cover
Contact Name
Ikhsan Kamil
Contact Email
lppm@stiemb.ac.id
Phone
+6287824726400
Journal Mail Official
ikhsan.kamil@stiemb.ac.id
Editorial Address
Kota Bandung, Jawa Barat, Indonesia
Location
Kota bandung,
Jawa barat
INDONESIA
Jurnal Ilmiah MEA (Manajemen, Ekonomi, dan Akuntansi)
ISSN : 25415255     EISSN : 26215306     DOI : https://doi.org/10.31955/mea.v6i2
Core Subject : Economy, Science,
Jurnal Manajemen, Ekonomi dan Akuntansi (MEA) Diterbitkan oleh Lembaga Penelitian & Pengabdian Masyarakat Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Muhammadiyah Bandung dimaksudkan sebagai media informasi dan forum pengkajian bidang ilmu Akuntansi, Manajemen, Bisnis dan Ekonomi. Jurnal ini berisikan tentang perkembangan teoritik, artikel ilmiah, dan hasil penelitian, yang akan diterbitkan berkala 3 kali dalam 1 tahun.
Articles 1,395 Documents
MENGEMBANGKAN OPINI AUDIT: ANALISIS PREDIKSI KEBANGKURTAN MODEL ALTMAN Z-SCORE Esmeraldo Ebenezer; Rolyana Ferinia
Jurnal Ilmiah MEA (Manajemen, Ekonomi, & Akuntansi) Vol 2 No 3 (2018): September-Desember 2018
Publisher : LPPM STIE Muhammadiah Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (522.229 KB) | DOI: 10.31955/mea.v2i3.44

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui kondisi kesehatan keuangan perusahaan dan memverifikasi keakuratan melalui model Altman Z-Score terhadap opini audit pada perusahaan minyak dan gas yang telah terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Ini adalah penelitian deskriptif kuantitatif menggunakan data sekunder. Data-data ini dianalisis dengan menggunakan metode Altman Z-Score dan mengkaji keakuratan opini audit. Hasilnya menunjukkan bahwa perusahaan migas memiliki kondisi keuangan yang tidak stabil dan cenderung berpotensi bangkrut. Hanya dua dari tujuh perusahaan yang memiliki kemungkinan untuk diselamatkan. Hasil lain menunjukkan rendahnya akurasi model Altman Z-Score terhadap opini audit. Artinya, kinerja keuangan perusahaan migas pada 2013-2017 masih perlu ditingkatkan.
ANALISIS BUDAYA ORGANISASI DAN KOMITMEN ORGANISASI PADA BEBERAPA BANK SWASTA NASIONAL DI KOTA BANDUNG Deni Kokon Furkony
Jurnal Ilmiah MEA (Manajemen, Ekonomi, & Akuntansi) Vol 2 No 3 (2018): September-Desember 2018
Publisher : LPPM STIE Muhammadiah Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (469.66 KB) | DOI: 10.31955/mea.v2i3.45

