Yuswo Supatmo
Unknown Affiliation

Published : 11 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 11 Documents
Search

PERBEDAAN FLEKSIBILITAS TRUNCUS ATLET RENANG (RENANG GAYA BEBAS, RENANG GAYA DOLPHIN, RENANG GAYA DADA), BOLA VOLI DAN TAEKWONDO (STUDY PADA ATLET DI KLUB KOTA SEMARANG JAWA TENGAH) Isyania Fajriati; Muhammad Wajdi; Yuswo Supatmo
DIPONEGORO MEDICAL JOURNAL (JURNAL KEDOKTERAN DIPONEGORO) Vol 7, No 2 (2018): JURNAL KEDOKTERAN DIPONEGORO
Publisher : Faculty of Medicine, Diponegoro University, Semarang, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (295.195 KB) | DOI: 10.14710/dmj.v7i2.21194

Abstract

Latar belakang : Fleksibilitas sebagai aspek penting pada setiap aktifitas manusia, misal olahraga, terutama olahraga prestasi. Gerakan yang biasa dilakukan oleh atlet, seperti fleksi, ekstensi, rotasi maupun memberikan tekanan pada truncus dapat menyebabkan cidera truncus. Lebih dari 80% orang mengalami keluhan sakit punggung selama hidupnya, hal tersebut sering terjadi ketika melakukan olahraga kompetitif.Tujuan : Untuk mengidentifikasi perbedaan fleksibilitas truncus pada atlet renang (renang  gaya bebas, renang gaya dolphin, renang gaya dada), bola voli dan taekwondoMetode : Penelitian analitik observasional metode cross sectional sampel 90 dibagi menjadi 3 kelompok, yaitu kelompok atlet renang, bola voli dan taekwondo. Penelitian dengan cara pengukuran panjang truncus atlet dengan cara passive extension dengan scoring hyperextensi truncus.Hasil : Terdapat perbedaan tidak bermakna dari fleksibilitas truncus kelompok atlet renang dengan bola voli (p=0,105). Terdapat perbedaan signifikan dari fleksibilitas truncus kelompok atlet renang dan taekwondo (p<0,001). Terdapatt perbedaan signifikan dari fleksibilitas truncus kelompok atlet bola voli dan taekwondo(p=0,010).Kesimpulan : Fleksibilitas truncus kelompok atlet renang lebih baik dari bola voli. Fleksibilitas truncus kelompok atlet renang lebih baik dari taekwondo. Fleksibilitas truncus kelompok atlet bola voli lebih baik dari taekwondo
THE EFFECT OF CLIMBING UP AND DOWNSTAIRS EXERCISE ON SHORT-TERM MEMORY AMONG YOUNG ADULTS (AGE 18-22) Raisa Dzata Adly S.K; Yosef Purwoko; Buwono Puruhito; Yuswo Supatmo
DIPONEGORO MEDICAL JOURNAL (JURNAL KEDOKTERAN DIPONEGORO) Vol 9, No 4 (2020): DIPONEGORO MEDICAL JOURNAL ( Jurnal Kedokteran Diponegoro )
Publisher : Faculty of Medicine, Diponegoro University, Semarang, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (363.381 KB) | DOI: 10.14710/dmj.v9i4.27669

