Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search
Journal : Ulil Albab

Pengaruh Media Playdough Terhadap Perkembangan Motorik Halus Pada Anak Usia 5-6 Tahun di TK Amanah Sekayu Tahun 2021 Yuniyartika; Kris Setyaningsih; Izza Fitri
ULIL ALBAB : Jurnal Ilmiah Multidisiplin Vol. 1 No. 3: Februari 2022
Publisher : CV. Ulil Albab Corp

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui pengaruh media playdough terhadap kemampuan motorik halus anak usia 5-6 tahun di TK Amanah Sekayu Tahun 2021. Jenis penelitian ini adalah Pre-experimental dengan desain One Group Pre test-Post test (satu kelompok subjek). Jumlah sempel anak berjumlah 15 orang anak yang terdiri dari 7 orang anak laki-laki dan 8 orang anak perempuan. Teknik pengumpulan data dalam penelitian menggunakan observasi awal sebelum diberi perlakuan dengan pembelajaran media playdough, observasi digunakan untuk mengumpulkan data pada saat treathment, tes berbentuk skor yang dilakukan untuk mengetahui hasil setelah diberi perlakuan dan dokumentasi berupa foto. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan uji normalitas, uji homogenitas dan uji hipotesis. Hasil hipotesis dalam penelitian ini diperoleh thitung = sedangkan dk = 15+15-2 = 28 dengan taraf nyata 5% sehingga di dapat ttabel = 1,70113 karena thitung = maka dapat di simpulkan Ho di tolak artinya ada pengaruh media playdough terhadap perkembangan motorik halus anak usia 5-6 tahun di TK Amanah Sekayu Kabupaten Musi Banyuasin.
Pengaruh Media Permainan Ular Tangga Terhadap Perkembangan Kognitif Anak Usia 5-6 Tahun Di Tk Dharma Wanita Pampangan Oki Rati Audina; Kris Setyaningsih; Izza Fitri
ULIL ALBAB : Jurnal Ilmiah Multidisiplin Vol. 1 No. 3: Februari 2022
Publisher : CV. Ulil Albab Corp

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah mengetahui pengaruh media permainan ular tangga terhadap perkembangan kognitif anak usia 5-6 tahun di TK Dharma Wanita Pampangan OKI. Jenis Penelitian ini adalah pre experimental dengan desain one Group pretest-posttest (satu kelompok objek). jumlah sampel anak adalah 14 orang anak yang teridir dari 9 perempuan dan 5 laki-laki. Teknik pengumpulan data dalam penelitian menggunakan observasi awal sebelum diberi perlakuan dengan pembelajaran dengan permainan ular tangga, observasi digunakan untuk mengumpulkan data pada saat treathment, tes berbentuk skor yang dilakukan untuk mengetahui hasil setelah diberi perlakuan dan dokumentasi berupa foto. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan uji normalitas, uji homogenitas dan uji hipotesis. Hasil hipotesis dalam penelitian ini diperoleh thitung = 2,0337735061228 sedangkan dk=14+14-2 = 26 dengan taraf 5% sehingga didapat ttabel = 1,706 karena thitung = 2,0337735061228> ttabel maka dapat disimpulkan Ho ditolak artinya ada pengaruh media permainan ular tangga terhadap perkembangan kognitif anak usia 5-6 tahun di TK Dharma Wanita Pampangan OKI.
Hubungan Interaksi Teman Sebaya Dengan Perilaku Sosial Pada Anak Usia 4-6 Tahun di RA An-Naba Banyuasin Suryani Sekar Asih; Kris Setyaningsih; Ali Murtopo
ULIL ALBAB : Jurnal Ilmiah Multidisiplin Vol. 1 No. 4: Maret 2022
Publisher : CV. Ulil Albab Corp

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini berjudul “Interaksi Teman Sebaya Dengan Perilaku Sosial Anak Usia 4-6 Tahun di RA An-Naba Banyuasin”. Adapun yang menjadi permaslaah penelitian ini adalah apakah terdapat hubungan Interaksi teman sebaya dengan perilaku sosial anak usia 4-6 tahun di RA An-Naba Banyuasin. Jenis Penelitian ini adalah korelasi product moment. Jumlah sampel 27 orang anak yang terdiri dari 10 perempuan dan 7 anak laki-laki. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan observasi, kuisoner dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan uji normalitas, uji linieritas, dan hipotesis. Hasil hipotesis dalam penelitian ini diperoleh rhitung= 0,88940328391 sedangkan df = 17 – 2 = 15 dengan taraf signifikan 0,05 sehingga di dapat rtabel = 0,482 Karena rhitung>rtabel. Maka dapat disimpulkan Ho ditolak artinya terdapat hubungan antara interaksi teman sebaya dengan perilaku sosial anak usia 4-6 tahun di RA An-Naba Banyuasin.