Abstract

Perkembangan dalam dunia usaha di Indonesia saat ini yang semakin cepat dan pesat berakibat juga pada perubahan budaya. Sehingga organisasi dituntut untuk mempunyai budaya yang membedakan dengan organisasi lain yang sejenis. Percepatan perubahan lingkungan berakibat pada perubahan budaya perusahaan, kesuksesan sebuah organisasi tidak hanya didukung oleh budaya organisasi saja tetapi juga bagaimana organisasi tersebut menumbuhkan komitmen organisasi yang dipahami sebagai ikatan kejiwaan individu terhadap organisasi (Muchlas, 2008). Tujuan penelitian ini untuk menganalisis Budaya Organisasi dan Komitmen Organisasi di Bank Swasta diKota Bandung. Metode deskriptif dapat diartikan sebagai suatu metode dalam meneliti status sekelompok manusia, suatuj objek, suatu set kondisi, suatu sistem pemikiran, ataupun suatu kelas peristiwa pada masa sekarang, tujuannya untuk membuat deskripsi, gambaran atau lukisan secara sistematis, faktual dan akurat mengenai fakta-fakta, sifat-sifat serta hubungan antar fenomena. Penelitian ini dilakukan pada karyawan Bank Swasta Kota Bandung. Jumlah responden 80 karyawan, Budaya Organisasi menghasilkan tingkat upaya dan Komitmen Organisasi bawahan melampaui apa yang akan terjadi, bila dilihat dari bobot rata-rata Budaya Organisasi sebesar 199,6 artinya Budaya Organiasi pegawai Bank Swasta Kota Bandung tinggi. Budaya Organisasi di Bank Swasta Kota Bandung sudah baik dan mendukung meningkatnya Komitmen Organisasi karyawan. Hal ini ditunjukkan dengan hasil perhitungan bobot Budaya Organisasi dan Komitmen Organisasi. Dengan demikian apabila Budaya Organisasi baik maka Komitmen Organisasi pun akan ikut baik, Berdasarkan analisa tentang Komitmen Organisasi dapat dikatakan bahwa pegawai di Bank Swasta Kota Bandung secara keseluruhan memiliki Komitmen Organisasi yang tinggi berdasarkan bobot yang dihasilkan dari kuisioner yang penulis sebarkan. . Kata Kunci : Budaya Organisasi dan Komitmen Organisasi
ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PERILAKU KONSUMEN DALAM MEMBELI KERIPIK MEREK MA ICIH DI LINGKUNGAN MAHASISWA UNIVERSITAS BSI BANDUNG Agus Bagianto; Yuniati Yuniati
Jurnal Ilmiah MEA (Manajemen, Ekonomi, & Akuntansi) Vol 1 No 1 (2017): Januari-April 2017
Publisher : LPPM STIE Muhammadiah Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31955/mea.v1i1.47

Abstract

Lahirnya keripik singkong merek ma icih dengan inovasi dan strategi pemasaran yang unik membuat keripik ma icih menjadi tren dikalangan masyarakat pada umumnya dan kalangan mahasiswa pada khususnya, dan menjadi pemicu lahirnya produk-produk serupa bahkan meniru produk merek ma icih. Maka kegiatan pemasaran yang baik dan tepat yang akan memegang peranan penting dalam menunjang kelangsungan usaha dan perkembangan perusahaan. Perilaku konsumen merupakan salah satu dasar dalam menerapkan strategi pemasaran untuk mencapai tujuan kepuasan bagi konsumen, sehingga diharapkan dapat membawa kepada peningkatan penjualan yang berakibat langsung pada peningkatan pasar. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui penerapan strategi pemasaran keripik merek ma icih terhadap perilaku konsumen mahasiswa Universitas BSI Bandung Fakultas Ekonomi kelas sore melalui penerapan (kualitas, harga, distribusi dan promosi) dalam mempertahankan dan meningkatkan pasar. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian deskriptif kuantitatif dengan menggunakan analisis regresi berganda (Multiple regresional analisis) dengan uji F dan uji T. Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan yang dilakukan maka dapat ditarik kesimpulan bahwa variabel kualitas, harga, distribusi dan promosi berpengaruh secara simultan terhadap perilaku konsumen dalam membeli keripik merek ma icih, dan secara parsial atau masing-masing variabel berpengaruh signifikan terhadap perilaku konsumen dalam membeli keripik merek ma icih.
PENGARUH PELATIHAN DASAR MANAJEMEN TERHADAP PRESTASI KERJA KARYAWAN PADA DIVISI SPECIAL ASSET MANAGEMENT (SAM) DI PT. BPR SYARIAH SHADIQ AMANAH BANDUNG Indra Sasangka
Jurnal Ilmiah MEA (Manajemen, Ekonomi, & Akuntansi) Vol 1 No 1 (2017): Januari-April 2017
Publisher : LPPM STIE Muhammadiah Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31955/mea.v1i1.48

