Claim Missing Document
Check
Articles

Found 22 Documents
Search
Journal : JURNAL PENDIDIKAN TAMBUSAI

PENGARUH KEGIATAN FLYING COLOURS TERHADAP PERKEMBANGAN MOTORIK HALUS ANAK DI TAMAN KANAK-KANAK FADHILAH AMAL 3 PADANG Nofitri, Diana; Hartati, Sri; Rakimahwati, Rakimahwati
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 3 No. 3 (2019): December 2019
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (706.761 KB) | DOI: 10.31004/jptam.v3i3.408

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Kegiatan Flying Colours terhadap Perkembangan Motorik Halus Anak di Taman Kanak-Kanak Fadhilah Amal 3 Padang. Berdasarkan observasi awal ditemukan bahwa motorik halus anak belum berkembang dengan baik, serta media yang digunakan kurang bervariasi dan kurang menarik bagi anak. Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif dalam bentuk quasi eksperimen, menggunakan kegiatan Flying Colours. Kegiatan Flying Colours Efektif dalam Mengembangkan Motorik Halus Anak di Taman Kanak-Kanak Fadhilah Amal 3 Padang. Berdasarkan pada analisis data, nilai rata-rata perkembangan motorik halus anak yang diperoleh di kelas eksperimen dengan menggunakan kegiatan Flying Colours mendapatkan nilai lebih tinggi, dari pada hasil nilai rata-rata kelompok kontrol yang menggunakan kegiatan melukis dengan pola. Membuktikan bahwa kegiatan Flying Colours berpengaruh signifikan terhadap perkembangan motorik halus anak sebab kegiatan dilakukan secara berulang, sehingga pengembangan motorik halus anak lebih optimal.
PENGARUH PENGGUNAAN PASIR KINETIK TERHADAP PERKEMBANGAN MOTORIK HALUS ANAK DI TAMAN KANAK-KANAK Mardiati, Mardiati; Hartati, Sri
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 4 No. 1 (2020): April 2020
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (257.625 KB) | DOI: 10.31004/jptam.v4i1.492

Abstract

Penelitian ini bertujuan guna mengetahui pengaruhpasir kinetik terhadap kemampuan motorik halus anak di taman kanak-kanak. Kemampuan motorik halus anak ialah kemarnpuan yang punyai oleh anak usia dini mengunakan otot-otot kecil dan jemarinya yang terkoordinasi baik hingga memudahkan anak untuk melakukan berbagai aktivitas sehari-hari. Penelitian ini menggunakan studi literatur dengan teknik pengumpulan datanya dengan menganalisis beberapa artikel, buku dan jurnal yang sehubungan dengan penggunaan pasir kinetik terhadap kemampuan motorik halusnya anak. Hasil temuan memperlihatkan bahwasanyapasir kinetik berpengaruh terhadapkemampuan motorik halusnya anak. Hal ini bisa diamatimelalui cara anak memaminkan pasir kinetik yang lebih banyak menggunakan tangan dan jari-jemarinya seperti meremas,membantuk, menekan, mencetak, mengeluarkan dan memasukkan asir kinetik dari dalam cetakan.
KEGIATAN IBADAH SHOLAT DI SENTRA IBADAH PADA TAMAN KANAK-KANAK KHAIRA UMMAH Wilis, Andriyeni Nur; Hartati, Sri
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 4 No. 1 (2020): April 2020
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (358.205 KB) | DOI: 10.31004/jptam.v4i1.497

Abstract

Penelitian ini memiliki tujuan yaitu untuk mengetahui kegiatan ibadah sholat pada sentra ibadah di Taman Kanak-kanak Khaira Ummah, mengetahui berbagai metode dan media yang digunakan dalam kegiatan pembelajaran ibadah sholat pada sentra ibadah di Taman Kanak-kanak Khaira Ummah. Ibadah sholat merupakan hal yang wajib dan utama untuk orang beragama islam, karna setiap orang yang beragama islam harus dapat melakukan sholat. Oleh sebab itu ibadah sholat sangat penting dikenalkan pada anak usia dini. Penelitian ini menggunakan metode studi literature yakni metode yang melakukan kajian dari berbagai sumber bacaan yang relevan dengan permasalahan yang akan diteliti. Berdasarkan beberapa referensi yang relevan dengan penelitian ini yang telah dianalisa oleh peneliti dapat disimpulkan bahwa kegiatan ibadah sholat disentra ibadah sangat penting dan berpengaruh terhadap ibadah sholat anak usia dini
STUDI LITERATUR: STIMULASI KEMAMPUAN ANAK MENGENAL HURUF MELALUI PERMAINAN MENGURAIKAN KATA DI TAMAN KANAK-KANAK ALWIDJAR PADANG Yeni, Afrita; Hartati, Sri
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 4 No. 1 (2020): April 2020
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (522.64 KB) | DOI: 10.31004/jptam.v4i1.504

