cover
Contact Name
Ni Luh Made Mahendrawati
Contact Email
made.mahendrawati@gmail.com
Phone
+628123961868
Journal Mail Official
made.mahendrawati@gmail.com
Editorial Address
Jl. Udayana Kampus Tengah Singaraja, Bali, Indonesia 81116
Location
Kota denpasar,
Bali
INDONESIA
International Journal of Community Service Learning
ISSN : 25797166     EISSN : 25496417     DOI : https://doi.org/10.23887/ijcsl.v5i3.37047
Core Subject : Economy, Social,
International Journal of Community Service Learning is a scientific journal Community Service published by Universitas Pendidikan Ganesha. This journal is published 4 times a year, ie in February, May, August, and November. The article was published on the results of community service related to education, science, technology, socio-economics, and entrepreneurship.
Articles 13 Documents
Search results for , issue " Vol 2, No 4 (2018): November 2018" : 13 Documents clear
Penguatan Pemahaman Siswa Kelas XII AK Melalui Bimbingan dan Pelatihan Akuntansi dan Pajak di SMK Dharma Widya, Desa/Kecamatan Neglasari, Tangerang-Banten Effendi, Bahtiar
International Journal of Community Service Learning Vol 2, No 4 (2018): November 2018
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (674.664 KB) | DOI: 10.23887/ijcsl.v2i4.14635

Abstract

SMK Dharma Widya, Neglasari, Tangerang-Banten yang dipimpin oleh Triwidi Pantoro meminta agar dosen prodi S1 Akuntansi Universitas Matana dapat memberikan bimbingan dan pelatihan akuntansi bagi siswa kelas XII konsentrasi akuntansi yang setengah semester lalu guru pembina (kaprodi akuntansi) telah resign dan kegiatan pembelajaran di kelas tersebut kurang maksimal dengan keterbatasan dewan guru yang mendalami akuntansi. Metode yang diterapkan dalam kegiatan pengabdian masyarakat ini adalah analisis deskriptif dengan menganalisa kondisi situasi materi yang diajarkan dan membuat pola pembelajaran materi yang perlu diperdalam melalui bimbingan dan pelatihan melalui dua tahap yakni pemahaman dan implementasi. Kegiatan ini berlangsung selama 2 minggu. Hasil dari penelitian ini menunjukkan keberhasilan proses bimbingan dan pelatihan akuntansi dan pajak dengan peningkatan pemahaman siswa kelas XII konsentrasi akuntansi yang dibuktikan melalui pre test dan post test materi akuntansi dan pajak, selain itu terdapat peningkatan semangat optimis  dan percaya diri dari siswa kelas XII konsentrasi akuntansi dalam menghadapi UAS tahun 2018 ini.Keywords: Prodi akuntansi,universitas matana, pengabdian masyarakat, bimbingan dan pelatihan, pemahaman siswa 
PEMBINAAN SENAM AEROBIK DALAM UPAYA MENINGKATKAN KEBUGARAN JASMANI MASYARAKAT PONDOK PINANG LUBUK BUAYA KECAMATAN KOTO TANGAH KOTA PADANG ai, erianti
International Journal of Community Service Learning Vol 2, No 4 (2018): November 2018
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (472.748 KB) | DOI: 10.23887/ijcsl.v2i4.15479