Abstract

Salah satu faktor terpenting dalam perusahaan adalah sumber daya manusia, karena manusia merupakan penggerak seluruh aktifitas di dalam perusahaan itu sendiri. Sebagai manusia karyawan memiliki pikiran dan perasaan yang mempengaruhi jalannya kegiatan perusahaan. Namun semua itu harus didukung oleh pelatihan-pelatihan yang tepat bagi sebuah perusahaan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif. Dimana dengan metode deskriptif kita akan menyelidiki keadaan kondisi atau hal-hal lain yang sudah terjadi dalam sebuah kancah, lapangan atau wilayah tertentu, data yang terkumpul diklarifikasikan atau dikelompok-kelompokan menurut jenis, sifat atau kondisinya. Sesudah datanya lengkap kemudian dibuat kesimpulan. Nilai korelasi tiap item pernyataan dengan skor yang diperoleh lebih besar dari 0,361 sehingga dapat disimpulkan bahwa item pernyataan yang digunakan adalah valid dan dapat digunakan dalam analisis data selanjutnya.Berdasarkan hasil analisis menggunakan Rank Spearman tersebut menunjukan bahwa koefisien korelasi antara pelatihan dasar manajemen (MT) dengan prestasi kerja karyawan sebesar 0,926. Artinya terlihat adanya hubungan yang sangat kuat antara variable pelatihan dasar manajemen dengan prestasi kerja karyawan. Pengaruh pelatihan dasar manajemen terhadap prestasi kerja karyawan pada Divisi Special assets Management (SAM) PT. BPR Syariah Shadiq Amanah. Berdasar kan Dari hasil penelitian sebesar 85,75%, hal ini berarti bahwa prestasi kerja yang dicapai selama ini oleh Divisi Special Asset Management dipengaruhi oleh pelatihan dasar manajemen, dimana besaran pengaruh pelatihan tersebut sebesar 85,75%, sedangkan sisanya sebesar 14,25% dipengaruhi oleh variabel lain misalnya promosi, kom[ensasi, disiplin kerja dan lainnya yang tidak diteliti oleh penulis.
PENGARUH CAR, ROE, RASIO MARJIN PENDAPATAN BERSIH DAN RASIO KREDIT TERHADAP TOTAL DEPOSIT TERHADAP PERUBAHAN HARGA SAHAM PADA PERUSAHAAN PERBANKAN SYARIAH DI BURSA EFEK INDONESIA (BEI) Arie Noviana
Jurnal Ilmiah MEA (Manajemen, Ekonomi, & Akuntansi) Vol 3 No 2 (2019): Mei-Agustus 2019
Publisher : LPPM STIE Muhammadiah Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (502.132 KB) | DOI: 10.31955/mea.v3i2.50

Abstract

Since the banking business in Indonesia has experienced a crisis as a result of the monetary crisis and economic crisis that has plagued since mid-1997, many banking cases have occurred. In discussing banking cases, knowledge, information and experience are needed to be able to trace what actually happened, what was the cause, and how to follow up on surprising findings so that banking analysts must be carefulThe research taken in this study is quantitative because the purpose of this research is to find out how much the degree of relationship between the Capital Adequacy Ratio, Return on Equity, Net profit margin, and Loan to Deposit Ratio to stock price changes in Islamic banking companies in the Indonesian stock exchange.This research is also verification because this research is asking the relationship between two or more things.In general, collecting Bank Bukopin Syariah's capital is greater than other banks while the Sharia Agroniaga Bank is the least in fulfilling capital obligations set by Bank Indonesia, the lowest rate of return invested by Bank Mutiara Syariah when compared to other Banks while Bumi Putra Syariah ICB Bank is a Bank with a higher rate of return than others and investors will choose Bumi Putra Syariah ICB Bank from Bank Mutiara to invest, Bank Bukopin Syariah's ability to generate net income is greater than the others while the Bank Mutiara is a Bank that generates a smaller net income than other Banks, if the Bank is liquidated, Bank OCBC NISP Syariah is the highest bank in paying funds if withdrawn by the customer while Bank Permata Syariah Bank has the lowest value in pay customer funds.Simultaneously Capital Adequacy Ratio, Return on Equity, Net Profit Margin, Loan to Deposit Ratio have a significant influence on the Stock Price, Partially Capital Adequacy Ratio, Return on Equity Net Profit Margin, Loan to Deposit Ratio has a significant influence on stock prices
PENGARUH KOMUNIKASI ORGANISASI TERHADAP KEPUASAN KERJA KARYAWAN DI PD BPR LPK GARUT KOTA CABANG BAYONGBONG Yeni Andriyanti; Iis Dewi Fitriani
Jurnal Ilmiah MEA (Manajemen, Ekonomi, & Akuntansi) Vol 2 No 1 (2018): Januari - April 2018
Publisher : LPPM STIE Muhammadiah Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (697.08 KB) | DOI: 10.31955/mea.v2i1.51

