Claim Missing Document
Check
Articles

Found 17 Documents
Search

Sosialisasi Pemanfaatan Media Komunikasi Synchronous Dan Asynchronous Sebagai Upaya Optimalisasi Proses Pembelajaran Daring Pada Pendidikan Anak Usia Dini Sofyan, Hendra; Amanda, Rizki Surya; Hasni, Uswatul
MATAPPA: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Volume 4 Nomor 4 Tahun 2021
Publisher : STKIP Andi Matappa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31100/matappa.v4i4.1497

Abstract

Tujuan dari sosialisasi ini ialah membekali para guru  pendidikan anak usia dini (PAUD) dengan keterampilan dan pengetahuan dalam pemanfaatan media komunikasi synchronous dan asynchronous dalam proses pembelajaran daring di era pandemic covid 19.Adapun metode pelaksanaannya berupa workshop dengan penyampaian materi dan praktek yang berlangsung selama 2 hari dengan melibatkan guru-guru pendidikan anak usia dini yang tersebar di wilayah kecamatan Muara Bulian. Hasil dari kegiatan ini ialah adanya peningkatan keterampilan dan pengetahuan baru yang dipahami guru-guru terkait media yang dapat digunakan dalam proses pembelajaran daring pada anak usia dini
Sosialisasi Penerapan Pendekatan Saintifik dalam Pembelajaran Anak Usia Dini Selama Belajar dari Rumah (BDR) Sofyan, Hendra; Hasni, Uswatul; Amanda, Rizki Surya
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 6 No. 1 (2022): April 2022
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (181.902 KB)

Abstract

Pendekatan saintifik merupakan pendekatan pembelajaran yang berpusat pada anak, dimana melalui pendekatan ini anak dapat mengenal dan memahami dunianya dengan berfikir secara saintifik. Permasalahannya ialah sebagian guru-guru masih kesulitan dalam penerapannya dan hal ini menjadi berat saat masa pandemic, Padahal penerapan pendekatan ini dapat menjadi solusi diera belajar dari rumah (BDR) ini. Tujuan pengabdian ini ialah memberikan sosialisasi bagi guru-guru PAUD sebagai bekal dalam memamahi penerapan saintifik dalam pembelajaran anak usia dini (AUD). Adapun metode pelaksanaan ialah berbentuk metode pembelajaran pengalaman. Materi yang disampaikan terbagu atas 3 bagian meliputi, yaitu 1) materi terkait pendekatan Saintifikk, 2) Pelatihan pembuatan RPPH berbasis saintifik untuk pembelajaran dirumah. 3). Pelatihan penggunaan media synchronus dan asynchronous yang mendukung proses BDR. Hasil dari pelaksanaan kegiatan ini ialah terdapatnya peningkatan pemahaman guru-guru terkait penerapan pendekatan saintifik dalam pembelajaran anak usia dini terutama saat proses belajar dari rumah (BDR).
Pengembangan Model Pembelajaran Project Based Learning Untuk Meningkatkan Kemampuan Geometri Anak Usia 5-6 Tahun Uswatul Hasni; Rizki Surya Amanda
PG-PAUD Trunojoyo Vol 9, No 1 (2022)
Publisher : Universitas Trunojoyo Madura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21107/pgpaudtrunojoyo.v9i1.13537

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kebutuhan anak umur 5-6 tahun untuk meningkatkan kemampuan mengenal geometri, menghasilkan model pembelajaran project based learning yang layak untuk pengenalan kemampuan geometri anak usia 5-6 tahun, mengungkapkan efektifitas model yang dihasilkan terhadap kemampuan geometri anak. Penelitian ini merupakan jenis penelitian research and development (RD) yang menggunakan model Borg Gall. Dalam penelitian ini, 220 anak dan 22 guru dari tujuh sekolah berpartisipasi. Wawancara, angket, dan observasi digunakan untuk memperoleh data. Deskriptif kualitatif, konversi data dan paired sample t-test digunakan dalam analisis data. Hasil penelitiannya ialah dibutuhkan model project based learning yang dilengkapi dengan materi indikator pencapaian dan kesiapan sekolah untuk meningkatkan kemampuan mengenal geometri anak. Model yang dihasilkan ialah pengembangan pada sintaks, sistem sosial, peran anak, dan sistem pendukung yang diperoleh melalui proses validasi dan uji coba lapangan. Keefektifan model terllihat dari hasil uji paired t-test anak dengan hasil signifikansi 0,005.
PERAN ORANGTUA DALAM MENDIDIK ANAK SEJAK USIA DINI DI LINGKUNGAN KELUARGA Uswatul Hasni
BUHUTS AL-ATHFAL: Jurnal Pendidikan dan Anak Usia Dini Vol 1, No 2 (2021)
Publisher : IAIN Padangsidimpuan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (125.44 KB) | DOI: 10.24952/alathfal.v1i2.3442

