Darmawati, Darmawati
Bagian Keilmuan Keperawatan Maternitas Fakultas Keperawatan Universitas Syiah Kuala Banda Aceh

Published : 39 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 23 Documents
Search
Journal : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Fakultas Keperawatan

SOSIAL DAN BUDAYA TERHADAP KEIKUTSERTAAN MENJADI AKSEPTOR KELUARGA BERENCANA PADA PASANGAN USIA SUBUR annisah nur rakhmah; Darmawati Darmawati
Jurnal Ilmiah Mahasiswa Fakultas Keperawatan Vol 2, No 3
Publisher : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Fakultas Keperawatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Adanya sosial budaya dimasyarakat yang belum dapat menerima program pengaturan jarak kehamilan, sehingga dapat mempengaruhi keikutsertaan pasangan usia subur menjadi akseptor keluarga berencana. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui hubungan antara sosial dan budaya terhadap keikutsertaan pasangan usia subur menjadi akseptor keluarga berencana. Jenis penelitian ini deskriptif corelatif, dengan desain penelitian cross sectional. Responden dalam penelitian ini adalah pasangan usia subur berjenis kelamin perempuan sebanyak 100 yang diperoleh dengan dengan metode multistage random sampling. Kuesioner dalam penelitian ini adalah kuesioner yang dikembangkan sendiri dari peneliti. Hasil penelitian menunjukkan sosial pada katagori negatif dengan jumlah 42 responden (87,5) dan budaya pada kategori negatif dengan jumlah 36 responden (75,0). Hasil pengolahan data diperoleh nilai ρ-value untuk sosial 0,000 sehingga H0 ditolak yang berarti terdapat hubungan antara sosial terhadap keikutsertaan menjadi akseptor keluarga berencana pada pasangan usia subur di Wilayah Kerja Puskesmas Blang Bintang Aceh Besar. Dan diperoleh nilai ρ-value untuk budaya 0,000 sehingga H0 ditolak yang berarti tredapat hubungan antara budaya terhadap keikutsertaan menjadi akseptor keluarga berencana pada pasangan usia subur di Wilayah Kerja Puskesmas Blang Bintang Aceh Besar. Diharapkan kepada pasangan usia subur di Wilayah Kerja Puskesmas Blang Bintang dapat lebih menerima mengenai informasi alat-alat dan metode kontrasepsi
GAMBARAN PENGETAHUAN DAN KEPATUHAN IBU HAMIL DALAM MENGKONSUMSI TABLET ZAT BESI saqilah permata azni lubis; Darmawati Darmawati; Mira Rizkia
Jurnal Ilmiah Mahasiswa Fakultas Keperawatan Vol 5, No 1 (2021)
Publisher : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Fakultas Keperawatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Ibu dengan anemia beresiko mengalami perdarahan selama persalinan dan meningkatkan angka kematian janin. Rendahnya asupan zat besi merupakan faktor utama penyebab anemia pada ibu hamil. Suplementasi zat besi digunakan untuk mengatasi anemia defisiensi zat besi. Pengetahuan merupakan salah satu faktor resiko yang dapat mempengaruhi kepatuhan ibu hamil dalam mengkonsumsi tablet zat besi.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengetahuan ibu hamil dan kepatuhan dalam mengkonsumsi tablet zat besi dengan menggunakan pendekatan cross sectional study. Populasi dalam penelitian ini adalah ibu hamil di Wilayah Kerja Puskesmas Jaya Baru Banda Aceh sebanyak 635 ibu hamil dengan alat pengumpulan data yang digunakan adalah kuesioner. Sampel penelitian ini sebanyak 95 ibu hamil dengan metode purposive sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner yang dikembangkan oleh peneliti berdasarkan teori dan telah melalui uji validitas. Analisa data menggunakan univariat. Hasil pengolahan data menunjukkan variabel pegetahuan ibu hamil berada pada kategori baik sebesar 72,6% dan variabel kepatuhan ibu hamil dalam mengkonsumsi tablet zat besi berada pada kategori patuh sebesar 69,5%. Disarankan pemberian informasi  untuk lebih meningkatkan pengetahuan ibu hamil tentang anemia agar mendorong ibu patuh mengkonsumsi tablet zat besi. Bagi peneliti selanjutnya agar dapat menyempurnakan penelitian ini. Peneliti merekomendasikan perluasann variabel yang diteliti seperti variabel sikap, motivasi dan perilaku terkait pencegahan anemia selama kehamilan
PENGARUH PEMBERIAN KONSELING TERHADAP PENGETAHUAN IBU HAMIL TENTANG ANEMIA DEFISIENSI ZAT BESI DI KOTA BANDA ACEH nur afifah; darmawati darmawati
Jurnal Ilmiah Mahasiswa Fakultas Keperawatan Vol 3, No 2
Publisher : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Fakultas Keperawatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Konseling merupakan pemberian informasi serta mencari solusi dalam penyelesaian masalah. Pemberian konseling yang baik dapat meningkatkan pengetahuan ibu tentang anemia defisiensi zat besi selama kehamilan, termasuk dalam proses pengobatan, jumlah dosis yang sesuai dan efek samping pengobatan. Sehingga konseling dianggap salah satu langkah yang tepat dalam meningkatkan pengetahuan ibu tentang anemia defisiensi zat besi selama kehamilan. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui pengaruh pemberian konseling terhadap pengetahuan ibu hamil terkait anemia defisiensi zat besi. Jenis penelitian yang digunakan adalah quasi-experimental dengan One- Group Pretest-Postest Design pada kelompok intervensi yang diberikan pretest sebelum konseling dan posttest setelah diberikan konseling. Populasi pada penelitian ini adalah 2.098 ibu hamil di Puskesmas Kopelma Darussalam, Puskesmas Jeulingke, Puskesmas Kuta Alam dan Puskesmas Lampulo di Kota Banda Aceh. Teknik pengambilan sampel adalah non probability sampling menggunakan metode sampling insidential jumlah sampel sebanyak 40 responden dengan melakukan Uji T statistik Paired t Test. Hasil penelitian didapatkan t hitung t tabel dapat disimpulkan nilai posttest intervensi lebih besar daripada nilai pretest intervensi dengan nilai p-value= 0,000 bahwa ada pengaruh pemberian konseling terhadap pengetahuan ibu hamil tentang anemia defisiensi zat besi. Direkomendasikann kepada pihak Puskesmas untuk dapat meningkatkan konseling kesehatan dalam meningkatkan pengetahuan ibu tentang anemia defisiensi zat besi serta kebutuhan zat besi ibu selama kehamilan.