Abstract

Background: Short-term memory affects academic performance. Good memory function is one of the benefits of physical exercise. A sedentary lifestyle and physical inactivity lead people to do less exercise. Climbing up and downstairs is one form of practical physical exercise that can be easily done anywhere at any time and by anyone. Aim: To assess the effect of climbing up and down stairs exercise on short-term memory in young adults. Method: This research used Quasi-Experimental with pre-test and post-test non-equivalent group method. Subjects were medical students of the Faculty of Medicine, Diponegoro University (n=40) aged 18-22 years that meet the inclusion criteria. Subjects were divided into 2 groups, control group (CG) and exercise group (EG), each consisting of 20 people. The subject's short-term memory was assessed using the Scenery Picture Memory Test (SPMT). Statistical analysis with Shapiro-Wilk test, paired T-test, Wilcoxon, independent T-test, and Mann-Whitney. Result: There were significant improvements in short-term memory before and after climbing up and down stairs exercise on both exercise group (p=0.000) and control group (p=0.001). No difference in pre-test scores between groups (p=0.921), and a significant difference in post-test scores between groups (p=0.010). An Independent T-test was done on the delta of the pre-post test between groups and is significant (p=0.016). Conclusion: 6 weeks of climbing up and down stairs exercise improves short-term memory in young adults. A higher improvement was found in the exercise group.
PENGARUH SINKRONISASI MUSIK TERHADAP INDEKS KEBUGARAN JASMANI DAN SKOR RPE PADA LATIHAN TES BANGKU HARVARD Annisa Falihati Salsabila; Tanjung Ayu Sumekar; Yuswo Supatmo
DIPONEGORO MEDICAL JOURNAL (JURNAL KEDOKTERAN DIPONEGORO) Vol 6, No 2 (2017): JURNAL KEDOKTERAN DIPONEGORO
Publisher : Faculty of Medicine, Diponegoro University, Semarang, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (342.245 KB) | DOI: 10.14710/dmj.v6i2.18546

Abstract

Latar Belakang: Musik merupakan salah satu karya seni yang banyak digunakan masyarakat saat beraktivitas fisik. Peneliti menduga bahwa musik berpengaruh positif terhadap aspek saat latihan fisik, yaitu aspek psikologi, fisiologis, dan ergogenik. Namun hal ini masih banyak diperdebatkan efektifitasnya dan belum dapat dipertanggungjawabkan keakuratannya karena bukti ilmiah yang mendukung masih sangat kurang.Tujuan: Mengetahui pengaruh sinkronisasi musik terhadap indeks kebugaran jasmani dan skor RPE.Metode: Penelitian kuasi eksperimental dengan rancangan post test only control group design dilaksanakan di Laboratorium Ilmu Fisiologi Fakultas Kedokteran Universitas Diponegoro Tembalang, Semarang. Sampel penelitian ini adalah kelompok usia dewasa muda yang tercatat sebagai mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Diponegoro Semarang (n=28), yang kemudian dibagi menjadi kelompok kontrol (n=14) dan kelompok perlakuan yang mendengarkan musik (n=14) saat melakukan latihan tes bangku Harvard. Indeks Kebugaran Jasmani dan skor RPE diukur pada kedua kelompok. Uji hipotesis yang digunakan adalah uji independent t test dan uji Mann Whitney.Hasil: Rerata skor IKJ pada kelompok kontrol adalah sebesar 56,4 dan rerata skor IKJ pada kelompok perlakuan adalah 69,0. Rerata skor RPE pada kelompok kontrol adalah 13,1 dan skor RPE pada kelompok perlakuan adalah 12,4. Peningkatan skor IKJ dinilai bermakna, namun penurunan RPE dinilai tidak bermakna. Kedua analisis diatas menggunakan uji independent t test karena memiliki distribusi yang normal (p>0,05).Kesimpulan: Penggunaan sinkronisasi musik pada latihan tes bangku Harvard dapat meningkatkan skor IKJ secara bermakna tetapi tidak dapat menurunkan skor RPE secara bermakna.
PERBANDINGAN EFEK OLAHRAGA INDOOR DAN OUTDOOR TERHADAP TINGKAT STRES MAHASISWA FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS DIPONEGORO Aditya Dwiki Adiono; Yuriz Bakhtiar; Yuswo Supatmo; Muflihatul Muniroh; Titis Hadianti
DIPONEGORO MEDICAL JOURNAL (JURNAL KEDOKTERAN DIPONEGORO) Vol 7, No 2 (2018): JURNAL KEDOKTERAN DIPONEGORO
Publisher : Faculty of Medicine, Diponegoro University, Semarang, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (370.753 KB) | DOI: 10.14710/dmj.v7i2.21183

