cover
Contact Name
Hamzah Robbani
Contact Email
info@neolectura.com
Phone
+6285975423413
Journal Mail Official
judicious@neolectura.com
Editorial Address
PT Naraya Elaborium Optima Graha Mampang 3rd Floor Suite 305 Mampang Prapatan Raya Kav-100 Pancoran, South Jakarta 12760
Location
Unknown,
Unknown
INDONESIA
JUDICIOUS: Journal of Management
Published by Neolectura
ISSN : -     EISSN : 27469417     DOI : https://doi.org/10.37010
Core Subject : Economy, Science,
Judicious is a journal published by Neolectura, issued two times in one year. Judicious is a scientific publication media in the form of conceptual paper and field research related to general management scope. It is hoped that Judicious can become a media for academics and researchers to publish their scientific work and become a reference source for the development of science and knowledge.
Articles 96 Documents
ANALISIS PENGARUH PENEMPATAN DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN DI PT GARUDA INDONESIA (Persero) Tbk. Giantoro Pamungkas
JUDICIOUS Vol 1 No 1 (2020): Judicious
Publisher : Neolectura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37010/jdc.v1i1.94

Abstract

Penelitian ini dilakukan di Kantor Cabang PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk, Jakarta. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh variabel penempatan dan motivasi kerja karyawan terhadap kinerja karyawan. Variabel bebas dalam penelitian ini terdiri dari latar belakang pendidikan (X1), kesesuaian keterampilan dengan motivasi kerja (X2) dan lama pengalaman kerja atau (X3). Sedangkan variabel terikatnya adalah prestasi kerja karyawan (Y). Penelitian ini bersifat deskriptif korelasional. Populasi penelitian berjumlah 248 orang, dan menggunakan pendekatan random sampling. Instrumen penelitian yang digunakan adalah kuesioner. Analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda dan menggunakan SPSS for Windows versi 13.0. Dengan penelitian ini akan menggambarkan hubungan antara latar belakang pendidikan (X1), kesesuaian keterampilan dengan motivasi kerja (X2) dan lama pengalaman kerja atau (X3) sebagai variabel dalam penempatan pegawai pada PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk. di Jakarta tentang prestasi kerja karyawan (Y).
ANALISA EFISIENSI INVESTASI REKSA DANA SAHAM SYARI’AH YANG DIINVESTASIKAN OLEH PT. ASURANSI TAKAFUL UMUM PERIODE 2012-2014 Sarah Safira Amelia
JUDICIOUS Vol 1 No 1 (2020): Judicious
Publisher : Neolectura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efisiensi kinerja reksa dana saham syari’ah yang diinvestasikan oleh PT. Asuransi Takaful Umum dalam kurun waktu 3 tahun, yaitu dari tahun 2012 sampai dengan tahun 20014. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kuantitatif dengan teknik pengambilan sampel menggunakan metode purposive sampling. Teknik analisis data yang digunakan adalah Data Envelpoment Analysist dengan menggunakan software Banxia Frontier 4.2. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kinerja reksa dana saham syari’ah yang efisien yang diinvestasikan oleh PT. Asuransi takaful Umum melalui pengujian orientasi input dan output DEA model CCR dan BCC adalah reksa dana BNP Paribas Pesona Amanah dan Trim Saham Syari’ah dengan score masing-masing 100. Sebaliknya dari hasil pengujian orientasi input dan output DEA model CCR diketahui, reksa dana saham syari’ah yang mendekati score efisien adalah reksa dana CIMB Islamic Equity Growth Syari’ah dengan score 92,6 dan reksa dana saham syari’ah yang paling inefisien adalah reksa dana Panin Dana Saham Syari’ah dengan score 47,18. Variabel input dan output yang paling dominan mempengaruhi inefisien reksa dana saham syari’ah adalah biaya jasa pengelolaan investasi dan pertumbuhan asset terhadap return
ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI TINGKAT PEMAHAMAN MAHASISWA AKUNTANSI TERHADAP INTERNATIONAL FINANCIAL REPORTING STANDARD (IFRS) Nurhana Kholifah
JUDICIOUS Vol 1 No 1 (2020): Judicious
Publisher : Neolectura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor faktor apa saja yang mempengaruhi tingkat pemahaman mahasiswa jurusan akuntansi mengenai IFRS. metode asosiatif dengan menggunakan data primer yang didapat dari hasil wawancara mendalam (indepth interview) dengan pakar, akademisi, praktisi, dan mahasiswa yang memilki pemahaman tentang permasalahan yang dibahas.Jumlah responden dalam penelitian ini sebanyak 12 orang yang terdiri dari 3 praktisi, 3 akademisi, 3 alumni, dan 3 mahasiswa dengan pertimbangan berkompeten Sedangkan metode yang dipakai adalah ANP. Hasil dari penelitian ini adalah untuk elemen permasalahan, mahasiswa, alumni, dan praktisi sepakat bahwa peringkat elemen permasalahan adalah  1) waktu yang tepat menerapkan kurikulum IFRS. 2) Buku teks yang menggunakan bahasa inggris. 3) dosen yang resisten terhadap perubahan. 4) Materi yang tidak tersedia untuk universitas. 5) Persepsi mahasiswa terkait pengalaman mengajar dosen. 6) pelatihan yg pernah diikuti dosen terkait akuntansi. 7) Tidak ada pengalaman dosen tentang mengajar IFRS. 8) Ukuran dan jenis universitas. 9) Latar belakang yang berbeda beda dari dosen. Untuk elemen solusi adalah 1) Penambahan kurikulum IFRS di perguruan tinggi. 2) Integrasi aspek internasional 3) pembelajaran berbasis web 4) Perbandingan SAK di berbagai negara 5) Meningkatkan pelatihan dosen akuntansi 6) Ketersediaan modul dan 7) Experiental Learning. Dan rater agreement permasalahan sebesar 0,299 lebih tinggi dari rater agreement solusi yang hanya sebesar 0,027.
PENGARUH KUALITAS PELAYANAN KARYAWAN TERHADAP KEPUASAN KONSUMEN PT BERMUDA COMMUNICATION Febby Firliyani; Ismail Dwi Cahyo
JUDICIOUS Vol 1 No 1 (2020): Judicious
Publisher : Neolectura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui seberapa besar pengaruh kualitas pelayanan karyawan terhadap kepuasan konsumen. Metode yang digunakan dalam melakukan penelitian ini adalah metode kuantitatif dengan teknik pengumpulan data melalui wawancara dan penyebaran kuesioner kepada responden. Dari hasil pengolahan data dan analisis yang diperoleh melalui kuesioner yang disebarkan kepada 90 konsumen pada PT Bermuda Communication adalah 78,5% menerangkan bahwa kualitas pelayanan sangat mempengaruhi kepuasan konsumen dan 21,5% dipenngaruhi oleh faktor yang lainnya
STRATEGI PENERAPAN PENGEMBANGAN SERTIFIKASI LULUSAN SMK SESUAI INPRES NO. 9 TAHUN 2016 Hamzah Robbani; Windi Megayanti; Nicky Rosadi
JUDICIOUS Vol 1 No 1 (2020): Judicious
Publisher : Neolectura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37010/jdc.v1i1.102

