Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Movere Journal

Pengaruh Website Quality Dan Trust Terhadap Loyalitas Pelanggan Lazada Pada Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam UINSU Medan Wan Dian Safina
Movere Journal Vol 2 No 1 (2020)
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Tri Dharma Nusantara Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53654/mv.v2i1.100

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengalisis dan mengetahui seberapa besar pengaruh website quality dan trust terhadap loyalitas pelanggan Lazada. Penelitian ini mengunakan pendekatan kuantitatif dimana populasi dalam teknik pengumpulan data dalam penelitian adalah Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam juruan Perbankan Syariah UINSU Medan dengan sampel sebanyak 44 responden. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah dengan menyebarkan angket (kuesioner). Hasil kolerasi menunjukkan hubungan yang kuat dengan nilai kolerasi 0,658 dan nilai R squdare (R2) = O,658 atau 65,8% menunjukkan bahwa secara simultas variabel Website Quality dan Trust mempunyai penagruh sebesar 65,8% terhadap Loyalitas Pelanggan. Hasil uji F menunjukkan bahwa nilai F = 37,389 dengan tingkat probabilitas (0,000 < 0,05), sehingga dapat dibandingkan dengan Ftabel dan taraf kesalahan 5% adalah 3,23 maka Fhitung (37,389) > Ftabel (3,23), sehingga koefesien arah regresi ganda sangat berarti pada taraf signifikan 5% yang artinya Website Quality dan Trust secara bersama-sama memiliki pengaruh positif yang signifikan terhadap Loyalitas Pelanggan. Hasil uji T secara persial variabel X1 (website quality) nilai thitung > ttabel (6,918 >1,682) dengan tingkat signifikan 0,000 <0,05. Artinya website quality (X1) berpengaruh signifikan terhadap Loyalita pelanggan Lazada (Y). Sedangkan Trust/kepercayaan (X2) memiliki nilai thitung < ttabel (1,209 <1,682) dengan tingkat signifikan 0,234 >0,05. Artinya trust tidak berpengaruh signifikan terhadap Loyalitas pelanggan Lazada. Hasil penelitian ini menyatakan pengaruh variabel Website Quality (X1) dan Trust (X2) ditunjukkan dari hasil analisis regresi ganda Y= 2,998 + 0,747 X1 + 0,148 X2. Hal ini berarti jika terjadi peningkatan variabel Website Quality dan Trust, maka Loyalitas Pelanggan Lazada akan menigkat.