cover
Contact Name
-
Contact Email
jurnalijar@gmail.com
Phone
+6285229198163
Journal Mail Official
jurnalijar@gmail.com
Editorial Address
Jl. Marsda Adisucipto, Yogyakarta, Indonesia 55281
Location
Kab. sleman,
Daerah istimewa yogyakarta
INDONESIA
IJAR : Indonesian Journal of Action Research
ISSN : 29857333     EISSN : 29856078     DOI : -
Core Subject : Education,
The journal focuses its scope on the issues of Islamic Education in Southeast Asia. We invite scientists, scholars, researchers, as well as professionals in the field of Islamic Education in Southeast Asia to publish their researches in our Journal. The journal publishes high quality empirical and theoretical research covering all aspects of Islamic Education in Southeast Asia. Deradicalization of Islamic Education Philosophy of Islamic Education Islamic Education Policy Gender and Islamic Education Comparison of Islamic Education Islamic Education and Science Nusantara Islamic Education Pesantren Education Islamic Education and Social Transformation Leadership of Islamic Education Figure of Islamic Education Islamic Education Management Curriculum of Islamic Education Innovation of Islamic Education Madrasah Education
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 74 Documents
Peningkatan Kemampuan Pengungkapan Pendapat Siswa Dalam Layanan Bimbingan Kelompok Dengan Tehnik Diskusi Kelompok di MTs Negeri 5 Sleman Rini Yuliani
Indonesian Journal of Action Research Vol. 1 No. 1 (2022)
Publisher : Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.14421/ijar.2022.11-16

Abstract

ABSTRAK Tujuan – Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan kemampuan mengungkapkan pendapat siswa dalam layanan bimbingan kelompok dengan teknik diskusi kelompok di MTsN 5 Sleman. Metode – Penelitian ini menggunakan penelitian tindakan (action research) 2 siklus yang masing–masing siklus terdiri dari 2 pertemuan. Tahapannya- yaitu: Perencanaan, pelaksanaan, pengamatan dan refleksi. Penelitian ini menggunakan tehnik layanan bimbingan kelompok yang mudah dan sederhana, agar siswa dapat aktif mengikuti layanan bimbingan kelompok yang diselenggarakan. Peneliti menggunakan tehnik diskusi kelompok, agar siswa yang mengikuti layanan bimbingan kelompok dapat berperan aktif dalam diskusi kelompok maupun presentasi. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa MTsN 5 Sleman dengan jumlah 32 siswa. Teknik pengumpulan data dalam penelitian tindakan kelas ini adalah dengan teknik tes, observasi, dan dokumentasi. Analisis data menggunakan statistik deskriptif. Hasil – Berdasarkan hasil penelitian diperoleh capaian peningkatan kemampuan dalam mengungkapkan pendapat pada siswa dari siklus I pertemuan 1 ke siklus II pertemuan 2 sebesar 47,1% (31% menjadi 78,1%), terjadi peningkatan signifikan pada kemampuan siswa mengungkapkan pendapat melalui tehnik diskusi kelompok dalam layanan bimbingan kelompok. Simpulannya adalah tehnik diskusi kelompok dalam layanan bimbingan kelompok berpengaruh positif dalam peningkatan kemampuan pengungkapan pendapat siswa.
A Literature Review On The Strengths And The Weaknesses Of Flipped Learning Ruslina Tri Astuti
Indonesian Journal of Action Research Vol. 1 No. 1 (2022)
Publisher : Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.14421/ijar.2022.11-18