Abstract

Pengabdian Program Penerapan Ipteks bagi masyarakat tentang pembinaan senam aerobik ini dilakukan dalam upaya meningkatkan kebugaran jasmani masyarakat Pondok Pinang Lubuk Buaya Kecamatan Koto Tangah Kota Padang. Pentingnya kebugaran jasmani yang baik untuk menunjang aktivitas kerja terutama masyarakat yang sudah memasuki usia lanjut untuk mempertahankan dan meningkatkan kebugaran jasmani tersebut dapat dilakukan dengan cara melakukan senam aerobik. Berdasarkan pelaksanaan pengabdian yang telah dilaksanakan maka meningkatnya pengetahuan masyarakat tentang kebugaran jasmani dalam kehidupan sehari-hari. Pengetahuan tentang senam aerobik yang dilakukan secara teratur dengan takaran yang cukup akan dapat memperbaiki kerja jantung, dan paru-paru, serta mempunyai banyak manfaat bagi kebugaran tubuh. Meningkatnya pengalaman warga akan keterampilan gerak berirama yang diiringi dengan musik membuat warga dalam melakukan senam aerobik dengan penuh konsentrasi, bersemangat, bergembira dan menikmati indahnya kebersamaan membuat warga yang terlibat ikut kegiatan merasakan manfaatnya. Meningkatnya motivasi dan antusias masyarakat di Perumahan Pondok Pinang Lubuk Buaya Kecamatan Koto Tangah Kota Padang terhadap kegiatan senam aerobik. Hal ini dapat dilihat dari kehadiran para peserta senam aerobik di lapangan dan semangat dalam mengikuti serangkaian gerakan yang dipandu dengan irama dan mengikuti instruktur yang menyenangkan. Meningkatnya nilai dan sikap, serta hubungan antar warga masyarakat Perumahan Pondok Pinang Lubuk Buaya Kecamatan Koto Tangah Kota Padang yang mengikuti kegiatan senam aerobik. Hal ini dapat dilihat dari keterampilan gerak berirama yang ditunjukkan warga yang memiliki tingkat kemampuan gerakan yang berbeda-beda.
PENYULUHAN GAYA HIDUP SEHAT MELALUI AKTIVITAS JASMANI BAGI MASYARAKAT DI KOMPLEK KHARISMATAMA PERMAI KELURAHAN BATANG KABUNG KECAMATAN KOTO TANGAH KOTA PADANG astuti, yuni
International Journal of Community Service Learning Vol 2, No 4 (2018): November 2018
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (510.761 KB) | DOI: 10.23887/ijcsl.v2i4.15408

Abstract

Permasalahan yang dihadapi oleh masyarakat yaitu sering mengalami keluhan fisik seperti kram di kaki kalau terlalu lama duduk, kelelahan setelah beraktifitas ringan, mudah sakit karna pergantian cuaca yang terkadang dapat menghambat aktivitas pekerjaan dan lebih memilih untuk tidak keluar rumah. Untuk mengatasi permasalahan tersebut perlunya dilakukan aktifitas jasmani yang mengutamakan kelenturan kaki harus rutin dilakakukan seperti menggetar-getarkan, meregangkan serta melemaskannya. Efek dari aktifitas jasmani sederhana ini juga dapat meningkatkan kerja jantung dan paru.  Metode yang digunakan yaitu menggunakan metode ceramah dengan media audio visual serta berdiskusi dengan masyarat  tentang gerakan yang dilakukan dalam video tersebut tentang aktivitas jasmani yang dapat dilakukan oleh masyarakat. Dari hasil pelaksanaan penyuluhan tersebut dapat diambil kesimpulan bahwa melalui aktivitas jasmani yang dilakukan masyarakat sebagai peserta pengabdian kepada masyarakat yang dilakukan dapat terlaksana dengan baik. Hal tersebut ditandai dengan adanya kesungguhan dan antusiasme untuk bertanya dan diskusi dari peserta pelatihan dan untuk mengetahui bagaimana gerakan gerakan-gerakan sehat melalui aktivitas jasmani.
Implementasi Sekolah Sedekah Sampah Untuk Mewujudkan Pengelolaan Sampah Berbasis Filantropi di SMP Muhammadiyah Kota Batu Hasanah, Idaul; Husamah, Husamah; Harventy, Gina; Satiti, Novita Ratna
International Journal of Community Service Learning Vol 2, No 4 (2018): November 2018
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (740.612 KB) | DOI: 10.23887/ijcsl.v2i4.14364

