Claim Missing Document
Check
Articles

Found 15 Documents
Search

PERKEMBANGAN MUTAKHIR PENDIDIKAN BAHASA INDONESIA: KURIKULUM 2013 SEKOLAH DASAR Wulan, Neneng Sri
Mimbar Sekolah Dasar Vol 1, No 2 (2014)
Publisher : Universitas Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53400/mimbar-sd.v1i2.880

Abstract

Despite changes intended to improve educational curriculum to better direction but in the process of implementation still experiencing problems. Many things that cause it. One is the lack of understanding of the particulars of the curriculum in 2013 particularly for learning Indonesian language and literature. There are still many elementary school teachers who have not mastered, even understand it. Based on observations made in Banten province, nearly 50% of primary school teachers do not understand the particulars of learning Indonesian language and literature in the curriculum in 2013. It is certainly very unfortunate, because the teacher is one of the cornerstones of educational success. If teachers do not understand and master the curriculum to be applied in the classroom, of course it will have an impact on student learning outcomes. Therefore the discussion of learning Indonesian language and literature for primary school based curriculum in 2013 is certainly very important and necessary for practitioners, especially those that work in the world of elementary school. Discussion about learning Indonesian language and literature based curriculum in 2013 is expected to be one of the doors to open insight, understanding, and mastery, which will have an impact on learning outcomes over the maximum. Keywords: learning Indonesian language and literature, elementary school, curriculum 2013.
Analisis Kemampuan Membaca Pemahaman pada Siswa Sekolah Dasar Rahel Sonia Ambarita; Neneng Sri Wulan; D Wahyudin
EDUKATIF : JURNAL ILMU PENDIDIKAN Vol 3, No 5 (2021): October Pages 1880-3500
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/edukatif.v3i5.836

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya kemampuan membaca memahami bacaan  dan rendahnya hasil belajar siswa kelas III. Tujuan dilakukannya penelitian ini yaitu untuk mengetahui dan menelaah kemampuan membaca pemahaman, faktor penyebab kesulitan membaca pemahaman, dan solusi yang dapat diterapkan untuk mengatasi kesulitan membaca pemahaman pada siswa kelas III SD Negeri 3 Nagri Kaler Purwakarta. Pendekatan dalam penelitian ini yaitu kualitatif dengan subjek penelitian 6 orang siswa kelas V SD. Data diperoleh dari observasi, wawancara, tes, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukan bahwa siswa kelas III SD Negeri 3 Nagri Kaler memiliki kemampuan yang cukup dalam kemampuan pemahaman literal dan tergolong kurang dalam kemampuan pemahaman interpretatif, pemahaman kritis, dan pemahaman kreatif. Faktor penyebab kesulitan membaca pemahaman pada siswa kelas III SD Negeri 3 Nagri Kaler yaitu minat dan aktivitas dalam kegiatan membaca, dan perbedaaan kemampuan yang dimiliki siswa, sarana dan prasarana yang dimilki siswa dan lingkungan sekolah dan keluarga. Solusi yang dapat diterapakan yaitu membiasakan siswa untuk membaca buku, memberikan sarana dan prasarana, dan guru dapat menerapkan model, strategi, dan metode pembelajaran yang tepat bagi siswa
Gerakan Literasi Sekolah dalam Meningkatkan Minat Baca Siswa Sekolah Dasar Nurul Ilmi; Neneng Sri Wulan; D Wahyudin
EDUKATIF : JURNAL ILMU PENDIDIKAN Vol 3, No 5 (2021): October Pages 1880-3500
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/edukatif.v3i5.990

