cover
Contact Name
Ni Luh Made Mahendrawati
Contact Email
made.mahendrawati@gmail.com
Phone
+628123961868
Journal Mail Official
made.mahendrawati@gmail.com
Editorial Address
Jl. Udayana Kampus Tengah Singaraja, Bali, Indonesia 81116
Location
Kota denpasar,
Bali
INDONESIA
International Journal of Community Service Learning
ISSN : 25797166     EISSN : 25496417     DOI : https://doi.org/10.23887/ijcsl.v5i3.37047
Core Subject : Economy, Social,
International Journal of Community Service Learning is a scientific journal Community Service published by Universitas Pendidikan Ganesha. This journal is published 4 times a year, ie in February, May, August, and November. The article was published on the results of community service related to education, science, technology, socio-economics, and entrepreneurship.
Articles 15 Documents
Search results for , issue "Vol. 5 No. 4 (2021): November 2021" : 15 Documents clear
Pendampingan Pembuatan MOLGA (Moluskisida dari Umbi Gadung) di Kelompok Tani Sumber Urip-1 Desa Wonorejo Moch. Agus Krisno Budiyanto; Atok Miftachul Hudha; H. Husamah; Abdulkadir Raharjanto; M. Muizzudin; Tien Aminah; Erina Lailatus Syafa’ah
International Journal of Community Service Learning Vol. 5 No. 4 (2021): November 2021
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (375.134 KB) | DOI: 10.23887/ijcsl.v5i4.37037

Abstract

Pertanian organik bertujuan untuk  menghasilkan  produk  yang  berkualitas dan menjaga lingkungan tetap  bersih dan sehat.  Namun, realitasnya di lapangan, petani yang menerapkan pertanian organik masih mengalami permasalahan terkait pengetahuan tentang pembuatan dan penggunaan MOLGA (Moluskisida dari Umbi Gadung). Untuk itu,           perlu dilakukan kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PkM). PkM ini bertujuan memberikan pendampingan kepada mitra, sehingga terjadi perbaikan dalam hal: (1) penguasaan metode pembuatan MOLGA (Moluskisida dari Umbi Gadung) anggota kelompok petani organik yang menjadi mitra dan (2) menguasai metode penggunaan MOLGA (Moluskisida dari Umbi Gadung) anggota kelompok petani organik yang menjadi mitra. Mitra PkM adalah Kelompok Tani Sumber Urip-1 Desa Wonorejo Kecamatan Poncokusumo Kabupaten Malang. Jumlah anggota kelompok tani yang terlibat sebanyak 10 petani. Metode pelaksanaan PkM terdiri dari 2 kegiatan utama, yaitu sebagai berikut. 1) Pelatihan pembuatan MOLGA (Moluskisida dari Umbi Gadung) dari bahan baku lokal dan 2) Pelatihan dan pendampingan penggunaan MOLGA (Moluskisida dari Umbi Gadung). Melalui serangkaian kegiatan pelatihan dan pendampingan dan setelah dilakukan pretest, posttest, dan observasi, maka: 1) semua anggota (100%) mitra PkM telah menguasai metode pembuatan MOLGA (Moluskisida dari Umbi Gadung) dan 2) semua anggota (100%) mitra PkM telah menguasai penggunaan dan mampu meningkatkan produksi MOLGA (Moluskisida dari Umbi Gadung). Indikator keberhasilan yang digunakan adalah 80% Mitra PkM dapat melakukan produksi dan penggunaan MOLGA (Moluskisida dari Umbi Gadung) dengan baik.
Pertanian Modern dengan Sistem Hidroponik di Kelurahan Potulando, Kabupaten Ende Marselina Wali; Agustina Pali; Bonaventura Conradus Kelala Huar
International Journal of Community Service Learning Vol. 5 No. 4 (2021): November 2021
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (283.478 KB) | DOI: 10.23887/ijcsl.v5i4.39872

