cover
Contact Name
Guruh Sukma Hanggara
Contact Email
kangguruh@unpkediri.ac.id
Phone
+6285233036100
Journal Mail Official
jurnal.nor2014@gmail.com
Editorial Address
Department of Guidance and Counseling, Universitas Nusantara PGRI Kediri KH. Achmad Dahlan Street, No. 76, Kediri City, East Java Province, Post Code 64112
Location
Kota kediri,
Jawa timur
INDONESIA
Nusantara of Research : Jurnal Hasil-hasil penelitian Universitas Nusantara PGRI Kediri (e-journal)
ISSN : 25793063     EISSN : 23557249     DOI : https://doi.org/10.29407
Nusantara of Research: Jurnal Hasil-hasil Penelitian Universitas Nusantara PGRI Kediri is an open-access peer-reviewed research journal that is published by Universitas Nusantara PGRI Kediri. Nusantara of Research: Jurnal Hasil-hasil Penelitian Universitas Nusantara PGRI Kediri is a media for researchers, teachers, school counselors and lecturers who will publish their high quality empirical original research papers. This Journal aims to facilitate scientific publication of the results of researches in Indonesia and participate to boost the quality and quantity of research for academics, practitioners, and researchers. This journal is published twice a year in April and October with a range of research fields that can be published in this journal are Approaches in Guidance and Counseling; Techniques in Guidance and Counseling; Character Building; Social-Personal Guidance and Counseling; Academic Guidance and Counseling; Career Guidance and Counseling; Adventure-Based Counseling and Outdoor Activities; Assessment in Guidance and Counseling; Multicultural Counseling and Local Wisdom; Competence of School Counselors and Other Educational Personnel; Media and Information Technology in Guidance and Counseling.
Articles 183 Documents
POTENSI EKONOMI AGROKOMPLEKS DI DESA PAPAR KECAMATAN PAPAR KABUPATEN KEDIRI MENUJU DESA MANDIRI Sapta Andaruisworo; Nur Solikin
Nusantara of Research : Jurnal Hasil-hasil Penelitian Universitas Nusantara PGRI Kediri Vol 1 No 1 (2014)
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (118.57 KB)

Abstract

Penelitian ini merupakan studi lapangan, dengan observasi dan pengalian data(primer dan sekunder), data yang diperoleh selanjutnya dideskripsikan. Lokasopenelitian ini adalah Desa Papar Kec. Papar, Kab. Kediri, yang dibagi menjaditujuh (7) dusun, yakni Dusun Pulosari, Dusun Brubus, Dusun Papar Utara,Dusun Papar Selatan, Dusun Bulurejo, Dusun Tawangrejo dan DusunJenggotan.Simpulan hasil penelitian ini adalah: Produk unggulan wilayah merupakan produkhasil usaha masyarakat desa yang memiliki peluang pemasaran yang tinggi danmenguntungkan bagi masyarakat desa. Berdasarkan pada kriteria ini, desapapar memiliki beberapa produk unggulan pertanian adalah jagung; Padi; ubijalar; kacang tanah dan kacang hijau. Untuk sector peternakan yang berpeluangdi kembangkan adalah: sapi potong; kambing/ domba; dan ayam potong.
MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERBAHASA ANAK USIA DINI MELALUI MEDIA PANGGUNG BONEKA TANGAN Anik Lestariningrum; INTAN PRASTIHASTARI WIJAYA
Nusantara of Research : Jurnal Hasil-hasil Penelitian Universitas Nusantara PGRI Kediri Vol 1 No 1 (2014)
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (154.655 KB)