Abstract

ABSTRAK Tujuan – Tinjauan literatur ini bertujuan untuk menguji kekuatan dan kelemahan Flipped Learning. Tulisan ini mengulas isi dari beberapa artikel dan kajian tentang Flipped Learning yang diterbitkan antara tahun 2016 hingga 2021. Gagasan mendapatkan ulasan ini adalah bahwa Flipped Learning telah mendapat perhatian besar di dunia pendidikan, khususnya di Indonesia karena berfokus pada pembelajaran yang berpusat pada siswa. pembelajaran dan sejalan dengan dua kurikulum terbaru bernama Kurikulum 2013 dan Kurikulum Merdeka. Metode – Penelitian ini merupakan kajian literatur. Studi ini telah dilakukan sebagai kajian literatur sistematis berdasarkan pedoman asli seperti yang diusulkan oleh Kitchenham. Dalam hal ini tujuan dari review adalah untuk mengkaji kajian pustaka secara sistematik (yang disebut sebagai kajian sekunder), sehingga kajian ini dikategorikan sebagai kajian pustaka tersier. Hasil – Temuan dari ulasan ini menunjukkan bahwa Flipped Learning menggunakan teori pembelajaran konstruktivisme berdasarkan pembelajaran praktik langsung. Ini menjadi salah satu kekuatan dalam Flipped Learning. Dalam mengejar siswa yang mandiri dan aktif, Flipped Learning berjalan sangat baik karena membalikkan kelas tradisional. Flipped Learning cocok untuk pembelajaran aktif yang berpusat pada siswa. Namun, beberapa temuan dari review ini juga menunjukkan bahwa Flipped Learning juga menurunkan motivasi siswa dalam jangka waktu tertentu dan menjadi salah satu kelemahan dari Flipped Learning.
Peningkatan Kompetensi Guru Dalam Menyusun Instrumen Penilaian Berbasis Hots Melalui Workshop di MIN 2 Sleman Tri Wahyuni
Indonesian Journal of Action Research Vol. 1 No. 1 (2022)
Publisher : Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.14421/ijar.2022.11-17

Abstract

ABSTRAK Tujuan – Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan kompetensi guru dalam menyusun intrumen penilaian berbasis HOTS melalui workshop di MIN 2 Sleman. Metode – Metode penelitian menggunakan Penelitian Tindakan (Action Research) yang terdiri dari 2 (dua) siklus, dan setiap siklus terdiri dari perencanaan, peaksanaan, pengamatan, dan refleksi. Teknik pengumpulan data menggunakan Teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data yaitu dengann menggunakan analisis statistik deskriptif. Hasil – Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada kondisi awal kemampuan guru dalam menyusun instrument penilaian kurang baik, dengan skor rata-rata 68 dan masuk dalam kualifikasi cukup. Siklus pertama menunjukkan hasil angka nilai rata-rata 74 dan menunjukkan kualifikasi cukup. Siklus kedua menunjukkan hasil angka nilai rata-rata 84 dengan kualifikasi baik. Dapat disimpulkaan berdasarkan hasil penelitian tindakan bahwa workshop dapat meningkatkan kemampuan guru dalam menyusun instrumen penilaian di MIN 2 Sleman. Selanjutnya peneliti merekomendasikan: (1) bagi guru yang mendapatkan kesulitan dalam penyusunan instrumen penilaian dapat melaksanakan diskusi dan praktik intensif berbasis KKG perjenjang. (2) Agar hasil penyusunan lebih maksimal, pelatihan penyusunan secara intensif dan berkelanjutan perlu dilakukan.
Efektivitas Pendekatan Proses dengan Teknik Deskripsi, Interpetasi, dan Evaluasi (DIE) dalam Meningkatkan Keterampilan Menulis Siswa Yuni Iswari Dewi
Indonesian Journal of Action Research Vol. 1 No. 1 (2022)
Publisher : Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.14421/ijar.2022.11-19

