cover
Contact Name
Yulingga Nanda Hanief
Contact Email
yulingganandahanief@gmail.com
Phone
+6285784192666
Journal Mail Official
yulingga.hanief.fik@um.ac.id
Editorial Address
Fakultas Ilmu Keolahragaan Universitas Negeri Malang, d.a. Sekretariat Jurnal FIK UM, Gedung L2.102, Jln. Semarang No.5 Malang 65145, Telp. (0341) 551312 pesawat 479 eks 24.
Location
Kota malang,
Jawa timur
INDONESIA
PROMOTIF: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
ISSN : -     EISSN : 2798351X     DOI : http://dx.doi.org/10.17977/um075
Core Subject : Health, Education,
PROMOTIF: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat aims at publishing conceptual thoughts or ideas and research findings that have been achieved in the field of service to the community, especially community service in the fields of sports and health. The scope of our journal includes: 1. Workshops in the field of sports (physical training, article writing, journal management, and others) 2. Human resource development in sport and health 3. Community empowerment in sport and health 4. Rural health development 5. Health promotion 6. Technology application in sport and health 7. Business application in sport and health
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 42 Documents
Implementasi metode demonstrasi deteksi dini penyakit tidak menular pada pengetahuan dan keterampilan kader posyandu lansia Rara Warih Gayatri; Hartati Eko Wardani; Tika Dwi Tama
PROMOTIF: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 2, No 1 (2022): PROMOTIF: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (213.288 KB) | DOI: 10.17977/um075v2i12022p12-20

Abstract

Kader posyandu lansia di Kelurahan Temas belum sepenuhnya mandiri dalam melakukan deteksi dini penyakit tidak menular. Tujuan dari pengabdian masyarakat ini adalah meningkatkan pengetahuan dan keterampilan kader posyandu lansia di Kelurahan Temas, Kota Batu. Metode yang dilakukan adalah pelatihan dan demosntrasi. Tempat di pendopo Kelurahan Temas Kota Batu. Waktu pelaksanaan pada  Bulan September, 2021. Peserta sejumlah 15 orang yang merupakan kader posyandu RW 2. Variabel yang diukur adalah tingkat pengetahuan dan keterampilan deteksi dini PTM. Analisis menggunakan deskriptif sederhana yaitu persentase. Hasil pengabdian kepada masyarakat diperoleh bahwa ada perbedaan pengetahuan dan keterampilan sebelum dan setelah dilakukan sosialisasi. Diharapkan dari kegiatan ini adanya pemantauan secara berkala dan berkelanjutan untuk mencegah PTM  bagi lansia.
Edukasi pencegahan dan penanggulangan kekerasan seksual berbasis media Booklet wilayah kerja Women Crisis Center Dian Mutiara Kota Malang Windi Chusniah Rachmawati; Suci Puspita Ratih; Zubaidah Wahyuni; Fina Adibatul Hasanah Harra
PROMOTIF: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 1, No 2 (2021): PROMOTIF: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (410.297 KB) | DOI: 10.17977/um075v1i22021p112-124

Abstract

Kekerasan seksual yang semakin marak terjadi saat ini cukup menjadi sorotan. Dimana di Kota Malang mengalami peningkatan kasus kekerasan seksual terhadap Ibu Rumah Tangga (IRT) hampir 3 kali lipat, sehingga dilakukan upaya preventif dengan memberikan edukasi terhadap kelompok terkait.Kegiatan pengabdian masyarakat ini mengusung metode Research and Development (RnD) dengan desain one group pre-test post-test.  Media yang dikembangkan berupa media cetak Booklet penanggulangan kekerasan seksual berdasarkan hasil media assesment yang telah dilakukan. Pengabdian masyarakat ini dilakukan dengan metode sosialisasi terkait dengan kekerasan seksual terhadap Ibu Rumah Tangga (IRT). Kegiatan ini membuahkan hasil positif dimana terdapat peningkatan pengetahuan ditinjau dari hasil pre-test dan post-test yang dilakukan.
Peningkatan kualitas basic swimming techniques klub Arwana Kota Kediri melalui program pelatihan dan parenting Rendhitya Prima Putra; Nur Ahmad Muharram; Reo Prasetiyo Herpandika; Budiman Agung Pratama; Weda Weda; Wing Prasetya Kurniawan; Muhammad Akbar Husein Alsabah; Nendika Dyah Ayu Murika Sari; Irwan Setiawan; Septyaning Lusianti
PROMOTIF: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 1, No 1 (2021): PROMOTIF: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (284.174 KB) | DOI: 10.17977/um075v1i12021p29-40