Abstract

Latar Belakang: Stres merupakan salah satu reaksi atau respons psikologis manusia saat dihadapkan pada hal-hal yang telah melampaui batas untuk dihadapi. Olahraga yang teratur dapat menurunkan insiden dan keparahan gangguan suasana hati yang berkaitan dengan stres. Aktivitas olahraga dapat dilakukan di indoor (dalam ruangan) dan outdoor (luar ruangan).Tujuan: Mengidentifikasi perbedaan antara tingkat stres olahraga indoor ataupun olahraga outdoor.Metode: Penelitian ini adalah penelitian  kuasi-eksperimental dengan desain pre-test and post-test sample group design. Sampel penelitian adalah mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Diponegoro berusia 18-22 tahun (n=40). Dikelompokkan menjadi: kelompok perlakuan olahraga indoor (n=20) yang melakukan olahraga di dalam gedung olahraga dan kelompok perlakuan olahraga outdoor (n=20). Penelitian dilaksanakan selama 6 minggu. Skor tingkat stres diukur sebelum dan sesudah perlakuan menggunakan kuesioner Depression, Anxiety and Stress Scale (DASS-42). Analisis statistik yang digunakan adalah uji t-tidak berpasangan dan uji min rerata.Hasil: Rerata tingkat stres  (skor DASS) sebelum dan sesudah perlakuan olahraga indoor  mengalami penurunan secara tidak bermakna dari rerata 17,5 menjadi 14,8 (p=0,214). Rerata tingkat stres (skor DASS) sebelum dan sesudah perlakuan olahraga outdoor mengalami penurunan secara bermakna dari rerata 20,2 menjadi 11,2 (p=0,000). Selisih penurunan tingkat stres (skor DASS) sebelum dan sesudah antara kedua kelompok secara statistik tidak bermakna (p=0,095) walaupun kelompok olahraga outdoor didapatkan selisih skor yang lebih tinggi dibanding kelompok olahraga indoor (2,7 vs 9,0).Simpulan: Penurunan skor tingkat stres pada kelompok olahraga outdoor lebih baik dibanding kelompok olahraga indoor tapi tidak bermakna .
ANALISIS KOMPONEN WAKTU REAKSI ATLET BULUTANGKIS (STUDI PADA ATLET BULUTANGKIS DI SEMARANG) Amitya Ekacitta Anindita; Tanjung Ayu Sumekar; Yuswo Supatmo
DIPONEGORO MEDICAL JOURNAL (JURNAL KEDOKTERAN DIPONEGORO) Vol 6, No 2 (2017): JURNAL KEDOKTERAN DIPONEGORO
Publisher : Faculty of Medicine, Diponegoro University, Semarang, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (246.319 KB) | DOI: 10.14710/dmj.v6i2.18541