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini dilatar belakangi hasil pengamatan dan pengalaman peneliti, bahwa panggung boneka tangan adalah salah satu media yang menyenangkan bagi anak usia dini selain itu  juga dianggap dapat membantu mempercepat berkembangnya bahasa anak yang meliputi kemampuan berbicara, menulis, membaca dan menyimak. Disisi lain panggung boneka tangan bisa digunakan dalam pembelajaran yang tidak terfokus pada tema tertentu saja, tetapi masuk secara holistik ke dalam semua tema yang digunakan dalam pembelajaran anak usia dini. Penelitian ini menggunakan pendekatan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) kolaboratif, dengan sampel anak didik  kelompok  A  PAUD Ar- Ridwan Kota Kediri sejumlah 19 anak. Penelitian dilaksanakan dalam tiga siklus, menggunakan instrumen berupa RKH, lembar observasi aktivitas guru, dan pedoman observasi aktivitas anak. Kesimpulan hasil penelitian ini adalah: (1) Melalui tiga siklus tindakan pembelajaran telah dapat ditemukan langkah-langkah (sintak) yang efektif tindakan bercerita panggung boneka tangan sebagai media pengembangan kemampuan berbahasa bagi anak usia dini kelompok A. (2) Melalui tiga siklus tindakan pembelajaran dapat dibuktikan bahwa tindakan bercerita panggung boneka tangan terbukti berhasil dan efektif sebagai media pengembangan kemampuan berbahasa anak usia dini kelompok A. Implikasi praktis hasil penelitian ini adalah bahwa tujuan pendidikan pada satuan pendidikan PAUD/TK lebih diutamakan pada pengembangan kemampuan dasar pembiasaan, bahasa, kognitif, dan fisik/motorik. Untuk membentuk kemampuan dasar itu diperlukan beberapa syarat, diantaranya adalah penciptaan lingkungan belajar dan model pembelajaran yang menyenangkan. Penggunaan bercerita dengan media panggung boneka tangan terbukti dapat memenuhi tujuan tersebut. Maka guru-guru PAUD/TK dapat menggunakannya dalam pembelajaran, dalam upaya meningkatkan penguasaan kemampuan dasar anak, khususnya dalam kemampuan berbahasa anak.
STUDI KOMPARASI RASA KEPERCAYAAN DIRI SISWA BERKEPRIBADIAN EKSTROVERT DENGAN SISWA BERKEPRIBADIAN INTROVERT PADA SISWA SMP Vivi Ratnawati
Nusantara of Research : Jurnal Hasil-hasil Penelitian Universitas Nusantara PGRI Kediri Vol 1 No 1 (2014)
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (138.921 KB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui ada tidaknya perbedaan rasa percaya diri siswa berkepribadian ekstrovert dengan siswa berkepribadian introvert. Adapun metode yang digunakan dalam pengumpulan data menggunakan inventory eysenk yang telah dimodifikasi untuk variabel tipe kepribadian dan variabel rasa percaya diri. Penulis mengambil sampel dengan teknik random sampling. Penulis menganalisis data menggunakan teknik uji Mann Whitney dengan menggunakan program SPSS didaptkan nilai probabilitas (Asump, Sig. (2-tailed)) sebesar 0,018 dengan tingkat signifikan sebesar 0,05 (α = 0,05). Oleh karena nilai probabilitas lebih kecil dari α (0,018 < 0,05) maka dapat disimpulkan bahwa H0 ditolak dan H1 diterima, artinya memang terdapat perbedaan tingkat rasa percaya diri antara siswa berkepribadian introvert dan ekstrovert. Dari hasil analisis diperoleh nilai probabilitas sebesar 0,018 yang lebih keci dari α (0,018 < 0,05). Sehingga hipotesis berbunyi “Terdapat Perbedaan Tingkat Rasa Percaya Diri Antara Siswa