Abstract

Latar belakang masalah dari pelatihan ini adalah masih minimnya pemahaman dari orang tua tentang program latihan yang diberikan oleh pelatih, sehingga sering terjadinya komunikasi yang kurang baik dan juga teknik dari atlet kurang sesuai dengan kebutuhan dari masing-masing gaya yang ada didalam cabang olahraga renang. Dengan metode pendekatan pendampingan, pelatihan, dan pembinaan, program pengabdian pada masyarakat memberikan warna baru dalam meningkatkan teknik renang yang baik melalui program basic swimming techniques di Kota Kediri. Materi yang disampaikan adalah program parenting dalam meningkatkan kualitas basic swimming techniques di Kota Kediri khususnya pada club Arwana serta pemahaman yang dalam waktu 5 hari ini menghasilkan respon yang positif dari orang tua wali. Adapun hasil yang didapatkan adalah adanya pemahaman yang berkaitan tentang langkah–langkah yang harus dilakukan ketika melakukan gerakan teknik dalam berenang, sebagai contoh gerakan upper body dan lower body yang mengalami perubahan yang signifikan.Berdasarkan hasil dilapangan dapat disimpulkan bahwa terdapat peningkatan best time dari masing-masing atlet baik pada kategori 200 meter, 100 meter dan juga 50 meter dengan peningkatan rata-rata 200 meter sebesar 20.15, 100 meter sebesar 11.05, dan 50 meter = 04.10.
Pelatihan komunikasi asertif bagi pelatih cabang olahraga beladiri di Kota Malang untuk persiapan Porprov 2022 Nurrul Riyad Fadhli; Megasari Noer Fatanti; Dona Sandy Yudasmara; Taufik Taufik; Forencia Syamsya Kharisma; Elok Ludyana; Eldiene Zaura I'tamada; Roesdiyanto Roesdiyanto; Ayu Dwi Lestari
PROMOTIF: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 2, No 2 (2022): PROMOTIF: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (260.832 KB) | DOI: 10.17977/um075v2i22022p158-165

Abstract

Pengabdian ini untuk mengidentifikasi para pelatih tentang pentingnya membangun komunikasi yang dapat diterima oleh atlet dalam proses latihan. Metode pengumpulan  data  yang  digunakan  dalam kegiatan  ini yaitu  ceramah, penugasan, dan pengukuran hasil. Program ini akan dikemas dalam bentuk workshop dan coaching clininc. Sampel dalam penelitian ini adalah 45 pelatih cabang olahraga beladiri di Kota Malang. Berdasarkan hasil analisis data yang diperoleh dari Pretest menunjukkan nilai persentase sebanyak 55,56 persen dan hasil analisis data posttest menunjukkan nilai persentase sebanyak 87,22 persen. Hal tersebut menunjukkan bahwa hasil dari pengabdian terhadap pelatih beladiri terjadi perubahan setelah diberi pelatihan. Sehingga pengabdian ini efektif dan dapat mencapai tujuan yang telah diharapkan dalam kegiatan ini.
Edukasi perilaku hidup bersih dan sehat untuk meningkatkan pengetahuan murid sekolah dasar Rini Anggraeni; Alifa Lulu Feisha; Tiara Muflihah; Fauziah Muthmainnah; M. Arie Rifky Syaifuddin; Waode Siti Nurul Aulyah; Ika Rezki Pratiwi; Sulindah H. Sultan; Atjo Wahyu; Muhammad Rachmat
PROMOTIF: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 2, No 1 (2022): PROMOTIF: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (675.831 KB) | DOI: 10.17977/um075v2i12022p65-75