Abstract

Latar Belakang: Latihan rutin yang dilakukan oleh para atlet bulutangkis akan meningkatkan komponen fisik yaitu kecepatan yang ditunjukkan melalui waktu reaksi. Metode yang digunakan untuk mengukur waktu reaksi yaitu ruler drop test, ruler drop test dengan selubung dan computerized reaction time.Tujuan: Membuktikan latihan bulutangkis berpengaruh terhadap waktu reaksi atlet.Metode: Penelitian analitik observasional dengan rancangan belah lintangdilaksanakan di Fakultas Kedokteran Jurusan Kedokteran Umum Universitas Diponegoro dan UKM Bulutangkis Fakultas Ilmu Keolahragaan Universitas Negeri Semarang. Sampel penelitian terdapat dua kelompok yang terdiri dari atlet dan non-atlet yang berjumlah 16 orang pada masing-masing kelompok. Dua kelompok diukur waktu reaksinya menggunakan metode pemeriksaan ruler drop test, ruler drop test  dengan selubung dan computerized reaction time.Hasil: Rerata waktu reaksi kelompok non-atlet yang diukur dengan ruler drop test  adalah 0,1 ± 0,03 detik, sedangkan kelompok atlet adalah 0,1 ± 0,04 detik. Diukur dengan ruler drop test dengan selubung rerata waktu reaksi kelompok non atlet sebesar 0,2 ± 0,03 detik dan rerata kelompok atlet 0,2 ± 0,03 detik. Rerata waktu reaksi kelompok non atlet yang diukur dengan computerized reaction time adalah 0,3 ± 0,03 detik, sedangkan kelompok atlet adalah 0,2 ± 0,05 detik. Berdasarkan hasil tersebut hanya metode computerized reaction time yang memiliki perbedaan bermakna p=0,03 (p<0,05).Kesimpulan: Latihan dapat meningkatkan waktu reaksi secara bermakna. Tidak terdapat perbedaan waktu reaksi bermakna yang diukur dengan metode pemeriksaan ruler drop test, ruler drop test dengan selubung dan computerized reaction time.
COMPARISON OF DURATION PLAYING DEFENSE OF THE ANCIENTS-2 VIDEO GAME WITH REACTION TIME Yosua Arif Hadi; Yuswo Supatmo; Novi Kusumaningrum; Hardono Susanto
DIPONEGORO MEDICAL JOURNAL (JURNAL KEDOKTERAN DIPONEGORO) Vol 9, No 6 (2020): DIPONEGORO MEDICAL JOURNAL (Jurnal Kedokteran Diponegoro)
Publisher : Faculty of Medicine, Diponegoro University, Semarang, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.14710/dmj.v9i6.29332

Abstract

Background: DotA-2 is the most popular MOBA video game, which ranks the second most sold on the steam platform. Reaction time as a physiological parameter to find out how quickly to respond to a stimulus. Some research states that video games can increase reaction time. Objective: To know the correlation of playing video game Defense of the Ancients-2 with the duration of reaction time. Method: The study used cross-sectional design. This study was conducted in the area of the Faculty of Medicine, Diponegoro University. In this study found 42 respondents participated. Score of reaction time is measured using a ruler dropped from the respondent's fingertips. Analysis using  Shapiro-Wilk test and Pearson test. Results: There is significant relationship between playing a DotA-2 status and reaction time. The duration of playing DotA-2 video games to the reaction time there were significant differences between the 3 groups. Conclusion: There is a significant relationship between the status of playing video game DotA-2 with reaction time.
PERBEDAAN NILAI DAYA LEDAK OTOT TUNGKAI ANTARA CABANG OLAHRAGA PERMAINAN DAN BELA DIRI Okki Aurillia; Yuswo Supatmo; Darmawati Ayu Indraswari
DIPONEGORO MEDICAL JOURNAL (JURNAL KEDOKTERAN DIPONEGORO) Vol 6, No 2 (2017): JURNAL KEDOKTERAN DIPONEGORO
Publisher : Faculty of Medicine, Diponegoro University, Semarang, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (318.852 KB) | DOI: 10.14710/dmj.v6i2.18612

