cover
Contact Name
Funsu Andiarna
Contact Email
jpp@uinsby.ac.id
Phone
+6282234077008
Journal Mail Official
jpp@uinsby.ac.id
Editorial Address
Program Studi Psikologi Fakultas Psikologi dan Kesehatan Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya JL. A. Yani 117, Surabaya, Jawa Timur, Indonesia, 60237
Location
Kota surabaya,
Jawa timur
INDONESIA
Jurnal Penelitian Psikologi
ISSN : 20873441     EISSN : 25499882     DOI : https://doi.org/10.29080/jpp.vxix.xxx
Core Subject : Social,
Jurnal Penelitian Psikologi (JPP), memuat artikel hasil penelitian tugas akhir studi dan hasil penelitian empiris lainnya terkait dengan bidang psikologi, antara lain: bidang psikologi pendidikan, psikologi sosial, psikologi industri dan organisasi, psikologi klinis, psikologi perkembangan, psikologi agama, psikometri, dan psikologi terapan baik hasil penelitian kuantitatif maupun kualitatif
Articles 65 Documents
Faktor-faktor Determinan yang Mempengaruhi Subjective Well-Being Remaja Penyandang Disabilitas Fairuz Hasyifah Witjaksono; Abdul Muhid
Jurnal Penelitian Psikologi Vol. 12 No. 2 (2021): Jurnal Penelitian Psikologi
Publisher : Program Studi Psikologi Fakultas Psikologi dan Kesehatan Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29080/jpp.v12i2.639

Abstract

Keterbatasan fisik pada penyandang disabilitas membuat subjective well-being mereka rendah. Penelitian kuantitatif ini bertujuan untuk mengetahui apakah penyesuaian diri, harga diri dan dukungan sosial berpengaruh terhadap subjective well-being remaja penyandang disabilitas fisik. Alat pengumpulan data yang digunakan adalah skala penyesuaian diri, skala harga diri, skala dukungan sosial dan skala subjective well-being. Subjek penelitian berjumlah 60 remaja penyandang disabilitas fisik dari total populasi 60. Menggunakan metode kuantitatif korelasional, analisis data yang digunakan adalah Structural Equation Model (SEM). Hasil Penelitian menunjukkan variabel penyesuaian diri, harga diri, dan dukungan sosial berpengaruh terhadap subjective well-being.
Gambaran Kesejahteraan Psikologis Wanita Menikah dari Keluarga Bercerai Lisa Astini; Nur Afni Safarina; Ella Suzanna
Jurnal Penelitian Psikologi Vol. 13 No. 1 (2022): Jurnal Penelitian Psikologi
Publisher : Program Studi Psikologi Fakultas Psikologi dan Kesehatan Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29080/jpp.v13i1.685

Abstract

Pernikahan memberikan efek pada kesejahteraan psikologis individu yang menikah. Penelitian ini bertujuan untuk melihat bagaimana gambaran kesejahteraan psikologis pada wanita menikah yang memiliki latar belakang  keluarga bercerai. Menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan fenomenologis, penelitian ini melibatkan lima subjek yang dipilih melalui teknik purposive sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara dan observasi sedangkan analisis data menggunakan analisis data tematik. Hasil penelitian menunjukkan gambaran kesejahteraan para subjek yang cuku baik. Ada beberapa hal yang mereka miliki sehingga itu membuat mereka merasakan kebahagiaan dalam pernikahan mereka. Meskipun subjek berasal dari keluarga yang bercerai, mereka memiliki sejumlah hal yang dipertahankan yaitu komitmen pernikahan, religiusitas, relasi suami istri, kesejahteraan pernikahan, penerimaan diri, hubungan dengan orang, kemandirian, penguasaan lingkungan, dan tujuan hidup.
Kontrol Diri dan Penyesuaian Diri Selama Pembelajaran Online Mardiana; Dwi Hurriyati
Jurnal Penelitian Psikologi Vol. 13 No. 1 (2022): Jurnal Penelitian Psikologi
Publisher : Program Studi Psikologi Fakultas Psikologi dan Kesehatan Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29080/jpp.v13i1.696

