cover
Contact Name
Melly Ariska
Contact Email
mellyariska@fkip.unsri.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
jipf@fkip.unsri.ac.id
Editorial Address
-
Location
Kab. ogan ilir,
Sumatera selatan
INDONESIA
Jurnal Inovasi dan Pembelajaran Fisika
Published by Universitas Sriwijaya
ISSN : 23557109     EISSN : 26570971     DOI : -
Core Subject : Science, Education,
Jurnal Inovasi dan Pembelajaran Fisika (JIPF) is a peer-reviewed journal that is managed by Department of Physics Education, Faculty of Teacher Training and Education, Universitas Sriwijaya and published by Program Sarjana Pendidikan Fisika, FKIP, Universitas Sriwijaya. JIPF is published periodically (twice a year) in Mei and November.
Arjuna Subject : -
Articles 11 Documents
Search results for , issue "Vol 4, No 1 (2017): JURNAL INOVASI DAN PEMBELAJARAN FISIKA" : 11 Documents clear
EFEKTIVITAS PROGRAM RESITASI BERBASIS KOMPUTER UNTUK MENINGKATKAN PENGUASAAN KONSEP MAHASISWA TENTANG GAYA DAN GERAK Sutopo Sutopo; Ida Bagus Rini Jayanti; Wartono Wartono
JURNAL INOVASI DAN PEMBELAJARAN FISIKA Vol 4, No 1 (2017): JURNAL INOVASI DAN PEMBELAJARAN FISIKA
Publisher : Universitas Sriwijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36706/jipf.v4i1.4260

Abstract

We have developed a computer-assisted recitation program to improve students’ conceptual understanding about force and motion. The program consists of multiple-choices questions with immediate feedback. The focus of this research was to examine the effectiveness of the program to achieve the goal, using one group pretest-posttest design. Pretest and posttest used the same instrument. Pretest was administered one week after the class discussed kinematics and Newton’s laws of motion, whereas the posttest was administered three weeks later when the students had utilized the program for one week. Subject consisted of 35 first year physics education students enrolled in introductory physics, in State University of Malang. The research found that the program significantly improved students’ conceptual understanding with N-gain of 0.31 and d-effect size of 1.46.
KESULITAN SISWA DALAM MENYELESAIKAN PERMASALAHAN GRAFIK KINEMATIKA Andika Nugraha; Darsikin Darsikin; S. Saehana
JURNAL INOVASI DAN PEMBELAJARAN FISIKA Vol 4, No 1 (2017): JURNAL INOVASI DAN PEMBELAJARAN FISIKA
Publisher : Universitas Sriwijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36706/jipf.v4i1.4294

Abstract

Tujuan dari penelitian ini untuk menyelidiki kesulitan siswa dalam grafik kinematika. Metode dari penelitian ini adalah deskripsi kualitatif. Penelitian ini diadakan untuk siswa sekolah menengah atas (73 orang). Data yang diambil menggunakan uji pemahaman grafik kinematika (TUG-K) dan wawancara. Berdasarkan analisis penelitian bisa disimpulkan bahwan banyak siswa kesulitan untuk menyelesaikan permasalaan grafik kinematika karena kemampuan matematikan yang rendah.
PENYELESAIAN PERSAMAAN KONDUKSI PANAS DIMENSI TIGA PADA KOORDINAT KARTESIUS saparini saparini
JURNAL INOVASI DAN PEMBELAJARAN FISIKA Vol 4, No 1 (2017): JURNAL INOVASI DAN PEMBELAJARAN FISIKA
Publisher : Universitas Sriwijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36706/jipf.v4i1.4262