Abstract

ABSTRAK Tujuan – Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan perbedaan keefektifan pembelajaran menulis yang menggunakan pendekatan proses dengan teknik DIE dan yang tanpa menggunakan pendekatan proses dengan teknik DIE. Metode – Pendekatan penelitian yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif. Metode penelitian yang digunakan metode eksperimen. Populasi penelitian ini seluruh siswa SD Negeri di wilayah Tirtonirmolo, sebanyak empat SD Penentuan sampelnya dilakukan simple random sampling, sehingga diperoleh SD Padokan II Tirtonirmolo kemudian penentuan kelas kelompok eksperimen dan kelompok kontrol dilakukan dengan cara random dan diperoleh kelas VA sebagai kelompok eksperimen dan kelas VB sebagai kelompok kontrol. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah teknik tes. Sebelum dilakukan analisis data, dilakukan uji persyaratan analisis data yang berupa uji normalitas sebaran dan uji homogenitas varians. Teknik analisis data yang digunakan yaitu Uji t dan uji Tuckey's. Hasil – Skor rerata pre-test kelompok eksperimen adalah 66,41 dan skor rerata pre- test untuk kelompok kontrol adalah 66,31. Skor rerata post-test kelompok eksperimen adalah 83,66 dan skor rerata post-test kelompok kontrol adalah 77,35 Hasil penelitian menunjukkan: (1) berdasarkan hasil uji t, skor pre-test kelompok eksperimen dan kelompok kontrol tidak ditemukan perbedaan skor yang signifikan, sedangkan hasil uji t antarkelompok skor post-test kelompok eksperimen dan kelompok kontrol menunjukkan ditemukan perbedaan, dibuktikan nilai t t lebih besar dari t h (db=53) yaitu t h=7,120 dan t t=2,007. Dengan demikian, ada perbedaan antara pembelajaran menulis eksperimen lebih besar dari skor rerata kelompok kontrol. Kemudian diperoleh nilai HSD test skor post-test sebesar 0, 1199. Dengan uji Tuckey's dimana selisih skor mean kelompok eksperimen dan kelompok kontrol lebih besar daripada nilai HSD test sebesar 6,309 > 0,1199, sehingga dapat disimpulkan bahwa pembelajaran menulis menggunakan pendekatan proses dengan teknik DIE efektif dibandingkan pembelajaran menulis dengan tanpa menggunakan pendekatan proses dengan teknik DIE.
Pemodelan Sebagai Solusi Keterampilan Menulis Teks Laporan Percobaan di MTs Negeri 6 Bantul Rina Harwati
Indonesian Journal of Action Research Vol. 1 No. 1 (2022)
Publisher : Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.14421/ijar.2022.11-20

Abstract

ABSTRAK Tujuan – Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas penerapan teknik pemodelan teks dalam menulis teks laporan percobaan, dan menganalisis tingkat keberhasilan penerapan pemodelan teks dalam menulis teks laporan percobaan pada siswa kelas X MTsN 6 Bantul. Metode – Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode studi lapangan. Penelitian lapangan merupakan salah satu metodepengumpulandata dalam penelitian kualitatif yang tidak memerlukan pengetahuan mendalam akan literatur yang digunakan dan kemampuan tertentu dari pihak peneliti. Penelitian lapangan biasa dilakukan untuk memutuskan ke arah mana penelitiannya berdasarkan konteks.Tempat penelitian ini di MTsN 6 Bantul dengan sampel penelitian yaitu kelas 9 MTsN 6 Bantul yang berjumlah 32 siswa. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini dengan menggunakan teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Keabsahan data penelitian dilakukan dengan triangulasi sumber yang kemudian dianalisis dengan menggunakan 4 tahapan, yaitu pengumpulan data, penyajian data, reduksi data, dan penarikan kesimpulan. Hasil – Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) tingkat keaktifan siswa meningkat; (2) hasil belajar meningkat. Teknik pemodelan teks merupakan salah satu alternatif model pembelajaran yang sangat tepat digunakan pada materi menulis Teks Laporan Percobaan.
Visualisasi Untuk Meningkatkan Pemahaman Butir Soal Cerita Matematika di Kelas VI MI Negeri 1 Yogyakarta Tutik Mawarti
Indonesian Journal of Action Research Vol. 1 No. 1 (2022)
Publisher : Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.14421/ijar.2022.11-09

