Claim Missing Document
Check
Articles

Found 9 Documents
Search

Strategi Komunikasi Pemasaran Green Marketing Pada Produk Hellobottle.Id Dalam Upaya Mendukung Kampanye Ramah Lingkungan Kepada Konsumen Asriyani Sagiyanto; Badiatul Qibtiyani
Jurnal Komunikasi Vol 12, No 1 (2021): Maret 2021
Publisher : Universitas Bina Sarana Informatika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31294/jkom.v12i1.10441

Abstract

Sampah plastik,  yang  merupakan isu yang sangat dekat dengan masyarakat. Sifatnya sendiri  tidak  mudah  terurai,  proses  pengolahannya  menimbulkan  toksit  dan  bersifat karsinogenik. Inilah yang akhirnya mempengaruhi masyarakat sehingga lingkungan pemasaran mengalami perubahan. Mengusung isu  lingkungan memunculkan konsep green marketing pada HelloBottle.id sebagai produk  thumbler  yang ramah lingkungan. Tujuan penelitian ini adalah Mengetahui  strategi  komunikasi  pemasaran  pada  produk  Hellobottle.id  dalam  upaya mendukung kampanye ramah  lingkungan kepada konsumen, serta mengetahui faktor apa  saja yang  dapat  menghambat  strategi  green  marketing  pada  produk  Hellobottle.id  dalam  upaya mendukung kampanye ramah lingkungan kepada konsumen.Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deksriptif, dengan mengumpulkan data melalui wawancara, observasi non pasrtisipan,  studi  pustaka, dan dokumentasi. Narasumber dalam penelitian ini adalah pemilih dari HelloBottle.id dan tiga orang konsumen HelloBottle.id. Teori  yang digunakan dalam penelitian  adalah  Teori  menurut Kotler tentang kegiatan dasar pembauran  pemasaran.  Hasil  dari  penelitian  ini  adalah  dalam  kegiatan  pemasaran HelloBottle.id sebagai produk ramah lingkungan menggunakan keempat kegiatan dasar dari pembauran pemasaran melalui media online dalam upaya kampanye ramah lingkungan kepadakonsumen.
STRATEGI MARKETING KOMUNIKASI KECAP ABC DALAM MENDUKUNG KESETARAAN GENDER MELALUI KAMPANYE “SUAMI SEJATI MAU MASAK” Asriyani Sagiyanto
Jurnal Komunikasi dan Bisnis Vol 5, No 1 (2019): Jurnal Ilmu Komunikasi dan Bisnis
Publisher : STARKI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36914/jikb.v5i1.266

Abstract

Pentingnya komunikasi yang baik dalam mensosialisasikan sebuah produk, yang dapat membawa bisnis dalam suatu keberhasilan. Kemampuan pemetaan strategi yang jelas juga sangat dibutuhkan untuk mendorong minat pembeli yang nantinya akan berorientasi pada keloyalitasan customer. Salah satau strategi yang digunakan oleh Marketing Communication Kecap ABC , yakni melalui dukungan sebuah kampanye“Suami Sejati Mau Masak”. Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif dengan pendekatan analisis deskriptif. Hasil dalam penelitian ini, yakni Strategi kampanye yang digunakan kampanye yang lebih berorientasi pada ideologis dan kampanye yang lebih berorientasi pada sebuah produk. Dimana dalam kampanye tersebut membentuk suatu ajang “Akademi Suami Sejati”, sebuah wadah untuk para suami agar dapat belajar dari tips dan trik resep Perasan Pertama dalam perjalanan menjadi pasangan yang setara di dapur.
Strategi Komunikasi dalam Industri Pariwisata Pasca Pandemi Covid-19 Ita Suryani; Asriyani Sagiyanto; Intan Leliana
Jurnal Public Relations (J-PR) Vol. 3 No. 1 (2022): April 2022
Publisher : LPPM Universitas Bina Sarana Informatika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31294/jpr.v3i1.1177

Abstract

In Indonesia, the tourism sector is better known to the world because it has many tourist destinations spread across the country. Natural aesthetics and customs are an attraction for tourists to visit Indonesia. Since the announcement of the Covid-19 pandemic as a national disaster, forcing governments around the world to take policies and actions to temporarily stop activities by implementing Lockdown. The implementation of the lockdown has greatly impacted various sectors, both the economic, social and tourism sectors. Entering the new normal era, the Indonesian government provides the tourism sector with the flexibility to recover by operating again in accordance with the implementation of health protocols. The purpose of this study is to find out how the communication management strategy is carried out by the Ministry of Tourism and Creative Economy/Tourism and Creative Economy Agency of the Republic of Indonesia to restore the tourism sector after the pandemic. The method used in this research, namely the case study method, is a research method that uses different data sources that can be used to comprehensively explain various aspects of an individual, group, program, organization or event systematically. The conclusion shows that the post-pandemic communication management strategy is carried out with a centralized internal and external communication strategy by determining a spokesperson, improving the quality of human resources, creating a special channel for pandemic information on the internet site, providing the latest information regularly to the company's crisis team, submitting related policies/SOPs. handling pandemics, conducting virtual activities with related divisions. Keywords: Communications Strategi, Communication Tourism, Tourist Destination, Pandemic Covid-19
KOMUNIKASI INTERPERSONAL DALAM PELAYANAN PSIKOSOSIAL TRAUMA HELAING PADA ANAK KORBAN KEKERASAN SEKSUAL DI P2TP2A KOTA TANGERANG Asriyani Sagiyanto
Cakrawala - Jurnal Humaniora Vol 20, No 2 (2020): September 2020
Publisher : Universitas Bina Sarana Informatika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31294/jc.v20i2.9210