Abstract

Tidak semua anak sekolah dasar mengetahui Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS), khususnya pada kondisi pandemi Covid-19. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan mengenai PHBS tatanan sekolah bagi murid Sekolah Dasar Negeri (SDN) 224 Mannyampa, Kabupaten Takalar, Sulawesi Selatan. Edukasi dilakukan dengan metode simulasi permainan kartu kuartet PHBS, ceramah menggunakan slide presentasi, pemutaran video animasi & lagu, dan tanya jawab. Kegiatan ini diikuti oleh 27 orang murid dari kelas 2 sampai 5. Peserta sangat antusias dan memberikan respons positif serta berpartisipasi aktif dalam kegiatan edukasi. Hasil analisis menggunakan uji-t berpasangan menunjukkan perbedaan skor pengetahuan peserta sebelum dan sesudah diberikan edukasi (p-value=0,002; p kurang dari 0,05). Edukasi ini meningkatkan pengetahuan murid sekolah dasar mengenai PHBS tatanan sekolah di masa pandemi Covid-19.
Pendampingan penulisan karya ilmiah bagi mahasiswa olahraga untuk publikasi ilmiah Eka Supriatna; Victor Simanjuntak; Novi Yanti; Rahmat Putra Perdana
PROMOTIF: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 1, No 2 (2021): PROMOTIF: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (389.652 KB) | DOI: 10.17977/um075v1i22021p170-177

Abstract

Tulisan yang tertuang dalam karya ilmiah hendaknya merupakan kajian dari hasil penelitian ilmiah yang dapat dipertanggungjawabkan secara ilmiah. Tujuan kegiatan pengabdian ini dilakukan guna meningkatkan pengetahuan mahasiswa olahraga mengenai aturan tata tulis penulisan karya ilmiah yang akan dijadikan artikel serta di publikasikan. Kegiatan pengabdian ini dilakukan dengan dua tahap, tahap penyapaian materi dan tahap pendampingan, kedua kegiatan dilakukan secara tatap muka, dengan metode ceramah selanjutnya sesi kedua berupa pendampingan dan diskusi praktek menulis karya ilmiah. Subjek kegiatan pengabdian ini yakni mahasiswa jurusan ilmu keolahragaan FKIP UNTAN yang berjumlah 15 orang mahasiswa yang terdiri dari Prodi Pendidikan Olahraga dan Pendidikan Jasmani. Hasil kegiatan ini mahasiswa mulai paham akan aturan serta tatacara dalam menulis karya ilmiah dan bisa memulai menuangkanya dalam bentuk draf artikel. Dari beberapa kali pendampingan yang telah dilakukan, bimbingan penulisan karya ilmiah ini hanya sampai pada proses tahapan draft abstrak, hal ini dikarenakan mahasiswa harus didampingi terlebih dahulu untuk melakukan penelitian sebelum mengarah pada tahap menulis karya ilmiah. Selama proses pendampingan terlihat progress kemajuan mahasiswa, terutama dalam tatatulis yang lebih teratur sesuai dengan buku pedoman penulisan karya ilmiah, serta arah tujuan baik berupa metode serta tata cara penelitian.
Pelatihan penyusunan training unit bagi guru SD pendidikan jasmani untuk ekstrakulikuler olahraga se Malang Raya Prisca Widiawati; Febrita Paulina Heynoek; Fahrial Amiq
PROMOTIF: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 1, No 1 (2021): PROMOTIF: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (117.755 KB) | DOI: 10.17977/um075v1i12021p75-80