Abstract

Kelurahan Potulando yang terletak di tengah kota di Kabupaten Ende merupakan wilayah dengan penduduk yang padat dan lahan pertanian yang kurang sehingga masyarakat setempat harus mencukupi kebutuhan sehari-hari dengan berbelanja ke pasar. Pengembangan pertanian secara modern dengan system hidroponik dinilai mampu menjadi salah satu alternatif karena tidak membutuhkan lahan yang luas. Dengan demikian pertanian secara modern dengan system hidroponik dapat terus dikembangkan dalam membuka usaha baru dan hasil dari produk tersebut dapat digunakan sebagai konsumsi pribadi dan juga dapat dipasarkan agar bisa mendapat keuntungan lebih sehingga mampu memperbaiki keuangan dan ekonomi rumah tangga masyarakat kelurahan Potulando. Metode yang digunakan untuk penerapan pertanian dengan system hidroponik adalah hidroponik kultur air. Penanaman tanaman pada metode ini dilakukan pada sebuah media dengan menggunakan larutan. Larutan tersebut diletakan di bagian dasar agar akar tanaman dapat menyerap dan menyentuh larutan yang kaya akan nutrisi tersebut. Sasaran dalam kegiatan pelatihan ini adalah Lurah, staf kelurahan Potulando dan warga yang terpilih sebagai perwakilan. Hasil dari kegiatan ini menunjukkan bahwa melakukan budidaya sayuran secara hidroponik lebih efisien dibandingkan dengan melakukan budidaya sayuran secara konvensional, hal ini dapat dilihat dari penggunaan luas lahan dan produktifitasnya. Sehingga sistem hidroponik sangat cocok diterapkan sebagai upaya dalam menerapkan sistem pertanian perkotaan.
Online Training for Silage Feed Production in Nggorang Village Annytha Detha; Nemay Ndaong; Nancy Foeh; Grace Maranatha; Frans Umbu Datta
International Journal of Community Service Learning Vol. 5 No. 4 (2021): November 2021
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (309.701 KB) | DOI: 10.23887/ijcsl.v5i4.40305

Abstract

Penerapan produksi pakan ternak fermentasi berpotensi untuk dilakukan di Desa Nggorang, Kecamatan Komodo, Kabupaten Manggarai Barat. Desa Nggorang sebenarnya memiliki potensi peternakan yang dapat menjadi sumber pendapatan utama untuk meningkatkan perekonomian masyarakat, namun permasalahannya masyarakat di Desa Nggorang belum mengetahui pemanfaatan silase untuk pakan ternak. Pakan silase dapat menjadi pilihan pakan ternak yang dapat dibuat sendiri oleh peternak sehingga lebih terjangkau oleh peternak. Oleh karena itu, kegiatan ini bertujuan untuk memberikan bantuan berupa alih teknologi pembuatan silase kepada para petani dan peternak di Desa Nggorang. Kegiatan pendampingan pembuatan silase dilakukan mulai bulan April hingga Oktober 2021. Metode pendekatan dalam mencapai tujuan pengabdian adalah dengan memberikan edukasi tentang teknik produksi silase yang berasal dari sumber daya lokal. Ini juga merupakan aplikasi dari hasil penelitian yang telah dilakukan oleh Fakultas Kedokteran Hewan Universitas Nusa Cendana. Penyampaian kegiatan edukasi dan pendampingan dilakukan secara online menggunakan platform aplikasi Zoom. Hasil pengabdian menunjukkan adanya daya serap petani yang maksimal dalam menerapkan penerapan teknologi pengolahan pakan silase, meningkatkan keterampilan petani dalam membuat silase dengan memanfaatkan sumber daya yang tersedia dalam jumlah banyak, dan meningkatkan pemahaman petani dalam memanfaatkan diversifikasi silase.
Peningkatan Pengetahuan Kader Tentang Kesehatan Ibu dan Anak dalam Upaya Pencegahan AKI Dan AKB di Desa Citaman Indah Nurfazriah; Annisa Nurhayati Hidayat; Rina Kartikasari; Duan Yusuffina
International Journal of Community Service Learning Vol. 5 No. 4 (2021): November 2021
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (350.866 KB) | DOI: 10.23887/ijcsl.v5i4.40588