Abstract

Sampah menjadi masalah di perkotaan, terlebih tujuan wisata seperti Kota Batu, Jawa Timur. Sebagai upaya penguatan kesadaran sejak dini bagaimana mengatasi permasalahan sampah dan penguatan karakter cinta lingkungan berbasis agama Islam, maka dilakukan pengabdian di SMP Muhammadiyah 2 dan SMP Muhammadiyah 8 Kota Batu. Artikel ini bertujuan mendeskripsikan implementasi program “Sekolah Sedekah Sampah” di SMP Muhammadiyah Kota Batu.  Subjek pengabdian ini adalah masing-masing 3 orang guru dan 50  siswa SMP Muhammadiyah 2 dan SMP Muhammadiyah 8 Kota Batu. Pengabdian dilakukan selama delapan bulan dalam bentuk pelatihan, pendampingan, dan praktik langsung (implementasi). Evaluasi keberhasilan pengabdian didasarkan pada proses dan output, yaitu antusiasme peserta, dihasilkannya produk, peningkatan kompetensi peserta dalam pengelolaan sampah, dan produk berupa lingkungan sekolah yang lebih hijau. Hasil evaluasi menunjukkan bahwa rerata kehadiran peserta mencapai 95%, dihasilkannya logo dan konsep 3S, ada peningkatan kompetensi peserta dalam pengelolaan sampah (pemberlakuan konsep 3S), dan produk berupa lingkungan sekolah yang lebih hijau. Dapat disimpulkan bahwa pengabdian masyarakat telah diimplementasikan dengan sangat baik.
Pelatihan Pertolongan Pertama pada Kegawatdaruratan di Sekolah Children Centre Brawijaya Smart School Malang Kusumaningrum, Bintari Ratih; Kartika, Annisa Wuri; Ulya, Ikhda; Choiriyah, Muladefi; Ningsih, Dewi Kartikawati; Kartikasari, Efris
International Journal of Community Service Learning Vol 2, No 4 (2018): November 2018
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (448.028 KB) | DOI: 10.23887/ijcsl.v2i4.14366

Abstract

Anak-anak merupakan usia yang rentan mengalami kecelakaan atau cedera karena keingintahuan tentang hal disekitarnya, terutama anak usia pra sekolah. Kecelakaan tersebut bisa dicegah, jika di sekolah atau dipenitipan anak hal ini bisa di cegah oleh guru atau pengasuh anak, jika di rumah bisa dicegah oleh orang tua. Pencegahan dan pertolongan pertama pada kecelakaan sangat penting dilakukan di sekolah dan di penitipan anak untuk menciptakan lingkungan yang aman untuk anak-anak. Pada program ini dilakukan program safe community pada sekolah bertujuan untuk mengetahui praktik pencegahan dan P3K,serta melatih guru dalam P3K.  Metode pelaksanaan kegiatan yaitu diskusi kelompok terfokus, penyuluhan dan pelatihan P3K. Hasil yang didapatkan yaitu para guru telah melakukan praktik pencegahan dan terdapat peningkatan pengetahuan penanganan kegawatdaruratan di lingkungan sekolahnya. Adanya program ini dapat meningkatkan pengetahuan dan kepercayaan diri mereka serta memotivasi mereka untuk terus belajar tentang P3K dan menyamakan persepsi dengan orang tua siswa tentang pertolongan pertama pada kecelakaan di sekolah. kata kunci : Pertolongan pertama pada kegawatdaruratan, guru TK, pencegahan kecelakaan, sekolah
Pengaruh Metode Problem Based Learning Berbantu Media Puzzle Bangun Datar 3 Dimensi Terhadap Kemamuan Pemechan Masalah Sari, Peni Mardiana; Purnamasari, Iin; Baedowi, Sunan
International Journal of Community Service Learning Vol 2, No 4 (2018): November 2018
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (495.955 KB) | DOI: 10.23887/ijcsl.v2i4.16243

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk  mengetahui pengaruh metode Problem Based Learning Berbantu Media Puzzle  Bangun Datar 3 Dimensi berpengaruh terhadap kemampuan memecahkan masalah pada mata pelajaran matematika siswa kelas III SDN Kradenan 01 Pekalongan. Jenis  Desain penelitian ini menggunakan True Eksperimental Designs bentuk Pretest-Posttest Control Group Design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas III SD Negeri Kradenan 01 Pekalongan. Dari hasil analisis statistik dengan uji korelasi  diperoleh  rhitung = 0,818. dan rtabel = 0,450 dengan N=20, sehingga diperoleh rhitung> rtabel yaitu 0,818 >0,450 Ha  diterima. Dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh metode problem based learning berbantu media puzzle bangun datar 3 dimensi terhadap kemampuan pemecahan masalah kelas eksperimen lebih baik dari kelas kontrol. Dilakukan uji regresi untuk melihat seberapa besar pengaruh afektif (sikap) siswa terhadap kemampuan pemecahan masalah siswa sebesar 67%.
Pemberdayaan Masyarakat Pesantren tentang Sel Surya untuk Fasilitas Listrik di Desa Sekarwangi, Cibadak, Sukabumi Jawa Barat Montreano, Donny; Waluyo, Mohammad Rachman; Rizal, Reda
International Journal of Community Service Learning Vol 2, No 4 (2018): November 2018
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (503.298 KB) | DOI: 10.23887/ijcsl.v2i4.16244