Abstract

Penyesuaian diri sangat penting dalam proses pembelajaran daring yang menggunakan sejumlah aplikasi seperti zoom dan whatssap group dan mengumpulkan buku setiap minggunya. Penelitian ini bertujuan untuk melihat hubungan antara kontrol diri dengan penyesuaian diri remaja selaam mengikuti pembelajaran daring. Subjek yang dilibatkan berjumlah 180 remaja di Sekip Bendung. Teknik sampel yang digunakan adalah simple random sampling. Aada dua alat yang digunakan yaitu skala kontrol diri dan skala penyesuaian diri. Teknik analisis data yang digunakan adalah regresi sederhana dengan bantuan SPSS versi 20.0. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada hubungan yang sangat signifikan antara kontrol diri dengan penyesuaian diri. Kontrol diri yang dimiliki remaja di Sekip Bendung, Palembang berhubungan dengan tingkat penyesuaian diri mereka.
Self-esteem dan Self-disclosure Generasi Z Pengguna Instagram Selfilia Arum Kristanti; Nur Eva
Jurnal Penelitian Psikologi Vol. 13 No. 1 (2022): Jurnal Penelitian Psikologi
Publisher : Program Studi Psikologi Fakultas Psikologi dan Kesehatan Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29080/jpp.v13i1.697

Abstract

Self-disclosure dalam berbagi setiap momen hidup di media sosial terlihat pada generasi Z yang menggunakan teknologi informasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan self-esteem dengan self-disclosure pada generasi Z pengguna instagram. Metode penelitian menggunakan kuantitatif korelasional. Populasi pada penelitian ini adalah mahasiswa fakultas pendidikan psikologi Universitas Negeri Malang angkatan 2018 hingga 2020. Sampel pada penelitian ini sejumlah 183 mahasiswa. Teknik pengambilan sampel menggunakan cluster sampling. Skala yang digunakan yaitu skala self-disclosure dan skala self-esteem. Analisis data dilakukan dengan analisis korelasi product moment menggunakan bantuan program IBM SPSS Statistic 21 for Microsoft Windows. Hasil penelitian menunjukkan terdapat hubungan positif signifikan antara self-esteem dengan self-disclosure pada generasi Z pengguna instagram. Hal ini dapat diartikan bahwa semakin tinggi self-esteem maka akan semakin tinggi pula self-disclosure pada generasi Z pengguna instagram.
Pengembangan Alat Ukur Kesejahteraan Psikologis pada Remaja Muslim M. Fahmi Aufar Asyraf; Maharani Astriningtyas; Muhammad A’inul Yaqin; Muhammad Fiqih Firdaus; Muhammad Samith Al’Azmi; Naufal Abiyyi Thanaka
Jurnal Penelitian Psikologi Vol. 13 No. 1 (2022): Jurnal Penelitian Psikologi
Publisher : Program Studi Psikologi Fakultas Psikologi dan Kesehatan Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29080/jpp.v13i1.707

