Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search
Journal : Prosiding SEMNAS INOTEK (Seminar Nasional Inovasi Teknologi)

Analisis Rangka Jayabaya Prototype 2.0 Menggunakan Aluminium Tipe AA356 Daniel Wibawa; Ali Akbar; Yasinta Pramesti
Prosiding SEMNAS INOTEK (Seminar Nasional Inovasi Teknologi) Vol. 5 No. 3 (2021): Seminar Nasional Inovasi Teknologi 2021
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29407/inotek.v5i3.1101

Abstract

Peningkatan desain rangka kendaraan KMHE Jayabaya prototype 1.0 menjadi salah satu faktor hal yang selalu menjadi bahan perencanaan untuk mendapatkan hasil yang lebih sempurna. Kendaraan Prototype dengan harapan bisa mengenali kelebihan dan kekurangan pada rangka dari prototype yang dikaji sehingga bisa dijadikan bahan referensi dalam perencanaan kendaraan Prototype. Kontruksi.rangka harus mampu untuk menahan semua beban dari kendaran mulai dari sistem kemudi, sistem suspensi, sistem rem dan kelengkapan lainnya.Salah satu aspek yang menjadi banyak perhatian adalah rangka kendaraan tersebut. Semakin ringan dan kuat bahan dapat mengurangi konsumsi bahan bakar sehingga stabilitas kendaraan tetap aman dalam kondisi beban ,pengereman, dan berbagai kecepatan Saat ini penelitian untuk rangka kedaraan kmhe Jayabaya prototype 1.0 lebih berat, kurang efesien dan kurang ramah lingkungan. Rangka yang berbentuk logam, umumnya logam yang digunakan bisa berbentuk aluminium paduan dengan struktur Rangka yang bisa berbentuk ladder structure .Desain rangka menggunakan Almunium tipe AA356 lebih ringan dibandingkan dengan T6 yang dimiliki Jayabaya prototype. Dari hasil simulasi yang telah dilakukan di dapatkan pertimbangan sebagai alasan bahwa desain rangka Jayabaya prototype 2.0 lebih ringan namun tetap aman bagi pengendara. Berdasarkan analisa simulasi Solidwoks 2014 rangka Jayabaya prototype 2.0, pengujian stress pada mampu menopang beban dengan berat hingga 5,8896x107 N/m2, hasil strain maksimum 3676x104,dan displacement maksimum 5161 mm. Nilai ini dikategorikan nilai yang besar karena rangka kendaraan masih kuat menopang beban besar.
Rancangan Bangun Alat Pengupas Bawang Merah yang Efektif dan Efisien Desta Hendra Nurcahya; Ali Akbar; Yasinta Pramesti
Prosiding SEMNAS INOTEK (Seminar Nasional Inovasi Teknologi) Vol. 5 No. 3 (2021): Seminar Nasional Inovasi Teknologi 2021
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29407/inotek.v5i3.1102

Abstract

Bawang merah merupakan salah satu komoditas pertanian yang banyak ditanam di indonesia. Sejak tahun 2017 hasil panen bawang merah di indonesia terus mengalami peningkatan. Oleh karena itu akibat peningkatan hasil panen bawang merah para pelaku usaha mulai berfikir untuk membuat olahan dari bawang merah salah satunya bawang goreng. Dalam pengolahan bawang goreng terdapat beberapa kendala salah satunya pada Proses pengupasannya karena masih menggunakan cara yang manual karena memerlukan waktu yang cukup lama dan memerlukan banyak tenaga manusia. Selain itu dari tingkat keamanan dinilai kurang aman dan juga dapat menimbulkan mata perih, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hasil pengupasan terbaik terhadap kecepatan putaran dinamo pada rpm 300, 400, 500. Dari hasil uji coba alat sebanyak tiga kali didapatkan hasil pengupasan pada rpm 300 dan dengan waktu 20 detik hasil terkupas sekitar 50% sedangkan sebagian belum terkupas, uji coba kedua pada rpm 400 dengan waktu 20 detik memperoleh hasil bawang terkupas sekitar 80% sedangkan 20% terkupas tetapi belum maksimal, uji coba ketiga dengan rpm 500 dengan waktu 20 detik memperoleh hasil bawang terkupas sampai ke dagingnya. Dari uji coba yang dilakukan sebanyak tiga kali maka didapatkan hasil kupasan terbaik pada rpm 400 dan dengan waktu 20 detik.
ANALISA GAS BUANG PADA MOTOR HONDA REVO FI 2019 110CC DENGAN MENGGUNAKAN CAMPURAN BAHAN BAKAR Eriq Helmy Aziz; Ali Akbar; Rachmat Firdaus
Prosiding SEMNAS INOTEK (Seminar Nasional Inovasi Teknologi) Vol. 6 No. 3 (2022): SEMINAR NASIONAL INOVASI TEKNOLOGI 2022
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29407/inotek.v6i3.2664

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hasil analisa gas buang pada percampuran bahan bakar shell super , shell v-power, pertamax dan pertamax turbo pada kendaaraan bermotor Pengujian properties dari shell super, shell v-power , pertamax dan pertamax turbo. Properties bahan bakar yang dihitung adalah yang berkaitan dengan karakteristik utama pembakaran yaitu: nilai Emisi gas buang sesuai dengan standar ASTM dengan perbandingan 50 : 50 percampuran bahan.dengan mengetahui berapa hasil nilai HC, CO, CO2 dan CO pada kendaraan bermotor.