Abstract

Pemerintah menargetkan 10.300 desa teraliri listrik pada 2019. Pada 2019, peningkatan rasio elektrifikasi nasional ditargetkan menjadi 97 persen. Melalui Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), meluncurkan Program Indonesia Terang (PIT) dalam rangka memenuhi target peningkatan rasio elektrifikasi nasional dari 85 persen pada tahun 2015 menjadi 97 persen di tahun 2019. PIT juga menjadi bagian dari target pemerintah yang menyediakan akses penerangan bagi masyarakat Indonesia secara merata melalui pembangunan pembangkit 35.000 MW. Dalam rilis pers Kementerian ESDM pada 28 Februari 2016, disebutkan bahwa hingga saat ini, masih ada 12.659 desa tertinggal yang belum memperoleh akses listrik dari jaringan Perusahaan Listrik Negara (PLN), bahkan 2.519 desa diantaranya belum terlistriki sama sekali. Desa-desa ini sebagian besar tersebar di Provinsi Papua dan di kawasan Indonesia Timur lainnya. Populasi penduduk rata-rata sedikit dengan tingkat kepadatan yang rendah, akibatnya membangun jaringan listrik menjadi sangat mahal dan membuat hitung-hitungan ekonomi menjadi rugi. Pemerintah perlu memberikan perhatian lebih khusus kepada masyarakat di desa-desa tertinggal ini supaya mereka dapat segera terlayani listrik, tanpa kebijakan dan aksi yang berpihak, desa-desa tersebut mustahil bisa mengakses listrik sesuai target yang telah dicanangkan.
The Role of Teachers in Building National Character Values through Traditional Games for Elementary School Students Lukman Praja, Azis; nurfaidah, siti sholiha; Rahmiati, Devi
International Journal of Community Service Learning Vol 2, No 4 (2018): November 2018
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/ijcsl.v2i4.15543

Abstract

Rapid technological and information developments have impacted changes in various lines of life. The big impact that arises from the changes that occur is the decline in the values of the nation's character. The problem solving effort is by providing guidance in improving the ability of educators in shaping the values of the national character of elementary school students. The targets in this activity are the Teacher Working Group (KKG) in SD PBI and KKG in SDN 208 Luginasari. The method used in the form of organizing seminars and workshops on the role of teachers in building national character values to elementary school students. The activity was carried out quite well. Teachers are given debriefing and skills to carry out learning activities that contain character education through traditional game intermediaries. Suggestions for the achievement of the objectives of this activity is that assistance is still needed for the teacher so that the teachers can consistently transform their knowledge and skills in the path that we all expect.
Pelaksanaan Magang Program Pengembangan Kewirausahaan di CV Bintang Lima Mahardikka Nurhikmawati, A. R; Hariyani, D. S; ., Pujiati; Yuhanna, W. L; Apriandi, Davi; Dewantoro, Tomas
International Journal of Community Service Learning Vol 2, No 4 (2018): November 2018
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (601.312 KB) | DOI: 10.23887/ijcsl.v2i4.16245

Abstract

Pelaksanaan magang yang dilaksanakan di CV. Bintang Lima Mahardikka, Metode dasar yang digunakan dalam praktik magang ini adalah Observasi, Studi Lapangan, Wawancara dan Studi Pustaka. Adapun yang melatar belakangi lokasi magang dilakukan di CV. Bintang Lima Mahardikka adalah kesesuaian antara perusahaan tersebut dengan usaha mahasiswa yang akan dikembangkan dalam Program Pengembangan Kewirausahaan (PPK). Selain itu, perusahaan tersebut telah berhasil mengadakan berbagai macam event besar di wilayah Madiun Kota yang merupakan lokasi pengembangan usaha mahasiswa. CV. Bintang Lima Mahardikka memiliki manajemen yang sangat baik. Perusahaan tersebut membawahi dua perusahaan lainnya: SatuAtap yang bergerak dalam persewaan peralatan event serta Event Organizer (EO), dan A1 Media yang menangani periklanan seperti percetakan sekaligus pemasangan baliho dan PNTV. Dari praktik magang yang dilakukan selama 33 hari, mahasiswa bersama timnya berhasil membuat beberapa desain untuk klien CV. Bintang Lima Mahardikka dengan panduan divisi desain perusahaan tersebut. Selain itu, mahasiswa juga ambil bagian dalam pengadaan event Bluder Cokro Fest 2018 dan  Madiun Motor Fest 2018. Hingga kegiatan magang berakhir, semua berjalan baik dan lancar dengan kerjasama tim yang baik antara mahasiswa magang dengan tim CV. Bintang Lima Mahardikka.
Literasi Informasi untuk Meningkatkan Keterampilan Pencarian Informasi Ilmiah Siswa SMA Purwanti, Kartika Yuni; Putra, Lisa Virdinarti; Hawa, Anni Malihatul
International Journal of Community Service Learning Vol 2, No 4 (2018): November 2018
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (430.177 KB) | DOI: 10.23887/ijcsl.v2i4.16247

