Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search
Journal : Community Education Engagement Journal

Membudayakan Olahraga Pada Masyarakat di Masa Pandemi di Desa Sialang Sakti, Kec. Dayun Kab. Siak Sasmarianto Sasmarianto; Ricky Fernando; Muspita Muspita; M. Fransazeli Makorohim
Community Education Engagement Journal Vol. 2 No. 2 (2021): April
Publisher : UIR Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25299/ceej.v2i2.6673

Abstract

Pengabdian yang diberikan kepada masyarakat ini bertujuan untuk membudayakan olahraga pada masyarakat dimasa pandemi di desa Sialang Sakti kecamatan Dayun Kabupaten Siak. Kegiatan pengabdian masyarakat ini dilaksanakan di desa Sialang Sakti kecamatan Dayun Kabupaten Siak dengan peserta adalah masyarakt di desa Sialang Sakti kecamatan Dayun Kabupaten Siak yang berjumlah 20 orang. Metode pelaksanaan dalam kegiatan pengabdian pada masyarakat di desa Sialang Sakti kecamatan Dayun Kabupaten Siakantara lain: (1) Tahap Persiapan. Tahap persiapan yang dilakukan meliputi: Survey lokasi, Pemantapan dan penentuan lokasi dan sasaran, Penyusunan bahan/materi pengabdian, yang meliputi: pentingnya hidup sehat, membiasakan diri dengan berolahraga, selau menaati protokol kesehatan(2)Tahap Pelaksanaan Pengabdian. Tahapan dalam pelaksanaan pengabdian dilakukan mempersiapkan antara lain: Penjelasan tentang pentingnya menjaga kesehatan dengan membudyakan olahraga di tengah masyarakat pada masa pendemi dengan menerapkan protokol kesehatan. Hasil dari kegiatan pengabdian ini dapat dikatakan baik. Hal ini terlihat dari respon masyarakat yang mulai memahami betapa pentingnya membudayakan hidup sehat dengan berolahraga dan masyarakat lebih bersemangan dalam mengembangkan dan memajukan olahraga yang ada di tengah tengah.
Sosialisasi Olahraga Petanque Di Kelurahan Batu Bersurat Kecamatan XIII Koto Kampar Mimi Yulianti; Rices Jatra; M. Fransazeli Makorohim; Leni Apriani; Romi Cendra; M. Fiqri Fadilla
Community Education Engagement Journal Vol. 2 No. 2 (2021): April
Publisher : UIR Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25299/ceej.v2i2.6506

Abstract

Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk memperkenalkan olahraga petanque yang berasal dari perancis kepada masyarakat. Kegiatan Pengabdian ini dilakukan di Kelurahan Batu Bersurat dengan materi yang diberikan mulai dari teknik bermain, cara perhitungan poin dan aturan dalam permainan petanque. Kegiatan sosialisasi ini dilaksanakan dalam tiga metode, yaitu: metode ceramah untuk memberikan pengetahuan teori tentang olahraga petanque, metode demontrasi untuk praktek lapangan tentang teknik bermain petanque, dan metode diskusi untuk melihat feedback yang terjadi saat melakukan sosialisasi tentang olahraga petanque. Dari kegiatan yang dilakukan diharapkan adanya antusias masyarkat untuk mengembangkan olahraga petanque ini karena olahraga petanque tidak membatasi usia dalam permainannya dan sudah menjadi salah satu cabang olahraga yang akan dipertandingkan dalam even Pekan olahraga tingkat provinsi di Provinsi Riau.
Penatalaksana Pencegahan Dan Perawatan Cedera Olahraga Pada Atlet Sepakbola di Kampung Berumbung Baru Kecamatan Dayun Kabupaten Siak M Fransazeli Makorohim; Sasmarianto; Ahmad Yani
Community Education Engagement Journal Vol. 3 No. 2 (2022): April
Publisher : UIR Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25299/ceej.v3i02.8705

Abstract

Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan serta keterampilan atlet sepakbola dalam melakukan pertolongan pertama yang penting untuk memberikan rasa nyaman dan menunjang proses penyembuhan pada cedera olahraga. Kegiatan pelatihan ini dilakukan dengan pendekatan kontekstual yaitu memberikan teori terlebih dahulu tentang berbagai kasus cedera dan metode pertolongan pertama, kemudian dilanjutkan dengan melakukan demonstrasi oleh pemateri serta praktek yang dilakukan oleh seluruh peserta pelatihan pada saat melakukan simulasi. Hasil pelatihan menunjukan terjadinya peningkatan pengetahuan serta keterampilan peserta dalam melakukan pertolongan pertama pada cedera olahraga yang diperoleh dari hasil test dan observasi yang dilakukan pada seluruh peserta. Selanjutnya peserta dapat mensosialisasikan pengetahuan serta keterampilan yang telah mereka peroleh kepada guru lainnya di sekolah masing-masing sehingga diharapkan seluruh guru mamiliki pengetahuan dan keterampilan yang baik tentang pertolongan pertama pada cedera olahraga