cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota madiun,
Jawa timur
INDONESIA
Jurnal Terapan Abdimas
ISSN : 25022806     EISSN : 25022784     DOI : https://doi.org/10.25273
Core Subject : Education,
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 222 Documents
PENINGKATAN DAYA SAING EKONOMI KAMPUNG MELALUI UKM MUKENA KHAS BALI Riza Wulandari; Ni Nyoman Wulan Antari; Naser Jawas
Jurnal Terapan Abdimas Vol 4, No 1 (2019)
Publisher : UNIVERSITAS PGRI MADIUN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (525.129 KB) | DOI: 10.25273/jta.v4i1.3810

Abstract

AbstractMukena are tools used when Muslims worship. One of the innovations found on Mukena currently is Balinese Mukena has characteristic different from others. Both partners in this activity are Mr. Achmad Nuha on partner 1 and mother Romjanah partners working in this production businesses 2 mukena bali. The intense effort by both of these partners have walked about ten years, was at Kampong Islam Kepaon Village, sub-district Pemogan, Denpasar Bali Province's South. Conditions that occur in the field they experience obstacles and problems. The problems experienced by both partners were relatively the same IE problem on production, inventory and financial management, as well as the limitations of marketing. Of the problems above, incremental activities will be performed starting from the granting of means of production, delivery and labeling of packaging design, and social media marketing training using instagram. Centrally began with socializing and doing a focus group discussion with both partners to find a solution of the obstacles faced, delivery of the equipment as production tools such as sewing machine, machine, machine, machine neci obras, boxes, neon signboard training of packaging and packaging label design, training and the creation of social media marketing as instagram. The indicator is close to 100% increase in production or at least stable revenues, increased revenue, increased understanding of business identity as a form of market expansion, and understand as well as consistent in the market the product through Online.Keywords: SME Mukena Balinese, Increased Production, Financial Management, Marketing, Competitiveness  Abstrak. Mukena merupakan alat yang digunakan umat muslim ketika beribadah. Salah satu inovasi yang ditemukan tentang Mukena saat ini adalah Mukena Bali yang memiliki ciri khas berbeda dengan lainnya. Kedua mitra dalam kegiatan ini adalah Bapak Achmad Nuha pada mitra 1 dan Ibu Romjanah mitra 2 menekuni bidang usaha produksi mukena bali. Usaha yang ditekuni oleh kedua mitra ini sudah berjalan sekitar sepuluh tahun, berada di wilayah Kampung Islam Kepaon, Desa Pemogan, Kecamatan Denpasar Selatan Provinsi Bali. Kondisi yang terjadi di lapangan mereka mengalami hambatan dan permasalahan. Permasalahan yang dialami kedua mitra ini relatif sama yaitu permasalahan pada produksi, manajemen keuangan dan inventory, serta keterbatasan pemasaran. Dari permasalahan diatas maka akan dilakukan kegiatan bertahap mulai dari pemberian alat produksi, pemberian desain labeling dan kemasan, dan pelatihan pemasaran menggunakan media sosial instagram. Kegiatam dimulai dengan melakukan sosialisasi dan focus group discussion dengan kedua mitra untuk menemukan solusi dari kendala yang dihadapi, pemberian peralatan sebagai alat bantu produksi seperti mesin jahit, mesin neci, mesin obras, papan nama neon box, pelatihan pengemasan dan desain label kemasan, pelatihan dan pembuatan media sosial instagram sebagai bentuk pemasaran. Indikator capaian adalah peningkatan produksi 100% atau minimal pendapatan stabil, peningkatan pendapatan meningkat,peningkatan pemahaman tentang identitas usaha sebagai bentuk perluasan pasar, dan paham serta konsisten dalam memasarkan produk melalui online.Kata Kunci : UKM Mukena Khas Bali,Peningkatan Produksi, Manajemen Keuangan, Pemasaran, Daya Saing
PELATIHAN PENGEMASAN DAN PENYULUHAN PEMBUATAN PUPUK KOMPOS: DESA PUSHARANG Sucipto Sucipto; Teguh Andriyanto; Kuni Nadliroh; Antowi Bhima P; Dimas Indrajaya; M. Ary Mustofa
Jurnal Terapan Abdimas Vol 4, No 1 (2019)
Publisher : UNIVERSITAS PGRI MADIUN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (67.346 KB) | DOI: 10.25273/jta.v4i1.3801