Abstract

Kegiatan pengabdian ini ditujukan untuk melatih siswa untuk menggunakan informasi secara bertanggung jawab dengan cara mencantumkan asal atau sumber informasi yang dipergunakan, mensitasi atau mengutip informasi tertentu dengan benar, serta menggunakan informasi secara beretika. Metode pelaksanaan yang digunakan adalah metode partisipatif dengan melalui tiga tahap yaitu 1) sosialisasi, 2) pendampingan, 3) monitoring dan evaluasi. Hasil dari pelaksanaan adalah: 1) pemahaman literasi informasi dalam kategori sangat baik. Hal ini ditandai dengan rata-rata persentase indikator ketercapaian sebesar 86%. 2) memperoleh respon positif yang dilihat dari indikator kehadiran peserta mencapai 98% dari target dan peserta antusias selama mengikuti kegiatan dari awal sampai akhir kegiatan. Kegiatan literasi informasi perlu dilaksanakan secara rutin agar seluruh siswa mampu menelusur dan mengevaluasi informasi dengan baik. Perpustakaan perlu mensosialisasikan kegiatan ini untuk membantu siswa dalam pencarian informasi ilmiah sehingga keterbatasan sumber informasi ilmiah berupa jurnal dapat diatasi dengan situs-situs yang meyediakan jurnal-jurnal ilmiah tak berbayar atau gratis

Page 1 of 2 | Total Record : 13


Filter by Year

2018 2018


Filter By Issues
All Issue Vol. 7 No. 2 (2023): May 2023 Vol. 7 No. 1 (2023): February 2023 Vol. 7 No. 4 (2023): November Vol. 7 No. 3 (2023): Agustus Vol. 6 No. 4 (2022): November 2022 Vol. 6 No. 3 (2022): August 2022 Vol. 6 No. 2 (2022): May 2022 Vol. 6 No. 1 (2022): February 2022 Vol 6, No 1 (2022): February 2022 Vol 5, No 4 (2021): November 2021 Vol. 5 No. 4 (2021): November 2021 Vol. 5 No. 3 (2021): August 2021 Vol. 5 No. 2 (2021): May 2021 Vol 5, No 1 (2021): February 2021 Vol. 5 No. 1 (2021): February 2021 Vol 5, No 3 (2021): Agustus Vol 5, No 2 (2021): May Vol. 4 No. 4 (2020): November 2020 Vol 4, No 4 (2020): November 2020 Vol 4, No 3 (2020): August 2020 Vol. 4 No. 3 (2020): August 2020 Vol 4, No 2 (2020): May 2020 Vol. 4 No. 2 (2020): May 2020 Vol. 4 No. 1 (2020): February 2020 Vol 4, No 1 (2020): February 2020 Vol. 3 No. 4 (2019): November 2019 Vol 3, No 4 (2019): November 2019 Vol 3, No 3 (2019): August 2019 Vol. 3 No. 3 (2019): August 2019 Vol. 3 No. 2 (2019): May 2019 Vol 3, No 1 (2019): February 2019 Vol. 3 No. 1 (2019): February 2019 Vol 3, No 2 (2019) Vol. 2 No. 4 (2018): November 2018 Vol 2, No 4 (2018): November 2018 Vol. 2 No. 3 (2018): August 2018 Vol 2, No 3 (2018): August 2018 Vol. 2 No. 2 (2018): May 2018 Vol 2, No 2 (2018): May 2018 Vol. 2 No. 1 (2018): February 2018 Vol 2, No 1 (2018): February 2018 Vol 1, No 3 (2017): November 2017 Vol. 1 No. 3 (2017): November 2017 Vol. 1 No. 2 (2017): August 2017 Vol 1, No 2 (2017): August 2017 Vol 1, No 1 (2017): May 2017 Vol. 1 No. 1 (2017): May 2017 More Issue