Claim Missing Document
Check
Articles

Found 16 Documents
Search

ANALISA FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KUNJUNGAN LANJUT USIA DI POSYANDU WILAYAH KERJA PUSKESMAS DODA KABUPATEN POSO Meilani, Meilani; Adam, Arlin; Sainuddin, Sudirman; Zamli, Zamli
Ensiklopedia of Journal Vol 6, No 4 (2024): Vol. 6 No. 4 Edisi 3 Juli 2024
Publisher : Lembaga Penelitian dan Penerbitan Hasil Penelitian Ensiklopedia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33559/eoj.v6i4.1621

Abstract

Abstract: The coverage of health services in the elderly Poso Regency was 59,79% and the average elderly visits to Posyandu in the working area of Puskesmas Doda were only 47,3%. This research discusses factors related to elderly visits at Posyandu in the working area of Puskesmas Doda, Poso Regency. This study uses a cross sectional approach. The population in this study was 686 elderly people aged 60 years and over and registered in the elderly Posyandu in the working area of the Puskesmas Doda, Poso Regency. The sample in this study was 85 people selected using the simple random sampling method. Data analysis uses the Chi Square Test. The results of the study show a relationship between family support and elderly visits to Posyandu (p-value = 0,031), but there is no relationship between elderly perceptions (p-value = 0,729), the role of Posyandu officers (p-value = 0,151), and elderly visits to Posyandu. It is hoped that Puskesmas Doda will make innovations related to family support and further evaluation regarding other factors related to elderly visits.Keywords: eldery posyandu, visits, family support, perception, the role of posyandu officer
PENGARUH MANAJEMEN PUSKESMAS TERHADAP MUTU PELAYANAN PUSKESMAS DI LINGKUNGAN DINAS KESEHATAN KABUPATEN SERAM BAGIAN BARAT Rotasouw, Aswad; Alim, Andi; Zamli, Zamli; Jusuf, Ekafadly
Journal Peqguruang: Conference Series Vol 6, No 2 (2024): Volume 6 Nomor 2 November 2024
Publisher : Universitas Al Asyariah Mandar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35329/jp.v6i2.5694

Abstract

Pembangunan kesehatan yang berkualitas mampu meningkatkan     kesadaran, kemauan dan kemampuan hidup sehat secara mandiri bagi setiap orang agar terwujud derajat kesehatan masyarakat yang optimal. Masyarakat cenderung menuntut pelayanan umum yang lebih baik, lebih ramah dan lebih bermutu termasuk pelayanan kesehatan. Dengan semakin meningkatnya tuntutan masyarakat akan mutu pelayanan kesehatan maka fungsi pelayanan kesehatan dasar di puskesmas secara bertahap perlu terus ditingkatkan agar menjadi lebih efektif dan efisien Pembangunan kesehatan merupakan bagian integral dan terpenting bagi pembangunan nasional. Tujuan:  penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan Manajemen Puskesmas terhadap Mutu Pelayanan Puskesmas di Lingkungan Kabupaten Seram Bagian Barat Tahun 2024. Metode: Penelitian ini merupakan jenis penelitian kuantitatif dengan rancangan Cross Sectional Study. Populasidan sampel dalam penelitian ini adalah seluruh Kepala puskesmas, Kepala Tata Usaha dan Pegawai puskesmas yang memberikan pelayanan di 22 puskesmas yang ada dalam wilayah Kabupaten Seram Bagian Barat, yaitu sebanyak 308 responden. Pengumpulan data menggunakan  lembar observasi. Data yang telah dikumpulkan kemudian diolah dan dianalisis secara univariat dan bivariat, uji multivariat yang digunakan adalah uji chi-square menggunakan laptop denganprogram statistik (SPSS). Terdapat semua variabel apa yang paling berhubungan dengan mutu pelayanan puskesmas. Variable yang paling berpengaruh dari hasil penelitian menunjukkan bahwa variable pengawasan, pengendalian dan penilaian (p= 0,000) dan penguatan penggerakan dan pelaksanaan (p=0,000) terhadap mutu pelayanan puskesmas dan variable ada pengaruh perencanaan dengan nilai (p= 0,001), di Kabupaten Seram Bagian Barat dengan uji chi-square.
POLA ASUH ORANG TUA TERHADAP TINGKAT KESEMBUHAN ANAK AUTIS DI KLINIK PROEDU AUTIS BOGOR TAHUN 2024 ekawati, ris; Alim, Andi; Zamli, Zamli; Yusuf, Ekafadly
Journal Peqguruang: Conference Series Vol 6, No 2 (2024): Volume 6 Nomor 2 November 2024
Publisher : Universitas Al Asyariah Mandar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35329/jp.v6i2.5730

