aneke Rintiasti; Ikhwan Krisnadi
Jurnal Industri Hasil Perkebunan Vol 12, No 1 (2017): Jurnal Industri Hasil Perkebunan Volume 12 No. 1 Juni 2017
Publisher : Balai Besar Industri Hasil Perkebunan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1350.134 KB) | DOI: 10.33104/jihp.v12i1.2847

Abstract

Various cigars, which are present in the community among the elite and prestigious venues, the raw material is a Java Tabak cigars, tobacco from Java, especially Klaten and Jember. Recent years, the availability of labor more difficult with increasing costs skyrocketing, so it must start leading to mechanization. The purpose of this research was to Generate Design of Tobacco Leaf Analysis Applications, Getting Segmentation Model for pixel readout from tobacco leaves, Generate classification models that can be used for the separation of tobacco leaves which is expected to ease the process of evaluation and classification of color in the first sorting Tobacco leaves. Tobacco Leaf used is The Under Shade Tobacco leaf (TBN) consisted of five classes, namely the color Blue / Green (B), Yellow (K), Yellow Sprayed (KV), Red (M), Red Sprayed (MV). Before analyzed the leaves image photographed using a cabinet that unaffected the outside light. TBN leaf image is then analyzed using the RGB model and models HSV, RGB image of the model  is  analyzed using the characteristic leaf color values, The image of leaf TBN that meets the characteristics become an input of Bakcpropagation Neural Networks with the target are 5 color grade which converted into a binary form. The research resulted Segmentation Model for pixel readout TBN tobacco leaves using RGB models, classification model that can be used for the classification of TBN leaves use Neural Network Back Training RGB with an error value = 8.7%.”keywords : besuki tobacco, shaded tobacco, image processingABSTRAK Aneka cerutu, yang hadir di kalangan komunitas elit dan tempat-tempat yang prestisius, bahan bakunya adalah Java Tabak Cerutu, tembakau asal Jawa, khususnya Klaten dan Jember. Beberapa tahun belakangan ini, ketersediaan tenaga kerja semakin sulit den gan biaya yang semakin meroket, sehingga harus mulai mengarah ke mekanisasi. Tujuan Penelitian ini adalah menghasilkan Rancang Bangun Aplikasi Analisa Daun Tembakau, mendapatkan Model Segmentasi untuk pembacaan piksel daun tembakau, menghasilkan Model Klasifikasi yang dapat digunakan untuk Pemisahan daun tembakau,sehingga diharapkan dapat mempermudah proses evaluasi dan klasifikasi warna pada Sortasi I daun Tembakau. Daun Tembakau yang digunakan adalah Daun Tembakau Bawah Naungan (TBN) jenis besuki terdiri dari 5 kelas warna yaitu Biru / Hijau (B), Kuning (K), Kuning Tidak Merata (KV), Merah (M), Merah Tidak Merata (MV). Sebelum dianalisa citra daun difoto menggunakan cabinet yang tidak terpengaruh cahaya luar. Citra daun TBN tersebut kemudian dianalisa menggunakan model RGB, dari model RGB citra daun dianalisa menggunakan karakteristik nilai warna, citra daun TBN yang memenuhi karakteristik menjadi masukan Jaringan Saraf Tiruan Bakcpropagation dengan target 5 kelas warna yang sudah diubah menjadi bentuk biner. Penelitian menghasilkan Model Segmentasi untuk pembacaan piksel daun tembakau TBN menggunakan model RGB, Model Klasifikasi yang dapat digunakan untuk klasifikasi daun TBN menggunakan Neural Network Back PropagationTraining RGB dengan nilai error = 8.7%.Kata Kunci : tembakau besuki, tembakau bawah naungan, pengolahan citra 
Pengaruh Penanganan Pascapanen Terhadap Mutu dan Keamanan Pangan Biji Kakao S Joni Munarso; Miskiyah Miskiyah; M Thamrin
Jurnal Industri Hasil Perkebunan Vol 11, No 1 (2016)
Publisher : Balai Besar Industri Hasil Perkebunan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (629.686 KB) | DOI: 10.33104/jihp.v11i1.3404

Abstract

Production of cocoa beans increasing significantly, but the quality of the seeds low and varied.The main problem is because of the cocoa farmers generally did not apply the recommended techniquefor cultivation and postharvest handling. The aims of this study was to observe the effect of GAP and GMPapplication to the quality and safety of cocoa beans produced by farmer groups. To achieve the aboveobjectives, a study has been conducted in Tinco, District Citta, Soppeng South Sulawesi Province. Thisactivity was done by involving farmer groups with different cultivation technology. The activity included: 1.Study to identify the performance of cocoa cultivation; 2. analysis of the effect of GAP and GMP application toquality and safety of cocoa beans produced by farmer groups. The results showed that the quality of cocoabeans produced by Bunga coklat farmer group better than Mattirodeceng farmer group; the application ofGAP and GMP increased the quality of cacao beans. Model application of GAP and GMP system at Bungacoklat farmer group can be used as a sample of cocoa farm production, quality and sustainability oriented.Keywords : postharvest handling, quality, food safety, cocoa

Page 1 of 14 | Total Record : 136