Abstract

 Abstract. Puhsarang Hamlet is a densely populated area. The majority of the work of the Puhsarang villagers work as farmers or farm laborers. Some communities, especially the younger generation who have just finished school, are still unemployed. The observation results show that there are business opportunities that can be offered by the local residents, namely livestock manure from residents, especially farmers. Most farmers have livestock. The animals that are owned are cows and goats. Waste of livestock manure can be optimized to be additional income to meet more needs for residents.Kata kunci : Waste, Fertilizer, Income Abstrak. Dusun Puhsarang merupakan kawasan wilayah yang padat peduduknya. Mayoritas pekerjaan masyarakat Desa Puhsarang bekerja sebagai petani ataupun buruh tani. Beberapa masyarakat khususnya generasi muda yang baru menyelesaikan sekolah masih menganggur. Hasil observasi terdapat peluang usaha yang bisa diberdaakan oleh warga sekitar yaitu kotoran ternak dari para warga terutama petani.  Sebagian besar petani memiliki hewan ternak. Hewan ternak yang dimiliki yaitu sapi dan kambing. Limbah kotoran hewan ternak warga dapat dioptimalkan menjadi tambahan penghasilan untuk memenuhi kebutuhan yang lebih bagi warga.Keywords: Limbah, Pupuk, Penghasilan
PROGRAM PENGABDIAN MASYARAKAT MELALUI WORKSHOP ANALISIS DATA PENELITIAN PENDIDIKAN DI IAI QOMARUDDIN GRESIK Anik Rufaidah; Nailul Izzah; Sofiyanurriyanti Sofiyanurriyanti; Suparno Suparno; Moh. Ririn Rosyidi
Jurnal Terapan Abdimas Vol 4, No 1 (2019)
Publisher : UNIVERSITAS PGRI MADIUN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (405.84 KB) | DOI: 10.25273/jta.v4i1.3825