Abstract

ABSTRAK Tujuan – Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pembelajaran dengan memvisualkan soal cerita ke bentuk gambar dapat meningkatkan prestasi belajar Matematika peserta didik MI Negari 1 Yogyakarta. Metode – Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (PTK) yaitu kajian yang dilakukan secara sistematis dan reflektif terhadap berbagai tindakan guru dalam kegiatan belajar mengajar di dalam kelas sehingga dapat memperbaiki kualitas pembelajaran maupun kualitas prestasi belajar. Penelitian tindakan kelas ini dilaksanakan dalam dua siklus dengan 4 tahapan, yaitu perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas VI MI Negeri 1 Yogyakarta dengan jumlah 30 siswa. Teknik pengumpulan data dalam penelitian tindakan kelas ini adalah dengan teknik tes, observasi, dan dokumentasi. Analisis data menggunakan statistik deskriptif. Hasil – Berdasarkan hasil penelitian diperoleh rata- rata 80,1 dengan persentase ketuntasan 60% pada siklus I menjadi rata-rata 86,5 dengan persentase ketuntasan 87% pada siklus II. Berdasarkan data tersebut dapat disimpulkan bahwa menvisualkan soal ke bentuk gambar dapat meningkatkan pemahaman soal cerita Matematika.
Evaluasi Program SKS dalam Upaya Meningkatkan Mutu Lulusan di MAN 4 Bantul Singgih Sampurno
Indonesian Journal of Action Research Vol. 1 No. 1 (2022)
Publisher : Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.14421/ijar.2022.11-10

Abstract

Tujuan – Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan evaluasi pelaksanaan program sistem kredit semester (SKS) di MAN 4 Bantul. Metode – Penelitian ini merupakan penelitian evaluasi yang menggunakan pendekatan kualitatif. Model evaluasi yang digunakan adalah model evaluasi formatif yang dikembangkan oleh Scriven. Dalam penelitian ini, kriteria evaluasi ditetapkan sebelum pengumpulan data, yang dikembangkan melalui kajian pustaka dan berdasarkan pada pedoman penyelenggaraan program SKS yang disusun oleh Tim Pengelola SKS MAN 4 Bantul. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik analisis kualitatif menurut Miles dan Huberman yang meliputi empat kegiatan utama, yaitu: pengumpulan data, penyajian data, reduksi data dan penarikan kesimpulan. Hasil – Hasil penelitian menunjukkan: (1) Sistem seleksi peserta program SKS dilakukan secara objektif dan transparan dengan menggunakan prosedur yang telah ditentukan oleh madrasah, (2) Pendanaan untuk program SKS bersumber dari dana BOS dan Komite (3) Fasilitas Layanan SKS masih belum ideal, perlu disiapkan sarana prasarana pembelajaran yang memadai untuk terselenggaranya program SKS, dan (4) Prestasi belajar siswa SKS baik di bidang akademik, keagamaan maupun bidang non akademik perlu ditingkatkan dalam rangka persiapan ke PTN/PTS.
Peran Romansa El-Hakim sebagai Pelopor Moderasi Beragama di MAN 1 Yogyakarta Wiranto Prasetyahadi
Indonesian Journal of Action Research Vol. 1 No. 1 (2022)
Publisher : Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.14421/ijar.2022.11-11

Abstract

ABSTRAK Tujuan – Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan peran romansa El-Hakim sebagai pelopor moderasi bergama di MAN 1 Yogyakarta. Metode – Penelitian ini merupakan penelitian lapangan dengan menggunakan pendeketan penelitian kualitatif deskriftif. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan observasi, wawancara mendalam, observasi dan dokumetasi. Terakhir, analisis data menggunakan reduksi, penyajian, dan pengambilan kesimpulan data dengan triangulasi sebagai kroscek keabsahan data. Hasil – Temuan lapangan dalam penelitian ini dapat disimpulkan bahwa Rohis MAN 1 Yogyakarta atau disebut Romansa El-Hakim sebagai organisasi keagamaan berperan dalam mewujudkan karakter moderasi beragama, berupaya merancang berbagai program kerja dan kegiatan yang mampu mengenalkan serta memahamkan moderasi beragama kepada warga madrasah. Tidak hanya mewujudkan karakter tiap anggota Rohis MAN 1 Yogyakarta, namun juga menjadi agen-agen muslim yang baik dan teladan bagi warga madrasah. Itu menunjukkan bahwa Romansa El-Hakim menjadi al-Qudwah, mempelopori sekitarnya untuk bersikap moderat. Melalui organisasi ini terlahirkan generasi yang berkarakter dan mampu membawa kejayaan Negara Republik Indonesia.
Peran Kepala Madrasah Dalam Meningkatkan Kompetensi Guru Menyusun RPP Melalui Supervisi Akademik di MIN 1 Gunungkidul Kemenag Kab. Gunungkidul Semester I Tahun Pelajaran 2021/2022 Fuatul Hakim
Indonesian Journal of Action Research Vol. 1 No. 1 (2022)
Publisher : Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.14421/ijar.2022.11-12