Abstract

Penelitian ini menekankan pentingnya pola asuh yang baik bagi anak, terutama pada usia 3-6 tahun, periode krusial pembentukan karakter. Anak-anak sering menunjukkan perilaku sulit seperti tantrum, yang perlu ditangani dengan bijak untuk membantu mereka belajar mengelola emosi. Penelitian dilakukan dengan metode lapangan, pendekatan deskriptif analitis dan kualitatif, serta teknik pengumpulan data berupa observasi, wawancara, dan dokumentasi. Sampel terdiri dari 23 anak di Klinik Proedue Autism. Hasil penelitian menunjukkan bahwa anak autis memerlukan pola asuh yang fleksibel dan adaptif; pola asuh yang kaku dapat menghambat perkembangan mereka. Kesadaran orang tua akan pentingnya pendekatan lembut dan memberi ruang bagi anak untuk berekspresi sangat krusial. Faktor sosial dan program pembelajaran yang sesuai juga memengaruhi keberhasilan terapi. Pola asuh yang efektif harus disesuaikan dengan konteks lokal untuk mendukung perkembangan anak autis. Kesimpulan penelitian menunjukkan bahwa pola asuh otoriter menghambat perkembangan anak autis dan memperburuk kondisi psikologis mereka, sementara pendekatan fleksibel dan demokratis sangat diperlukan untuk mendukung kesembuhan dan perkembangan optimal anak.
ANALISIS KINERJA PETUGAS PROMOTIF DAN PREVENTIF DI PUSKESMAS TIPO DAN LERE KOTA PALU Fatimah, Fatimah; Uly, Nilawati; Iskandar, Ishaq; Zamli, Zamli
Journal Peqguruang: Conference Series Vol 6, No 2 (2024): Volume 6 Nomor 2 November 2024
Publisher : Universitas Al Asyariah Mandar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35329/jp.v6i2.5728

Abstract

Buruknya kinerja petugas disebabkan oleh beberapa faktor yaitu, kepemimpinan, motivasi, kedisiplinan, insentif, dan lingkungan kerja. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis determinan kinerja promotif dan preventif pada pada tenaga kesehatan di Puskesmas Tipo dan Puskesmas Lere Kota Palu Tahun 2024. Desain penelitian ini adalah survei analitik dengan pendekatan cross sectional. Responden diambil dengan teknik Proportional Random Sampling. Populasi sebanyak 62 orang dengan sampel sebanyak 54 orang. Variabel independen adalah kepemimpinan, motivasi, insentif, kedisiplinan dan lingkungan kerja dan variabel dependen adalah kinerja promotif dan preventif pada pada tenaga kesehatan. Hasil uji bivariat menggunakan fisher's exact dan multivariate menggunakan linear regresi. Hasil penelitian menunjukan bahwa motivasi diketahui hampir seluruh responden sebanyak 51 (94.4%) dalam kategori baik. Kedisiplinan diketahui hampir seluruh responden sebanyak 52 (96.3%) dalam kategori baik. Kepemimpinan Kepala Puskesmas diketahui hampir seluruh responden sebanyak 52 (96.3%) dalam kategori baik. Insentif diketahui hampir seluruh responden sebanyak 49 (90.7%) dalam kategori baik. Lingkungan kerja diketahui hampir seluruh responden sebanyak 50 (92.6%) dalam kategori baik. Kinerja diketahui hampir seluruh responden sebanyak 52 (96.3%) dalam kategori baik. Hasil analisa data menunjukan bahwa nilai R Square sebesar 0.505 (50,5%) sehingga variabel motivasi, kedisiplinan, kepemimpinan kepala puskesmas, insentif, lingkungan kerja secara simultan berpengaruh terhadap kinerja petugas promotif dan preventif pada tenaga kesehatan sebesar 50,5%, sedangkan sisanya (49,5%) dipengaruhi oleh variabel yang tidak diteliti. Berdasarkan hasil penelitian maka disimpulkan bahwa semakin baik peran kepala puskesmas, motivasi petugas, insentif, kedisiplinan dan lingkungan kerja maka kinerja petugas akan semakin baik. 
Analisis Cakupan Universal Health Coverage (UHC) Di Kabupaten Tana Toraja Tahun 2024 Resky, Nurhayati; Uly, Nilawati; Iskandar, Ishaq; Zamli, Zamli
Jurnal Kesehatan Mahardika Vol. 11 No. 2 (2024): Jurnal Kesehatan Mahardika
Publisher : LPPM ITEKES Mahardika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54867/jkm.v11i2.223