Abstract

Woman victims of violence contrives problems on stability of psychological function which needs a quick and effective treatment in favor of being healed from trauma. This study aims to determine the communication patterns applied by the psychosocial service officers integrated service centers for empowering women and children (P2TP2A) Tangerang city and the stages of their handling. The research is a qualitative descriptive study with data collection using the method of observation, interviews, and documentation. The results showed that the communication patterns used by psychosocial service workers to victims of sexual violence in assisting trauma are fun communication patterns using lots of playing methods (colour cues, role playing). The method of handling victims is carried out with trauma healing stages carried out in the form of: Psychological First Aid, Cognitive Behavioral Therapy, Talk Therapy. The stage is given to adjust the attainment of the victim’s conditions. The stages are repeated for a minimum of 4 meetings and a maximum of 6 meetings adjusting to the victim’s achievement. Providing treatment to children is classified by age.
Respon Krisis PT Garuda Indonesia Pada Kasus Postingan Menu Rius Verandes Intan Leliana; Susilowati Susilowati; Dhefine Armelsa; Chepy Nurdiansyah; Asriyani Sagiyanto
Cakrawala - Jurnal Humaniora Vol 20, No 1 (2020): Maret 2020
Publisher : Universitas Bina Sarana Informatika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31294/jc.v20i1.8171

Abstract

Crisis is negative phenomenon that can occur in any company or organization, anytime and anywhere. The crisis has the potential to be highlighted by the mass media On the other hand, mass media can shape public perceptions according to their wishes. Therefore, companies must understand how the media works. A company's reputation depends on the speed of its response. The purpose of this study is to develop an in-depth description of the crisis response undertaken by Garuda Indonesia in response to Youtuber's post, Rius FernandesThis research method uses descriptive qualitative method with news content analysis method in several online media. The crisis response strategy provided by the Situational Crisis Communication Theory (SCCT) as a theoretical basis explains that in the Garuda Indonesia crisis response category in dealing with this problem, public communication management can be said to be inappropriate. The inability to manage a crisis that is quite small in scale (an imperfect product) caused the airline to suffer a multiplier loss due to a series of crises after which YouTuber posted
Retraction: STRATEGI MARKETING COMMUNICATION KECAP ABC DALAM MENDUKUNG KESETARAAN GENDER MELALUI KAMPANYE “SUAMI SEJATI MAU MASAK” Asriyani Sagiyanto
JIKE: Jurnal Ilmu Komunikasi Efek Vol 3 No 1 (2019): DESEMBER
Publisher : Prodi Ilmu Komunikasi, FISIP, Universitas Muhammadiyah Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (537.696 KB) | DOI: 10.32534/jike.v3i1.635

Abstract

Pada 26 Agustus 2019, kami menerima artikel berjudul STRATEGI MARKETING COMMUNICATION KECAP ABC DALAM MENDUKUNG KESETARAAN GENDER MELALUI KAMPANYE “SUAMI SEJATI MAU MASAK”yang ditulis oleh Asriyani Sagiyanto. Artikel tersebut terbit dalam JIKE: Jurnal Ilmu Komunikasi Efek, Vo.3 No.1 Tahun 2019, halaman 94-104. Berdasarkan permintaan dan informasi dari penulis pada 8 Januari 2020, artikel tersebut sudah diterbitkan pada Jurnal Komunikasi dan Bisnis, STIKS Tarakanita Jakarta, pada link http://jurnal.stiks-tarakanita.ac.id/index.php/JIK/article/view/266 yaitu di Bulan Oktober 2019. Penerbitan artikel tersebut lebih dulu ada di jurnal lain, ketika masih dalam proses editing dan review di jurnal kami tanpa pembatalan dari penulis. Dengan demikian penulis artikel telah melakukan publikasi ganda dan Ketua Editor memutuskan untuk menarik penerbitan artikel tersebut dari JIKE: Jurnal Ilmu Komunikasi Efek.
Implementation Of The Laksa Features In The Tangerang Live Application As A Service Of The Aspirations Of The Tangerang Society Fitri Susiswani Susiswani Isbandi; Asriyani Sagiyanto; Ade Rahma; Wulan Apriani; Ardian Setio Utomo; Dasini Dasini
Jurnal Komunikasi Vol 16, No 1 (2022): Maret
Publisher : Jurusan Ilmu Komunikasi UTM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21107/ilkom.v16i1.13218

