Claim Missing Document
Check
Articles

Found 13 Documents
Search

Supervisi Akademik Untuk Peningkatan Kinerja Guru dan Prestasi Belajar Siswa Dyah Retno ismiarti; MV. Roesminingsih; Bambang Sigit Widodo
Jurnal Ilmiah Mandala Education (JIME) Vol 9, No 1 (2023): Jurnal Ilmiah Mandala Education (JIME)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pendidikan Mandala

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58258/jime.v9i1.4760

Abstract

Dalam mengelola kinerja guru di sekolah seorang kepala sekolah harus mampu menjalankan tanggung jawabnya, dan berkontribusi dalam peningkatan kinerja guru serta prestasi belajar siswa agar bisa mendapatkan hasil maksimal. Penelitian ini akan dilakukan dengan judul Supervisi Akademik Untuk Peningkatan Kinerja Guru dan Prestasi Belajar Siswa. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sejauh mana pengaruh supervisi akademik kepala sekolah terhadap kinerja guru dan prestasi belajar siswa. Kebijakan pendidikan harus didukung oleh praktisi pendidikan yang berada di garda terdepan yaitu guru melalui interaksinya dalam dunia pendidikan. Keterlibatan seluruh komponen pendidikan (guru, kepala sekolah, masyarakat, dan komite sekolah) melalui perencanaan yang baik dan merealisasikan program pendidikan yang dicanangkan sangat diperlukan. Supervisi akademik yang dilakukan oleh Kepala Sekolah berpengaruh positif dan signifikan terhadap perubahan kinerja guru. Kinerja guru dapat ditingkatkan jika supervisi akademik kepala sekolah berupa kepemimpinan dan supervisi ditingkatkan.
Islamisme dalam Media Sosial (Studi Perlawanan ‘Kelompok Islam 212’ Terhadap Pemerintah Pada 2016-2019) Moch. Mubarok Muharam; Bambang Sigit Widodo; Wisnu Wisnu
Communicator Sphere Vol. 3 No. 1 (2023): June 2023
Publisher : Universitas Bhayangkara Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55397/cps.v3i1.37

Abstract

Studi ini bertujuan untuk menganalisa perlawanan ‘Kelompok Islam 212’ terhapadap pemerintah pada 2016-2019. Studi ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan melakukan wawancara secara mendalam terhadap 13 informan-yang berasal dari 4 unsur- dari ‘Kelompok Islam 212’, Kelompok Islam Moderat, Akademisi dan Jurnalis. Selain itu, juga menggunakan data sekunder seperti media dan buku. Studi in menyimpulkan bahwa teknologi informasi (media online dan medsos) mempunyai peran besar untuk membuat gerakan perlawanan ‘Kelompok Islam 212’ terhadap pemerintah pada 2016-2019 begitu menonjol. Gerakan perlawanan yang menonjol dapat dilihat pada Aksi Bela Islam (ABI) pada 2 Desember 2016. Walaupun negara berusaha menghalangi aksi tersebut, ABI tersebut berhasil mendatangkan beratus ribu peserta dari berbagai provinsi dan menjadi perhatian nasional dan internasional.  Karena aksi tersebut Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahya Purnama menjadi tersangka dalam kasus dugaan penistaan agama.
Students' Response to The Development of U-GEO Media Trading Card Game (TCG) with Teams Games Tournament (TGT) Fahmi Imamul Habiby; Rindawati Rindawati; Bambang Sigit Widodo
Jurnal Pendidikan : Riset dan Konseptual Vol 7 No 4 (2023): Volume Nomor 4, 2023
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Universitas Nahdlatul Ulama Blitar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.28926/riset_konseptual.v7i4.827

Abstract

The results of observations in class XI Social Sciences, the learning media used were only blackboards and PowerPoint. The media can make students bored and unable to attract interest in learning. This study aims to determine students' responses to TGC learning media on the material of cultural diversity in Bangkalan. Research using descriptive method with a quantitative approach. Data collection tool used is a questionnaire sheet. The data analysis technique used in this study is data reduction, data presentation and conclusion. The results showed that the percentage of responses of students in class XI IPS SMAN 1 Bangkalan to TGC learning media on the cognitive dimension indicators of content understanding averaged 86.2%, indicators of clarity of learning instructions and information averaged 86% and indicators of suitability of the average card display average 87.8%. On the affective dimension of student responses on motivation indicators obtained an average percentage of 86.8%, attractiveness indicators an average of 89.8% and curiosity indicators an average of 85.6%. On the conative dimension, the response of students to the indicator asking an average of 86.6% and the indicator responding to questions is an average of 95.6%.