Abstract

Peningkatan kualitas pelayanan kesehatan didukung oleh masyarakat pada umumnya dan khususnya para kader kesehatan yang mempunyai pengetahuan yang baik serta mempunyai komitmen tinggi terhadap peningkatan derajat kesehatan ibu dan anak, saat ini kesehatan ibu dan anak menjadi salah satu prioritas tujuan dari program MDG’s (Millenium Development Goals) yang merupakan pembangunan di era millenium yang dideklarasikan oleh negara-negara berkembang dan negara-negara maju salah satunya Negara Indonesia. Berdasarkan hasil wawancara dengan bidan koordinator Puskesmas Ciomas terdapat satu desa yang mempunyai kader dengan tingkat pengetahuan yang masih rendah dalam hal meningkatkan derajat kesehatan ibu dan anak. Kegiatan pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan kader posyandu tentang tentang kesehatan ibu dan anak sebagai upaya pencegahan AKI dan AKB. Hasil identifikasi menunjukan bahwa terdapat peningkatan pengetahuan kader tentang kesehatan ibu dan anak sebesar 80%. Disarankan agar para kader posyandu di Desa Citaman Wilayah kerja Puskesmas Ciomas Kabupaten Serang dapat memahami dan menerapkan informasi yang diberikan.
Legal Instruments for Control of Sustainable Tourism Investment in Bali from Citizenship Ecological Perspective Ni Ketut Sari Adnyani
International Journal of Community Service Learning Vol. 5 No. 4 (2021): November 2021
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (202.539 KB) | DOI: 10.23887/ijcsl.v5i4.40648

Abstract

Penggunaan tata ruang seringkali mengabaikan konsep Asta Kosala-Kosali. Investasi pariwisata di Bali dalam pemanfaatan ruang dan lingkungan ditandai dengan berbagai bentuk pelanggaran pemanfaatan ruang yang banyak terjadi di beberapa daerah, terutama Badung, Gianyar, Singaraja, Tabanan, Klungkung, Karangasem dan Kota Denpasar. Bentuk pelanggaran radius jurang, pantai, sungai dan danau yang berdampak negatif bagi lingkungan. Penelitian ini bertujuan untuk mengungkap problematika fungsi dari lemahnya fungsi peraturan perundang-undangan dalam pengendalian investasi pariwisata. Penelitian ini merupakan penelitian hukum normatif dengan pendekatan perundang-undangan dan pendekatan hukum berorientasi kebijakan. Jenis penelitian ini adalah yuridis normatif. Informan ditentukan secara purposive. Pengambilan data di Provinsi Bali dengan jumlah informan 18 orang di 8 kabupaten dan 1 kotamadya dengan sampel desa wisata Tanah Lot, Kabupaten Tabanan, Lovina, Kabupaten Buleleng, Amed di Kabupaten Karangasem, dan hutan mangrove di komando kecamatan Denpasar. Hasil analisis bahan hukum disajikan dengan menggunakan teknik analisis deskriptif. Hasil analisis peneliti terhadap sejumlah objek wisata di Provinsi Bali, seperti wisata Tanah Lot, Lovina, Amed, dan mangrove di Denpasar, menunjukkan bahwa pengembangan pariwisata di beberapa daerah di Bali belum mendapat perhatian. analisis mengenai dampak lingkungan (AMDAL) dan mengabaikan konsep Asta sebagai isi instrumen hukum pengendalian investasi sebagai alternatif perwujudan investasi pariwisata yang berkelanjutan.
Using Video Conference for Online Training for A Livestock Farmers Group in Nggorang Village Nancy Foeh; Frans Umbu Datta; Nemay Ndaong; Grace Maranatha; Annytha Detha
International Journal of Community Service Learning Vol. 5 No. 4 (2021): November 2021
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (274.989 KB) | DOI: 10.23887/ijcsl.v5i4.40851