Abstract

Terciptanya komunikasi organisasi di dalam perusahaan dapat dikatakan baik apabila tercapainya pemahaman antara para pengirim dan penerima. Dengan komunikasi yang efektif para karyawan dapat bekerja dengan baik dan timbulnya kepuasan kerja atas hasil yang dikerjakannya, karena merasa telah dibekali oleh informasi yang jelas dan akurat. Sebaliknya pemimpin juga dapat mengetahui sejauh mana karyawannya dapat mengerti akan tugas-tugasnya dan sejauh mana perhatian karyawan terhadap perusahaan maupun pada atasannya.Dalam penelitian ini penulis menggunakan metode deskriptif denganmengumpulkan data yang sesuai dengan keadaan yang sebenarnya, menyajikan serta menganalisa sehingga dapat memberikan gambaran yang cukup jelas atas objek yang diteliti dan kemudian dapat ditarik kesimpulan untuk menggambarkan, menjelaskan keadaan yang ada di perusahaan berdasarkan faktor dan data yang dikumpulkan kemudian disusun secara sistematis.Dari rekapitulasi hasil pengujian validitas dan reliabilitas instrumen untuk variabel kepuasan kerja karyawan terlihat bahwa seluruh pernyataan yang diajukan memiliki koefisien validitas di atas titik kritis 0,300. Hal ini menunjukan bahwa seluruh pernyataan yang diajukan tersebut sudah melakukan fungsi ukurnya. Dan dari hasil pengujian reliabilitas instrumen, diperoleh nilai koefisien alpha sebesar 0,844. Nilai ini lebih besar dari 0,600 yang menunjukan bahwa variabel kepuasan kerja karyawan sudah menunjukan keandalannya.Komunikasi organisasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan kerja karyawan PD. BPR LPK Garut Kota Cabang Bayongbong dengan kontribusi pengaruh yang diberikan sebesar 28,7%, sedangkan sisanya sebesar 71,3% merupakan kontribusi dari faktor lain yang tidak diteliti, Berdasarkan kajian teoritis, variabel lain diluar variabel yang diteliti yang mempengaruhi kepuasan kerja adalah: kinerja karyawan, Motivasi, kompensasi, efektivitas kepemimpinan, budaya organisasi, dan stress kerja.
PENGARUH STRATEGI PENETAPAN HARGA TERHADAP KEPUASAN KONSUMEN Wandy Zulkarnaen; Neneng Nurbaeti Amin
Jurnal Ilmiah MEA (Manajemen, Ekonomi, & Akuntansi) Vol 2 No 1 (2018): Januari - April 2018
Publisher : LPPM STIE Muhammadiah Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (732.444 KB) | DOI: 10.31955/mea.v2i1.52

Abstract

Setiap perusahaan menyadari bahwa konsumen merupakan bagian terpenting, begitupun perusahaan jasa. Di dalam perusahaan jasa konsumen ikut terlibat dan langsung merasakan kualitas pelayanan yang diberikan oleh perusahan. Maka dari itu perusahaan harus memberikan kepuasan kepada konsumen yang sesuai dengan harapan dan keinginan konsumen baik dari pelayanan, manfaat prodak ataupun dari segi harga.Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dengan meneliti suatu kelompok manusia, suatu objek, suatu set kondisi, suatu system pemikiran ataupun suatu kelas peristiwa pada masa sekarang. Tujuan dari penelitian deskriptif ini adalah untuk membuat deskripsi, gambaran atau lukisan secara sistematis, paktual dan akurat mengenai fakta-fakta, sifat-sifat serta hubungan antar fenomena yang diselidiki.Dari hasil penelitian ini diperoleh bentuk persamaan regresi linear sederhana sebagai berikut : Y = 27.780 + 1.709X, artinya bahwa peningkatan aspek penetapan harga akan mengakibatkan peningkatan terhadap kepuasan konsumen. Dengan kata lain setiap peningkatan aspek penetapan harga sebesar 1 akan diikuti dengan peningkatan aspek kepuasan konsumen sebesar 1.709. Demikian pula sebaliknya, jika aspek strategi penetapan harga mengalami penurunan sebesar 1 maka aspek kepuasan konsumen pasti akan cenderung mengalami penurunan sebesar 1.790.
PENGARUH KUALITAS PELAYANAN TERHADAP VOLUME PENJUALAN PADA MINI MARKET MINAMART'90 BANDUNG Indra Sasangka
Jurnal Ilmiah MEA (Manajemen, Ekonomi, & Akuntansi) Vol 2 No 1 (2018): Januari - April 2018
Publisher : LPPM STIE Muhammadiah Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (483.832 KB) | DOI: 10.31955/mea.v2i1.53