Abstract

Parents are the most instrumental in educating children from an early age. Parents have more time children than teachers. Parents must make themselves role models, educators and teachers for their children, teaches, assesses, evaluates and provides motivation for children to achieve what is expected for children because early childhood development depends on the environment and their families.
The Effect of Use Google Jamboard As Virtual Whiteboard In Online Learning On Kindergarten Student Motivation Rizki Surya Amanda; Nyimas Muazzomi; Akhmad Fikri Rosyadi; Ulfa Khaira; Uswatul Hasni
AWLADY : Jurnal Pendidikan Anak Vol 8, No 1 (2022)
Publisher : Jurusan PIAUD IAIN Syekh Nurjati Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24235/awlady.v8i1.9753

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh media papan tulis virtual google jamboard terhadap motivasi belajar anak usia dini selama belajar online. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif yang menggunakan metode eksperimen. Ada pun jenis metode eksperimen penelitian yang digunakan adalah One-Group Pretest-Postest Design. One-Group Pretest-Postest Design yaitu eksperimen yang dilaksanakan pada satu kelompok saja tanpa kelompok pembanding. Sampel dalam penelitian ini adalah siswa kelas B1 di TK Harapan Bunda yang berjumlah 20 orang. Teknik pengumpulan data menggunakan lembar observasi yang berisi indikator motivasi belajar. Uji hipotesis menggunakan Paired Sample T-test. Berdasarkan hasil analisis data ditemukan media papan tulis virtual google jamboard berpengaruh dalam meningkatkan motivasi belajar siswa Taman Kanak-kanak Harapan Bunda dan pengaruhnya berada pada kriteria strong effect. 
PENGARUH METODE TIME BASED PROJECT UNTUK MENINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR MAHASISWA Tumewa Pangaribuan; Uswatul Hasni; Affan Yusra
Golden Age: Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini Vol 6, No 1 (2022): Golden Age : Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini
Publisher : Pusat Penerbitan Universitas (P2U) Unisba

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29313/ga:jpaud.v6i1.9764

Abstract

This study aims to see the increase in student motivation to learn by using the team-based project method. This study uses a class action research model of Kemmis and McTaggart’s development which is carried out for 2 cycles, with stages of planning, action and observation, and reflection. The subjects of this study were 30 semesters 5 students. The data collection techniques used included observation and documentation. As for the data analysis using the percentage technique. The result of this study is that there is an increase in student learning motivation in the management course of early childhood education institutions from cycle 1 to cycle II. The results of student learning motivation in the first cycle obtained 64.6% and an increase in the second cycle with a percentage of 74.9%. These results prove that the use of time-based projects greatly affects student learning motivation.Keywords: Learning Motivation; Time Based Projects; PAUD. Abstrak Penelitian ini bertujuan untuk melihat peningkatan motivasi belajar mahasiswa dengan menggunakan metode team based project. Penelitian ini  menggunakan penelitian tindakan kelas model pengembangan kemmis dan Mc Taggart yang pelaksanaannya dilakukan selama 2 siklus, dengan tahapan perencanaan, tindakan dan observasi, dan refleksi. Subjek penelitian ini ialah 30 orang mahasiswa semester 5. Teknik pengumpulan data yang dipakai meliputi observasi dan dokumentasi. Sedangkan untuk analisis datanya menggunakan teknik presentase. Hasil penelitian ini ialah terdapat peningkatan motivasi belajar mahasiswa pada mata kuliah pengelolaan lembaga pendidikan anak usia dini dari siklus 1 ke siklus II. Hasil motivasi belajar mahasiswa pada siklus 1 diperoleh 64.6%, dan  terjadi peningkatan pada siklus II dengan presentase 74.9%.  Hasil ini membuktikan bahwa penggunaan time based project sangat mempengaruhi motivasi belajar mahasiswa.  Kata Kunci: Motivasi Belajar; Time Based Project; PAUD.
Peran Orangtua dalam Mendidik Anak Sejak Usia Dini di Lingkungan Keluarga Uswatul Hasni
BUHUTS AL-ATHFAL: Jurnal Pendidikan dan Anak Usia Dini Vol 1, No 2 (2021)
Publisher : UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (588.133 KB) | DOI: 10.24952/alathfal.v1i2.3442

Abstract

Parents are the most instrumental in educating children from an early age. Parents have more time children than teachers. Parents must make themselves role models, educators and teachers for their children, teaches, assesses, evaluates and provides motivation for children to achieve what is expected for children because early childhood development depends on the environment and their families.
Pendampingan Pemanfaatan Papan Tulis Virtual (Google Jamboard) sebagai Media Pembelajaran Guna Optimalisasi Perkembangan Anak Usia Dini Nyimas Muazzomi; Akhmad Fikri Rosyadi; Rizki Surya Amanda; Uswatul Hasni
Jurnal Pendidikan dan Konseling (JPDK) Vol. 4 No. 5 (2022): Jurnal Pendidikan dan Konseling
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jpdk.v4i5.7743