Abstract

Dalam masa pandemic seperti sekarang gerakan-gerakan setiap kelompok mengalami batasan yang dapat mempersulit sebagian komunitas untuk tetap menimba ilmu, khususnya di bidang olahraga dimana praktik di lapangan adalah ciri khas dalam melakukan pelatihan ataupun penyegaran ilmu pengetahuan.Olahraga mempunyai beberapa tujuan yaitu,kesehatan,rerkreasi,dan juga prestasi. Dalam pelaksanaanya guru olahraga adalah ujung tombak dalam semua tujuan olahraga di negeri ini, karena dari usia dini hingga dewasa guru olahraga ada di lingkungan pendidikan anak-anak di Indonesia. Penerapan Pelatihan Penyusunan Training Unit Bagi Guru SD Pendidikan Jasmani Untuk Ekstrakulikuler Olahraga Melalui Forum Kelompok Kerja Guru (KKG) Olahraga se-Malang Raya, ini merupakan salah satu cara dalam membentuk sebuah wadah untuk anak-anak SD dalam mengembangkan keterampilan gerak serta minat dan bakatnya di bidang olahraga. Guru pendidikan jasmani SD se-Malang Raya memiliki sebuah forum yaitu Forum Kelompok Kerja Guru (KKG) Olahraga. Idealnya, forum ini digunakan untuk wadah bagi guru olahraga dalam meningkatkan kompetensi dan berbagi pengalaman dalam melaksanakan tugas harian sebagai guru, salahsatunya dengan mengadakan pertemuan secara rutin sebulan sekali. Adapun penjabaran tujuan dari kegiatan ini yakni dapat meningkatkan keterampilan dan pengetahuan guru pendidikan jasmani dalam menyusun program latihan secara sistematis dan sesuai dengan sport science. Pengabdian masyarakat ini menggunakan beberapa metode dalam pelaksanaannya yaitu ceramah, praktik, pendampingan implementasi, pengukuran hasil dan tindak lanjut. Kegiatan ini direncanakan dilaksanakan pada 13-16 November 2020.
Pengenalan profesi kesmas pada anak melalui pop up book di Desa Jambearjo Septa Katmawanti; Dea Aflah Samah; Muhammad Irfan Syahputra; Nimas Dewi Aninatus Zahro; Difa Amartya Caesara
PROMOTIF: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 2, No 2 (2022): PROMOTIF: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (328.519 KB) | DOI: 10.17977/um075v2i22022p115-124

Abstract

Kesehatan Masyarakat bergerak di ranah preventif, promotif, kuratif, dan rehabilitatif yang bertujuan agar masyarakat dapat mencapai derajat kesehatan masyarakat yang setinggi-tingginya baik secara fisik, mental, sosial serta diharapkan dapat berumur panjang. Namun sangat disayangkan bahwasanya jurusan atau profesi Kesehatan Masyarakat ini tidak begitu dikenal oleh masyarakat umum. Tujuan dari pengabdian masyarakat ini adalah mengenalkan profesi Kesehatan Masyarakat pada anak-anak melalui media pop-up book. Metode yang dilakukan berupa sosialisasi dengan diselingi pemberian sebuah pre-test dan post-test untuk mengetahui kemampuan pengetahuan anak-anak di Desa Jambearjo dengan responden berjumlah 16 orang. Melalui media pop-up book dalam kegiatan pengabdian masyarakat ini sangat membantu memudahkan anak-anak mengenali dan memahami profesi dan peminatan yang ada di Kesehatan Masyarakat.
Perilaku hidup sehat di era pandemi covid-19 melalui latihan fisik low-impact dan asupan gizi seimbang pada siswa SMA Anita Sulistyorini; Windi Chusniah Rahmawati; Farah Paramita; Anisa Nanda Leilina; Qurotu’aini Putriningdyah; Nadia Nuradela; Cendani Kusuma Ayu
PROMOTIF: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 2, No 1 (2022): PROMOTIF: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (514.028 KB) | DOI: 10.17977/um075v2i12022p21-35