Abstract

Dalam menenuhi permintaan kebutuhan masyarakat, perusahaan harus menghadapi persaingan yang ketat baik untuk perusahaan yang sejenis maupun yang berbeda sama sekali. Maka Pelayanan kepada konsumen menjadi sangat penting artinya bagi kehidupan suatu perusahaan, karena tanpa konsumen, maka tidak akan terjadi transaksi jual beli diantara keduanya. sehingga menuntut perusahaan untuk melakukan persaingan yang sangat ketat.Untuk dapat terus bertahan perusahaan dituntut untuk melakukan strategi bauran pemasaran dengan baik. Untuk meningkatkan volume penjualan perusahaan harus mampu memasarkan produknya dengan baik. Kegiatan pemasaran perusahaan akansangat berpengaruh terhadap volume penjualan. Meningkatnya volume penjualan dapat dicapai jika strategi bauran pemasaran diterapkan dalamperusahaan dengan tepat.Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode deskriptif yang merupakan cara ilmiah untuk mendapatkan data dengan tujuan dan dengan kegunaan tertentu. Dan cara ilmiah ini berarti kegiatan penelitian itu didasarkan pada ciri-ciri keilmuan yang rasional, empiris dan sistematis. Dikatakan rasional itu karena kegiatan penelitian itu dilakukan dengan cara-cara yang masuk akal, sehingga dapat terjangkau oleh penalaran manusia. Empiris berarti cara-cara yang dilakukan itu dapat diamati oleh indera manusia, dan mengetahui cara-cara yang digunakan. Sedangkan sistematis itu berarti proses yang digunakan dalam penelitian itu menggunakan langkah-langkah tertentu yang bersifat logis.Dari hasil penelitian ini diperoleh bentuk persamaan regresi linear sederhana sebagai berikut : Y = 38.496 + 0.881X, artinya bahwa peningkatan aspek penetapan harga akan mengakibatkan peningkatan terhadap volume penjualan. Dengan kata lain setiap peningkatan aspek kualitas pelayanan sebesar 1 akan diikuti dengan peningkatan aspek volume penjualan sebesar 0.881. Demikian pula sebaliknya, jika aspek kualitas pelayanan mengalami penurunan sebesar 1 maka aspek volume penjualan pasti akan cenderung mengalami penurunan sebesar 0.881.Penelitian ini menyimpulkan bahwa besarmya kontribusi pengaruh variabel kualitas pelayanan (kehandalan, ketanggapan, jaminan, empati dan bukti fisik) terhadap kualitas pelayanan pada minimarket Minamart’90 adalah sebesar 67 %. Sementara sisanya sebesar 33 % dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti.
UKM PENINGKATAN UKM PAKAIAN JADI DI DKI JAKARTA Miguna Astuti; Nurhafifah Matondang; Agni Rizkita Amanda
Jurnal Ilmiah MEA (Manajemen, Ekonomi, & Akuntansi) Vol 2 No 3 (2018): September-Desember 2018
Publisher : LPPM STIE Muhammadiah Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1109.769 KB) | DOI: 10.31955/mea.v2i3.54

