Claim Missing Document
Check
Articles

Found 15 Documents
Search

Pendaftaran Sertifikasi untuk Mahasiswa Berbasis Web pada Institut Teknologi dan Bisnis Bina Sarana Global Tedi Jumadi; Mila Amri; Rahmat Tullah
JURNAL TREN BISNIS GLOBAL Vol 3, No 1 (2023): JURNAL TREN BISNIS GLOBAL
Publisher : Institut Teknologi dan Bisnis Bina Sarana Global

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38101/jtbg.v3i1.7452

Abstract

Sertifikasi merupakan sebuah penetapan yang diberikan oleh organisasi terkait ataupun asosiasi profesi terhadap seseorang bahwa orang tersebut telah memenuhi standar kompetensi tertentu. Di Fakultas Bisnis dan Komputer Institut Bina Sarana Global pendaftaran sertifikasi masih terdapat masalah diantaranya adalah mahasiswa yang tidak mengetahui informasi pengumuman yang dibagikan, pendaftaran sertifikasi masih dilakukan secara manual dan juga belum adanya sistem informasi untuk melakukan pendaftaran sertifikasi secara online. Dari masalah tersebut maka tujuan dari penelitian yang dilakukan adalah untuk mengetahui bagaimana supaya mahasiswa dapat memperoleh informasi mengenai pendaftaran sertifikasi, untuk mengetahui bagaimana solusi untuk mengubah sistem pendaftaran dilakukan secara manual dan bagaimana cara untuk merancang sistem informasi pendaftaran secara online. Hasil dari penelitian didapati adalah dengan membuat sistem informasi, mengubah metode pendaftaran menjadi online dan merancang sistem pendaftaran jarak jauh berbasis web. Penelitian ini menggunakan beberapa metode seperti metode pengumpulan data (observasi, wawancara, studi pustaka), metode perancangan Sistem menggunakan metode SDLC dan UML Diagram. Pembuatan sistem menggunakan pemrograman PHP dan MySQL. Kesimpulan dari penelitian sistem informasi pendaftaran ini yaitu setiap mahasiswa dapat menggunakan aplikasi ini untuk mengetahui informasi mengenai sertifikasi tersedia dan melakukan pendaftaran sertifikasi secara online pada Institut Teknologi dan Bisnis Bina Sarana Global.
Sistem Point of Sale (POS) Berbasis Objek pada Apotek Bersama Medika Serang Rahmat Tullah; R. Andy Oetario Putro; Arni Retno Mariana; Fina Idamatussilmi
JURNAL TREN BISNIS GLOBAL Vol 3, No 1 (2023): JURNAL TREN BISNIS GLOBAL
Publisher : Institut Teknologi dan Bisnis Bina Sarana Global

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38101/jtbg.v3i1.7450

Abstract

Apotek Bersama Medika Serang merupakan suatu usaha dagang yang bergerak dalam bidang penjualan obat tetapi dalam hal ini Apotek Bersama Medika Serang memiliki masalah dalam pengelolaan data obat, penjualan, pengelolaan laporan, dan proses bisnisnya masih dilakukan secara manual yaitu dengan tulis tangan dalam buku besar baik pendataan barang persediaan, pencatatan data transaksi, dan pembuatan laporan. Sehingga sering terjadi kesalahan dalam hal pencatatan data obat maupun perhitungan. Berdasarkan permasalahan tersebut penelitian ini berfokus membangun sistem POS (Point Of Sale) yang terotomatisasi sehingga dapat mengurangi terjadi kesalahan dalam hal pencatatan data obat maupun perhitungan serta dapat membantu pemilik usaha dalam mengelola arus bisnis usahanya. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif yang terdiri dari metode observasi, interview, dan metode studi pustaka. Perancangan sistem informasi penjualan yang dirancang berbasis web ini menggunakan PHP (Hypertext Preprocessor) sebagai bahasa pemrograman, MySQL sebagai database, Dreamweaver sebagai pengembangan aplikasi dan menggunakan UML (Unified Modelling Language) untuk menggambarkan rancangan sistem yang berjalan maupun sistem usulan. Penelitian ini menghasilkan sistem point of sale yang memudahkan proses pengelolaan data obat dan transaksi penjualan obat.
Audit Sistem Informasi Berbasis Pieces Framework pada Sistem Informasi GAIS V.4 Institut Teknologi dan Bisnis Bina Sarana Global Eka Sumiati; Rahmat Tullah; M. Bucci Ryando
Academic Journal of Computer Science Research Vol 5, No 2 (2023): Academic Journal of Computer Science Research (AJCSR)
Publisher : Institut Teknologi dan Bisnis Bina Sarana Global