Berkepribadian Introvert dan Ekstrovert”, diterima. Dari hasil mean rasa percaya diri siswa berkepribadian ekstrovert diperoleh harga 2,6, sedangkan hasil mean rasa percaya diri siswa berkepribadian introvert diperoleh harga 1,92. Dengan demikian dapat diambil kesimpulan dari permasalahan kedua tentang : “Lebih tinggi manakah rasa percaya diri siswa berkepribadian ekstrovert dengan siswa berkepribadian introvert?”, yaitu lebih tinggi rasa percaya diri siswa berkepribadian ekstrovert apabila dibanding dengan rasa percaya diri siswa berkepribadian introvert.
PERMAINAN TRADISIONAL “BETENGAN” SEBAGAI METODE PERMAINAN UNTUK PENGEMBANGAN KECERDASAN KINESTETIK ANAK USIA DINI Slamet Junaidi; Isfauzi Hadi Nugroho
Nusantara of Research : Jurnal Hasil-hasil Penelitian Universitas Nusantara PGRI Kediri Vol 1 No 1 (2014)
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (161.885 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk (1) Mendeskripsikan profil kecerdasan kinestetik anak usia dini pada TK Darma Wanita Ngampel pada tahap sosialisasi, adaptasi, dan implementasi permainan tradisional Betengan. (2) Membuktikan ada tidaknya perbedaan yang signifikan pada kecerdasan kinestetik anak usia dini pada TK Darma Wanita Ngampel antara tahap sosialisasi, adaptasi, dan implementasi permainan tradisional Betengan. Penelitian ini menggunakan pedekatan kuantitatif dengan metode eksperimen, dengan desain pre-eksperimen mengunakan tiga kali treatmen, yaitu pada tahap sosialisasi (T1), tahap adaptasi (T2) dan tahap sosialisasi (T3). Setiap tahap dilakukan observasi menggunakan lembar observasi kecerdasan kinestetik. Lokasi peneitiannya di TK Darma Wanita Ngampel, Kecamatan Mojoroto, Kota Kediri. Waktu penelitian selama 5 bulan pada semester gasal 2013/2014. Instrumen pengumpul datanya menggunakan lembar observasi kecerdasan kinestetik yang terdiri atas 3 indikator: gerak lomokomosi, nonlokomosi, dan gerak manipulasi. Analisis datanya mengunakan teknik analisis deskriftif kuantitatif, dan analisis statistika dengan Anova 1-jalur. Kesimpulan hasil penelitian ini adalah: (1) Profil kecerdasan kinestetik anak usia dini pada TK Darma Wanita Ngampel pada tahap sosialisasi permainan tradisional Betengan adalah sedang atau cukup baik. Profil kecerdasan gerak memang tinggi pada tahap sosialisasi, namun itu diduga karena factor campur tangan guru yang dominan. (2) Profil kecerdasan kinestetik anak usia dini pada TK Darma Wanita Ngampel pada tahap adaptasi permainan tradisional Betengan adalah sedang. Indikator setiap gerak baik lokomosi, nonlokomosi, maupun manipuasi cenderung meningkat. (3) Profil kecerdasan kinestetik anak usia dini pada TK Darma Wanita Ngampel pada tahap implementasi permainan tradisional Betengan juga sedang. Namun kecenderungan meningkatnya setiap indikator gerak baik lokomosi, nonlokomosi, maupun manipuasi makin nampak jelas. (4) Terdapat perbedaan yang signifikan pada kecerdasan kinestetik anak usia dini pada TK Darma Wanita Ngampel antara tahap sosialisasi, adaptasi, dan implementasi permainan tradisional (nilai F = 20,293, sign.= 0,000).
SURVAI PENGEMBANGAN PROGRAM BIMBINGAN DAN KONSELING (BK) DI SEKOLAH Atrup Atrup
Nusantara of Research : Jurnal Hasil-hasil Penelitian Universitas Nusantara PGRI Kediri Vol 1 No 1 (2014)
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (158.91 KB)