Abstract

Penelitian yang dilakukan bertujuan untuk mengungkapkan kondisi UKM pakaian di DKI Jakarta dan untuk menangkap strategi terkait untuk peningkatan UKM pakaian di DKI Jakarta berdasarkan pemetaan potensi. Data primer yang digunakan diperoleh dari pengelolaan lokasi bisnis terkonsentrasi yang disediakan oleh pemerintah provinsi yang dikenal sebagai 'lokbin', perwakilan kementerian koperasi dan UKM, pemilik bisnis, konsumen, ahli, dan produsen pakaian di wilayah Jakarta melalui 115 kuesioner. Dengan menggunakan metode sampling proporsional, ada 19 responden dari Jakarta Barat, 24 responden dari Jakarta Utara, 29 responden dari Jakarta Timur, 19 responden dari Jakarta Selatan, dan 24 responden dari Jakarta Pusat. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis SWOT dan Analytic Hierarchy Process. Hasil yang diperoleh yaitu Strategi prioritas berdasarkan hasil analisa SWOT adalah strategi pada kuadran III, yaitu strategi diversifikasi. Prioritas alternatif strategi diversifikasi berdasarkan hasil analisa AHP, yaitu alternatif strategi diversifikasi konsentris. Prioritas kriteria strategi berdasarkan hasil analisa AHP, yaitu kriteria peluang. Studi ini juga mengeksplorasi pemahaman yang luas tentang UKM pakaian di wilayah DKI Jakarta. Hasil penelitian ini diharapkan bermanfaat untuk pengembangan ilmu pengetahuan, terutama yang berhubungan dengan manajemen, manajemen strategis, dan manajemen pemasaran dan juga dapat bermanfaat bagi pemilik atau pengusaha UKM pakaian, khususnya di Wilayah Jakarta.
PENGARUH BUDAYA ORGANISASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN BAGIAN ADMINISTRASI UMUM PADA PT PLN (PERSERO) AREA BANDUNG Iis Dewi Fitriani; Budi Sadarman
Jurnal Ilmiah MEA (Manajemen, Ekonomi, & Akuntansi) Vol 2 No 1 (2018): Januari - April 2018
Publisher : LPPM STIE Muhammadiah Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (650.426 KB) | DOI: 10.31955/mea.v2i1.55

Abstract

Permasalahan peningkatan kinerja erat kaitannya dengan permasalahan bagaimana memotivasi karyawan, bagaimana pengawasan dilakukan, dan bagaimana cara mengembangkan budaya organisasi yang efektif serta bagaimana menciptakan lingkungan kerja yang nyaman dan kondusif, agar karyawan dapat dan mau bekerja secara optimal, sehingga dapat mendukung pencapaian tujuan perusahaan. Budaya organisasi juga berkaitan erat dengan pemberdayaan karyawan (employee empowerment) di suatu perusahaan, setiap perusahaan mengharapkan terciptanya rasa kekeluargaan antara anggota yang satu dengan yang lain dan akhirnya dapat berpengaruh pada peningkatan kinerja secara optimal di dalam perusahaan tersebut. Ada beberapa komponen Budaya Organisasi yang diterapkan pada PT PLN (Persero).Metode penelitian yang di gunakan pada penelitian ini adalah metode deskriptif dengan pendekatan kuantitatif, menurut Sugiyono (2008:147) metode deskriptif adalah statistik yang digunakan untuk menganalisis data dengan cara mendeskripsikan atau menggambarkan data yang telah terkumpul sebagaimana adanya tanpa bermaksud membuat kesimpulan yang berlaku untuk umum atau generalisasi. Berdasarkan pengertian tersebut, maka dapat disimpulkan metode deskriptif bertujuan menggambarkan benar tidaknya fakta – fakta yang ada serta menjelaskan tentang pengaruh antara varibel yang diselidiki dengan cara mengumpulkan data.hasil uji validitas dan uji reliabilitas butir variabel Budaya Organisasi dan butir variabel Kinerja Karyawan di atas menunjukan bahwa terdapat tiga butir pernyataan dinyatakan tidak valid yaitu pada pertanyaan pernyataan nomor Y8,Y12, dan Y15 sehingga butir - butir pertanyaan pernyataan yang tidak valid akan dikeluarkan dari analisis selanjutnya karena memiliki nilai validitas kurang dari 0,30 validitas dinyatakan valid apabila nilai butir tersebut lebih besar dari 0,30 sedangkan uji reliabilitas dinyatakan reliable karena baik variabel X budaya organisasi maupun variabel Y kinerja karyawan memiliki nilai lebih besar dari 0,60.Hasil penelitian ini menjelaskan bahwa besarnya nilai korelasi sebesar 0,592 dan dijelaskan besarnya presentasi pengaruh Variabel Independen terhadap Variabel Dependen. Dari output tersebut diperoleh Koefisien Determinasi (R2) sebesar 59,2% sedangkan sisanya 40,8% dipengaruhi oleh variabel lain.

Page 3 of 140 | Total Record : 1395