Abstract

Abstrak : Penulisan artikelini bertujuan untuk : (1) membentuk persamaan konduksi panas dimensi tiga dalam keadaan steady. (2) menentukan penyelesaian persamaan konduksi panas dimensi tiga dalam keadaan steady yang memenuhi syarat batas tertentu.Konduksi didefinisikan sebagai proses mengalirnya panas dari daerah yang bersuhu lebih tinggi ke daerah yang bersuhu lebih rendah di dalam satu medium (padat, cair, atau gas) atau antara medium-medium yang berlainan yang bersinggungan secara langsung, dalam hal ini medium yang akan dibahas adalah batangan dimensi tiga. Aliran panas pada batangan dibatasi oleh bidang-bidang yang merupakan bagian muka atau sisi dari batangan tersebut.Persamaan konduksi panas dimensi tiga merupakan persamaan diferensial seperti ditunjukkan persamaan diferensial berikut dengan  merupakan difusivitas (daya serap) panas.Penyelesaian umum persamaan konduksi panas dimensi tiga dapat ditulis sebagai . Dengan koefisien fourier, .
PENGEMBANGAN PANDUAN PRAKTIKUM FISIKA BERBASIS INKUIRI UNTUK MENGEMBANGKAN KETERAMPILAN BERPIKIR SISWA SMA sulistiyono sulistiyono; Mundilarto Mundilarto; Heru Kuswanto
JURNAL INOVASI DAN PEMBELAJARAN FISIKA Vol 4, No 1 (2017): JURNAL INOVASI DAN PEMBELAJARAN FISIKA
Publisher : Universitas Sriwijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36706/jipf.v4i1.4295

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan panduan praktikum fisika berbsis inkuiri untuk mengembangkan keterampilan berpikir siswa sehingga layak digunakan dalam pembelajaran siswa SMA N Margabaru kelas X, ditinjau dari aspek kelayakan isi, kebahasaan, penyajian, dan kegrafikan, serta untuk mengetahui ketercapaian keterampilan berpikir siswa selama menggunakan panduan praktikum fisika berbsis inkuiri. Penelitian ini merupakan Research and Development (R&D). Pengembangan dilakukan dengan mengacu pada model 4-D dengan tahapan Definition, Design, Development, dan Dissemination. Subjek coba pada penelitian ini adalah siswa SMA Negeri Margabaru sejumlah 46 orang dengan rincian: 10 siswa untuk uji kelompok kecil dan 36 siswa untuk uji lapangan. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan kuesioner, tes (post-test), dan sebaran jawaban siswa. Masukan terhadap panduan praktikum hasil pengembangan pada tahap uji kelompok kecil digunakan untuk dasar perbaikan panduan praktikum pada uji coba tahap berikutnya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa panduan praktikum fisika berbsis inkuiri yang dikembangkan di tinjau dari aspek kelayakan isi, kebahasaan, penyajian dan kegrafikan baik menurut ahli materi, ahli media, dan guru fisika secara umum dalam kategori baik. Penerapan panduan praktikum fisika berbsis inkuiri dalam pembelajaran secara umum terlaksana sangat baik. Respon siswa terhadap penggunaan panduan praktikum fisika berbasis inkuiri dalam kategori baik. Pembelajaran dengan panduan praktikum berbasis inkuiri yang dikembangkan dapat mengembangkan keterampilan berpikir siswa
PENGEMBANGAN ODD "OSILATOR DIGITAL DETECTOR" SEBAGAI ALAT PERAGAPRAKTIKUM GERAK HARMONIK SEDERHANA Farida Huriawati; Andista Candra Yusro
JURNAL INOVASI DAN PEMBELAJARAN FISIKA Vol 4, No 1 (2017): JURNAL INOVASI DAN PEMBELAJARAN FISIKA
Publisher : Universitas Sriwijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36706/jipf.v4i1.4257

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan alat peraga ODD "Osilator Digital Detector" sebagai alat peraga praktikum gerak harmonik sederhana yang valid, praktis dan efektif. Penilaian validator terhadap  alat peraga yang dikembangkan mendapatkan prosentase kelayakan sebesar 83,1 % s ehingga alat peraga praktikum ODD layak digunakan dalam proses pembelajaran. Hasil uji coba produk alat peraga ODD "Osilator Digital Detector" yang dikembangkan untuk menjembantani mahasiswa dalam mempelejari gerak harmonik sederhana mendapatkan respon positif dari mahasiswa yaitu pada uji kelompok kecil sebesar 72,6 % dan pada uji kelompok besar atau uji lapangan sebesar 78,1%. Peningkatan hasil belajar mahasiswa diperoleh dari nilai pretest dan post test yang kemudian dihitung dengan menggunakan statistik untuk mencari N-gain,  kemudian didapati N-gain (G) sebesar 0,5 pada kategori sedang.  
PENGEMBANGAN BAHAN AJAR BERBASIS KONTEKSTUAL UNTUK MEREMIDIASI MISKONSEPSI PADA MATERI GAYA DAN HUKUM NEWTON TENTANG GERAK Abidin Pasaribu; Saparini Saparini
JURNAL INOVASI DAN PEMBELAJARAN FISIKA Vol 4, No 1 (2017): JURNAL INOVASI DAN PEMBELAJARAN FISIKA
Publisher : Universitas Sriwijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36706/jipf.v4i1.4264