Abstract

Paradigm shift in guidance and counseling (G&C) should be understood and implemented in development and programming G&C at school. But in reality, not all of the teachers understand and implement it. This study aimed to describe the types of development and forming models (patterns), also the reasons why G&C teachers (school counselor) choose the model. This was the survey research, the data obtained through document reports by students that surveyed on the implementation of the school counseling program. There were 22 reports which analyzed and the results were summarized as follows: (1) Many of G&C teachers developed and programmed G&C based on the pattern of 17 and 17+ (86.36%) and only slightly (13.63%) was based on Kerangka Kerja Utuh (KKU), (2) The reasons of using the pattern of 17 and 17+ was because they do not understand the concept, procedures and implementation of KKU models. It means they do not follow G&C paradigm well.
Penambahan Unsur Hara Makro Dan Mikro Pada Media Pembesaran (Kolam) Terhadap Penambahan Berat Lele Dumbo (Clarias Gariepinus). Nur Solikin
Nusantara of Research : Jurnal Hasil-hasil Penelitian Universitas Nusantara PGRI Kediri Vol 1 No 1 (2014)
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (126.962 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perlakuan manakah yang paling baik yaitu perlakuan antara (P0) control, (P1) pupuk organik (300 gram), (P2) campuran (organik 300 gram dan anorganik 25 gram) dan (P3) pupuk anorganik (25 gram) yang dapat memberikan konstribusi pada berat badan paling tinggi pada lele. Dalam penelitian ini metode yang digunakan adalah eksperimen, hasil data yang diperoleh ditabulasikan dan dianalisis dengan menggunakan Uji F Rancangan Acak Kelompok. Dari analisis data yang diperoleh sebagai berikut : F hitung 5,4085 > F tabel 3,06 ini maka dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh pemberian pupuk organik dan anorganik pada media pembesaran pada penambahan berat lele dumbo (Clarias gariepinus). Simpulan penelitian ini menunjukan bahwa penambahan berat lele paling tinggi pada perlakuan kolam yang hanya diberi penambahan pupuk organik dan hasil pengamatan mikroskopis kolam dengan perlakuan pupuk organik mempunyai lebih banyak jenis planktonnya.
APLIKASI PERKEMBANGAN TEKNIK IN VITRO DAN ANALISIS FLOW CYTOMETY UNTUK MENINGKATKAN PENYEDIAAN SENYAWA METABOLIT SEKUNDER TANAMAN Agus Muji Santoso
Nusantara of Research : Jurnal Hasil-hasil Penelitian Universitas Nusantara PGRI Kediri Vol 1 No 1 (2014)
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (251.143 KB)

Abstract

Today’s, higher population cause the human necessary not only at basic food but also at medical compounds has increased too (quality and quantity). The bad impact of modern therapy cause the society should look for the alternative therapy specifically using medical compounds from tropical plants as well as can be found in their environment. Providing medical compounds by tropical plant by conventional methods were inefficient, such us the limitation of reproduction ability plant (by vegetative or generative), were dependent to host plant (medical plant parasite), most of medical plants belonging to rare plant, and the fluctuation of concentration medical compounds will be crucial problem to fulfill their necessary. Based on previous study showed that the improvement of plant tissue culture technique included of the invention and growth plant substances application were able to solve the providing callus as source of medical compounds. However, the higher rate of variation genetic callus caused the variation of medical compounds profile. Biology molecular technology such us flow cytometric and RAPD have great potential to monitor of callus profile, for examples DNA profile or stage of callus cells. Finally, the providing of medical compounds can be filled not only by quality and quantity.
MEKANISME INTERNAL CORPORATE GOVERNANCE PENGARUHNYA TERHADAP AGENCY COST (Studi pada Perusahaan Manufaktur di BEI) Badrus Zaman; Aan Nurfahrudianto
Nusantara of Research : Jurnal Hasil-hasil Penelitian Universitas Nusantara PGRI Kediri Vol 1 No 1 (2014)
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (195.709 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh bukti empiris tentang pengaruh, mekanisme internal corporate governance berupa struktur kepemilikan (manajerial dan institusional) dan ukuran dewan komisaris serta dewan direksi terhadap biaya keagenan. Karena selama ini hasil penelitian sebelumnya kurang konsisten yang mengkaji tentang struktur kepemilikan dan ukuran dewan komisaris serta dewan direksi terhadap biaya keagenan. Sehingga faktor – faktor yang mempengaruhi biaya keagenan perlu terus diteliti agar dapat memberikan petunjuk dan dasar pertimbangan bagi para stakeholder untuk mengambil berbagai keputusan bisnis. Penelitian ini dilakukan pada perusahaan manufaktur yang terdapat di dalam Institute for Economic and Financial Research Indonesian Capital Market Directory 2011, tahun yang diambil 2008-2010. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini berjumlah 132 perusahaan. Terpilih 82 perusahaan yang memenuhi criteria, sehingga dalam waktu 3 tahun jumlah perusahaan yang diamati 246 perusahaan. Model pengembalian sampel menggunakan penyempelan bersasaran (purposive sampling). Metode analisis data yang digunakan dengan menggunakan regresi linier berganda, dengan proksi Asset Turnover (AT) dan analisis sensivitas dengan proksi Selling and General Administrative (SG & A)
KEMAMPUAN GURU MATEMATIKA KREATIF DALAM MEMBUAT MASALAH MATEMATIKA KONTEKSTUAL Suryo Widodo
Nusantara of Research : Jurnal Hasil-hasil Penelitian Universitas Nusantara PGRI Kediri Vol 1 No 1 (2014)
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (294.663 KB)