Abstract

Latar belakang: Daya ledak otot merupakan kemampuan untuk menghasilkan gerakan cepat dengan beban konstan. Kelincahan, kecepatan, keseimbangan, fleksibilitas, ketahanan, kekuatan, akurasi, dan daya ledak otot adalah komponen yang harus dipenuhi untuk menunjang prestasi atletik. Daya ledak otot memainkan peran kunci dalam sebagian besar cabang olahraga, terutama pada aktivitas yang bergantung pada lompatan, perubahan arah, atau kemampuan lari cepat.Tujuan: Mengetahui perbedaan nilai daya ledak otot tungkai antara cabang olahraga permainan dan bela diri.Metode: Penelitian menggunakan desain belah lintang. Subjek penelitian merupakan 60 atlet laki-laki usia 14-18 tahun yang berasal dari cabang olahraga bola voli, bola basket, taekwondo, dan karate. Subjek penelitian terdiri atas 4 kelompok dengan jumlah 15 orang pada masing-masing kelompok. Karakteristik subjek penelitian yang diperoleh adalah usia, lama latihan, dan indeks massa tubuh. Pengukuran daya ledak otot tungkai pada subjek penelitian dilakukan dengan menggunakan uji lompat tinggi. Data kemudian diolah menggunakan uji Saphiro-Wilk dan uji t tidak berpasangan.Hasil: Rerata nilai daya ledak otot tungkai pada cabang olahraga bola voli adalah 58,27 cm, bola basket 57,13 cm, taekwondo 46,20 cm, dan karate 48,47 cm. Rerata nilai daya ledak otot tungkai pada cabang olahraga permainan adalah 57,70 cm dan bela diri 47,33 cm. Terdapat perbedaan yang bermakna nilai daya ledak otot tungkai antara cabang olahraga permainan dan bela diri dengan nilai p<0,01.Kesimpulan: Nilai daya ledak otot tungkai cabang olahraga permainan lebih tinggi daripada cabang olahraga bela diri.
THE EFFECT OF CLIMBING UP AND DOWN STAIRS EXERCISE ON VO2 MAX IN YOUNG ADULTS (AGE 18-22 YEARS) Anafatun Ihtammaliya; Yosef Purwoko; Buwono Puruhito; Yuswo Supatmo
DIPONEGORO MEDICAL JOURNAL (JURNAL KEDOKTERAN DIPONEGORO) Vol 9, No 1 (2020): DIPONEGORO MEDICAL JOURNAL ( Jurnal Kedokteran Diponegoro )
Publisher : Faculty of Medicine, Diponegoro University, Semarang, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (363.402 KB) | DOI: 10.14710/dmj.v9i1.26570

Abstract

Background : One of the example of aerobic exercise that is easy and safe is climbing up and down stairs. But with time, people prefer using escalators or elevators to stairs. Whereas, climbing up and down stairs exercise can improve physical fitness which can be assessed from the VO2 max. Aim : To find out the effect of climbing up and down stairs exercise on VO2 max in young adults. Method : This research used Quasi Experimental with pre-test and post-test non-equivalent group method. The sample was medical students of Faculty of Medicine, Diponegoro University (n=36) age 18-22 years that meet the inclusion criteria. The sample was divided into 2 groups, control and treatment groups each consisting of 18 people. The VO2 max was assessed using Multistage Fitness Test (Bleep Test). Statistical analysis with Saphiro-Wilk test, paired T test, Wilcoxon test, unpaired T test, and Mann Whitney test. Result : There was a significant difference of VO2 max before and after climbing up and down stairs exercise in experimental group (p=0.001) and not significant in control group (p=0.181). There was a significant difference of the difference in VO2 max pre-posttest in experimental group and control group (p = 0.001). Conclusion : Six weeks of climbing up and down stairs exercise increases VO2 max in young adults.Keywords : VO2 Max, Climbing Up and Down stairs Exercise, Multistage Fitness Test (Bleep Test)
PERBEDAAN WAKTU REAKSI TANGAN ANTARA CABANG OLAHRAGA PERMAINAN DAN BELA DIRI Aisyah Winda Syafitri; Yuswo Supatmo; Darmawati Ayu Indraswari
DIPONEGORO MEDICAL JOURNAL (JURNAL KEDOKTERAN DIPONEGORO) Vol 6, No 2 (2017): JURNAL KEDOKTERAN DIPONEGORO
Publisher : Faculty of Medicine, Diponegoro University, Semarang, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (389.453 KB) | DOI: 10.14710/dmj.v6i2.18532