Abstract

Penelitian ini merupakan studi literatur yang bertujuan untuk mengetahui gambaran stimulasi Anak Mengenal Huruf melalui Permainan Menguraikan Kata di Taman Kanak-Kanak Alwidjar Padang. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian deskriptif kualitatif dengan studi pustaka. Dalam penelitian studi literatur ini peneliti menggunakan berbagai sumber tertulis seperti artikel, jurnal, dan dokumen yang relevan dengan penelitian dalam penelitian ini. Pada studi literatur penelitian ini, terdapat peningkatan Kemampuan Anak Mengenal Huruf melalui Permainan Menguraikan Kata dalam pembelajaran anak usia dini. Pembelajaran dalam studi ini memfokuskan pada permainan mengurai kata dalam meningkatkan kemampuan mengenal huruf anak. Hasil beberapa studi permainan menguraikan kata dapat meningkatkan kemampuan anak mengenal huruf dan membaca pada anak
Studi Literatur: Instrument Evaluasi yang digunakan dalam Pembelajaran Moral dan Agama Anak Usia Dini Yanti, Yanti; Hartati, Sri
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 4 No. 2 (2020): August 2020
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (739.808 KB) | DOI: 10.31004/jptam.v4i2.569

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui instrument apa yang tepat digunakan oleh seorang guru dalam malakukan kegiatan evaluasi pembelajaran moral dan agama untuk anak usia dini. Karena pada saat sekarang ini guru kurang memperhatikan mengenai penggunaan instrument evaluasi, apabila guru tidak menggunakan instrument penilaian yang tepat dalam melakukan kegiatan evaluasi pembelajaran maka hasil yang dicapai oleh anak tidak akan maksimal, moral dan agama merupakan suatu pengetahuan agama yang harus diberikan sebagai bekal bagi anak dan untuk mengetahui bagaiaman perkambangan moral dan agama anak maka guru harus melakukan kegiatan evaluasi, Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode studi literature dengan menggunakan kajian dari berbagai sumber bacaan yang relevan dengan pembahasan yang diteliti. Dari berbagai sumber-sumber yang relevansi dengan penelitian ini maka dapat di simpulkan bahwa instrument evaluasi yang tepat digunakan dalam melakukan kegiatan mengevaluasi perkembangan moral dan agama anak yaitu: percakapan atau wawancara, catatan anecdote, penilaian unjuk kerja, dan daftar ceklis.
Pengaruh Membatik Ecoprint terhadap Perkembangan Kreativitas Seni Anak di Taman Kanak-Kanak Fatmala, Yeyen; Hartati, Sri
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 4 No. 2 (2020): August 2020
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (435.15 KB) | DOI: 10.31004/jptam.v4i2.577

Abstract

Penelitian ini merupakan studi literatur yang dilatarbelakangi oleh kemampuan kreativitas anak masih belum optimal. Hal tersebut terlihat dari kegiatan pembelajaran yang masih dominan atau dimonopoli oleh guru sehingga membatasi ruang gerak anak untuk berkreasi dan menyalurkan ide atau gagasannya dalam mengembangkan kemampuan kreativitas sehingga anak cendrung meniru, kurang percaya dengan hasil karya sendiri, dan takut ketika melakukan sesuatu yang baru atau inovatif dalam menciptakan suatu karya/ide. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran pengaruh membatik ecoprint terhadap perkembangan kreativitas seni di taman kanak-kanak. Metode yang digunakan adalah studi pustaka. Penelitian menggunakan teknik pengumpulan data berupa studi literatur berbagai sumber tertulis yaitu 18 buku, 2 skripsi dan 27 jurnal yang relevan. Berdasarkan beberapa hasil penelitian disimpulkan bahwa terdapat pengaruh membatik ecoprint terhadap perkembangan kreativitas seni. Kegiatan membatik ecoprint menyalurkan seluruh ide dan gagasan tanpa batas menggunakan berbagai bentuk daun dan bunga sehingga menghasilkan karya kreatif yang bernilai seni. Membatik ecoprint merupakan salah satu media yang menarik dan lebih aman dan ramah lingkungan karena penggunaan zat warna sintetis berbahan kimia akan dampak negatif bagi lingkungan seperti pencemaran tanah, air, dan udara.
Pengaruh Pola Komunikasi Verbal Orang Tua Terhadap Kemampuan Berbicara Anak Usia Dini Pratiwi Sapani Tanjung; Izzati; Sri Hartati
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 4 No. 3 (2020): December 2020
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (131.524 KB) | DOI: 10.31004/jptam.v4i3.854

