cover
Contact Name
Ali Syahbana
Contact Email
syahbanaumb@yahoo.com
Phone
+6281373340681
Journal Mail Official
jurnalindiktika.pgri@gmail.com
Editorial Address
Mathematics Education Department, Universitas PGRI Palembang Jl. Ahmad Yani Lrg. Gotong Royong 9/10 Ulu Palembang, Indonesia 30251
Location
Kota palembang,
Sumatera selatan
INDONESIA
Indiktika : Jurnal Inovasi Pendidikan Matematika
ISSN : 26552752     EISSN : 26552345     DOI : https://dx.doi.org/10.31851/indiktika
Core Subject : Education,
Indikta Journal publish scientific articles in the field of mathematics education. Papers accepted can be a disseminate research result, theoretical studies, and mathematics learning. The article submitted has not been approved and has not been accepted for publication in another journal.
Articles 8 Documents
Search results for , issue "Vol 1, No 1 (2018): Indiktika : Jurnal Inovasi Pendidikan Matematika" : 8 Documents clear
PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN MULTIMEDIA INTERAKTIF BERBASIS MATEMATIKA REALISTIK DI SEKOLAH MENENGAH PERTAMA Muhammad Lukman Hakim; Rina Dwi Setyawati; Farida Nursyahidah
Indiktika : Jurnal Inovasi Pendidikan Matematika Vol 1, No 1 (2018): Indiktika : Jurnal Inovasi Pendidikan Matematika
Publisher : Universitas PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31851/indiktika.v1i1.2221

Abstract

Penelitian pengembangan ini bertujuan menghasilkan media pembelajaran multimedia interaktif dengan pendekatan PMRI di SMP yang layak digunakan pada pembelajaran matematika. Metode yang digunakan dalam penelitian pengembangan ini yaitu metode ADDIE yang terdiri dari 5 tahap yaitu Analysis (Analisis), Design (Perancangan), Development (Pengembangan), Implementation (Implementasi), dan Evaluation (Evaluasi). Sebelum diujikannya media ini terlebih dahulu divalidasi oleh ahli materi dan ahli media. Hasil dari validasi oleh ahli media dan ahli materi, yaitu 88% ahli materi dan 82% ahli media, hal ini menunjukkan kriteria sangat baik dan layak untuk diujicobakan. Kata kunci: pengembangan, multimedia interaktif, PMRI
EFEKTIVITAS ALAT PERAGA PAPAN TURUNAN TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS XI Neni Lismareni
Indiktika : Jurnal Inovasi Pendidikan Matematika Vol 1, No 1 (2018): Indiktika : Jurnal Inovasi Pendidikan Matematika
Publisher : Universitas PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31851/indiktika.v1i1.2238

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui keefektifan hasil belajar matematika siswa dengan menggunakan Alat Peraga Papan Turunan di kelas XI SMA Negeri 1 Pajar Bulan tahun pelajaran 2017/2018. Penelitian dilakukan di SMA Negeri 1 Pajar Bulan dengan populasi adalah seluruh siswa kelas XI SMA Negeri 1 Pajar Bulan tahun pelajaran 2017/2018 yang berjumlah 118 siswa dan terbagi menjadi 5 kelas. Sampel penelitian ini adalah kelas  sebagai kelas eksperimen yang terdiri dari 25 siswa dan kelas  sebagai kelas kontrol berjumlah 25 siswa. Materi yang dipilih yaitu pokok bahasan turunan fungsi aljabar. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen. Pengumpulan data diambil dengan metode tes dalam bentuk essay. Sedangkan analisis data menggunakan uji t. Setelah diadakan penelitian maka dapat disimpulkan bahwa penggunaan alat peraga papan turunan efektif terhadap hasil belajar matematika pada materi turunan di kelas XI SMA Negeri 1 Pajar Bulan tahun pelajaran 2017/2018.Kata kunci : efektivitas, alat peraga papan turunan, hasil belajar
PENGEMBANGAN BAHAN AJAR BERBASIS PENDEKATAN PENDIDIKAN MATEMATIKA REALISTIK UNTUK PENCAPAIAN KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIS Khoirun Nisak; Ani Afifah
Indiktika : Jurnal Inovasi Pendidikan Matematika Vol 1, No 1 (2018): Indiktika : Jurnal Inovasi Pendidikan Matematika
Publisher : Universitas PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31851/indiktika.v1i1.2222

