Claim Missing Document
Check
Articles

Found 5 Documents
Search
Journal : Jurnal Panrita

PEMELIHARAAN LINGKUNGAN SEKOLAH MELALUI PENATAAN SARANA DAN PRASARANA SDN 264 PADAELO Muh. Khaedar Yahya; Suriyati, Suriyati; Fitriani, Fitriani; Judrah, Muh
PANRITA: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 1 No 1 (2022): Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : LP2M Universitas Islam Ahmad Dahlan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47435/jcs.v1i1.1136

Abstract

Pemeliharaan lingkungan sekolah melalui penataan sarana dan prasarana SDN 264 di Desa Padaelo merupakan salah satu program kerja peserta KKNP dari jurusan pendidikan agama islam. Mengingat bahwa tak jarang kita temui di sekolah-sekolah yang bahkan sarana dan prasarananya kurang memadai di suatu sekolah dan pemeliharaan lingkungan sarana dan prasarana belum terlaksana dengan maksimal. Dengan adanya kegiatan pemeliharaan lingkungan sekolah melalui penataan sarana dan prasarana bertujuan untuk : (1) Meningkatkan keaktifan belajar siswa dalam proses belajar, (2) menggambarkan penggunaan implementasi dan pemeliharaan sarana dan prasarana sekolah kebijakan di SDN 264 Padaelo. Kegiatan ini dilakukan selama dua bulan dengan beberapa metode pelaksanaan yaitu observasi, wawancara, pelaksanaan pemeliharaan dalam penataan melalui sarana dan prasarana sekolah.
PELAKSANAAN PROGRAM MAJELIS TAKLIM ( PELATIHAN PENYELENGGARAAN JENAZAH) DI KELURAHAN AWANG TANGKA Nurhidayat, Nurhidayat; Suriyati, Suriyati; Anis, Muh.; Rahmatullah, Rahmatullah
PANRITA: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 1 No 1 (2022): Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : LP2M Universitas Islam Ahmad Dahlan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47435/jcs.v1i1.1147

Abstract

Setiap makhluk akan menghadapi kematian, Islam mendorong manusia untuk selalu ingat bahwa mereka akan mati, dan dalam Islam sangat penting untuk fokus, tidak hanya pada mereka yang akan mati, tetapi juga pada mereka yang akan dilupakan. Menanggapi gagasan dan permasalahan yang ada di masyarakat Awang Tangka Kecamatan Kajuara Kabupaten Bone, pihak pelaksana mengundang pemateri untuk memberikan materi terkait dengan pelaksanaan perawatan jenazah, menjelaskan perlunya dan pentingnya menyelenggarakan pelatihan tata cara jenazah di masyarakat Awang Tangka, dan berinisiatif menyelenggarakan pelatihan dalam bentuk melaksanakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat. Badan di Masyarakat adalah salah satu cara untuk bertanggung jawab atas pendidikan itu sendiri dan berkontribusi pada Catur Dharma Perguruan Tinggi. Pelaksanaan pelatihan penyelenggaraan jenazah ini bersama dengan BKMT melakukan persiapan, agar tercapai sasaran maka peserta diterjukan langsung untuk memperaktekkan atau memperagakan langsung kedepan, disertai dengan menggunakan infokus agar peserta pelatihan penyelenggaraan jenazah Di Kelurahan Awang Tangka Kecamatan Kajuara mudah untuk melihat langsung dan membaca sambil mendengarkan penjelasan materi yang pemateri sampaikan.
Pendampingan BTA (Baca Tulis Al Qur’an) Dan Pembagian Mufrodat (Kosa Kata Bahasa Arab Pada Santri TK/TPA Di Desa Ancu Nurhayati, R; Urba, Wardania; Suriyati, Suriyati; Ningsih, Diarti Andra; Amin, Al; Suwito, Agus; Sartina, Sartina; Burhanuddin, Burhanuddin
PANRITA: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 1 No 2 (2023): Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : LP2M Universitas Islam Ahmad Dahlan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47435/jcs.v1i2.1696