Abstract

Layanan video conference seperti Zoom dan google meet merupakan salah satu program meeting online yang paling banyak digunakan di era pandemi Covid-19 saat ini, untuk melaksanakan pekerjaan dari rumah (WFH). Begitu juga dengan yang coba di lakukan dalam menjangkau kegiatan pelatihan jarak jauh di Desa Nggorang Manggarai Barat ini, di tengah pandemi covid 19, panitia menggunakan media penghubung jarak jauh salah satunya dengan aplikasi zoom dan google meet. Namun masyarakat di desa Ngorrang yang sebagian besar penduduknya bekerja sebagai petani dan peternak belum memiliki kemampuan dalam menggunakan aplikasi video conference seperti Zoom meeting dan Google meet. Dengan pelatihan ini peserta dan narasumber diharapkan mampu menerapkannya sehingga dapat dijadikan salah satu sarana pendukung dalam memberikaan pelatihan,  membagikan pengetahuan, diskusi dan praktek langsung bagi Kelompok Tani-Ternak Desa Nggorang Manggarai Barat. Metode dalam training ini menggunakan tiga tahap yaitu Preparation stage Training stage, Evaluation stage. Sementara participant dari pengabdian ini terdiri dari petani dan peternak di Desa Ngorang yang berjumlah sekitar 40 orang. Hasil dari kegiatan pengabdian ini peserta pelatihan mampu menggunakan aplikasi zoom meeting dan Google meet dan bisa diaplikasikan dalam pelatihan-pelatihan berikutnya.
Video Pembelajaran untuk Peningkatan Kemampuan Bahasa Inggris Tingkat Sekolah Dasar I Dewa Ayu Devi Maharani Santika; I Gusti Ayu Mahatma Agung; Kadek Apriliani
International Journal of Community Service Learning Vol. 5 No. 4 (2021): November 2021
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (420.146 KB) | DOI: 10.23887/ijcsl.v5i4.40865

Abstract

Tantangan dalam melakukan proses belajar mengajar secara daring adalah memastikan materi pelajaran dapat tersampaikan dengan baik kepada peserta didik. Berdasarkan pengamatan yang dilakukan di SDN 11 Dauh Puri Denpasar, khususnya di kelas 3, materi pembelajaran belum tersampaikan dengan baik karena hanya mengandalkan media pembelajaran yang konvensional yaitu buku lembar kerja siswa (LKS) yang dimiliki siswa dan dikerjakan oleh siswa berdasarkan instruksi melalui pesan pada WhatsApp. Kegiatan ini berupaya untuk memberikan pilihan lain dalam menyampaikan materi Bahasa Inggris pada siswa-siswa sekolah dasar SDN 11 Dauh Puri Denpasar, sehingga materi pelajaran yang telah tersusun dapat tersampaikan dengan baik dan optimal. Metode pelaksanaan kegiatan ini observasi, questionnaire dan metode demonstrasi melalui video pembelajaran. Selain itu, latihan intensif diberikan untuk mengetahui sejauh mana pemahaman peserta didik terhadap materi yang diberikan. Hasil yang diperoleh adalah metode video pembelajaran yang di lakukan di sekolah dasar ini membantu peserta didik untuk lebih memahami materi yang disampaikan, karena mereka dapat melihat dan mendengarkan secara langsung bagaimana pengajar mengucapkan kata atau kalimat dalam Bahasa Inggris. Selain itu, video pembelajaran menjadi kegiatan yang terintegrasi untuk mempelajari keempat keterampilan berbahasa, yaitu, reading, writing dan listening.
Penguatan Pendidikan Karakter (PPK) Terintegrasi dalam Pembelajaran bagi Guru SD di Desa Ambengan I Gede Astawan; Ni Kadek Eva Krishna Adnyani; Nice Maylani Asril; Luh Ayu Tirtayani
International Journal of Community Service Learning Vol. 5 No. 4 (2021): November 2021
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (269.009 KB) | DOI: 10.23887/ijcsl.v5i4.40921