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan bahan ajar yang valid, praktis dan efektif. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan dengan model pengembangan ADDIE (Analysis, Design, Development, Implementation, and Evaluation). Produk penelitian ini berupa buku siswa dan buku guru pada materi statistika berbasis Pendidikan Matematika Realistik (PMR). Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) hasil validasi bahan ajar oleh validator sebesar 4,8 dengan kriteria valid, (2) hasil respon siswa sebesar 89,3% dan 91% respon baik dari siswa dengan kriteria sangat praktis, dan (3) dari hasil uji keefektifan bahan ajar sebesar 83,13% dengan kriteria efektif. Sehingga bahan ajar ini dapat memfasilitasi kemampuan pemecahan masalah matematis siswa.Kata kunci: bahan ajar, PMR, kemampuan pemecahan masalah matematika
KEMAMPUAN KOMUNIKASI DAN SELF EFFICACY SISWA SMP MELALUI MODEL PEMBELAJARAN THINK PAIR SHARE Shita Septiyani; Jumroh Jumroh; Anggria Septiani Mulbasari
Indiktika : Jurnal Inovasi Pendidikan Matematika Vol 1, No 1 (2018): Indiktika : Jurnal Inovasi Pendidikan Matematika
Publisher : Universitas PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (148.651 KB) | DOI: 10.31851/indiktika.v1i1.2239

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe think pair share (TPS) terhadap kemampuan komunikasi matematis maupun self efficacy siswa SMP Negeri 41 Palembang. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen dengan rancangan perlakuan Posttest-Only Control Design. Populasi dalam penelitian ini yaitu seluruh kelas VII SMP Negeri 41 Palembang. Dengan teknik cluster sampling diperoleh kelas VII.1 sebagai kelas eksperimen dan kelas VII.3 sebagai kelas kontrol. Kelas eksperimen diberi perlakuan dengan model pembelajaran kooperatif tipe think pair share (TPS), sedangkan kelas kontrol diberi perlakuan dengan pembelajaran konvensional. Teknik pengumpulan data menggunakan tes dan angket. Teknik analisis data menggunakan uji t, dengan terlebih dahulu menguji normalitas dan homogenitas. Dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe think pair share (TPS) terhadap kemampuan komunikasi matematis dan ada pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe think pair share (TPS) terhadap self efficacy siswa SMP Negeri 41 Palembang.Kata kunci : pembelajaran kooperatif Tipe Think Pair Share (TPS), kemampuan komunikasi matematis, Self Efficacy.
KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIS SISWA MELALUI PEMBELAJARAN PEER LESSON DI SMAN 5 BANDAR LAMPUNG Maria Edistianda Eka Saputri
Indiktika : Jurnal Inovasi Pendidikan Matematika Vol 1, No 1 (2018): Indiktika : Jurnal Inovasi Pendidikan Matematika
Publisher : Universitas PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31851/indiktika.v1i1.2224

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menelaah pencapaian dan peningkatan kemampuan pemecahan masalah matematis siswa yang memperoleh pembelajaran Peer Lesson dan siswa yang memperoleh pembelajaran biasa ditinjau secara keseluruhan maupun kemampuan awal matematis siswa. Penelitian ini merupakan penelitian kuasi eksperimen dengan desain kelompok kontrol non-ekuivalen dan populasinya adalah siswa kelas XI IPA SMAN 5 Kota Bandar Lampung. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling sehingga didapatkan dua kelas yaitu XI IPA 1 dan XI IPA 5 sebagai sampel penelitian. Instrumen penelitian meliputi tes kemampuan pemecahan masalah matematis. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan uji perbedaan rataan yaitu uji-t dan Mann-Whitney serta uji anova dua jalur dengan bantuan program SPSS 17 for Windows. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pencapaian dan peningkatan kemampuan pemecahan masalah matematis siswa yang memperoleh pembelajaran Peer Lesson lebih baik daripada siswa yang memperoleh pembelajaran biasa bila ditinjau secara keseluruhan dan kemampuan awal matematis siswa (sedang dan rendah), tetapi tidak berbeda untuk siswa dengan kemampuan awal matematis tinggi. Kata kunci : kemampuan pemecahan masalah matematis, pembelajaran Peer  Lesson 
KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIS SISWA PADA PEMBELAJARAN PEMODELAN MATEMATIKA DI SMAN 1 SANGA DESA Zeta Ariano; Yusuf Hartono; Ety Septiati
Indiktika : Jurnal Inovasi Pendidikan Matematika Vol 1, No 1 (2018): Indiktika : Jurnal Inovasi Pendidikan Matematika
Publisher : Universitas PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31851/indiktika.v1i1.2235