Abstract

BTA (baca tulis Al qur’an) adalah melafalkan dan menulis ayat-ayat Al qur’an dengan mengetahui aturan-aturan yang sudah ditetapkan seperti, makhorijul huruf, panjang pendek, kaidah tajwid dan ghorib sehingga tak terjadi perubahan makna. Melalui pendampingan Bahasa Arab yang dikemas dalam bentuk pelajaran yang kreatif dan inovatife, diharapkan mampu mengurangi bahkan menghapus opini negatif di tengah masyarakat tentang Bahasa Arab itu sendiri. TKA/TPA Al-Mujahidin di Desa Ancu, Kecamatan Kajuara, sebagai lembaga pendidikan agama Islam menjadi salah satu objek untuk melakukan pendampingan Bta dan Bahasa Arab sejak dini. Hal tersebut dilakukan agar anak-anak dapat mengenal dan mengetahui bahwa mmembaca dan menulis Al qur’an serta mempelajari Bahasa Arab tidak sesulit yang dipikirkan oleh kebanyakan orang. Hasil menunjukkan bahwa pendampingan Bahasa Arab melalui game edukatif meningkatkan ketertarikan santri untuk mempelajari bahasa Arab.
Tingkatkan Percaya Diri Melalui Pelatihan Public Speaking Sejak Dini di SDN 48 Lappae Azzahra, Azizah; suriyati, Suriyati; Suriati, Suriati; Mytra, Prima
PANRITA: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 2 No 1 (2023): Volume 2 Nomor 1 Tahun 2023
Publisher : LP2M Universitas Islam Ahmad Dahlan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47435/jcs.v2i1.2210

Abstract

Public speaking merupakan kemampuan berbicara di depan umum yang penting untuk dikuasai dalam berbagai aspek kehidupan, baik dalam lingkungan akademik maupun profesional. Melalui pelatihan public speaking di SDN No 48 Lappae ini setiap, individu dapat belajar tentang teknik-teknik dasar dalam berbicara di depan umum, seperti penggunaan bahasa tubuh yang tepat, intonasi yang baik, dan pengaturan nafas. Dengan menguasai teknik-teknik ini, individu dapat lebih percaya diri dalam menyampaikan pesan dan ide-ide mereka di depan orang banyak. Dalam kesimpulannya, pelatihan public speaking sejak dini dapat membantu individu meningkatkan tingkat percaya diri mereka dalam berbicara di depan umum. Dengan menguasai teknik-teknik dasar dalam berbicara di depan umum, individu dapat merasa lebih nyaman dan percaya diri saat berbicara di depan publik, dan memperoleh keuntungan dalam berbagai aspek kehidupan mereka. Hasil dari kegiatan ini, siwa sudah mampu tampil dihadapan teman-temannya dan berani untuk berbicara, dan bahkan lebih berani dan percaya diri sebelum mengikuti pelatihan ini. Sasaran selanjutnya pada kegiatan pelatihan public speaking terus dilakukan secara terus menurus agar peserta didik mampu berkomunikasi sejak dini, bukan hanya sebatas teman sebayanya akan tetapi juga orang orang yang ada disekitarnya.
Pendampingan Halaqah Tahsin Guna Meningkatkan Kualitas Baca Qur’an Muslimah Sinjai Suriyati, Suriyati; Suriati, Suriati; Nur, Andi Taufiq; Mytra, Prima; Adillah, Nur
PANRITA: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 2 No 02 (2024): Volume 2 Nomor 2 Tahun 2024
Publisher : LP2M Universitas Islam Ahmad Dahlan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47435/jcs.v2i02.2500

Abstract

This service aims to provide halaqah tahsin assistance to improve the quality of Sinjai Muslim women's reading of the Qur'an. The method for implementing this assistance is divided into three stages, namely (1) The preparation and planning stage, carried out for a week, namely in the form of field observations, entering into a cooperation agreement with the ustazah as the mudarrisah at the halaqah tahsin. (2) The implementation stage is carried out by carrying out a mentoring process for Sinjai Muslim women who learn to improve their reading of the Qur'an (tahsin) guided by the ustazah as mudarrisah. At this stage, before the ustazah delivers the Tahsin material, the ustazah first invites each Muslim woman to take turns reading the Koran starting from juz 30 where at each meeting there will be a revised reading of one to 3 surahs. Then, the ustazah explains the tahsin material in a structured manner to Muslim women as in the tahsin manual while providing example verses so that Muslim women can more easily understand the material. (3) Evaluation and reporting stage where the author evaluates the ability or understanding of Muslim women during the process of improving their reading of the Qur'an in the halaqah tahsin. The results of this halaqah tahsin assistance show an increase in the quality of Qur'an reading among Sinjai Muslim women. After following the assistance in halaqah tahsin, the ability to read the Koran of Sinjai Muslim women gradually improved and became better, in accordance with the rules of tajwid.