Abstract

Abstrak. This Community Service Program is one form of Tri Dharma Higher Education activities that must be carried out including Education, Research, and Community Service. One of the activities carried out in this training was in the field of education. One of them is training on data analysis workshops in the PAI department at the Qomaruddin Islamic Institute (IAIQ) Gresik. Through community service activities, it is important for lecturers to provide a distribution of knowledge and practice in the world of education. The purpose of the activity in this study is that lecturers can implement theories in lectures at the center of society and to analyze final assignment data using statistics and application software. The method of this research is a mixture of quantitative and qualitative methods with descriptive analysis techniques. The sample of this study was 120 students majoring in PAI at IAI Qomaruddin Gresik. Implementation methods used in activities include: 1) Simple linear regression training, 2) Training in statistical hypothesis determination, 3) Descriptive statistical training, 4) Data analysis. The research was conducted on Sunday, March 10, 2016 at the Qomaruddin Gresik IAI Hall. Data collection tools and techniques are guidelines for study documentation, training, focus group discussions (FGD) and question and answer questions for students. Benefits achieved in PPM activities include lecturers having analytical and conceptual abilities through real activities in the community and being able to learn directly from the community. IAI PAI POMaruddin Students can analyze data by applying the application of statistical science to Final Project data. Qomaruddin Gresik College, especially in the Department of Islamic Education IAI Qomaruddin. In the PKM activity on the training "Data Analysis Workshop for Research in Education at the Department of Islamic Studies of the Qomaruddin Islamic Institute (IAIQ) until Gresik Bungah". The results of this training show the level of success obtained in these activities including to describe data by representing the value of data concentration and the value of data dissemination and can group large amounts of data into the form of frequency distribution, Training with Hypothesis analysis material on estimating average values, the hypothesis of the estimated value of variance and the hypothesis of the estimated value of proportions, in the regression analysis the form of the model between independent variables with non-independent variables in which the two variables are interconnected in the form of models Y = α + β X + ε, and can apply with applications in MINITAB software and SPSS.Keywords: Research, Public Service, College, Data Analysis Abstract. Program Pengabdian Masyarakat ini merupakan salah satu bentuk kegiatan Tri Dharma Perguruan Tinggi yang wajib dilakukan antara lain Pendidikan, Penelitian, dan Pengabdian Masyarakat. Salah satu kegiatan yang dilakukan pada pelatihan ini, adalah dibidang pendidikan. Salah satunya adalah pelatihan tentang workshop analisis data di jurusan PAI di Institut Agama Islam Qomaruddin (IAIQ) Gresik. Melalui kegiatan pengabdian masyarakat memiliki arti penting bagi dosen untuk memberikan distribusi ilmu dan praktek di dalam dunia pendidikan. Tujuan dari kegiatan pada penelitian ini adalah Dosen dapat mengimplementasikan teori-teori dalam perkuliahan saat ditengah masyarakat dan untuk menganalisi data tugas akhir dengan menggunakan ilmu statistika dan software aplikasinya. Metode penelitian ini adalah metode campuran kuantitatif dan kualitatif dengan teknik analisis deskriptif. Sampel penelitian ini berjumlah 120 mahasiswa jurusan PAI di IAI Qomaruddin Gresik. Metode pelaksanaan yang digunakan pada kegiatan antara lain: 1) Pelatihan regresi linier sederhana, 2) Pelatihan penentuan hipotesis statistik,3) Pelatihan statistika deskriptif, 4) Analisis Data. Penelitian dilaksanakan pada hari minggu 10 Maret 2016 bertempat di Aula IAI Qomaruddin Gresik. Alat dan teknik pengumpulan data adalah pedoman studi dokumentasi, pelatihan, focus group discussion (FGD) serta tanya jawab terhadap mahasiswa. Manfaat yang dicapai dalam kegiatan PPM antara lain Dosen memiliki kemampuan analisis dan konseptual lewat kegiatan nyata dalam masyarakat serta dapat belajar langsung dari masyarakat, Mahasiswa Jurusan PAI IAI Qomaruddin dapat menganalisis data dengan menerapkan aplikasi ilmu statistika pada data Tugas Akhir, Bertambahnya mitra kerja Sekolah Tinggi Teknik Qomaruddin Gresik Perguruan Tinggi, khususnya diJurusan PAI  IAI Qomaruddin. Dalam kegiatan PKM tentang pelatihan “Workshop Analisis Data Untuk Penelitian Di Bidang Pendidikan di Jurusan PAI Institut Agama Islam Qomaruddin (IAIQ) sampurnan Bungah Gresik”. Hasil kegiatan pelatihan ini menunjukkan tingkat keberhasilan yang didapatkan dalam kegiatan tersebut diantaranya untuk mendiskriptifkan data dengan mewakili nilai pemusatan data dan nilai penyebaran data dan bisa mengelompokkan data yang jumlahnya besar kedalam bentuk distribusi frekuensi, Pelatihan dengan materi analisis Hipotesis pada pendugaan terhadap nilai rata-rata, hipotesis terhadap nilai dugaan variansi dan hipotesis terhadap nilai dugaan proporsi, pada analisis regresi bentuk model anatara variabel bebas dengan variabel tak bebas yang mana kedua variabel tesebut saling berhubungan berupa model Y = α + β X +ε, serta dapat mengaplikasikan dengan aplikasi pada software MINITAB dan SPSS.Keywords: Penelitian, Pengabdian Masyarakat, Perguruan Tinggi, Analisis Data
PROSES PEMBELAJARAN MENGGUNAKAN KEANEKARAGAMAN BUNGA DAN BUAH SEBAGAI MEDIA PERMAINAN PADA SISWA TK LABIBAH BALIKPAPAN Rahayu Sri Waskitoningtyas
Jurnal Terapan Abdimas Vol 4, No 1 (2019)
Publisher : UNIVERSITAS PGRI MADIUN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (311.45 KB) | DOI: 10.25273/jta.v4i1.3806

Abstract

Abstract. This study aims to improve students' understanding and awareness of the importance of flowers and fruit as a learning process. This research was conducted at LABIBAH Kindergarten located at Jalan Ruhui Rahayu II RT. 99 No. 71 Balikpapan. The subject of this study was given to LABIBAH kindergarten students. Students can apply the material that has been delivered while at home, especially about children's play from flowers and fruit, so children love traditional games. In addition students are also aware of the importance of traditional games so as to foster children's creativity.Keywords: Child Games, Flowers, Fruits Abstrak. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan kesadaran siswa tentang pentingnya bunga dan buah sebagai proses pembelajaran. Penelitian ini di lakukan di TK LABIBAH yang berlokasi di Jalan Ruhui Rahayu II RT. 99 No. 71 Balikpapan. Subyek penelitian ini diberikan pada siswa TK LABIBAH. Siswa dapat mengaplikasikan materi yang telah disampaikan ketika berada di rumah, terutama tentang permainan anak dari bunga dan buah, sehingga anak menyukai permainan tradisional. Selain itu siswa juga sadar akan pentignya permainan tradisional sehingga menumbuhkan kreativitas anak.Kata Kunci: Permainan Anak, Bunga, Buah
PENDAMPINGAN PENGEMBANGAN KARAKTER WIRAUSAHA MELALUI KEGIATAN PRODUKSI PUPUK KOMPOS DARI LIMBAH RUMAH TANGGA DI KOTA SEMARANG Hana Netti Purasani; Inaya Sari Melati; Wisudani Rahmaningtyas
Jurnal Terapan Abdimas Vol 4, No 1 (2019)
Publisher : UNIVERSITAS PGRI MADIUN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (895.465 KB) | DOI: 10.25273/jta.v4i1.3811