Abstract

Pemodelan matematika merupakan suatu proses pembelajaran dengan menyederhanakan masalah dunia nyata menjadi masalah matematika kemudian sampai menemukan solusi matematika dan solusi dunia nyata. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif yang bertujuan untuk mengetahui bagaimana kemampuan pemecahan masalah matematis siswa setelah mengikuti pembelajaran pemodelan matematika (mathematical modelling) di kelas X SMA. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas X.IPA 1 SMA Negeri 1 Sanga Desa tahun pelajaran 2017/2018 yang berjumlah 36 orang siswa.  Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah tes uraian. Data dianalisis secara deskriptif kuantitatif. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa kemampuan pemecahan masalah matematis siswa pada pembelajaran pemodelan matematika pokok bahasan sistem persamaan linier tiga variabel (SPLTV) kelas X SMA Negeri 1 Sanga Desa berkategori baik dengan rata-rata 71,90.                                                                                                         Kata kunci : pemodelan matematika, kemampuan pemecahan masalah
PENERAPAN METODE MIND MAPPING BERBANTUAN EDMODO BLENDED LEARNING UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIS Rahmawati Rahmawati
Indiktika : Jurnal Inovasi Pendidikan Matematika Vol 1, No 1 (2018): Indiktika : Jurnal Inovasi Pendidikan Matematika
Publisher : Universitas PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (217.235 KB) | DOI: 10.31851/indiktika.v1i1.2830

Abstract

Penelitian ini ditujukan untuk melihat adanya peningkatan kemampuan pemecahan masalah matematis siswa menggunakan model pembelajaran Mind Mapping dengan berbantuan edmodo blended learning. Populasi penelitian adalah siswa semester ganjil kelas VII MTs.Al-Hilaliyah Palembang. Jenis penelitian ini Quasi-Experimental. Data dalam penelitian ini adalah data kuantitatif yang diperoleh melalui Tes Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis, yang dilakukan sebelum (pretes) dan sesudah (postes) kegiatan pembelajaran. Analisis data yang digunakan : melakukan analisis deskriptif data dan menghitung gain ternormalisasi (normalized gain) pretes dan postes. Pengujian persyaratan analisis adalah uji normalitas data dan uji homogenitas varians keseluruhan data kuantitaf, dan  uji hipotesis yang dalam penelitian ini uji t, uji-tʹ, uji Mann-Whitney U, uji ANAVA satu jalur atau uji Kruskal-Wallis. Pengujian hipotesis menggunakan SPSS-20 for Windows. Hasil analisis data diperoleh kesimpulan.1) peningkatan kemampuan pemecahan masalah matematis siswa yang mendapatkan pembelajaran dengan model Mind Mapping berbantuan edmodo blended learning lebih baik daripada siswa yang mendapatkan pembelajaran konvensional ditinjau dari (a) keseluruhan siswa (b)KAM siswa.Kata kunci : Mind Mapping, Pemecahan Masalah Matematis, Edmodo Blended Learning Abstract. This study aimed to see an increase in mathematical problem solving abilities of students using the Mind Mapping learning model assisted by edmodo blended learning. The research population were the seventh grade odd semester students of Palembang MT. Al-Hilaliyah. This type of research is Quasi-Experimental. The data in this researcher are distinguished by quantitative data that was obtained through the Mathematical Problem Solving Ability Test, which was conducted before (pretest) and after (posttest) learning activities. Quantitative data obtained through work results (answers) of students, observations, photos and videos, as well as the results of interviews with research subjects. Data analysis used: conducted descriptive analysis of data and calculated normalized gains (normalized gain) pretest and posttest. Testing requirements analysis is a normality test of data and a variance homogeneity test of all quantitative data, and hypothesis testing in this study t test, t-test, Mann-Whitney U test, one-way ANAVA test or Kruskal-Wallis test. Hypothesis testing using SPSS-20 for Windows. The results of the data analysis conclude.1) the improvement of mathematical problem solving abilities of students who get learning with the Mind Mapping model assisted by edmodo blended learning is better than students who get conventional learning in terms of (a) all students (b) KAM students. Keywords : Mind Mapping, Problem Solving Abilities of Students, Edmodo Blended Learning  
PENGGUNAAN GEOGEBRA TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA MATERI PROGRAM LINIER Muhamad Suseno Hadi; Ahmad Hussein Fattah; Amrina Rizta
Indiktika : Jurnal Inovasi Pendidikan Matematika Vol 1, No 1 (2018): Indiktika : Jurnal Inovasi Pendidikan Matematika
Publisher : Universitas PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31851/indiktika.v1i1.2236

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji pengaruh penggunaan GeoGebra terhadap hasil belajar matematika siswa pada materi program linier di SMK Negeri 2 Palembang. Jenis penelitian yang digunakan adalah true experimental design dengan rancangan penelitian posttest-only control design. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah menggunakan simple random sampling. Subjek penelitian terdiri dari 73 siswa yang terbagi dalam dua kelas yaitu kelas kontrol dan kelas eksperimen. Instrumen dalam penelitian ini adalah soal tes yang diberikan di akhir pembelajaran. Data hasil pembelajaran tersebut kemudian dianalisis dengan uji-t. Hasil yang didapatkan menunjukkan bahwa penggunaan GeoGebra dapat meningkatkan hasil belajar matematika siswa dan membantu siswa dalam memahami konsep matematika dalam proses pembelajaran matematika. Kata kunci : program linier, GeoGebra, hasil belajar                        

Page 1 of 1 | Total Record : 8