Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : EduCurio : Education Curiosity

Strategi Pemasaran Pendidikan Dalam Menarik Minat Peserta Didik Baru Di MTsN 4 Jombang Iskandar, Muhammad Akmal; Al-Fatih, Muhammad
EduCurio: Education Curiosity Vol 2 No 3 (2024): April-Juli 2024
Publisher : Yayasan Pendidikan Tanggui Baimbaian

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Strategi Pemasaran Pendidikan dalam Menarik Minat Peserta Didik Baru di MTs Negeri 4 Jombang. Persaingan yang ketat dalam dunia pendidikan menuntut seluruh pemasar untuk mampu menjalankan kegiatan strategi pemasaran yang efektif dan efisien. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif. Data dikumpulkan melalui observasi, metode wawancara, dan dokumentasi. Informan yang terlibat dalam penelitian ini meliputi Kepala Sekolah, Wakil Kepala Humas, Wakil Kepala Kesiswaan, dan Guru. Data yang terkumpul untuk observasi data wawancara dianalisis dengan teknik triangulasi. Hasil dari penelitian ini menyatakan bahwa MTs Negeri 4 Jombang memiliki strategi pemasaran target pasar sasaran yang mana target pasaran memenuhi kebutuhan dan keinginan para peserta didik baru, Minat peserta didik memiliki minat bersekolah apabila cocok dengan pilihan peserta didik tersebut, dan Strategi pemasaran pendidikan yang dilakukan oleh madrasah adalah memasarkan madrasah melalui media cetak seperti banner, pamflet, brosur. Tidak hanya itu, pemasaran madrasah juga dilakukan melalui media sosial seperti instagram, twiter, whatsapp, facebook dan tiktok. Komunikasi pihak internal dan eksternal juga merupakan pemasaran yang baik serta pertukaran informasi alumni.
Urgensi Kepemimpinan Kyai dalam meningkatkan School Branding di Pondok Modern Darussalam Gontor Ponorogo Enricoimerza, Muhammad Rafli; Al-Fatih, Muhammad
EduCurio: Education Curiosity Vol 2 No 3 (2024): April-Juli 2024
Publisher : Yayasan Pendidikan Tanggui Baimbaian

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pondok Modern Darussalam Gontor (PMDG) menjadi beberapa instusi pendidikan islam yang cukup terkenal dan setiap tahunnya memiliki ribuan peminat. Kurikulum pendidikan dalam pesantren ini dinamakan Kuliatul Muallimin Islamiyah (KMI), dengan dibawah kepemimpinan Kyai. Kyai dapat disebut sebagai Motivator yang berpengaruh besar bagi Pondok Modern Darussalam Gontor dalam menjalin Komunikasi dan berinteraksi. Keterikatan bentuk sosial Gontor dan masyarakat sekitar saling memberikan dukungan yang baik sehingga menciptakan nilai-nilai yang positif bagi masyarakat sekitar terhadap Gontor. Dengan demikian dapat di pahami bahwa kepemimpinan Kyai sangat berperan dalam membangun citra pesantren. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui seberapa besar pengaruh peran Kyai terhadap Pondok Modern Darussalam Gontor. Metode dalam penelitian ini adalah kualitatif deskriptif. Dengan jenis studi kasus. Subjek dari penelitian ini adalah Ustad Pondok Pesantren, dan Pengurus. Teknik yang dikalkukan yakni Observasi, Wawancara, dan studi pustaka. Hasil penelitian ini membuktikan bahwasanya peran kepemimpinan seorang Kyai sangat memberikan dampak yang baik bagi keberlangsungan yang terjadi dalam kehidupan pondok pesantren dengan masyarakat sekitar, agar menciptkan kehidupan yang damai dan positif.