Abstract

Universal Health Coverage (UHC) is a type of health insurance in Indonesia that is managed by an official institution receiving direct orders from the President, known as the Health Social Security Administration Agency. Tana Toraja Regency is one of the areas where this program is implemented, providing health coverage to those without insurance. The goal of the study is to analyze the UHC program's implementation by the Tana Toraja Regency Government. The study used qualitative research methods, collected data through interviews, and conducted the research within Tana Toraja Regency. According to the interviews, the bureaucratic structure of UHC services in Tana Toraja Regency is straightforward, making patients feel comfortable with the service procedures. While there are still some obstacles in its implementation, 84.71% of the people in Tana Toraja have been registered as participants in the UHC program. Overall, Tana Toraja Regency has successfully achieved its target of providing health insurance for almost all its residents, despite some who have not been registered. This success is attributed to the commitment and hard work of the Tana Toraja Regency Government.
Analisis Pelaksanaan Program Kesehatan Ibu dan Anak di Kota Tomohon Purba, Hitler Benny Hendrik; Alim, Andi; Zamli, Zamli; Yusuf, Ekafadly
Malahayati Nursing Journal Vol 6, No 10 (2024): Volume 6 Nomor 10 (2024)
Publisher : Universitas Malahayati Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33024/mnj.v6i10.16709

Abstract

ABSTRACT The success of the implementation of the maternal and child health program is assessed based on the main indicators, namely the maternal mortality rate, infant mortality rate, and neonatal mortality rate. Based on the 2020 Population Census, the Maternal Mortality Rate in Indonesia is 189 per 100,000 live births, the Infant Mortality Rate is 17 per 1,000 live births, and the Neonatal Mortality Rate is 11.7 per 1,000 live births. The purpose of this research is to obtain in-depth information about the implementation of the maternal and child health program in Tomohon City. The research method is observational with a qualitative design, with data collection conducted using in-depth interview techniques and document observation. The research results show that in maternal health services, there are still activities that have not been recorded and reported in the recording and reporting documents according to the guidelines at the health office and health centers due to the absence of a reporting format and achievement targets. Keywords: Analysis, Of Maternal and Child Health, Programs  ABSTRAK Keberhasilan pelaksanaan program kesehatan ibu dan anak dinilai dari indikator utama yaitu angka kematian ibu, angka kematian bayi dan angka kematian neonatal. Berdasarkan Sensus Penduduk tahun 2020 Angka Kematian Ibu di Indonesia adalah 189 per 100.000 kelahiran hidup, Angka Kematian Bayi sebesar 17 per 1.000 kelahiran hidup dan Angka Kematian Neonatal sebesar 11,7 per 1.000 kelahiran hidup. Tujuan penelitian ini untuk mendapatkan informasi secara mendalam tentang pelaksanaan program kesehatan ibu dan anak di Kota Tomohon. Metode penelitian adalah observasional dengan desain kualitatif dengan pengumpulan data dilakukan dengan teknik indepth interview (wawancara mendalam) dan observasi dokumen. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada pelayanan kesehatan ibu hamil masih terdapat kegiatan yang belum tercatat dan terlapor dalam dokumen pencatatan dan pelaporan sesuai pedoman di dinas kesehatan dan puskesmas karena belum adanya format laporan dan target capaian. Kata Kunci: Analisis, Program Kesehatan, Ibu dan Anak