cover
Contact Name
Hardi Hamzah
Contact Email
hardi@unsulbar.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
saintifikjurnal@unsulbar.ac.id
Editorial Address
-
Location
Kab. majene,
Sulawesi barat
INDONESIA
Saintifik : Jurnal Matematika, Sains, dan Pembelajarannya
ISSN : 24074098     EISSN : 26228904     DOI : -
Core Subject : Science, Education,
Saintifik : Jurnal Matematika, Sains, dan Pembelajarannnya.
Arjuna Subject : -
Articles 298 Documents
Pengembangan Perangkat Pembelajaran Matematika Setting Kooperatif Tipe Group Investigation dengan Pendekatan Scientific Nursakiah, Nursakiah; Qadry, Ikhbariaty Kautsar
Jurnal Saintifik Vol 4, No 2 (2018): volume 4 nomor 2 juli 2018
Publisher : Fakultas MIPA UNSULBAR

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31605/saintifik.v4i2.180

Abstract

Tujuan penelitian ini yaitu bagaimana mengembangkan perangkat pembelajaran matematika setting koopertaif tipe group investigation dengan pendekatan scientific yang valid. Desain penelitian yang digunakan yaitu modifikasi dari research and development (R&D) model 4-D (Define, Design, Develop, and Disseminate) oleh Thiagarajan, Semmel, dan Semmel (1974). Krieteria yang digunakan untuk mengukur kualitas digunakan kriteria yaitu intrumen lembar validasi yang mengaju pada model penilaian dua orang pakar untuk penilaian validitas isi Greogory (Ruslan, 2009). Hasil dari penelitian ini berupa produk, yaitu: (1) Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP), (2) Lembar Kerja Siswa (LKS), (3) Buku Siswa, (4) Tes Hasil Belajar, (5) Lembar Pengamatan Aktivitas Siswa, (6) Lembar Pengamatan Aktivitas Guru dan (7) Angket Respon siswa dalam pembelajaran matematika secara keseluruhan telah memenuhi kriteria. Berdasarkan hasil penilaian dua orang ahli/pakar perangkat pembelajaran matematika setting kooperatif tipe group investigation dengan pendekatan scientific dengan kesahihan yang diperoleh 0.96 atau 96% yang berarti bahwa penilaian kedua validator memiliki relevansi kuat lebih dari 75% sehingga dapat dikatakan bahwa perangkat pembelajaran matematika sudah dapat digunakan.Kata kunci : Kooperatif, Group Investigation, Pendekatan Scientific
Upaya Meningkatkan Hasil Belajar Fisika melalui Penggunaan Peta Konsep Dalam Pembelajaran Fisika pada Siswa Kelas VII Smp Negeri 1 Campalagian Kabupaten Polewali Mandar Humairah, Nur Aisyah
Jurnal Saintifik Vol 3, No 1 (2017): VOLUME 3 NOMOR 1 JANUARI 2017
Publisher : Fakultas MIPA UNSULBAR

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31605/saintifik.v3i1.107

Abstract

Penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (Classroom Action Research ) yang bertujuanuntuk meningkatkan hasil belajar fisika siswa kelas VII1 SMP Negeri 1 Campalagian melaluipenggunaan peta konsep. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas VII1 SMP Negeri 1Campalagian Kabupaten Polewali Mandar tahun pelajaran 2007/2008 sebanyak 24 orang.Pengambilan data dilakukan dengan menggunakan tes hasil belajar pada tiap akhir siklus.Observasi dilakukan setiap proses pembelajaran berlangsung dan tanggapan siswa tentangpenggunaan peta konsep diambil pada akhir siklus II. Data yang terkumpul dianalisis denganmenggunakan analisis kuantitatif dan kualitatif. Hasil yang dicapai setelah penggunaan petakonsep dalam pembelajaran fisika mengalami peningkatan. Baik dari segi perubahan sikapsiswa, keaktifan dan kesungguhan serta motivasi siswa dalam belajar fisika. Hal yang palingutama dapat dilihat dari meningkatnya ketuntasan belajar secara klasikal yaitu dari 41.67%menjadi 87.50%. Kehadiran, keaktifan dan rasa percaya diri siswa mengikuti kegiatan belajarmengajar, juga menunjukkan adanya kemajuan dan kesungguhan yang nampak dari hasilobservasi guru pada saat pembelajaran berlangsung . Hal tersebut di atas mengidentifikasikanbahwa hasil belajar fisika siswa kelas VII1 SMP Negeri 1 Campalagian Kabupaten PolewaliMandar dapat ditingkatkan melalui penggunaan peta konsep dalam pembelajaran fisika.Kata Kunci : Penelitian tindakan kelas, peta konsep, hasil belajar, analisis kuantitatif dankualitatif.
Pengaruh Metode Pembelajaran Cooperative Learning Tipe Group Investigation terhadap Hasil Belajar Peserta Didik SMP Negeri 1 Tinambung Nurmiati, Nurmiati; Hartati, Winda
Jurnal Saintifik Vol 3, No 2 (2017): VOLUME 3 NOMOR 2 JULI 2017
Publisher : Fakultas MIPA UNSULBAR