Abstract

Abstract. The objective of this service activity is first, instilling the character of conservation through composting for students in Kalisegoro Elementary School. The second objective is to create a set of productive behavior and entrepreneurial spirit from the creation of compost which has high economic value. The method of implementing community service activities is carried out with training that produces skills, lecture methods, question and answer, discussion, simulation and mentoring. The strategic steps are: (1) Students and teachers will be given insight into the benefits of processing waste into organic compost, (2) Students and teachers will be given training in making organic compost from household waste, (3) Discussion sessions and questions answer by giving students and teachers the opportunity to ask questions regarding the making of organic compost fertilizer, (4) Providing assistance to students and teachers in organic compost production activities, and (5) Evaluating the results of the service activities that have been carried out. The next plan is training in marketing organic compost fertilizer.Keywords: Conservation, Production, Compost, Organic Compost Abstrak. Tujuan kegiatan pengabdian ini adalah pertama,menanamkan karakter konservasi melalui pembuatan kompos kepada siswa-siswi di SD Negeri Kalisegoro. Tujuan kedua adalah menciptakan mindset perilaku produktif dan semangat berwirausaha dari adanya pembuatan pupuk kompos yang memiliki nilai ekonomi tinggi.Metode pelaksanaan kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini dilakukan denganpelatihan yang menghasilkan keterampilan,metode ceramah, tanya jawab, diskusi, simulasi serta pendampingan. Adapun langkah strategis yaitu: (1) Peserta didik dan guru akan diberikan wawasan tentang manfaat pengolahan limbah menjadi pupuk kompos organik, (2) Peserta didik dan guru akan diberikan pelatihan pembuatan pupuk kompos organik dari limbah rumah tangga, (3) Sesi diskusi dan tanya jawab dengan memberikan kesempatan kepada peserta didik dan guru untuk bertanya terkait pembuatan pupuk kompos organik, (4) Melakukan pendampingan kepada peserta didik dan guru dalam kegiatan produksi pupuk kompos organik, dan (5) Evaluasi hasil dari kegiatan pengabdian yang telah dilakukan. Rencana tahapan berikutnya adalah pelatihan pemasaran pupuk kompos organik.Kata Kunci: Konservasi, Produksi, Pupuk Kompos, Pupuk Kompos Organik
PENERAPAN KONSEP SMART RUBBISH MENJADI PHOTO CORNER SEBAGAI IDENTITAS WISATA MLOKO SEWU Nurhuda Nurhuda; Elana Era Yusdita; Herlin Rosalina Febriyanti; Handoko Endro Seputro
Jurnal Terapan Abdimas Vol 4, No 1 (2019)
Publisher : UNIVERSITAS PGRI MADIUN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (796.447 KB) | DOI: 10.25273/jta.v4i1.3802