Abstract

Desa Ambengan adalah salah satu desa di Bali yang letaknya di daerah perbukitan memiliki udara yang sangat sejuk serta pemandangan alam yang indah dan alami yang menjadi daya tarik wisatawan asing dan lokal datang menikmati keindahan desa. Dalam bidang pendidikan, di desa Ambengan terdapat 3 sekolah dasar. Penguatan Pendidikan Karakter (PPK) pada sekolah di desa Ambengan hanya diimplementasikan melalui kegiatan nonmengajar. Faktor utama PPK hanya diimplementasikan melalui kegiatan nonmengajar karena  guru belum memiliki kesiapan untuk mengintegrasikan PPK dalam pembelajaran. Maka dari itu, pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan melatih guru di SD Negeri di Desa Ambengan tentang pengintegrasian Penguatan Pendidikan Karakter (PPK) dalam pembelajaran. Kegiatan dilaksanakan dengan metode workshop dan pendampingan yang diikuti oleh 20 orang guru SD dan kepala satuan pendidikan di  SD Negeri 2 Ambengan. Data dikumpulkan dengan metode angket dan dianalisis secara deskriptif. Hasil kegiatan pengabdian ini menunjukkan bahwa guru mampu memahami dengan baik konsep PPK dan mampu menyusun Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) dengan mengintegrasikan PPK. Harapannya, pelatihan pengintegrasian PPK dalam pembelajaran bagi guru SD dapat dilaksanakan secara berkelanjutan guna menunjang pembelajaran yang bermanfaat.
Socialization of The Google Docs Usage as a File Collaboration Media During Pandemic Misbahul Fajri; Bagus Priambodo; Yuwan Jumaryadi
International Journal of Community Service Learning Vol. 5 No. 4 (2021): November 2021
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (319.245 KB) | DOI: 10.23887/ijcsl.v5i4.40922

Abstract

Teknologi yang berkembang pesat saat ini memudahkan manusia dalam melakukan pekerjaannya. Perkembangan teknologi informasi yang berkembang pesat menuntut kemampuan warga untuk dapat beradaptasi dengan perkembangan teknologi yang ada. Seseorang dapat melakukan pekerjaannya dari jarak jauh di rumah, tanpa harus datang ke kantor. Agar proses kerja jarak jauh menjadi lebih lancar, orang tersebut harus terlebih dahulu memahami penggunaan teknologi untuk membantu pekerjaannya. Di masa pandemi, pelatihan penggunaan Google Suite (Google Docs) sangat bermanfaat sehingga nantinya jika ada proses data yang harus di-share akan mempermudah proses update data. Kegiatan pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk berbagi ilmu agar warga di Desa Meruya Utara dapat menambah pengetahuan dan meningkatkan kemampuannya dengan memanfaatkan teknologi informasi dan komunikasi dengan memperkenalkan Google Docs sebagai media kolaborasi file di masa pandemi. Metode yang digunakan adalah metode sosialisasi praktis dengan memberikan pelatihan Google Docs sehingga diharapkan melalui sosialisasi ini pemahaman dan penguasaan penggunaan Google Docs bagi warga di Meruya Utara dapat tercapai. Hasil kegiatan pengabdian masyarakat yang dilakukan menunjukkan bahwa para peserta kegiatan pengabdian masyarakat dapat memahami pentingnya penggunaan Google Docs di masa pandemi.
Balkon Pintar Kreatif Berkonsep Compulsory Education di Desa Koa, Kecamatan Mollo Barat, Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS), Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) Budi Kurniawan; Ivo Basri K.; Elisabeth E. Fernandes; Muffaridun Balangga; Salfian Ismail Dede
International Journal of Community Service Learning Vol. 5 No. 4 (2021): November 2021
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (769.727 KB) | DOI: 10.23887/ijcsl.v5i4.41005

