Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Jurnal Sains dan Informatika

Rancang Bangun Aplikasi Pengaduan Pelanggan Berbasis Web Menggunakan Framework Codeigniter Di Indotechno Purwokerto Casro Casro; Yuli Purwati; Gustin Setyaningsih; Adam Prayogo Kuncoro
Jurnal Sains dan Informatika Vol. 6 No. 2 (2020): Jurnal Sains dan Informatika
Publisher : Teknik Informatika, Politeknik Negeri Tanah Laut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.34128/jsi.v6i2.244

Abstract

Teknologi yang berkembang sangat cepat berpengaruh besar terhadap kehidupan manusia untuk kemudian dimanfaatkan dalam segala bidang, salah satunya bidang bisnis penyedia barang dan jasa. Indotechno Purwokerto merupakan perusahaan yang berfokus pada jasa penyedia kebutuhan hardware, maintenance, networking, multimedia dan security system. Proses pendataan aduan pelanggan di Indotechno Purwokerto masih menggunakan media kertas dan diolah menggunakan software Microsoft excel yang disimpan di komputer karyawan customer service, selain itu komputer karyawan yang bertugas melayani pengaduan sesuai dengan job descriptionription masing-masing belum saling terhubung satu sama lain. Selain itu pelanggan perusahaan Indotechno harus menghubungi secara langsung melalui call center atau dengan cara mendatangi kantor perusahaan Indotechno untuk menyampaikan keluhannya. Cara ini memiliki keterbatasan dikarenakan pengaduan hanya akan dilayani pada jam dan hari operasional perusahaan saja. Penelitian ini bertujuan untuk merancang dan membangun sebuah aplikasi pengaduan pelanggan berbasis web menggunakan framework codeigniter di perusahaan Indotechno Purwokerto. Pengumpulan data penelitian dilakukan dengan cara observasi, wawancara dan studi literatur. Metode pengembangan sistem menggunakan waterfall. Hasil penelitian ini adalah sebuah aplikasi pengaduan pelanggan berbasis website yang diharapkan dapat memberikan solusi agar pelayanan dan pengolahan data keluhan pelanggan dapat lebih cepat ditangani. Hasil pengujian blackbox menunjukkan bahwa semua fitur dalam aplikasi dapat berjalan sesuai harapan.