Abstract

Penelitian ini adalah studi literatur yang berlatar belakang pada kemampuan berbicara anak yang belum berkembang dengan baik. Hal ini terlihat dari perkembangan anak yang belum bisa mengulang kata-kata yang sudah didengar, sehingga belum mampu menyampaikan pesan secara lisan sehingga terjadi keterlambatan bicara meskipun dengan usia yang relative sama. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pola komunikasi verbal dari orang tua kepada anak usia dini dalam hal berbicara. Metode yang digunakan adalah studi pustaka dengan teknik pengumpulan informasi dari berbagai sumber tertulis. Berdasarkan hasil penelitian dari sumber yang didapat, ditarik kesimpulan bahwa pola komunikasi verbal dari orang tua mempengaruhi kemampuan bicara anak usia dini. Perkembangan bahasa anak akan berkembang secara optimal jika orang tua meluangkan waktu lebih banyak untuk berkomunikasi dengan anak, karena anak diberi kesempatan untuk berbagi cerita atas perasaan yang dirasakan, sehingga akan mengasah mental anak untuk tumbuh menjadi insan yang berani berbicara dan mengemukakan pendapat.
Pelaksanaan Pengembangan Karakter Disiplin Anak Usia Dini di Taman Kanak-Kanak Angkasa Lanud Sutan Sjahrir Padang Adinda Aulia Rezka; Sri Hartati
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 7 No. 1 (2023): April 2023
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (614.235 KB)

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk melihat pelaksanaan pengembangan karakter disiplin anak di Taman Kanak-kanak Angkasa Lanud Sutan Sjahrir Padang. Jenis penelitian ini adalah deskriptif menggunakan pendekatan kualitatif, Subjek penelitian adalah anak di Taman Kanak-kanak Angkasa Lanud Sutan Sjahrir Padang dan informan penelitian adalah kepala sekolah dan guru kelas. Teknik pengumpulan yaitu observasi, wawancara, Tanya Jawab, dan pengambilan dokumentasi. Hasil dari penelitian Pelaksanaan pengembangan karakter disiplin pada anak usia dini adalah sebagai berikut : a) disiplin waktu b) disiplin berpakaian c) disiplin sikap. Pelaksanaan pengembangan karakter disiplin pada anak usia dini di Taman Kanak-kanak angkasa Lanud Sutan Sjahrir Padang sudah dilaksanakan dengan baik. Pelaksanaan pengembangan karakter disiplin anak usia dini di Taman Kanak-kanak angkasa Lanud Sutan Sjahrir Padang dilakukan melalui pembiasaan-pembiasaan, metode keteladanan, dan metode praktik dan perbuatan. Kendala yang dihadapi dalam pelaksanaan pengembangan karakter disiplin di Taman Kanak-kanak angkasa Lanud Sutan Sjahrir Padang yaitu dalam disiplin waktu, pada disiplin waktu ini tidak semua anak bisa datang kesekolah tepat pada waktunya.
Efektivitas Kegiatan Kolase terhadap Perkembangan Motorik Halus Anak di Taman Kanak-kanak Ade Prastika Dewi; Sri Hartati
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 7 No. 1 (2023): April 2023
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (373.391 KB)

Abstract

Aspek fisik motorik adalah salah satu bidang perkembangan anak usia dini. Aspek fisik motorik memiliki peranan yang sangat besar dalam proses tumbuh kembang anak. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa efektivitas media kolase terhadap perkembangan motorik halus anak di Taman Kanak-kanak Islam Bakti 63 Tanjung Harapan Kabupaten Dharmasraya. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan desain quashi eksperimen. Sampel penelitian ini terdiri dari 12 siswa sebagai kelas eksperimen dan 12 siswa sebagai kelas kontrol. Teknik analisis data dalam penelitian ini adalah uji normalitas, uji homogenitas, uji hipotesis dan uji effect size. Media yang digunakan dalam pengembangan motorik halus adalah media kolase. Peneliti menemukan permasalahan yang sangat vital di Taman Kanak-kanak terkait aspek motorik halus, hampir seluruh anak mengalami permasalahan dalam aktivitas yang berhubungan dengan motorik halus, anak mengalami keterlambatan perkembangan motorik halus seperti aktivitas yang melibatkan koordinasi mata dan tangan, jari jemari dan ergelangan tangan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat efektivitas media kolase terhadap perkembangan motorik halus anak di Taman Kanak-kanak dengan d 2,05. Media kolase terbukti efektif digunakan dalam pengembangan motorik halus bagi anak usia dini.
Pengaruh Permainan Digital Smart Kids Terhadap Kemampuan Matematika Anak Usia Dini Yuni Alfantiya; Sri Hartati
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 7 No. 1 (2023): April 2023
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (341.883 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh penggunaan permainan digital smart kids terhadap kemampuan matematika anak usia dini di Taman Kanak-kanak Negeri Pembina 01 Ranah Ampek Hulu Pesisir Selatan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif yang berbentuk quasi eksperimen.Teknik dalam mengumpulkan data menggunakan instrumen penelitian berupa indikator-indikator yang akan dicapai sebanyak 8 item, yang dilakukan melalui tes perbuatan. Teknik analisis data memakai uji normalitas, homogenitas dan hipotesis. Pada uji hipotesis dengan independent sample t-test nilai (2-tailed) 0,003 yaitu lebih kecil dari 0,05. Pada uji effect size diperoleh nilai d = 1,11. Dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan antara penggunaan permainan digital smart kids dan perlakuan yang diberikan guru dengan vidio animasi untuk meningkatkan kemampuan matematika anak usia dini di TKN Pembina 01 Ranah Ampek Hulu Pesisir