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31605/saintifik.v3i2.151

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh terhadap hasil belajar peserta didik (berupa nilai pretest dan posttest) pada siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Tinambung, dengan memberikan perlakuan menggunakan pendekatan Group Investigation (GI) pada pokok bahasan sistem pencernaan. Hasil penelitian dengan judul Pengaruh metode pembelajaran Cooperative Learning tipe Group Investigation (GI) terhadap hasil belajar peserta didik kelas VIII SMP Negeri 1 Tinambung. Berdasarkan hasil perhitungan diperoleh nilai rata-rata pretest sebesar 49,13 dan rata-rata posttest sebesar 70,86. Data hasil perhitungan nilai N-Gain juga menunjukkan rata-rata nilai N-Gain untuk kelas eksperimen 0,41 yaitu 1,78 dan untuk kelas kontrol yaitu 0,30. Dengan 0,31 dan nilai = 0,05 yang menunjukkan bahwa asymp sig lebih kecil dari nilai α (0,000< 0,05) maka H0 ditolak. Data tersebut membuktikan bahwa terdapat pengaruh pendekatan metode Group Investigation terhadap hasil belajar peserta didik.Kata kunci : Pembelajaran Koperatif, Group Investigation (GI), hasil belajar
Perbandingan Hasil Belajar Matematika Siswa antara Model Pembelajaran Langsung dengan Model Pembelajaran Make a Match Dengan Memperhitungkan Kemampuan Awal Siswa Jusmiana, Andi; Nursakiah, Nursakiah
Jurnal Saintifik Vol 2, No 2 (2016): VOLUME 2 NOMOR 2 JULI 2016
Publisher : Fakultas MIPA UNSULBAR

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31605/saintifik.v2i2.98

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen yang bertujuan untuk mengetahui perbedaan yang signifikan antara hasil matematika siswa yang diajar melalui model pembelajaran langsung pada siswa SMP Negeri 18 makassar dan siswa yang diajar melalui model pembelajaran make a match pada siswa SMP Negeri 27 Makassar. Populasi penelitian ini adalah semua SMP di kota Makassar yang berakreditasi B pada semester ganjil tahun pelajaran 2014/2015 dan dipilih secara teknik random sederhana 2 kelas sebagai sampel penelitian. Hasil yang diperoleh dari analisis statistika deskriptif adalah (1) hasil belajar matematika siswa yang diajar model pembelajaran langsung pada SMPN 18 makassar sebesar 68,78 dengan standar deviasi 8,11 dari skor ideal 100 dan (2) hasil belajar matematika siswa yang diajar melalui model pembelajaran make a match pada SMPN 27 yaitu sebesar 82,21 dengan standar deviasi 4,64 dari skor ideal 100. Dari hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa pembelajaran matematika dengan model pembelajaran make a match lebih baik dibandingkan dengan model pembelajaran langsung.Kata Kunci : Make a Match, Pembelajaran Langsung, Kemampuan awal.
Struktur Vegetasi Mangrove dan Fekunditas di Desa Terapungmawasangka Sulawesi Tenggara Kaliu, Sutriani
Jurnal Saintifik Vol 4, No 1 (2018): VOLUME 4 NOMOR 1 JANUARI 2018
Publisher : Fakultas MIPA UNSULBAR

