Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : SENADA : Semangat Nasional Dalam Mengabdi

Penciptaan Produk Kreatif dari Tutup Botol Minuman Kemasan Plastik Yayah Rukiah; Febrianto Saptodewo; Mohamad Sjafei Andrijanto
SENADA : Semangat Nasional Dalam Mengabdi Vol. 1 No. 1 (2020): SENADA : Semangat Nasional Dalam Mengabdi
Publisher : Politeknik Bina Madani

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56881/senada.v1i1.2

Abstract

Pengabdian kepada masyarakat difokuskan kepada warga binaan yang ada di Panti Sosial Bina Insan Bangun Daya 2 Cipayung, warga binaan panti ini adalah wanita dan laki-laki berbagai usia berlatar belakanh pemulung, pengemis, dan pengamen yang ditampung oleh pemerintah. Tujuan dari pengabdian kepada masyarakat ini adalah memberikan pelatihan dan keterampilan kepada warga binaan Panti Sosial, harapannya mereka dapat mandiri dan mengaplikasikan ilmu yang didapat pada kehidupannya. Metode yang digunakan pada pengabdian ini adalah metode penyuluhan dengan memberikan pengarahan dan pengetahuan mengenai bahaya limbah kemudian memberikan pengetahuan tentang limbah plastik secara umum, klasifikasi plastik dan pelatihan yang langsung dipraktikan dengan membuat produk kreatif dengan limbah plastik tutup botol kemasan. Hasil dari pengabdian masyarakat ini adalah berupa produk-produk kreatif yang dibuat oleh warga binaan berupa gantungan kunci dan tempat sampah yang terbuat dari tutup botol kemasan. Pelatihan membuat produk ini sebagai bekal untuk warga binaan apabila mereka keluar dari Panti Sosial dan kembali ke masyarakat, agar mereka bisa berwirausaha dan mempunyai keterampilan