Abstract

Gerakan literasi merupakan salah satu bentuk gerakan yang berdampak besar salah satunya dalam rangka meningkatkan minat membaca siswa khususnya pada sekolah dasar. Tidak dipungkiri adanya faktor pendukung dan faktor penghambat saat pelaksanaan Gerakan Literasi Sekolah. Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan pelaksanaan Gerakan Literasi Sekolah di SDN 3 Nagri Kaler. Jenis penelitian ini kualitatif dengan desain studi kasus. Adapun teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu, observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa pelaksanaan di SDN 3 Nagri Kaler, masih pada tahap pembiasaan. Upaya yang dilakukan pihak sekolah yaitu, dengan kegiatan membaca 15 menit baik membaca dalam hati atau membaca nyaring. Faktor pendukung, adanya peran aktif warga sekolah, pengawasan yang diberikan guru, lingkungan yang kaya akan literasi. Sedangkan faktor penghambat, kurangnya dukungan yang diberikan orang tua siswa, belum adanya hari khusus untuk mengalokasikan waktu 15 menit, kurangnya minat siswa terhadap membaca. Sebaliknya upaya yang dilakukan yaitu dengan melakukan sosialisasi dan rapat kerja kepada pihak orang tua, serta mengadakan pembaharuan buku agar siswa tertarik untuk membaca
Analisis Kemampuan Membaca Pemahaman dalam Pembelajaran Multiliterasi Siswa Sekolah Dasar Nova Mira Rizky Wulandari; Neneng Sri Wulan; D Wahyudin
EDUKATIF : JURNAL ILMU PENDIDIKAN Vol 3, No 5 (2021): October Pages 1880-3500
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (748.319 KB) | DOI: 10.31004/edukatif.v3i5.833

Abstract

Pembelajaran multiliterasi dalam membaca pemahaman merupakan integrasi pembelajaran literasi dan teknologi untuk meningkatkan pemahaman dan jawaban tuntutan pembelajaran abad 21 era digital. Kerjasama siswa, guru dan orang tua diperlukan untuk keberhasilan pembelajaran multiliterasi. Penelitian ini bertujuan mengetahui kemampuan, kendala dan solusi kemampuan membaca pemahaman dalam pembelajaran multiliterasi siswa kelas V SDN 3 Nagri Kaler, karena masih terdapat lima orang siswa yang belum memiliki kemampuan membaca pemahaman dalam pembelajaran multiliterasi. Dengan metode kualitatif pendekatan studi kasus, penemuan data melalui tes, wawancara, analisis data dan dokumentasi di SDN 3 Nagri Kaler pada bulan April-Juni. Subjek penelitian adalah lima orang siswa kelas V, lima orang tua siswa, guru, dan kepala sekolah. Hasil pemahaman literal (C1) 51,6%, infensial (C2, C3) 35%, kritis (C4,C5) 57,5% dan  kreatif (C6) 50%, Nilai akhir tes 51% kategori kurang. Hasil wawancara menyatakan membaca pemahaman pembelajaran multiliterasi menyenangkan, memperoleh pengetahuan baru dan subjek mampu menggunakan teknologi. Kendala disebabkan faktor ekonomi keluarga dan kurangnya kesiapan guru dalam pembelajaran multiliterasi. Solusinya perkuat kerjasama siswa, orang tua dan pihak sekolah dalam memonitor dan memberi sarana bacaan sesuai minat siswa serta kemauan guru berlatih mengelola pembelajaran multiliterasi secara menerus
Pengaruh Literasi Membaca terhadap Pemahaman Moderasi Beragama Mahasiswa PGSD Neneng Sri Wulan; Hisny Fajrussalam
Jurnal Basicedu Vol 6, No 1 (2022): February, Pages 1-1500
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/basicedu.v6i1.1927

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh pentingnya kemampuan literasi membaca untuk memasuki dan memahami wahana keilmuan lainnya, termasuk pemahaman terhadap moderasi beragama. Pemahaman moderasi beragama diperlukan dalam kehidupan sosial masyarakat Indonesia yang hidup di tengah keberagaman agama dan keyakinan. Peneliti tertarik untuk mengkaji pengaruh literasi membaca terhadap pemahaman moderasi beragama mahasiswa. Sampel pada penelitian ini adalah 198 mahasiswa tingkat I Kampus UPI di Purwakarta. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah survey eksplanatori. Teknik pengumpulan data yang dilakukan adalah tes dan kuesioner. Data dianalisis dengan teknik kuantitatif dan kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa  Kemampuan literasi membaca mahasiswa masih tergolong cukup baik dengan rata-rata nilai tes 66,2. Nilai tertinggi adalah 100 dan nilai terendah adalah 15. Pemahaman moderasi bergama secara keseluruhan memiliki nilai persentase kumulatif sebesar 85,28% dengan kategori baik. Berdasarkan hasil penelitian, kemampuan literasi membaca berpengaruh signifikan terhadap moderasi beragama, dengan total persentase pengaruh sebesar 17,39%, sedangkan sisanya yaitu 82,61% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti.
Seminar dan Pelatihan Computational Thinking Skills di Lingkungan Sekolah Dasar Kabupaten Purwakarta Neneng Sri Wulan; Mamad Kasmad; Jennyta Caturiasari
ABMAS Vol 22, No 1 (2022): Jurnal Abmas, Juni 2022
Publisher : Universitas Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.17509/abmas.v22i1.47588