Abstract

Berbagai penelitian tentang kreativitas telah banyak dilakukan baik pada guru maupun siswa. Pada umumnya penelitian kreativitas banyak dihubungkan dengan pemecahan masalah metematika. Dalam penelitian ini ingin diungkap variabel-variabel tersembunyi dalam subjek guru matematika kreatif sebagai temuan lain, dalam mengungkap tahap-tahap berpikir kreatif guru. Hasil penelitian ini menemukan bahwa guru kreatif memiliki kemampuan mengamati, menanya, menalar, menganalogi dan mencoba.
HUBUNGAN ANTARA KONSEP DIRI DAN KECERDASAN EMOSI DENGAN KENAKALAN REMAJA Dema Yulianto
Nusantara of Research : Jurnal Hasil-hasil Penelitian Universitas Nusantara PGRI Kediri Vol 1 No 1 (2014)
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (119.969 KB)

Abstract

Kenakalan remaja dilatar belakangi oleh faktor internal dan faktor eksternal, diantaranya adalah konsep diri. Konsep diri merupakan hal penting dalam membentuk tingkah laku, termasuk tingkah siswa. Pendidik semakin menyadari dampak konsep diri terhadap tingkah laku anak dalam kelas dan terhadap prestasinya. Selain faktor konsep diri, faktor internal penyebab kenakalan remaja diduga terkait kondisi ketegangan emosi dalam diri remaja akibat perubahan-perubahan fisik dan psikologis masa perkembangan remaja. Ketegangan emosi yang tinggi, dorongan emosi yang sangat kuat dan emosi yang tidak terkendali membuat remaja lebih mudah meledakkan emosi dan bertindak tidak rasional, sehingga tidak jarang keadaan emosi yang demikian membuat remaja berperilaku yang termasuk dalam kenakalan remaja. Menghadapi kehidupan emosi yang penuh gejolak dan ketegangan emosi yang meninggi, remaja membutuhkan kecerdasan emosi agar tidak terjerumus pada tindakan yang tidak rasional. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis : 1) hubungan antara konsep diri dengan kenakalan remaja,  2) hubungan antara kecerdasan emosi dengan kenakalan remaja, dan 3) hubungan antara konsep diri dan kecerdasan emosi dengan kenakalan remaja pada siswa MTsN Puncu Kab. Kediri. Dengan menggunakan sampel sebanyak 145 siswa MTSN Puncu Kab. Kediri diperoleh hasil bahwa : 1) secara statistik konsep diri berpengaruh negatif dan signifikan terhadap kenakalan remaja, 2) kecerdasan emosi berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap kenakalan remaja, 3) konsep diri dan kecerdasan emosi  memiliki hubungan yang tidak signifikan terhadap kenakalan remaja.

Page 1 of 19 | Total Record : 183