Abstract

Aktivitas fisik remaja, khususnya siswa SMA di masa pandemi Covid-19 ini menurun dikarenakan salah satu kebijakan pemerintah untuk menekan penyebaran virus Covid-19 melalui kegiatan pembelajaran daring. Pembelajaran daring menjadikan siswa harus belajar di depan komputer atau gawai tanpa melakukan aktivitas fisik lebih dari 2 jam per hari, kondisi ini membuat siswa kurang gerak atau mempunyai aktivitas sedentari yang tinggi. Aktivitas sedentari remaja ini diikuti dengan pola makan kurang baik selama masa pandemi, yaitu mengonsumsi makanan dan minuman tinggi kalori tanpa melakukan aktivitas fisik sehingga menimbulkan permasalahan kesehatan salah satunya obesitas. Tujuan kegiatan pengabdian masyarakat ini adalah sebagai upaya pemecahan masalah kesehatan obesitas dan aktivitas sedentari remaja dengan memberikan edukasi kesehatan dan praktik tentang latihan fisik low impact dan asupan gizi seimbang kepada siswa SMA. Metode edukasi kesehatan melalui Google Meet dilanjutkan praktik latihan fisik low impact dan konsumsi makanan sesuai pedoman gizi seimbang oleh peserta dari mitra yang terdiri atas 50 siswa SMA selama 30 hari. Pendampingan dilakukan melalui WhatsApp Group serta peserta melakukan unggah kegiatan praktik setiap hari ke link google form yang tersedia. Semua peserta melaksanakan latihan fisik low impact dan menerapkan asupan bergizi seimbang sesuai panduan di WhatsApp. Diharapkan dengan menerapkan perilaku hidup sehat melalui latihan fisik low-impact yang rutin serta asupan gizi seimbang ini, aktivitas sedentari dan masalah obesitas di kalangan siswa SMA dapat dicegah atau berkurang. Setelah 30 hari melakukan latihan fisik low impact dan menerapkan pola makan gizi seimbang, didapatkan hasil aktivitas sedentari peserta berkurang yang ditunjukkan dengan hasil aktivitas fisik peserta yang meningkat (aktivitas fisik tinggi naik dari 35 persen menjadi 37 persen). Sedangkan untuk angka obesitas peserta dari 8 persen mengalami kenaikan 9 persen setelah kegiatan selesai. Berdasar hasil tersebut, tujuan kegiatan pengabdian masyarakat ini dapat dikatakan tercapai dengan catatan angka obesitas masih perlu dikurangi dengan konsistensi menerapkan asupan gizi seimbang pada peserta.
Profil pengetahuan dan penanganan awal demam anak usia pra sekolah Anung Putri Illahika; Dwi Nurwulan Pravitasari; 'Iffah Najati Ummi' Afro; Dinda Alifia Darmajik
PROMOTIF: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 1, No 2 (2021): PROMOTIF: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (175.047 KB) | DOI: 10.17977/um075v1i22021p125-132

Abstract

Seorang anak membutuhkan kesehatan yang baik untuk melalui fase pertumbuhan dan perkembangan. Maka dari itu, kesehatan anak harus terjaga agar dapat menjalani fase pertumbuhan dan perkembangan dengan baik. Angka kesehatan anak usia pra sekolah masih menduduki posisi yang rendah dengan rata-rata dalam 1 minggu terdapat 2 siswa mengalami keluhan kesehatan. Beberapa keluhan kesehatan termasuk demam. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan tambahan pengetahuan mengenai demam dan penanganannya. Metode yang digunakan yaitu penyuluhan dan workshop secara daring, dengan media power point, video, poster atau leaflet serta modul. Adapun tahapan pelaksanaannya adalah penyuluhan, workshop dan analisis data. Hasil dari kegiatan ini adalah 40 persen ibu memiliki pengetahuan yang buruk tentang demam, namun setelah kegiatan pelatihan berkurang menjadi 32,5 persen. Dalam pelaksanaan penanganan awal demam sebesar 55 persen ibu mampu melakukan dengan baik, peningkatan persentase 85% didapat setelah responden mengikuti kegiatan ini. Kesimpulan yang dapat diambil adalah metode pemahaman ibu mengenai demam dan pelaksanaan penanganan awal demam meningkat dengan adanya penyuluhan disertai workshop.