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31605/saintifik.v4i1.141

Abstract

Rhizophora mucronata Lamk. banyak digunakan untuk rehabilitasi kawasan mangrove karena buahnya yang mudah diperoleh, disemai dan dapat tumbuh pada daerah genangan pasang tinggi maupun rendah. Penelitian dilaksanakan di Sungai Marobo Desa Terapung, Mawasangka, Buton Tengah, Sulawesi Tenggara. Pengamatan dilakukan pada daerah hilir menuju hulu sungai. Masing-masing zona dibuat baseline 100m, jarak antarasub transek 25m. Pengamatan vegetasi (metode point centered quarter method), fekunditas (menghitung jumlah buah sampai propagul matang setiap pohonnya)dan pengukuran fisiko kimia lingkungan. Analisis perbandingan fekunditas antara kedua zona dengan menggunakan uji t. Hasil penelitian ditemukan 4 spesies yaitu Bruguiera gymnoriza (L.) Lamk. Bruguiera sexangula (Lour). Poir. Rhizophora muccronata Lamk. dan Xylocarpus granatum Keon. Analisis struktur vegetasi menunjukan bahwa B. gymnoriza (L.) Lamk. pada tegakan pohon, sapling dan semai lebih dominan 81,78%; 82,46% dan 87,29% di zona 1. Zona 2 lebih dominan spesies Rhizophora muccronata Lamk.pohon 29,10%, sapling dan semai spesies B. gymnoriza (L.) Lamk. 53,83%; 64,33%. Nilai penting tertinggi terdapat pada spesies B. gymnoriza (L.) Lamk. pada strata pohon, sapling dan semai dengan nilai 329,5%; 305,99% dan 253,43%. Berdasarkan uji t, terdapat perbedaan signifikan persentase jumlah buah dan propagul di zona 1 dan 2 dengan nilai p<0,05.Kata Kunci: struktur, fekunditas dan Rhizophora mucronata Lamk.
IDENTIFIKASI POTENSI LOKAL PADA TUMBUHAN BIJI PEPAYA (CARICA PAPAYA) SEBAGAI OBAT TRADISIONAL MASYARAKAT DI KECAMATAN BANGGAE TIMUR Ramadhana, Nurhikma
Jurnal Saintifik Vol 1, No 2 (2015): VOLUME 1 NOMOR 2 JULI 2015
Publisher : Fakultas MIPA UNSULBAR

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31605/saintifik.v1i2.88

Abstract

Biji pepaya merupakan limbah dari buah pepaya yang dibuang oleh masyarakat karena dianggap tidak penting. Sebenarnya biji pepaya dapat diolah menjadi barang yang lebih bermanfaat.Biji pepaya memiliki kandungan - kandungan yang baik untuk tubuh dan dapat mengobati penyakit gagal ginjal usia dini. Karena cukup banyak limbah biji pepaya saat peneliti mengkonsumsi buah pepaya.Peneliti mulai terobsesi meneliti kandungan biji pepaya.Ternyata kandungan dalam biji pepaya tidak bisa diremehkan. Banyak kandungan biji pepaya antara lain, mengandung zat-zat yaitu: alkaloid, steroid, tanin, dan juga minyak atsiri. Secara mendetail, kandungan biji tersebut berupa beberapa asal lemak tak jenuh dalam jumlah tinggi. Asam tersebut adalah oleat dan asam palmiat. Selain itu, biji pepaya juga diketahui mengandung senyawa kimia golongan fenol, terpenoid juga saponin. Senyawa ini bersifat sitoksik, anti-androgen dan berefek estrogenik. Selanjutnya, biji pepaya juga mengandung karbohidrat dalam jumlah kecil, air, protein, dan juga lemak.Salah satu cara pemanfaatan biji pepaya yaitu dengan mengolahnya menjadi obat. Tujuan dari penelitian ini adalah untukmendapatkan informasi tentang potensi biji pepaya sebagai obat tradisional bagi masyarakat dalam kaitannya dengan penyakit gagal ginjal karena penyakit ini sangat berbahaya dan menguras uang, karena orang yang menderita gagal ginjal akan mengeluarkan biaya sekitar 5 juta lebih setiap minggunya untuk cuci darah, dan cuci darah ini akan membawa efek samping. Oleh karena itu, untuk mencegah penyakit tersebut peneliti memanfaatkan biji pepaya. Metodeyang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen dan analis data, tabulasi data dan pustaka. Metode eksperimen dilakukan dengan cara mengolah biji pepaya menjadi obat yang bermanfaat khususnya di kecamatan Banggae Timur. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa biji pepaya dapat diolah menjadi obat, dan hasil dari uji konsumen dapat diambil kesimpulan bahwa rasa dan aroma biji pepaya seperti kopi.Kata Kunci: Biji pepaya sebagai obat tradisional.
Deskripsi Kemampuan Membuat Soal Interaktif Mahasiswa Calon Guru di STKIP-PI Makassar Khadijah, Khadijah; Astuti, Wiwik Wiji; Ahmad, Fandi
Jurnal Saintifik Vol 3, No 1 (2017): VOLUME 3 NOMOR 1 JANUARI 2017
Publisher : Fakultas MIPA UNSULBAR

