Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Hydrogen: Jurnal Kependidikan Kimia

Pengaruh Media Animasi Submikroskopik Terhadap Peningkatan Kemampuan Representasi Siswa Ratna Azizah Mashami; Yayuk Andayani; Gunawan Gunawan
Hydrogen: Jurnal Kependidikan Kimia Vol 2, No 1 (2014): Hydrogen: Jurnal Kependidikan Kimia
Publisher : Universitas Pendidikan Mandalika Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (632.216 KB) | DOI: 10.33394/hjkk.v2i1.642

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Media Animasi Submikroskopik (MAS) terhadap kemampuan representasi siswa pada setiap sub materi pokok larutan penyangga. Penelitian ini menggunakan nonequivalent pretest-posttest control group design. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peningkatan (N-gain) kemampuan representasi siswa kelas eksperimen lebih tinggi (p=0,002) dibandingkan kelas kontrol. Selain itu, rata-rata N-gain kemampuan representasi siswa kelas eksperimen lebih tinggi daripada kelas kontrol pada setiap sub materi pokok. Konsep komponen larutan penyangga mengalami peningkatan tertinggi di kelas eksperimen (rata-rata N-gain = 81,21%). Konsep pH larutan penyangga mengalami peningkatan tertinggi di kelas kontrol (rata-rata N-gain = 76,42%). MAS memuat konsep larutan penyangga pada level submikroskopik dengan jelas sehingga dapat membantu siswa memahami konsep-konsep pada level makroskopik dan simbolik. Berdasarkan hasil penelitian ini disimpulkan bahwa MAS dapat meningkatkan kemampuan representasi siswa pada setiap sub materi pokok.