Abstract

Sumber daya manusia pada Desa Koa tergolong rendah dikarenakan rata-rata tingkat pendidikan di Desa Koa hanya sebatas di sekolah menengah pertama (SMP), rendahnya kesadaran pendidikan masyarakat di Desa Koa merupakan faktor utama penyebab lemahnya kualitas SDM. Tujuan pengabdian kepada masyarakat (PkM) ini adalah membangun balkon kreatif berkonsep compulsory education yang diharapkan dapat meningkatkan hard skill, soft skill, life skill serta memberdayakan masyarakat dalam hal pendidikan di Desa Koa, Kecamatan Mollo Barat, Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS), Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT). Pelaksanaan kegiatan berlangsung pada tanggal 4 Oktober 2021 di Desa Koa. Metode pelaksanaan yang digunakan dalam PkM dibagi menjadi 7 (tujuh) tahap diantaranya: 1) observasi dan wawancara, 2) pemetaan masalah, 3) pembangunan balkon, 4) pembuatan media pembelajaran, 5) mengadakan sosialisasi literasi media pembelajaran 6) sosialisasi pelatihan keterampilan hard skill dan soft skill, 7) sosialisasi pendidikan keterampilan hidup (life skill), 8) pelaksanaan PkM dengan melibatkan berbagai pihak diantaranya : Pihak Desa : Kepala Desa Koa, Masyarakat, Guru, Peserta Didik (siswa) SD dan  Pihak Perguruan Tinggi: Dosen Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) Universitas Muhammadiyah Kupang dan Mahasiswa. Hasil analisis dengan survei menunjukkan bahwa peseta didik 90% sangat antusias dan memberikan respon yang sangat baik selama kegiatan berlangsung maupun setelah adanya balkon pintar kreatif berkonsep compulsory education dan luaran dari kegiatan ini adalah pemahaman masyarakat dan peserta didik tentang pemanfaatan balkon pintar kreatif untuk meningkatkan soft skill, hard skill, life skill yang harus dimiliki, dan pentingnya media pembelajaran dalam proses pembelajaran.

Page 1 of 2 | Total Record : 15


Filter by Year

2021 2021


Filter By Issues
All Issue Vol. 7 No. 2 (2023): May 2023 Vol. 7 No. 1 (2023): February 2023 Vol. 7 No. 4 (2023): November Vol. 7 No. 3 (2023): Agustus Vol. 6 No. 4 (2022): November 2022 Vol. 6 No. 3 (2022): August 2022 Vol. 6 No. 2 (2022): May 2022 Vol. 6 No. 1 (2022): February 2022 Vol 6, No 1 (2022): February 2022 Vol 5, No 4 (2021): November 2021 Vol. 5 No. 4 (2021): November 2021 Vol. 5 No. 3 (2021): August 2021 Vol. 5 No. 2 (2021): May 2021 Vol 5, No 1 (2021): February 2021 Vol. 5 No. 1 (2021): February 2021 Vol 5, No 3 (2021): Agustus Vol 5, No 2 (2021): May Vol. 4 No. 4 (2020): November 2020 Vol 4, No 4 (2020): November 2020 Vol 4, No 3 (2020): August 2020 Vol. 4 No. 3 (2020): August 2020 Vol 4, No 2 (2020): May 2020 Vol. 4 No. 2 (2020): May 2020 Vol. 4 No. 1 (2020): February 2020 Vol 4, No 1 (2020): February 2020 Vol. 3 No. 4 (2019): November 2019 Vol 3, No 4 (2019): November 2019 Vol 3, No 3 (2019): August 2019 Vol. 3 No. 3 (2019): August 2019 Vol. 3 No. 2 (2019): May 2019 Vol 3, No 1 (2019): February 2019 Vol. 3 No. 1 (2019): February 2019 Vol 3, No 2 (2019) Vol. 2 No. 4 (2018): November 2018 Vol 2, No 4 (2018): November 2018 Vol. 2 No. 3 (2018): August 2018 Vol 2, No 3 (2018): August 2018 Vol. 2 No. 2 (2018): May 2018 Vol 2, No 2 (2018): May 2018 Vol. 2 No. 1 (2018): February 2018 Vol 2, No 1 (2018): February 2018 Vol 1, No 3 (2017): November 2017 Vol. 1 No. 3 (2017): November 2017 Vol. 1 No. 2 (2017): August 2017 Vol 1, No 2 (2017): August 2017 Vol 1, No 1 (2017): May 2017 Vol. 1 No. 1 (2017): May 2017 More Issue