Abstract

Era revolusi industri 4.0 menuntut Guru PAUD harus melek teknologi untuk menciptakan pembelajaran yang inovatif, kreatif yang sesuai perkembangan zaman sehingga menghasilkan peserta didik yang unggul. Masih banyak guru-guru yang masih minim keterampilan dalam penggunaan media berbasis ICT sebagai sumber belajar karena kurangnya pelatihan yang diberikan. Untuk itu perlu dilakukan pendampingan dengan tujuan memberikan pelatihan kepada guru-guru terkait penggunaan media pembelajaran berbasis ICT (Information and Communication Technology) yaitu papan tulis virtual atau yang dikenal dengan google jamboard. Media Papan tulis virtual (google jamboard) dilengkapi dengan fitur-fitur yang menarik bagi anak. Melalui pendampingan berupa pelatihan langsung ini mampu membantu guru khususnya di jenjang PAUD untuk menerapkan penggunaan media ini dalam proses pembelajaran pada anak usia dini. Penerapan media ini dalam pembelajaran akan sangat mendukung stimulasi perkembangan anak usia dini baik dari aspek kognitif, bahasa, seni, motorik halus, sosial emosional dan aspek nilai agama dan moral.
Pengembangan Media Busy Book Sebagai Media Pembelajaran Karakter Peduli Lingkungan Pada Anak Usia 5-6 Tahun Ismi Damayanti; Hendra Sofyan; Uswatul Hasni
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 3 No. 2 (2023): Innovative: Journal Of Social Science Research (Special Issue)
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/innovative.v3i2.1238

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan media busy book yang layak sebagai media pembelajaran pendidikan karakter peduli lingkungan pada anak usia 5-6 tahun dan mengetahui respon guru mengenai media busy book sebagai media pembelajaran pendidikan karakter peduli lingkungan pada anak usia 5-6 tahun. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian research and development (R&D) dengan model ADDIE (Analysis, Design, Development, Implementation, and Evaluation. Subjek penelitian dalam penelitian ini sebanyak 10 guru dari dua sekolah. Kuantitatif digunakan dalam analisis data pada penelitian ini. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa persentase kelayakan materi busy book sebesar 100%. Kemudian data hasil hasil kelayakan media diperoleh skor 97,9% dengan kategori sangat baik dan dinyatakan layak tanpa revisi. Berdasarkan hasil uji kepraktisan kelompok kecil, media busy book dinyatakan praktis dengan persentase kepraktisan sebesar 95 % yang ditentukan oleh pengisian lembar instrumen oleh guru. Oleh karena itu dapat disimpulkan bahwa media busy book yang dihasilkan tersebut layak dan praktis sebagai media pembelajaran pendidikan karakter peduli lingkungan pada anak usia 5-6 tahun. Penelitian ini hanya dilakukan sampai tahap uji kelompok kecil belum sampai tahap uji coba kelompok besar dan uji efektivitas.
Pengaruh Model Project Based Learning Terhadap Kemampuan Berfikir Kritis Anak Usia 5-6 Tahun Di Tk Dharma Wanita Sungai Liuk Kecamatan Pesisir Bukit Thezy Meilevia Wijayanti; Uswatul Hasni; Destrinelli Destrinelli
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 3 No. 2 (2023): Innovative: Journal Of Social Science Research (Special Issue)
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/innovative.v3i2.1757

Abstract

PjBL merupakan model pembelajaran yang bersifat kreatif, inovatif, dan konstekstual di mana memberikan kebebasan bagi peserta didik untuk merancang dan membuat suatu proyek dari materi pembelajaran. Tujuan dari penelitian ini adalah Untuk mengetahui pengaruh model project based learning terhadap kemampuan berpikir kritis anak usia 5-6 tahun di TK Dharma wanita Sungai liuk Kecamatan Pesisir bukit. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kuantitatif yang menggunakan metode eksperimen. Penelitian ini termasuk Pre-Eksperimental Design. Populasi penelitian ini berjumlah 16 orang anak, Sampel penelitian ini berjumlah 16 orang anak dari keseluruhan populasi yang dipilih menggunakan jenis sampling jenuh. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan observasi. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah uji-t. Berdasarkan hasil penelitian yang di peroleh, nilai ttabel adalah 1,7531, sedangkan nilai t yang diperoleh adalah sebesar 8,91942 , maka t> t, hal ini berarti, terdapat pengaruh model project based learning terhadap kemampuan berfikir kritis anak usia 5-6 tahun di TK Dharma Wanita Sungai Liuk Kecamatan Pesisir Bukit.