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menyusun dan mengembangkan bahan ajar berbasis kontekstual untuk meremidiasi miskonsepsi pada materi gaya dan hukum newton tentang gerak yang praktis. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan yang memiliki tiga langkah utama yaitu tahap perencanaan, tahap pengembangan dan tahap evaluasi. Penelitian dilaksanakan di program studi Pendidikan Fisika FKIP Unsri dengan subjek penelitian adalah mahasiswa program studi Pendidikan Fisika yang mengambil mata kuliah fisika dasar 1 tahun akademik 2016/2017. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan walktrough, angket dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan untuk menguji validitas dan kepraktisan. Hasil akhir bahan ajar yang dikembangkan yaitu bahan ajar berbasis kontekstual materi gaya dan hukum Newton tentang gerak. Hasil analisis data walktrough dan angket menunjukkan bahwa bahan ajar yang dikembangkan valid dan sangat praktis. Berdasarkan hasil analisis data tersebut dapat disimpulkan bahwa tujuan penelitian terpenuhi yaitu telah tersusun dan berhasil dikembangkan bahan ajar berbasis kontekstual untuk meremidiasi miskonsepsi pada materi gaya dan hukum newton tentang gerak yang praktis.
PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN THINK TALK WRITE (TTW) DENGAN BANTUAN LEMBAR KERJA SISWA UNTUK MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR IPA TERPADU SISWA KELAS VII.A SMP NEGERI 2 RANTAU PANJANG Hartanto hartanto
JURNAL INOVASI DAN PEMBELAJARAN FISIKA Vol 4, No 1 (2017): JURNAL INOVASI DAN PEMBELAJARAN FISIKA
Publisher : Universitas Sriwijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36706/jipf.v4i1.4250

Abstract

Abstrak : Penelitian ini dilaksanakan pada semester ganjil Tahun Pelajaran 2015/2016 dikelas VII.A SMP Negeri 2 Rantau Panjang yang berjumlah 30 siswa. Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan aktivitas dan hasil belajar IPA Terpadu siswa kelas VII.A di SMP Negeri 2 Rantau Panjang melalui penerapan model pembelajaran Think Talk Write (TTW) dengan bantuan Lembar Kerja Siswa (LKS). Penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan dalam tiga siklus. Setiap siklus terdiri dari empattahapan, yaitu: (1) perencanaan, (2) pelaksanaan, (3) pengamatan, dan (4) refleksi. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan aktivitas belajar siswa sebesar 11,10% dan 13,87% darisetiap siklusnya. Hasil belajar siswa setelah penerapan model pembelajan TTWdengan bantuan LKS juga menunjukkan adanya peningkatan sebesar 6,6%dan 13,4% dari setiap siklusnya.Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran TTW dengan bantuan LKS sangat efektif digunakan untuk meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa kelas VII.A SMP Negeri 2 Rantau Panjang.
ANALISIS KEMAMPUAN BERPIKIR SECARA EKSPERIMEN DALAM MEMECAHKAN MASALAH FISIKA CALON GURU FISIKA FKIP UNIVERSITAS SRIWIJAYA taufiq taufiq; zulherman zulherman; sudirman sudirman; tyas amelia
JURNAL INOVASI DAN PEMBELAJARAN FISIKA Vol 4, No 1 (2017): JURNAL INOVASI DAN PEMBELAJARAN FISIKA
Publisher : Universitas Sriwijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36706/jipf.v4i1.4265