Abstract

PELATIHAN MENYIMAK CERITA MELALUI MEDIA AUDIO VISUAL PADA SISWA KELAS 3 SDN 3 NAGRI TENGAH Muhammad Agni Imanulloh; Dian Aidilafitri; Ela Azizah; Febrina Nur Giyantika; Jubaedah Fitri Anjani; Sivania Nur Jannatin; Neneng Sri Wulan; Wina Mustikaati
Lentera Karya Edukasi Vol 1, No 2 (2021): Jurnal LENTERA KARYA EDUKASI: Jurnal Pengabdian Kepada masyarakat
Publisher : Pusat Pengembangan dan Kajian Sarana dan Prasarana Pendidikan (P2K Sarprasdik)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (203.478 KB)

Abstract

Pengabdian ini dilatar belakangi oleh permasalahan yang dihadapi siswa dalam pembelajaran menyimak cerita, sehingga siswa merasa jenuh dan malas untuk mengikuti pembelajaran, akibatnya hasil belajar menurun. Pengabdian ini tujuannya untuk meningkatkan kemampuan siswa dalam menyimak sebuah cerita melalui penerapan media audio visual. Metode palaksanaan kegiatan meliputi 3 tahapan, yaitu tahap persiapan, tahap pelaksanaan kegiatan, dan tahap evaluasi. Sasaran kegiatan pelatihan ini adalah siswa kelas 3 SDN Nagri Tengah Purwakarta. Hasil pelaksanaan kegiatan pengabdian ini adalah siswa lebih cepat mengerti, termotivasi dan aktif dalam mengikuti kegiatan pembelajaran menyimak cerita, siswa yang mendapatkan nilai diatas keriterian ketuntasan minimum bertambah menjadi 60% yang sebelumnya hanya 30% dari jumlah siswa yang ada, kemampuan menyimak cerita pada siswa mengalami peningkatan, hal ini dibuktikan dari melihat hasil tes evaluasi yang dijawab dengan baik oleh siswa
Analisis Karangan Narasi Siswa Kelas V SD Negeri Panancangan 5 Sebagai Alternatif Bahan Ajar Menulis Karangan Ani Utami; Tiurlina; Neneng Sri Wulan
Proseding Didaktis: Seminar Nasional Pendidikan Dasar Vol. 4 No. 1 (2019): DIDAKTIS 4: Proseding Seminar Nasional Pendidikan Dasar 2019
Publisher : Program Studi PGSD Kampus UPI di Serang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (362.338 KB)

