Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Jurnal Sosial dan Sains

Analisis Faktor yang Memengaruhi Pelaksanaan Keselamatan Pasien Artha Ferninda Oktavian; Budhi Setianto
Jurnal Sosial dan Sains Vol. 2 No. 8 (2022): Jurnal Sosial dan Sains
Publisher : Green Publisher Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1557.562 KB) | DOI: 10.59188/jurnalsosains.v2i8.471

Abstract

Latar Belakang: Keselamatan pasien merupakan suatu sistem yang membuat asuhan pasien lebih aman. Perawat memiliki peranan penting dalam memberikan asuhan kepada pasien. Rumah Sakit X merupakan Rumah Sakit yang sudah menerapkan sistem keselamatan pasien, namun pada tahun 2021 masih terdapat insiden keselamatan pasien. Insiden keselamatan pasien terbanyak terdapat pada poli jantung dikarenakan poli jantung memiliki total kunjungan terbanyak yaitu sebanyak 16.831 total kunjungan pada tahun 2021 Tujuan: Menganalisis faktor yang memengaruhi pelaksanaan keselamatan pasien di Rumah Sakit X Metode : Kuantitatif dengan menggunakan studi survei analitik dan pendekatan cross sectional. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah keseluruhan populasi Perawat yang pernah melakukan perawatan pasien di Instalasi Poli Jantung Rumah Sakit X yang berjumlah 17 orang. Metode yang digunakan sampling total. Instrumen yang digunakan berupa lembar kuesioner. Analisis data dengan uji statistik regresi logistic biner Hasil:. Variabel pengetahuan (pr=7.000), sikap (pr=7.000), beban kerja (pr=6.500), dan supervisi (pr=6.500) keseluruhan sudah baik. Kesimpulan: Ada pengaruh dari pengetahuan, sikap, beban kerja, dan supervisi terhadap pelaksanaan keselamatan pasien