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31605/saintifik.v3i1.112

Abstract

Tujuan kegiatan ini yaitu hendak mengupayakan pengembangan keterampilan dan kemampuanprofessional guru dalam mengembangkan soal interaktif sebagai upaya peningkatan kualitaspendidikan di era teknologi seperti sekarang ini. Materi pembelajaran yang disajikan tidaklengkap tanpa adanya soal-soal latihan, untuk memastikan bahwa soal yang diberikan dikerjakanlangsung oleh siswa tanpa menyontek dan agar siswa dapat menilai dirinya sendiri makasebaiknya soal diberikan dengan menggunakan teknologi yang interaktif. Belum adanyaketerampilan pembuatan soal dengan teknologi yang interaktif bagi mahasiswa calon guru dikampus mitra menjadi pendorong pelaksanaan kegiatan pelatihan ini. Untuk itu, kegiatan iniakan memberikan pelatihan pembuatan soal interaktif, agar nantinya mahasiswa calon guru dikampus mitra mampu membuat sendiri soal yang bersifat interaktif. Metode penyajian materi danpraktikum pelatihan yaitu metode ceramah dan diskusi tanya jawab. Hasil yang dicapai berupapengetahuan cara mengoptimalkan kegiatan pembelajaran dengan penggunaan teknologi yaitudengan melibatkan tampilan yang menarik dari suatu aplikasi komputer, meningkatnyakemampuan dan keterampilan mahasiswa calon guru dalam membuat soal interaktif. Haltersebut tampak dari hasil kerja mandiri peserta dalam menghasilkan soal interaktif yangmenarik. Hasil kegiatan juga berupa antusiasme dan semangat peserta pelatihan yang tampakdari kehadiran peserta dan ketertarikan untuk lebih mendalami materi. Pemahaman danketerampilan pembuatan soal interaktif juga cukup tinggi yang tampak dari penguasaan langkahpembuatan dan kreasi tampilan soal interaktif.Kata Kunci: Soal Interaktif, teknologi pembelajaran
APLIKASI PETA KENDALI STATISTIK DALAM MENGONTROL HASIL PRODUKSI SUATU PERUSAHAAN Abdullah, Muhammad Arafat
Jurnal Saintifik Vol 1, No 1 (2015): VOLUME 1 JANUARI 2015
Publisher : Fakultas MIPA UNSULBAR

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31605/saintifik.v1i1.71

Abstract

Paper ini membahas aplikasi peta kendali statistik untuk mengontrol hasil produksi markisa CV. Citra Sari Makassar yang bertujuan untuk mengetahui keberadaan proses tersebut dalam pengedalian statistik atau tidak dengan menggunakan peta kendali rata-rata BKA =X + A2(R) ,GT=X , BKB = X − A2(R) dan peta kendali range dengan BKA=RD4, GT = R, BKB= r=RD3f. Dari data jumlah produksi CV. Citra Sari Makassar, peta kendali rata-rata dengan BKA = 8045,98, GT = 4418,96, BKB = 791,94 untuk peta kendali range dengan BKA = 13294,89, GT = 6286, BKB = 0. Hasil menunjukkan Jumlah produksi markisa di CV. Citra Sari Makassar terkendali secara statistik.Kunci Kunci: Peta Kendali statistik, Peta Kendali rata-rata, Peta Kendali Range
Analisis Pengaruh Sifat kemagnetan Bahan Seng Terhadap Medan Magnet Lokal di BMKG Tondano Mehora, Sutrisnawati
Jurnal Saintifik Vol 4, No 2 (2018): volume 4 nomor 2 juli 2018
Publisher : Fakultas MIPA UNSULBAR