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan alat ukur kesejahteraan psikologis khususnya pada remaja muslim. Alat ukur ini telah dikembangkan dengan enam langkah utama, yaitu penentuan aspek, penyusunan indikator, penyusunan butir pernyataan, uji validitas, seleksi butir dengan mempertimbangkan daya bedanya dan uji reliabilitas. Alat ukur ini terdiri dari enam aspek, yaitu hubungan positif dengan orang lain, penerimaan diri, otonomi, penguasaan lingkungan , tujuan hidup dan pertumbuhan pribadi. Proses validasi alat ukur ini terdiri atas validasi konten oleh para ahli yang melibatkan 17 orang expert judgment. Pada tahap validasi konten ini menghasilkan 51 butir pernyataan valid ditinjau dari besar Aiken’s V. Tahap uji daya beda butir dan reliabilitas melibatkan 160 orang mahasiswa aktif yang berusia 17 hingga 23 tahun, beragama islam, berjenis kelamin laki–laki dan perempuan. Proses seleksi butir dengan daya bedanya menghasilkan 48 butir dengan daya diskriminasi tinggi. Data pengujian reliabilitas menunjukkan bahwa Skor alpha-cronbach yang didapatkan sebesar 0.928 yang mana dapat dinyatakan bahwa alat ukur kesejahteraan psikologis remaja muslim ini telah layak untuk menjadi alat ukur sehingga hasil pada penelitian ini memungkinkan untuk digunakan dengan efisien karena telah valid dan reliabel.
Job Involvement and Quality of Work Life Among Non-Permanent Teachers Adhelya Anindyta; Dewi Anggraini
Jurnal Penelitian Psikologi Vol. 13 No. 1 (2022): Jurnal Penelitian Psikologi
Publisher : Program Studi Psikologi Fakultas Psikologi dan Kesehatan Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29080/jpp.v13i1.715

Abstract

Kualitas kehidupan kerja dalam pendidikan penting untuk pengembangan keberhasilan siswa dan kinerja guru yang efektif. Penelitian ini bertujuan untuk melihat pengaruh keterlibatan kerja terhadap kualitas kehidupan kerja di kalangan guru tidak tetap. Populasi penelitian ini adalah 272 guru tidak tetap yang mengajar di SMK Negeri Bandar Lampung. Sampel penelitian sebanyak 152 guru dengan teknik kuota sampling. Instrumen yang digunakan adalah skala kualitas kehidupan kerja dan skala keterlibatan kerja. Analisis data menggunakan regresi sederhana. Hasil penelitian menunjukkan bahwa keterlibatan kerja berkontribusi terhadap kualitas kehidupan kerja. Ketika guru terlibat dalam semua kegiatan pendidikan maka kualitas kehidupan kerja mereka juga meningkat
Pengalaman Ibu dengan Anak Disleksia: Studi Interpretative Phenomenlogical Analysis Nurul Khasanah; Amalia Adhandayani
Jurnal Penelitian Psikologi Vol. 13 No. 1 (2022): Jurnal Penelitian Psikologi
Publisher : Program Studi Psikologi Fakultas Psikologi dan Kesehatan Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29080/jpp.v13i1.718

Abstract

Orang tua yang memiliki anak berkebutuhan khusus seringkali tampil sebagai individu yang resilien. Penelitian ini bertujuan untuk memahami pengalaman resiliensi orang tua yang memiliki anak dberkebutuhan khusus.  Subjek penelitian adalah tiga orang ibu yang memiliki anak dengan diagnosis disleksia. Teknik analisis data menggunakan Interpretative Phenomenological Analysis. Hasil penelitian menggambarkan tujuh tema induk dalam pengalaman resiliensi para subjek yaitu kepekaan terhadap gejala disleksia, reaksi terhadap diagnosis, strategi coping, hambatan resiliensi, pola adaptasi positif, optimisme, dukungan sosial. Ada juga tema khusus yang ada pada para subjek yaitu religiusitas. Implikasi dari penelitian ini menunjukkan bahwa sikap resilien para orang tua yang memiliki anak berkebutuhan khusus tidak terbentuk dalam waktu yang singkat karena ada sejumlah tema yang mereka lalui dalam proses resiliensi.
Academic Adjustment Mahasiswa Baru Ditinjau dari Self Esteem, Self Efficacy, dan Self Concept Rosyana Amelia Sabela; Rizma Fithri; Endang Wahyuni
Jurnal Penelitian Psikologi Vol. 13 No. 2 (2022): Jurnal Penelitian Psikologi
Publisher : Program Studi Psikologi Fakultas Psikologi dan Kesehatan Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29080/jpp.v13i2.738