Abstract

Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk mengungkap kemampuan berpikir secara eksperimen mahasiswa Pendidikan Fisika Universitas Sriwijaya dalam memecahkan masalah dengan cara menganalisis pada materi Hukum Gerak Newton. Subyek penelitian yaitu mahasiswa pendidikan fisika angkata 2014 dan 2016 Kampus Palembang dan Inderalaya. Teknik pengumpulan data yang digunakan berupa tes dan non tes berupa wawancara. Penelitian ini dilakukan dengan 2 tahap. tahap pertama tes berupa soal uraian tentang Hukum Gerak Newton dilakukan kepada 102 mahasiswa dan dilanjutkan dengan teknik non tes berupa wawancara. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Klasifikasi berpikir secara ekperimen menurut Brown Mahasiswa Kampus Palembang angkatan 2014, secara merata termasuk dalam tiga jenis berpikir secara eksperimen, untuk angkatan 2016 termasuk dalam jenis Destructive. Klasifikasi berpikir secara ekperimen menurut Brown Mahasiswa Kampus Inderalaya angkatan 2014, termasuk Kategori Destructive, untuk angkatan 2016 termasuk dalam jenis Constructive. Hasil yang di harapkan dalam penelitian ini nanti sebagai bahan pertimbangan bagaimana cara untuk memberikan kuliah dengan model pembelajaran yang tepat, sehingga mampu mengembangkan kemampuan mahasiswa dalam melakukan analisis konsep-konsep fisika melalui berpikir secara eksperimen
PENERAPAN STRATEGI PEMBELAJARAN EKSPOSITORI UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR FISIKA Tri Ariani
JURNAL INOVASI DAN PEMBELAJARAN FISIKA Vol 4, No 1 (2017): JURNAL INOVASI DAN PEMBELAJARAN FISIKA
Publisher : Universitas Sriwijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36706/jipf.v4i1.4258

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk melihat peningkatan hasil belajar fisika siswa SMA Setelah diterapkan strategi pembelajaran ekspositori pada X SMA Negeri 8 Lubuklinggau. Rumusan masalah penelitian ini adalah Apakah penerapan Strategi Pembelajaran Ekspositori dapat meningkatkan hasil belajar fisika siswa Kelas X SMA Negeri 8 Lubuklinggau?. Tujuan dari penelitian ini, yakni untuk mengetahui peningkatan hasil belajar fisika siswa Kelas X SMA Negeri 8 Lubuklinggau. Model penelitiannya adalah penelitian eksperimen semu. Populasinya seluruh siswa kelas X SMA Negeri 8 Lubuklinggau sebanyak 121 orang. Sebagai sampel adalah kelas X.1 sebagai kelas eksperimen. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik tes berupa tes essai sebanyak enam soal. Rata-rata hasil pre test uji kelas eksperimen sebesar 25,5. Rata-rata hasil post test uji kelas eksperimen sebesar 84,29. Data yang terkumpul dianalisis menggunakan uji-t. Berdasarkan hasil analisis uji-t pada taraf signifikan 𝛼 = 0,05, didapat thitung = 5,86 dan ttabel = 1,71 karena t hitung > t tabel, dapat disimpulkan bahwa ada peningkatan hasil belajar dengan menggunakan strategi pembelajaran ekspsositori siswa kelas X SMA Negeri 8 Lubuklinggau.
ANALISIS KURIKULUM FISIKA SMA DALAM PERSPEKTIF LITERASI ENERGI Muhamad Yusup
JURNAL INOVASI DAN PEMBELAJARAN FISIKA Vol 4, No 1 (2017): JURNAL INOVASI DAN PEMBELAJARAN FISIKA
Publisher : Universitas Sriwijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36706/jipf.v4i1.4269

Abstract

Abstrak: Artikel ini bertujuan untuk menganalisis kurikulum SMAmata pelajaran Fisika dalam perspektif literasi energi. Analisis dilakukan menggunakan pendekatan kualitatif terhadap Kurikulum 2013. Pertanyaan yang ingin dijawab adalah apakah Kurikulum 2013 mata pelajaran Fisika berpotensi untuk menumbuhkan dan mengembangkan literasi energi siswa. Hasil analisis menemukan bahwa rumusan kompetensi sikap, pengetahuan dan keterampilan memiliki potensi untuk dapat menumbuhkan dan mengembangkan literasi energi.

Page 1 of 2 | Total Record : 11


Filter by Year

2017 2017