Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : Jurnal Bahtera - Jurnal Pendidikan Bahasa Sastra dan Budaya

IMPLEMENTASI PENDEKATAN KOMUNIKATIF DIGITAL TERHADAP KETERAMPILAN BERPIKIR KRITIS PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA Arum Ratnaningsih; Suyoto Suyoto
p-ISSN 2356-0576
Publisher : Pendidikan Bahasa dan Sastra Universitas Muhammadiyah Purworejo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (136.726 KB) | DOI: 10.37729/btr.v6i11.5546

Abstract

ABSTRAK: Implementasi pendekatan komunikatif digital terhadap keterampilan berpikir kritis pembelajaran bahasa Indonesia memiliki tujuan sebagai berikut. Pertama, untuk mendeskripsikan penerapan pendekatan komunikatif digital dalam pembelajaran bahasa Indonesia. Kedua, mendeskripsikan implementasi pemanfaatan teknologi digital dalam pembelajaran bahasa Indonesia. Ketiga, untuk melatih keterampilan berpikir kritis mahasiswa dalam meghadapi permasalahan pada pembelajaran bahasa Indonesia. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif untuk menganalisis dari penggunaan pendekatan komunikatif digital dengan keterampilan berpikir kritis. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh tiga deskripsi sebagai berikut. Pertama upaya yang dilakukan pendidik dalam meningkatkan keterampilan berpikir kritis mahasiswa pada pembelajaran bahasa Indonesia berupa penggunaan pembelajaran virtual, web elearning, power point, ebook, blog, mobile learning, media sosial, dan email. Kedua hasil implementasi pendekatan komunikatif digital dalam pembelajaran bahasa Indonesia dapat melatih dalam keterampilan menganalisis, keterampilan mensintesis, keterampilan mengenal dan memecahkan masalah, keterampilan menyimpulan, dan keterampilan menilai. Ketiga kegiatan responden di dalam kegiatan pembelajaran bahasa Indonesia. Kegiatan pembelajaran yang dilakukan responden meliputi diskusi berpasangan, presentasi, studi kasus individu, ayo bertanya, dan ayo menjawab. Kata kunci: Pendekatan Komunikatif, Teknologi Digital, Berpikir Kritis  
UPAYA MENINGKATKAN PENGEMBANGAN BAHASA ANAK DI TAMAN KANAK-KANAK ‘AISYIYAH BUSTANUL ATHFAL NOMPOREJO I KELOMPOK B MELALUI METODE BERCERITA DENGAN MEDIA GAMBAR Suyoto Suyoto; Sri Wahyuningsih
p-ISSN 2356-0576
Publisher : Pendidikan Bahasa dan Sastra Universitas Muhammadiyah Purworejo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (166.4 KB) | DOI: 10.37729/btr.v4i8.4162

Abstract

ABSTRACT: The purpose of this study is to improve language skills with image media in ABA NOMPOREJO TK I Group B. Storytelling is a simple telling of an experience or event with a sequence. Through the activity of telling the ability to imagine the child will be due to the emergence of creativity. Images are a form of universal communication expression known to a wide audience. Through pictorial story is expected readers can easily receive information and description of the story to be conveyed. Improvement of this study using Classroom Action Research method, which is one of the research conducted by teachers to improve the quality of learning in its class. The author performs four procedures namely planning, implementation, observation and reflection. From the implementation of learning the author using the observation instrument sheet to obtain learning outcomes recognize the language of children through the method of storytelling with the media images in cycle I and cycle II. The result of the research shows that the improvement of knowing the language of children through the storytelling method with the picture of the initial condition that developed as expected 15% increases to an average of 65% in cycle I and on average 30% in cycle II. Because it can be concluded that through the method of storytelling with the media images can improve the ability to recognize the language of children.Keywords: know the language, storytelling, media imagesABSTRAK: Tujuan penelitian ini adalah meningkatkan kemampuan bahasa dengan media gambar di TK ABA NOMPOREJO I Kelompok B. Bercerita adalah menceritakan pengalaman atau kejadian secara sederhana dengan urut. Melaui kegiatan bercerita kemampuan berimajinasi anak akan karena timbulnya kreativitas. Gambar adalah suatu bentuk ekspresi komunikasi universal yang dikenal khalayak luas. Melalui cerita bergambar diharapkan pembaca dapat dengan mudah menerima informasi dan diskripsi cerita yang hendak disampaikan. Perbaikan pembelajaran ini menggunakan metode Penelitian Tindakan Kelas, yaitu salah satu penelitian yang dilakukan guru untuk meningkatkan kualitas pembelajaran di kelasnya. Penulis melaksanakan empat prosedur yaitu perencanaan, pelaksanaan, pengamatan dan refleksi. Dari pelaksanaan pembelajaran penulis menggunakan lembar intrumen pengamatan untuk memperoleh hasil pembelajaran mengenal bahasa anak melalui metode bercerita dengan media gambar pada siklus I maupun siklus II. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan mengenal bahasa anak melalui metode bercerita dengan gambar dari kondisi awal yang berkembang sesuai harapan 15% meningkat menjadi rata-rata 65% pada siklus I dan rata-rata 30% pada siklus II. Oleh karena dapat disimpulkan bahwa melalui metode bercerita dengan media gambar dapat meningkatkan kemmpuan mengenal bahasa anak.Kata Kunci: mengenal bahasa, bercerita, media gambar