Abstract

Keterampilan menulis merupakan salah satu keterampilan berbahasa yang harus siswa kuasai. Akan tetapi fenomena lapangan menggambarkan, masih banyak siswa yang keterampilan menulisnya belum baik, khususnya menulis karangan narasi. Berdasarkan hasil kegiatan penelitian di SD Negeri Panancangan 5, masih ada sejumlah siswa kelas V yang belum bisa menulis, memahami ejaan, dan penggunaan kosakata yang baik sebagai pengetahuan utama yang harus dikuasai dalam menulis karangan. Terhitung 10 dari 40 siswa yang keterampilan menulisnya masih rendah, dimana 1 dari 10 siswa tersebut belum bisa membaca dan menuliskan kata yang sulit dipahami. Hasil penelitian membuktikan bahwa 67, 5% dari 27 siswa masih terdapat lebih dari 10 kata yang salah dalam menggunakan huruf kapital, 45,5% dari 18 siswa masih terdapat kesalahan lebih dari 10 kata dalam penulisan kata baku, 25% dari 10 siswa belum mampu membuat judul yang sesuai dengan isi karangan yang diceritakan, serta 10% dari 4siswa masih belum bisa menentukan alur dengan kekronologisan yang jelas dan teratur. Jenis karangan yang dibuat oleh siswa 52,5% adalahnarasi sugestif dan 47, 5% siswa membuat narasi ekspositoris. Nilai siswa rata-rata memperoleh 81 dan 67 untuk KKM 70. Dengan demikian, bahan ajar menulis karangan narasi akan dirancang berdasarkan unsur berupa petunjuk pembelajaran, kompetensi pencapaian, informasi pendukung, latihan, petunjuk kerja, serta evaluasi berdasarkan hasil analisis terhadap karangan narasi yang menjadi kebutuhan siswa dalam menulis karangan.
PERSEPSI SISWA SEKOLAH DASAR TERHADAP KEGIATAN LITERASI MEMBACA DENGAN METODE READ ALOUD: UPAYA UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN MEMBACA Neneng Sri Wulan; Wulandari Wulandari; Dwi Anisa Haftani
Primary: Jurnal Pendidikan Guru Sekolah Dasar Vol 11, No 4 (2022)
Publisher : Laboratorium Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (447.912 KB) | DOI: 10.33578/jpfkip.v11i4.8594

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi pentingnya kemampuan membaca bagi siswa sekolah dasar sebagai fondasi untuk memahami berbagai materi pelajaran, khususnya kemampuan dalam memahami isi bacaan. Salah satu cara yang dapat dilakukan adalah melakukan kegiatan membaca dengan metode read aloud. Read aloud adalah kegiatan membacakan nyaring yang dilakukan orang tua atau guru kepada anak. Penelitin ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan siswa dalam memahami isi bacaan dan persepsi siswa terhadap metode read aloud. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif, dengan metode penelitian deskriptif analisis. Teknik pengumpulan data berupa angket dan studi dokumen. Responden pada penelitian ini adalah 44 siswa kelas I sekolah dasar plus di Kabupaten Purwakarta. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kemampuan siswa dalam memahami isi bacaan tergolong baik dengan rata-rata 79,76. Siswa dapat memahami tokoh, isi cerita, konflik, alur, latar, sudut pandang, dan amanat. Persepsi  siswa terhadap kegiatan read aloud adalah baik atau positif. Sebanyak 44 siswa menyukai kegiatan membacakan nyaring. Hasil penelitian tersebut menunjukkan bahwa metode Read Aloud dapat menjadi salah satu alternatif kegiatan dalam literasi membaca yang dapat memberikan dampak yang baik bagi siswa sekolah dasar.
Pelatihan Jarimatika untuk Mengembangkan Kemampuan Berhitung Siswa Kelas Awal Sekolah Dasar di Purwakarta Ahmad Rizal Jalaludin; Anggraeni Wishnu Ramadhianty; Nursela Dian Nursela Dian Patimah3; Novi Wulansari; Nurul Fitri Handini; Prisscillia Magdalena Putri; Wina Mustikaati; Neneng Sri Wulan; Indra Nugrahayu Taufik; Yupi Yuliawati
Indonesian Journal of Community Services in Engineering & Education (IJOCSEE) Vol 3, No 1 (2023): April 2023
Publisher : Universitas Pendidikan Indonesia Kampus Purwakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

This activity is motivated by the lack of numeracy skills of students. During the distance learning period, students' abilities were not honed due to less than optimal learning. Based on the results of observations at SDN 3 Nagri Tengah Purwakarta, many students in the early grades have not yet maximized their numeracy skills, especially in addition and subtraction. This service aims to develop numeracy skills for elementary students through the Jarimatika method. The method of implementing the activity includes three stages, namely planning, implementing and evaluating. The results of program implementation are (a) there is an increase in students 'numeracy skills, especially in terms of addition using the Jarimatika method with data analysis showing that before the intervention obtained a score of 30.0% then after the intervention obtained a score of 70.0%., (B) the students' ability to use Jarimatika method.