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38101/ajcsr.v5i2.3510

Abstract

Dalam era digitalisasi yang semakin berkembang, pentingnya keamanan dan integritas sistem informasi di perusahaan menjadi semakin krusial, sehingga audit sistem informasi menjadi suatu keharusan untuk mengidentifikasi risiko-risiko yang mungkin terjadi dan memberikan rekomendasi untuk meningkatkan efektivitas dan keamanan sistem informasi. Tingkat kepercayaan pengguna terhadap sistem informasi, bergantung kepada kondisi data dan informasi yang diolahnya. Untuk itu sebuah sistem informasi harus dievaluasi dan diaudit secara berkala, untuk menjaga kualitas data dan informasi yang diolahnya. Dalam penelitian kali ini, peneliti akan melakukan audit pada GAIS V.4 sistem informasi akademik versi terbaru, yang menurut pengembangnya sudah ada perbaikan-perbaikan dari versi sebelumnya. Untuk itu penelitian ini akan mengukur GAP antara harapan pengguna dan kinerja sistem informasi pada versi GAIS V.4 dengan framework PIECES sekaligus membandingkan dengan hasil pengukuran pada penelitian sebelumnya yang dilakukan oleh Luthfi Herdiansyah WS. Dari hasil penelitian sebelumnya didapat angka GAP ketidak sesuaian antara harapan dan kinerja sebesar 31% dari aspek rata-rata pengguna.
Permohonan Cuti Pegawai Berbasis Web Dalam Memudahkan Manajemen Data Cuti SDM Pada UPTD Puskesmas Rajeg Farida Frihatini; Rahmat Tullah; Siti Maisaroh; Anggraeni Meysanti
Academic Journal of Computer Science Research Vol 5, No 2 (2023): Academic Journal of Computer Science Research (AJCSR)
Publisher : Institut Teknologi dan Bisnis Bina Sarana Global

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38101/ajcsr.v5i2.8698

Abstract

UPTD Puskesmas Rajeg merupakan salah satu sarana pelayanan kesehatan masyarakat tingkat pertama dengan mengutamakan upaya promotif dan preventif untuk mencapai derajat kesehatan masyarakat yang setinggi-tingginya. Permasalahan yang dihadapi oleh UPTD Puskesmas Rajeg yaitu keterlambatan form cuti yang dibuat dan diisi oleh staff entry data kepegawaian serta informasi sisa cuti. Permasalahan tersebut terjadi karena prosedur yang masih dilakukan secara manual dan pembuatan laporan cuti masih menggunakan Microsoft Office. Melihat kemajuan teknologi yang semakin canggih, penulis tertarik membantu permasalahan pada prosedur pengajuan cuti pegawai dengan membuat sistem informasi pengajuan cuti. Pengembangan dilakukan menggunakan model waterfall dan membuat rancangan desain dengan menggunakan pemodelan visual Unified Modeling Language (UML). Hasil dari dibangunnya Perancangan Sistem Informasi Pengajuan Permohonan Cuti Karyawan pada UPTD Puskesmas Rajeg ini adalah mengurangi permasalahan serta mempermudah proses pengajuan permohonan cuti.
Pelatihan Design Dan Teknik Informatika untuk Meningkatkan Keahlian Siswa Rahmat Tullah; Choirul Hafifi; Alfrian Ernande; Chandra Moraza; Edo Rahayu; Furie Ardika
JURNAL PENGABDIAN GLOBAL Vol 1, No 1 (2022): JURNAL PENGABDIAN GLOBAL (JPEG)
Publisher : JURNAL PENGABDIAN GLOBAL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Setiap waktu orang dapat melihat perkembangan teknologi dari hari ke hari dan tekonologi tersebut dapat di gunakan sebagai alat bantu manusia untuk menyelesaikan beberapa aktivitas dengan cepat dan setepat mungkin. saat ini masih banyak siswa siswi yang belum menguasai TIK dalam proses pembelajaran TIK hal ini disebabkan oleh keterbatasan kemampuan siswa siswi dalam menggunakan perangkat komputer. Oleh karenanya perlu di kenalkan atau dipraktekkan dan dikuasai oleh siswa agar memiliki bekal untuk menyesuaikan penerapan teknologi informasi dan komunikasi. Materi tersebut disampaikan menggunakan metode demontrasi dan praktek langsung di lab komputer sehingga siswa akan merasa lebih mudah memahami.