Abstract

ABSTRAK Tujuan – Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peran kepala madrasah dalam meningkatkan kompetensi guru menyusun RPP melalui supervisi akademik di MIN 1 Gunungkidul Kemenag Kab. Gunungkidul Semester I Tahun Pelajaran 2021/2022. Metode – Penelitian ini merupakan penelitian tindakan sekolah yang terdiri dari 2 siklus meliputi tahap perencanaan, pelaksanaan, pengamatan dan refleksi. Subyek penelitian ini adalah 6 guru kelas MIN 1 Gunungkidul semester I Tahun Pelajaran 20212/2022. Hasil – Hasil penelitian menunjukkan bahwa supervisi kepala madrasah mampu meningkatkan kompetensi guru dalam menyusun RPP. Hal ini dibuktikan dengan hasil analisis penelitian awal yang menunjukkan bahwa skor penyusunan RPP yang dibuat guru baru mencapai 70,1. Setelah dilakukan penelitian diperoleh peningkatan 79,7 atau terdapat kenaikan 9,7 pada siklus 1. Penelitian dilanjutkan pada siklus 2 dengan beberapa perbaikan, diantaranya supervisi individu lebih intensif dan rutin, satu minggu yang biasanya hanya satu kali ditingkatkan menjadi 2 kali. Berdasarkan hasil supervisi akademik pada siklus 2 ada peningkatan skor kompetensi guru dalam menyusun RPP yaitu 88, 2 atau 8,5 dari hasil penelitian pada siklus 1 yang baru mencapai 79,7.
Snowball Throwing Untuk Meningkatkan Keaktifan dan Hasil Belajar PPKn di Kelas IV MI Negeri 1 Yogyakarta Erni Yuliati
Indonesian Journal of Action Research Vol. 1 No. 1 (2022)
Publisher : Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.14421/ijar.2022.11-02

Abstract

Tujuan – Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan keaktifan dan hasil belajar dengan penerapan model pembelajaran Snowball Throwing pada peserta didik MI Negeri 1 Yogyakarta. Metode – Jenis Penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (PTK) yang menggunakan model penelitian Kemis dan Mc Taggart. Model Mc Taggart ini terdiri dari empat komponen yang berurutan yaitu perencanaan, tindakan, pengamatan dan refleksi, yang dalam pelaksanaan dan pengamatannya dilakukan secara bersamaan, artinya pengamatan dilakukan pada saat proses pembelajaran. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa-siswi kelas IV-C MI Negeri 1 Yogyakarta, yang berjumlah 30 orang siswa, yang terdiri dari 12 orang siswa perempuan dan 18 orang siswa laki-laki. Untuk memperoleh data keaktifan dan hasil belajar PPKn penelitian ini menggunakan lembar angket keaktifan dan hasil belajar peserta didik dan tes evaluasi yang diberikan di setiap siklusnya. Hasil – Berdasarkan hasil penelitian diperoleh rata- rata 76,0 dengan persentase ketuntasan 67% pada siklus I menjadi rata-rata 90,7 dengan persentase ketuntasan 90% pada siklus II. Berdasarkan data tersebut dapat disimpulkan bahwa pembelajaran menggunakan model pembelajaran Snowball Throwing dapat meningkatan keaktifan dan hasil belajar peserta didik.