Abstract

Academic adjustment yaitu kemampuan individu untuk menghadapi tuntutan dan syarat akademik agar terpenuhi dengan baik. Tujuan penelitian ini ingin melihat hubungan serta perbedaan academic adjustment yang ditinjau dari self esteem, self efficacy, dan self concept pada mahasiswa baru UIN Sunan Ampel Surabaya angkatan tahun 2020. Sampel penelitian ini berjumlah 364 mahasiswa baru UIN Sunan Ampel Surabaya angkatan tahun 2020 yang diambil dengan teknik simple random sampling. Skala yang digunakan pada penelitian ini adalah skala self esteem milik Rosenberg, skala self-efficacy milik Matthias Jerusalem dan Ralf Schwarzer, skala self concept milik Eider Goñi, dan skala academic adjustment milik Joel R. Anderson, Yao Guan, dan Yasin Koc. Analisis data dilakukan dengan uji regresi linear berganda dan uji friedman. Hasil menunjukkan bahwa terdapat hubungan serta perbedaan academic adjustment yang ditinjau dari self esteem, self-efficacy, dan self concept pada mahasiswa baru UIN Sunan Ampel Surabaya angkatan tahun 2020.
Kualitas Hidup dan Perbandingan Sosial Wanita Dewasa Awal yang Mengalami Body Dissatisfaction Vinsensia Ela Anjela; Krismi Diah Ambarwati
Jurnal Penelitian Psikologi Vol. 13 No. 2 (2022): Jurnal Penelitian Psikologi
Publisher : Program Studi Psikologi Fakultas Psikologi dan Kesehatan Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29080/jpp.v13i2.768

Abstract

Fenomena wanita dewasa awal yang mengalami body dissatisfaction telah banyak terjadi di Indonesia, salah satu faktor yang memengaruhi individu mengalami body dissatisfaction adalah perilaku membanding-bandingkan penampilan fisik dan bentuk tubuhnya dengan wanita yang dianggap lebih menarik. Berdasarkan perilaku membanding-bandingkan yang dapat membuat wanita dewasa awal mengalami body dissatisfaction, hal tersebut juga berdampak pada kualitas hidup individu itu sendiri. Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan gambaran kualitas hidup dan proses perbandingan sosial wanita dewasa awal yang mengalami body dissatisfaction. Penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan menggunakan desain penelitian fenomenologi. Metode pengumpulan data dilakukan dengan wawancara dan observasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa wanita dewasa awal yang mengalami body dissatisfaction secara umum terjadi karena melakukan perbandingan akan penampilan fisik dengan wanita yang lebih menarik, hal tersebut berakibat menurunnya kualitas hidup dari individu tersebut yaitu individu merasa kurang bahagia dan kurang puas dalam menjalani hidup.
Manajemen Konflik dan Dukungan Sosial dengan Resiliensi pada Mahasiswa yang Mengikuti Program MBKM Arinda Hermadita Agustin; Rr. Amanda Pasca Rini; Nindia Pratitis
Jurnal Penelitian Psikologi Vol. 13 No. 2 (2022): Jurnal Penelitian Psikologi
Publisher : Program Studi Psikologi Fakultas Psikologi dan Kesehatan Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29080/jpp.v13i2.773

Abstract

Mahasiswa yang tangguh terhadap tekanan dan permasalahan dapat dikatakan memiliki resiliensi. Penelitian ini bertujuan untuk melihat hubungan manajemen konflik dan dukungan sosial dengan resiliensi mahasiswa yang mengikuti program MBKM. Penelitian kuantitatif korelasional ini melibatkan 137 mahasiswa Fakultas Psikologi Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya dengan menggunakan teknik quota sampling. Metode pengumpulan data dilakukan melalui penyebaran kuisioner secara online menggunakan google form.  Ada tiga alat ukur yang digunakan yaitu resilience scale, skala manajemen konflik, dan skala dukungan sosial. Analisis data menggunakan uji korelasi Spearman Rho. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat hubungan searah yang cukup kuat pada manajemen konflik dan resiliensi demikian pula dengan dukungan sosial. Masing-masing variabel memberikan pengaruh terhadap resiliensi mahasiswa yang mengikuti program MBKM.