Abstract

Latar Belakang: Proses berpikir seseorang dalam mengkoordinasi sistem sensorik dan sistem motorik dapat dinilai dengan waktu reaksi. Pada waktu reaksi tangan, koordinasi visual dan motorik tangan yang baik akan memberikan respon gerak tangan yang cepat. Waktu reaksi tangan dapat menentukan keberhasilan dalam suatu pertandingan, sehingga waktu reaksi tangan merupakan komponen yang penting dalam olahraga.Tujuan: Mengetahui perbedaan waktu reaksi tangan antara cabang olahraga permainan dan bela diri.Metode Penelitian: Penelitian menggunakan desain belah lintang. Subjek penelitian adalah 56 orang atlet laki-laki usia 14-18 tahun pada cabang olahraga bola voli, bola basket, taekwondo, dan karate. Subjek penelitian terdiri atas 4 kelompok dengan masing-masing kelompok berjumlah 14 orang. Data karakteristik subjek berupa usia, lama latihan, dan IMT. Pengukuran waktu reaksi tangan dengan menggunakan metode ruler drop test. Uji statistik menggunakan uji Saphiro Wilk dan uji t tidak berpasangan.Hasil: Rerata waktu reaksi tangan pada cabang olahraga bola voli adalah 0,16 detik, bola basket 0,16 detik, taekwondo 0,20 detik, dan karate 0,20 detik. Rerata waktu reaksi tangan pada cabang olahraga permainan adalah 0,16 detik dan bela diri 0,20 detik. Terdapat perbedaan yang bermakna waktu reaksi tangan antara cabang olahraga permainan dan bela diri dengan nilai p<0,01.Simpulan: Waktu reaksi tangan cabang olahraga permainan lebih cepat daripada bela diri.
PERBEDAAN NILAI TOTAL LUNG CAPACITY, PEAK EXPIRATORY FLOW DAN EXPIRATORY RESERVE VOLUME ANTAR CABANG OLAHRAGA PADA ATLET USIA 6-12 TAHUN Radyoko Heru Rahbanu; Yuswo Supatmo; Endang Kumaidah
Jurnal Kedokteran Diponegoro (Diponegoro Medical Journal) Vol 5, No 2 (2016): JURNAL KEDOKTERAN DIPONEGORO
Publisher : Faculty of Medicine, Universitas Diponegoro, Semarang, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (324.796 KB) | DOI: 10.14710/dmj.v5i2.11600

Abstract

Background: The development of a person's lungs are the most rapidly while still a child. Activity plays an important role in lung development. Research shows that exercise a positive impact on the development of lung and cardiovascular function. Each type of sport has a different energy system depends on the type of trainingObjective: To prove the difference in value of TLC, PEF and ERV among sports in athletes aged 6-12 years.Methods: This study used a descriptive analytic study is not paired with the cross-sectional design. Samples were 20 male athletes  6-12 years in the sport Volleyball, Soccer, Swimming and Taekwondo. Data retrieval characteristics such as age, height, weight, chest circumference and BMI. TLC values, PEF and ERV is measured by using a spirometer Spirolab II. Statistical test using Kruskal Wallis test.Results: The mean value of the group TLC Volleyball athletes was 2.21 L, athletes Football is 3.4 L, athletes Pool was 3.68 L and Taekwondo athletes was 3.19 L. The mean value of PEF group of athletes Volleyball is 4, 45 L / min, athletes Football is 3.8 L / min, athletes Pool was 4.44 L / min and Taekwondo athletes was 4.09 L / min. The mean value of ERV group of athletes was 0.75 L Volleyball, athletes Football is 0.53 L, 0.54 L Swimming athletes and athletes Taekwondo 0.49 L.Conclusion: In this study, there were significant differences between the average value of TLC sport athletes 6-12 years of age. Meanwhile, there was no significant difference in the average value of PEF and ERV sports athletes aged between 6-12 years.