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31605/saintifik.v4i2.176

Abstract

Pengaruh sifat kemagnetan bahan seng terhadap medan magnet lokal di Tondano merupakan suatu penelitian yang bertujuan untuk menganalisis pengaruh sifat bahan seng terhadap medan magnet lokal dan membutikan kebenaran konsep atau teori fisika tentang salah satu sifat kemagnetan bahan terhadap medan magnet bumi. Metode penelitian dimulai dengan pengambilan data absolut tanpa ada seng yang dijadikan sebagai pembanding dengan data yang diperoleh pada saat penelitian. Dalam penelitian dilakukan tiga pemodelan bahan seng yaitu model horizontal, model tegak lurus vertikal dan tegak lurus sejajar dengan variasi jarak dan menggunakan alat sensor yaitu proton precision magnetometer (PPM). Hasil dari penelitian menunjukkan grafik hubungan jarak dan medan magnet yang berbentuk ekponensial. Dari ketiga model persamaan ekponensial terlihat bahwa faktor luasan daerah dan tingkat peluruhan terhadap jarak mempengaruhi medan magnet lokal khususnya di stasiun Geofisika di Tondano, yang berarti bahwa bahan seng hanya merupakan suatu media untuk mengetahui karakter untuk mendeteksi sensor medan magnet yang sifatnya terinduksi oleh medan magnet lokal di daerah tersebut. Semakin luas daerah yang diteliti atau semakin jauh jarak suatu bahan seng terhadap sensor medan magnet maka, selisih terhadap terhadap medan magnet lokalnya akan semakin kecil atau perlahan-lahan akan hilang.Kata-kata kunci: Sifat kemagnetan, Bahan Seng, Medan Magnet Lokal.
Peningkatan Keterampilan Berpikir Kritis Mahasiswa pada Mata Kuliah Filsafat Pendidikan Melalui Model Pembelajaran Problem Based Instruction (Pbi) Amin, Nursafitri
Jurnal Saintifik Vol 2, No 2 (2016): VOLUME 2 NOMOR 2 JULI 2016
Publisher : Fakultas MIPA UNSULBAR

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31605/saintifik.v2i2.162

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah meningkatkan keterampilan berpikir kritis mahasiswa dalam mata kuliah Filsafat Pendidikan dengan menggunakan model pembelajaran problem based instruction (PBI). Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan dalam dua siklus. Subjek penelitian ini adalah mahasiswa Prodi Pendidikan Biologi FMIPA Unsulbar semester tiga. Data kuantitatif dikumpulkan dengan teknik tes (pemahaman dan keterampilan berpikir kritis) dan data kualitatif dengan teknik non-tes. Data dianalisis dengan teknik deskriptif kuantitatif dan kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa model pembelajaran problem based instruction (PBI) meningkatkan pemahaman dan keterampilan berpikir kritis dalam mata kuliah filsafat pendidikan.Kata kunci : problem based instruction , berpikir kritis, filsafat pendidikan

Page 3 of 30 | Total Record : 298


Filter by Year

2015 2023


Filter By Issues
All Issue Vol 9 No 2 (2023): Saintifik: Jurnal Matematika, Sains, dan Pembelajarannya Vol 9 No 1 (2023): Saintifik: Jurnal Matematika, Sains, dan Pembelajarannya Vol 8 No 2 (2022): Saintifik: Jurnal matematika, sains, dan pembelajarannya. Vol 8 No 1 (2022): Saintifik: Jurnal matematika, sains, dan pembelajarannya. Vol 7 No 2 (2021): Saintifik Vol 7 No 1 (2021): Jurnal Saintifik: Jurnal Matematika, Sains, dan Pembelajarannya Vol 6 No 2 (2020): Saintifik : Jurnal Matematika, Sains, dan Pembelajarannya Vol 6 No 1 (2020): Jurnal Saintifik: Jurnal Matematika, Sains, dan Pembelajarannya Vol 5 No 1 (2019): Volume 5 Nomor 1 Vol 5, No 1 (2019): Volume 5 Nomor 1 Vol 5 No 2 (2019): Saintifik: Jurnal Matematika, Sains, dan Pembelajarannya Vol 4 No 2 (2018): volume 4 nomor 2 juli 2018 Vol 4, No 2 (2018): volume 4 nomor 2 juli 2018 Vol 4 No 1 (2018): VOLUME 4 NOMOR 1 JANUARI 2018 Vol 4, No 1 (2018): VOLUME 4 NOMOR 1 JANUARI 2018 Vol 1 No 2 (2015): VOLUME 1 NOMOR 2 JULI 2015 Vol 1 No 1 (2015): VOLUME 1 JANUARI 2015 Vol 3, No 2 (2017): VOLUME 3 NOMOR 2 JULI 2017 Vol 3 No 2 (2017): VOLUME 3 NOMOR 2 JULI 2017 Vol 3 No 1 (2017): VOLUME 3 NOMOR 1 JANUARI 2017 Vol 3, No 1 (2017): VOLUME 3 NOMOR 1 JANUARI 2017 Vol 2 No 1 (2016): VOLUME 2 NOMOR 1 JANUARI 2016 Vol 2 No 2 (2016): VOLUME 2 NOMOR 2 JULI 2016 Vol 2, No 2 (2016): VOLUME 2 NOMOR 2 JULI 2016 Vol 2, No 1 (2016): VOLUME 2 NOMOR 1 JANUARI 2016 Vol 1, No 2 (2015): VOLUME 1 NOMOR 2 JULI 2015 Vol 1, No 1 (2015): VOLUME 1 JANUARI 2015 More Issue