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana implementasi dan pengelolaan fitur LAKSA pada aplikasi Tangerang Live. Fitur LAKSA merupakan ruang virtual yang disediakan Pemerintah Kota Tangerang dalam menjawab tantangan pelayanan prima kepada masyarakat Kota Tangerang di era siber, khususnya dalam hal penampung saran maupun pengaduan terkait permasalahan yang ada di wilayah Kota Tangerang. Pada penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif, dengan perolehan data yang dilakukan dengan observasi, studi lapangan, wawancara mendalam serta studi pustaka. Hasil penelitian menunjukan bahwa fitur LAKSA dalam pengelolaanya bekerja dengan cepat dan terukur, hal ini menjadi kinerja baik Pemerintah Kota Tangerang untuk selalu membangun kredibilitas Pemerintah dan secara langsung dapat membangun citra Kota Tangerang dalam menerapkan E-Government di Pemerintahan Kota Tangerang. Sehingga dalam penelitian ini dapat ditarik kesimpulan bahwa fitur LAKSA pada aplikasi Tangerang Live berhasil menjadi jembatan penghubung antara masyarakat dengan Pemerintah dalam hal pelayanan. Kesan tidak transparan dan birokrasi yang rumit di mata masyarakat berubah dengan adanya fitur LAKSA ini. 
PERAN MEDIA SOSIAL INSTAGRAM SEBAGAI MEDIA SELF DISCLOSURE PADA AKUN INSTAGRAM @sacessahci Siti Aisyah; Asriyani Sagiyanto; Devy Putri Kussanti
KOMUNIKATA57 Vol 3 No 2 (2022): KOMUNIKATA57
Publisher : FISIP IBI-K57 Prodi Komunikasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55122/kom57.v3i2.590

Abstract

Instagram @sacessahci yang memiliki jumlah pengikut sebanyak 14,5 ribu. Akun Instagram Sacesssahci kerap kali membagikan postingan berupa tulisan tentang apa yang sedang dipikirkan atau dirasakan olehnya baik dalam berbentuk foto maupun video. Tidak jarang, Sacessahci juga berinteraksi dengan pengikutnya dengan memberikan pertanyaan di fitur Ask Me Question (QnA) atau Question Box yang merupakan salah satu fitur Instagram. Berdasarkan permasalahan tersebut penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana peran media sosial Instagram sebagai media self disclosure pada akun Instagram @sacesahci. Dengan menggunakan metode deskriptif kualitatif dan teknik pengambilan data berupa data primer dan sekunder. Berdasarkan hasil penelitian ditemukan bahwa terdapat dua peran yaitu bagi pengelola akun Instagram @sacessahci dan pengikutnya. Bagi pengelola akun Instagram @sacesahci, berperan sebagai media untuk menemukan teman sefrekuensi dan mengekspresikan diri sedangkan bagi pengikutnya berperan untuk validasi emosi, hiburan, dan informasi seputar kosa-kata baru.
DISEMINASI INFORMASI AKUN @ABOUTTNG DALAM PEMENUHAN KEBUTUHAN INFORMASI MASYARAKAT KABUPATEN TANGERANG Asriyani Sagiyanto; Nada Rosdiana Nasution
KOMUNIKATA57 Vol 4 No 1 (2023): KOMUNIKATA57
Publisher : FISIP IBI-K57 Prodi Komunikasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55122/kom57.v4i1.753

Abstract

Penelitian ini mengkaji diseminasi informasi pada akun @abouttng dalam pemenuhan kebutuhan informasi masyarakat Kabupaten Tangerang, permasalahan yang terjadi di Kabupaten Tangerang yaitu akun @abouttng menjadi satu-satunya akun yang digunakan oleh masyarakat Kabupaten Tangerang sebagai media mencari kebutuhan informasi. Namun Akun ini pernah mengalami suatu masalah dimana akun ini di hapus oleh pihak Instagram karena adanya kesalahan dalam penyebaran informasi. Tujuan penelitian ini dilakukan untuk mengetahui proses diseminasi informasi yang di lakukan oleh akun @abouttng dan juga untuk mengetahui informasi yang dibutuhkan oleh masyarakat Kabupaten Tangerang. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif dengan teknik pengumpulan data wawancara mendalam dan juga observasi, teknik keabsahan data menggunakan triangulasi sumber, teknik dan teori . Hasil penelitian menunjukkan bahwa proses diseminasi informasi melalui beberapa tahap diantaranya mencari informasi, melakukan pengecekan ulang terhadap informasi, dan melakukan penyebaran informasi. untuk kebutuhan informasi yang dibutuhkan oleh masyarakat Kabupaten Tangerang yaitu informasi kuliner, wisata, dan harian.