Abstract

Abstract. The purpose of this article is to describe the results of implementing ideas through community service activities in answering the problem of inorganic waste at Mloko Sewu tourist sites, accompanied by steps and procedures for implementation. This article writing method uses qualitative research methods with a descriptive approach. The solution was given in the form of a smart rubbish concept with the final result in the form of a photo corner that has been realized in the Mloko Sewu tour. The application of the smart rubbish concept is expected to provide tourists with education on how inorganic waste should be handled in smart and creative ways, so that this concept can become a tourism identity especially in Mloko Sewu tourism.Keywords: Rubbish Recycling, Photo Spot, Outreach Program, Tourism Village Abstrak. Penulisan artikel ini bertujuan untuk mendeskripsikan hasil implementasi gagasan melalui kegiatan pengabdian kepada masyarakat dalam menjawab permasalahan sampah anorganik di lokasi wisata Mloko Sewu, disertai dengan langkah serta prosedur pelaksanaannya. Metode penulisan artikel ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Solusi yang diberikan berupa konsep smart rubbish dengan hasil akhir berupa photo corner yang telah terealisasi di  wisata Mloko Sewu. Penerapan konsep smart rubbish ini  diharapkan mampu  memberikan nilai edukasi kepada para wisatawan tentang bagaimana sampah anorganik selayaknya harus ditangani dengan cara-cara cerdas dan kreatif, sehingga konsep ini dapat menjadi identitas wisata khususnya di wisata Mloko Sewu.Kata kunci: Daur Ulang Sampah, Spot Foto, Pengabdian Masyarakat, Desa Wisata
UPAYA PEMBINAAN MASYARAKAT DALAM RANGKA PENGEMBANGAN DESA EKOWISATA DI DUSUN MENDIRO, DESA PANGLUNGAN, KECAMATAN WONOSALAM, KABUPATEN JOMBANG I Dewa Gde Satrya; Thomas Stefanus Kaihatu; Lexi Pranata
Jurnal Terapan Abdimas Vol 4, No 1 (2019)
Publisher : UNIVERSITAS PGRI MADIUN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1016.596 KB) | DOI: 10.25273/jta.v4i1.3826

Abstract

Abstarct. The problems faced by the Mendiro village community are the function of protected forests, hunting of birds, timber theft / bamboo shoots, river pollution, logging in springs and the transfer of land ownership owned by people outside Wonosalam. The purpose of community service is to provide knowledge and skills to the hamlet of Mendiro Village and Panglungan Village to create a village of residence to become an ecotourism village. Over time, found collaboration of agro-tourism products which is the development of the potential that exists in the field. Service is carried out using participatory counseling methods followed by demonstrations and practices. The training activities are carried out intensively from February to August 2018 at the Panglungan Village Hall and at the residents' houses which are used as Tourist Information Centers. The activity begins with the provision of materials on the principles of ecotourism and community-based tourism, and is continued with comprehensive material to create an ecotourism village, starting with the provision of local culinary delights to making homestays. The conclusion of this dedication activity shows that the residents have high motivation to make their home village become an ecotourism village in order to overcome a number of problems listed above. Keywords: ecotourism, agro-tourism, community-based tourism  Abstrak. Masalah yang dihadapi masyarakat Desa Mendiro adalah fungsi hutan lindung, perburuan burung satwa, pencurian kayu/rebung, pencemaran sungai, penebangan di area mata air dan alih kepemilikan lahan milik orang di luar Wonosalam. Tujuan pengabdian kepada masyarakat adalah untuk memberi pengetahuan dan keterampilan kepada masyarakat Dusun Mendiro dan Desa Panglungan untuk menciptakan desa tempat tinggal menjadi desa ekowisata. Pengabdian dilakukan dengan menggunakan metode penyuluhan partisipatif yang diikuti dengan demonstrasi dan praktik. Kegiatan pelatihan dilaksanakan secara intensif sejak bulan Februari sampai Agustus 2018 bertempat di Balai Desa Panglungan dan di rumah warga yang dijadikan Tourist Information Centre. Kegiatan diawali dengan pemberian materi tentang prinsip-prinsip ekowisata dan pariwisata berbasis masyarakat, dan dilanjutkan dengan materi yang komprehensif untuk menciptakan desa ekowisata, mulai penyediaan kuliner lokal hingga pembuatan homestay. Kesimpulan dari kegiatan pengabdian ini menunjukkan bahwa para warga memiliki motivasi yang tinggi untuk menjadikan desa tempat tinggal mereka menjadi desa ekowisata guna mengatasi sejumlah permasalahan yang tertera di atas. Kata kunci: Ekowisata, Pariwisata Berbasis Masyarakat
PENDAMPINGAN HAND OVER PASIEN DENGAN METODE KOMUNIKASI SITUATION, BACKGROUND, ASSESMENT, RECOMMENDATION (SBAR) PADA PERAWAT DI RSUD BARRU KABUPATEN BARRU SULAWESI SELATAN Faisal Faisal; Syahrul Syahrul; Nuurhidayat Jafar
Jurnal Terapan Abdimas Vol 4, No 1 (2019)
Publisher : UNIVERSITAS PGRI MADIUN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (397.904 KB) | DOI: 10.25273/jta.v4i1.3807

