Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Kamba Mpu: Jurnal Pengabdian Masyarakat

Sosialisasi Software Analisis SWOT Berbasis Excel dalam Rangka Penetapan Program Pengembangan Unit Pengelola Program Studi Lingkup Universitas Dayanu Ikhsanuddin Rasmuin Rasmuin; Rahmatia Rahmatia; Wa Ode Nur Ainun; Iip Irawan Hisanuddin; Dian Lestari; Azis Azis; Sardiana Sardiana; Maya Nurlita; Nining Syafitri; Silnawati Silnawati; La Ode Tommy
Kamba Mpu: Jurnal Pengabdian Masyarakat Volume 1, Nomor 1, Juni 2023
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Dayanu Ikhsanuddin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1000.37 KB) | DOI: 10.55340/kambampu.v1i1.1206

Abstract

Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk memberikan Sosialisasi aplikasi analisis SWOT berbasis Excel kepada pimpinan program studi yang dapat digunakan oleh program studi untuk melakukan analisis SWOT dalam rangka Penetapan Program Pengembangan Unit Pengelola Program Studi Lingkup Unidayan. Penyelenggaraan kegiatan Sosialisasi aplikasi Analisis SWOT berbasis excell ini berlangsung pada hari kamis, tanggal 11 dan 13 Mei 2023 dari pukul 08.00 sampai dengan 12.30 WITA, di Baruga La Ode Malim Kampus Unidayan. Peserta sosialisasi adalah seluruh ketua program studi, sekretaris program studi, ketua Gugus Penjaminan Mutu (GPM) dan ketua Unit Penjaminan Mutu (UPM) lingkup Unidayan. Pada akhir pelaksanaan sosialisasi, peserta diberi kesempatan untuk mengisi angket respon terhadap aplikasi Analisis SWOT ini. Angket respon ini berisi 25 butir pernyataan yang meliputi aspek (1) kelayakan isi (2) kebahasaan, (3) sajian, dan (4) manfaat. Pengambilan data dilakukan dengan menentukan pengukuran item yang terdiri dari lima alternatif jawaban, yang memiliki gradasi positif atau negative. Hasil kegiatan pengabdian ini adalah: pada aspek kelayakan isi, 90,3 % peserta menyatakan bahwa aplikasi ini sangat layak dan layak untuk digunakan. Pada aspek kebahasaan, 92,3 % peserta menyatakan bahwa bahasa yang digunakan dalam penyusunan aplikasi sangat baik dan baik. Pada aspek sajian, 88,5 % peserta sosialisasi menyatakan sangat layak dan layak, sehingga disimpulkan bahwa aplikasi ini menyajikan sesuatu yang menarik dalam melakukan melaksanakan analisis SWOT. Pada aspek manfaat, 100 % peserta sosialisasi menyatakan bahwa aplikasi isi sangat bermanfaat dalam melaksanakan analisis naskah soal.