Abstract

Abstract. This social service program aims to find out problems in Hospital and to solve the problems by applying problem solving method in nursing management, namely arranging intervention plans, problem identification, and implementation based on the problem found. It was done with the approach of active participants from the group which was taught. The participants involved were both manager nurses and implementer nurses at type C Public Hospital, so that, they are expected to contribute to the patient safety improvement through effective communication. The activities were done in one of the type C hospitals in South Sulawesi Province on September 10th to November 23rd, 2018. The results of the activities are the problem was identified by applying patient hand over. It found that the nurses could not implement the hand over optimally based on SPO in the room. The implementation of hand over among shifts is not based on SBAR standard; there was not patient hand over format using SBAR method. The methods used in implementing these activities were socialization, role play, focus group discussion then mentoring activities. Conclusion: these activities were running well and it could improve the knowledge and skills of the nurses in implementing patient had over through SBAR communication method in the internal care room I. It was indicated by the result of accompanying evaluation that the implementation of hand over with S-BAR has been implemented well, with the achievement 83,8%, while the previous was 66,2%. So, it increases about 17.6%. It was supported by the commitment of all nurses in the internal care room I, to improve more effective communication. Keywords: Hand Over, SBAR, Nurse, Public Hospital of Barru   Abstrak. Program kegiatan pengabdian pada masyarakat ini bertujuan untuk membantu menemukan masalah yang ada di Rumah Sakit dan menyelesaikan masalah dengan mengaplikasikan metode problem solving dalam manajemen keperawatan, yaitu identifikasi masalah, menyusun rencana intervensi dan implementasi sesuai masalah yang ditemukan, dengan pendekatan partisipasi aktif dari kelompok yang dibina dalam hal ini adalah perawat di Rumah Sakit Umum Daerah tipe C, baik perawat manajer maupun perawat pelaksana, sehingga diharapkan dapat memberikan kontribusi pada upaya meningkatkan keselamatan pasien melalui komunikasi efektif. Kegiatan dilaksanakan di laksanakan di salah satu Rumah Sakit Umum Daerah tipe C Provinsi Sulawesi Selatan pada tanggal 10 Sep – 23 Nov 2018. Hasil yang diperoleh dari pengabdian ini adalah teridentifikasinya masalah dalam penerapan hand over pasien, yaitu perawat belum optimal dalam melaksanakan timbang terima sesuai SPO yang telah ditetapkan di ruangan, belum dilakukan timbang terima antar shif dengan metode SBAR sesuai standar, belum ada format hand over pasien dengan metode SBAR. Metode yang digunakan dalam pelaksanaan kegiatan ini adalah sosialisasi, role play, Focus Grup Discusion kemudian dilanjutkan dengan Kegiatan pendampingan. Kesimpulan: kegiatan ini telah berlangsung dengan baik dan dapat meningkatkan pengetahuan dan skill perawat dalam penerapan hand over pasien dengan metode komunikasi SBAR diruang perawatan interna I hal ini ditunjukkan dari hasil evaluasi pendampingan bahwa pelaksanaan hand over dengan S-BAR sudah terlaksana dengan baik dengan pencapaian 83,8%  yang sebelumnya hanya 66,2 % Jadi ada peningkatan sekitar  17,6% . Hal ini ditunjang oleh komitmen bersama seluruh perawat yang ada di ruang perawatan interna I untuk lebih meningkatkan komunikasi efektif.Kata Kunci: Hand  Over, SBAR, Perawat, RSUD Barru
PENCEGAHAN CARIES BAGI ANAK-ANAK DI RUMAH BELAJAR IDE-ID, TANGGA BUNTUNG PALEMBANG Nita Nuraini; Erie Agusta
Jurnal Terapan Abdimas Vol 4, No 1 (2019)
Publisher : UNIVERSITAS PGRI MADIUN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (277.43 KB) | DOI: 10.25273/jta.v4i1.3812

Abstract

Abstract: This activity aims to find out 1) the participation of children in the effort to prevent caries, and 2) to provide knowledge about efforts to prevent caries, given that the Palembang environment is very much found in sweet and sour foods, such as vinegar. The methods and techniques of service include discourse, and videos. Behavior as the target of intervention has 3 domains, namely: knowledge, attitudes and actions. The activity began with a location and target survey, followed by the delivery of material, question and answer. The area of the tooth that is cleaned includes the top, bottom, sides and tongue. The results of this activity explained that 1) all active participants followed the instructions very enthusiastically. and 2) other precautions, namely by changing the habit of consuming sweet and acidic foods excessively and selecting good pasta and toothbrushes. Awareness of maintaining dental and oral health is an effort to prevent caries from maintaining and enhancing the degree of personal health. The conclusion of this activity is 1) the participation of children in IDE-ID learning houses is very active and enthusiastic, and 2) information conveyed to children in IDE-ID Learning Houses about efforts to prevent caries including changing the habit of consuming sweet and sour foods excessive, and make a selection of pasta and brush your teeth properly.Kata kunci : Caries, IDE-Id, Tooth Abstrak: Kegiatan ini bertujuan untuk mengetahui 1) partisipasi anak-anak dalam upaya pencegahan caries, dan 2) memberikan pengetahuan tentang upaya pencegahan caries, mengingat lingkungan Palembang sangat banyak ditemukan makanan manis maupun asam, seperti cuka. Metode dan teknik pengabdian meliputi ceramah, dan video. Perilaku sebagai sasaran intervensi mempunyai 3 domain, yakni: pengetahuan, sikap dan tindakan. Kegiatan dimulai dengan survey lokasi dan sasaran, dilanjutkan dengan penyampaian materi, tanya jawab. Area gigi yang dibersihkan meliputi bagian atas, bawah, samping, dan lidah. Hasil kegiatan ini menjelaskan bahwa 1) seluruh peserta aktif mengikuti petunjuk dengan sangat antusias. dan 2) tindakan pencegahan lain yakni dengan merubah kebiasaan mengkonsumsi makanan manis dan asam secara berlebihan dan pemilihan pasta dan sikat gigi yang baik. Kesadaran menjaga kesehatan gigi dan mulut merupakan upaya pencegahan caries untuk memelihara dan mempertinggi derajat kesehatan diri. Kesimpulan dari kegiatan ini 1) partisipasi anak-anak di rumah belajar IDE-ID sangat aktif dan antusiasi, dan 2) informasi yang disampaikan kepada anak-anak di Rumah Belajar IDE-ID tentang upaya pencegahan caries diantaranya merubah kebiasaan mengkonsumsi makanan manis dan asam secara berlebihan, dan melakukan pemilihan pasta dan sikat gigi dengan benar.Keywords: Caries, IDE-ID, Gigi
PELATIHAN METODOLOGI PENELITIAN BAGI GURU SLTP NEGERI 26 KOTA BATAM Raymond Raymond
Jurnal Terapan Abdimas Vol 4, No 1 (2019)
Publisher : UNIVERSITAS PGRI MADIUN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (295.721 KB) | DOI: 10.25273/jta.v4i1.3803

Abstract

Abstract. The purpose of this program is how to increase the knowledge and understanding of teachers at SLTP Negeri 26 Batam about research methodologies and improve the ability of teachers at SLTP Negeri 26 Batam in making research proposals specifically research class actions. The method used is to give lectures and presentations on the theory of research methodology to teachers at SLTP Negeri 26 Batam and provide a tutorial on how to make research proposals ranging from title making to research methodology. The results achieved in this program are participants having knowledge about making action research proposal. In addition, participants have also been able to understand the scope of the research proposal and the Participants have also been able to make research proposals specifically classroom action research. Keywords: Training, Research Methodology, Classroom Action Research   Abstrak.   Tujuan dari program ini adalah Bagaimana meningkatkan pengetahuan serta pemahaman guru di SLTP Negeri 26 Batam tentang metodologi penelitian serta meningkatkan kemampuan guru di SLTP Negeri 26 dalam membuat proposal penelitian khususnya pebnelitian tindakan kelas. Metode yang digunakan ialah dengan memberikan ceramah serta pemaparan tentang teori metodologi penelitian kepada para guru di SLTP Negeri 26 Kota Batam serta memberikan tutorial bagaimana membuat proposal penelitian mulai dari Pembuatan judul hingga metodologi penelitian, Hasil yang dicapai dalam program ini adalah para peserta memiliki Pengetahuan tentang pembuatan proposal penelitian tindakan. Selain itu peserta juga telah dapat memahami mengenai ruang lingkup dari proposal penelitian dan para Peserta juga telah dapat membuat proposal penelitian khususnya penelitian Tindakan kelasKata kunci :   Pelatihan, Metodologi Penelitian, Penelitian Tindakan Kelas

Page 3 of 23 | Total Record : 222