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk membantu menentukan strategi pengembangan mutu SMK dengan mengikuti instruksi presiden nomor 9 tahun 2016. Metode penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan research and development. Data diperoleh menggunakan triangulasi dengan melakukan interview kepada industri yang sudah aktif menyerap tenaga kerja langsung dari lulusan SMK, lalu interview dari manajemen SMK dan observasi pada beberapa SMK. Hasil dari penelitian ini mengemukakan bahwa masih banyak SMK yang belum mendapatkan awareness dari inpres no 9 tahun 2016 sehingga SMK belum mengetahui dan menyadari betul maksud dan tujuan dari inpres tersebut. Pembahasan dari penelitian ini ditumukan pentingnya program pemahaman terkait inpres no 9 tahun 2016. Selain meningkatkan mutu, smk juga mendapat kesempatan lebih baik bagi lulusanya untuk mendapatkan pekerjaan yang tepat
Analisis Perubahan Kartu ATM Magnetik Strip ke Kartu ATM Chip Card terhadap Kepuasan Nasabah Bank Mandiri Margonda Depok Tio Oktavianto; Prasetio Ariwibowo
JUDICIOUS Vol 1 No 2 (2020): Judicious
Publisher : Neolectura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37010/jdc.v1i2.115

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor apa sajakah yang mempengaruhi kepuasan nasabah Bank Mandiri Margonda Depok. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian kualitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh nasabah bank Mandiri Margonda Depok dengan sampel yaitu nasabah bank Mandiri Margonda Depok yang sesuai dengan kriteria yang telah ditentukan oleh peneliti. Instrumen dalam penelitian ini menggunakan wawancara terbuka dengan memilih key informan sebagai sumber data, yaitu nasabah bank Mandiri Margonda Depok khususnya pengguna kartu ATM dari magnetic stripe ke ATM chip card. Hasil dari penelitian ini akan menunjukan faktor-faktor apa sajakah yang mempengaruhi kepuasan nasabah bank Mandiri Margonda Depok. Hasil dalam penelitian ini menunjukan bahwa dengan dilakukannya perubahan kartu ATM magnetic stripe menjadi kartu ATM chip card  terhadap kepuasan nasabah Bank Mandiri Margonda Depok, yang pertama adalah para nasabah merasa puas dengan tindakan yang dilakukan bank mandiri pada saat awal mula terjadinya kasus skimming tersebut, bank mandiri sanggatlah tanggap terhadap kasus tersebut, dengan menghimbau para nasabah yang menggunakan kartu ATM magnetic stripe harus segera beralih atau mengganti kartu ATM mereka menjadi kartu ATM chip card, kemudian yang kedua adalah, para nasabah puas dengan sifat tanggung jawab yang bank mandiri buktikan dengan cara mengganti seluruh tabungan bagi nasabah yang terkena kasus kejahatan skimming tersebut. Kemudian yang terahir para nasabah merasa puas atas kinerja yang telah dilakukan bank mandiri karena telah menetapkan dan menghimbau para nasabahnya agar segera mengganti kartu ATM mereka menjadi chip card. Oleh karena itu para nasabah merasa puas dengan segala tindakan yang telah dilakukan oleh bank Mandiri, sehingga para nasabah merasakan rasa aman dan nyaman pada saat melakukan kegiatan transaksi dimana saja.
Analisis Profitabilitas dan Leverage terhadap Return Saham Rheza Pratama
JUDICIOUS Vol 1 No 2 (2020): Judicious
Publisher : Neolectura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37010/jdc.v1i2.131

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Profitabilitas dan Leverage Terhadap Return saham Uji Full Sampel dan Sub Sampel Pada Seluruh Perusahaan Yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Sampel penelitian ini terdiri dari 161 perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Yang penentuan sampelnya ditentukan melalui purposive sampling. Penelitian ini menggunakan teknik analisis regresi berganda. Hasil dari penelitian menunjukan bahwa untuk uji full sampelnya return on equity berpengaruh terhadap return saham sedangkan debt to equity ratio tidak berpengaruh terhadap return saham pada seluruh perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2015-2018. Sedangkan uji sub sampelnya pada setiap industri terdapat return on equity berpengaruh terhadap return saham dan ada yang tidak berpengaruh begitu juga dengan debt to equity ratio
Pengaruh Kualitas Pelayanan terhadap Loyalitas Pelanggan di The Garden Restaurant Pantai Indah Kapuk Juliana Juliana; El Glory Nathalie; Felia Felicia
JUDICIOUS Vol 1 No 2 (2020): Judicious
Publisher : Neolectura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37010/jdc.v1i2.137

Abstract

Kualitas Pelayanan di Restoran merupakan faktor penting yang meningkatkan Loyalitas Pelanggan. Kualitas Layanan terdiri dari Tangible, Reliability, Responsiveness, Assurance dan Empathy. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kualitas layanan terhadap loyalitas pelanggan. Penelitian ini mengajukan kerangka konseptual untuk mengetahui pengaruh kualitas layanan terhadap kepuasan pelanggan di The Garden Restaurant Pantai Indah Kapuk. Untuk menguji kerangka konseptual, penelitian ini menggunakan pengumpulan data menggunakan kuesioner, dengan teknik sampel acak, dan mengambil 80 responden dari orang acak yang pernah berkunjung ke The Garden Restaurant Pantai Indah Kapuk. Metode analisis regresi berganda menggunakan regresi dengan SPSS ver. 25. Hasil dari hipotesis dukungan ini yaitu kualitas pelayanan berpengaruh positif terhadap loyalitas pelanggan pada The Garden Restaurant Pantai Indah Kapuk. Saran yang dapat diberikan kepada The Garden Restaurant adalah menjaga kualitas pelayanan yang prima dan sekaligus meningkatkannya.
Analisis Pengendalian Persediaan Bahan Baku dengan Menggunakan Metode EOQ pada PT Sigma Indonesia MFG Elsa Fitriyani; Matdio Siahaan
JUDICIOUS Vol 1 No 2 (2020): Judicious
Publisher : Neolectura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37010/jdc.v1i2.141

Abstract

The aim of this research is to find out whether the control of raw material inventory at PT Sigma Indonesia Manufacturing is efficient or not. The main raw material used by PT Sigma Indonesia Manufacturing is 8.0 diameter STKM material. PT Sigma Indonesia Manufacturing processes the STKM diameter 8.0 material into finished goods, namely Collar 8.0. Problems faced by companies in relation to raw material supplies include the optimal purchase of raw materials, safety supplies, and the total cost of raw material supplies. To answer the existing problems, the author uses the EOQ (Economical Order Quantity) method. This analysis consists of the optimal purchase of raw materials, safety stock, and Total Inventory Cost. The calculation of optimal raw material purchases uses the EOQ (Economical Order Quantity) method, the calculation of safety stock is calculated using a standard deviation while the Total Inventory Cost is calculated using Microsoft Excel. The data used are data on the purchase and use of Collar 8.0 raw materials during the period January 2016 to December 2018. The results obtained after EOQ calculations are the amount of economical raw materials for each purchase in 2016 amounted to 278 sticks, 2017 totaled 284 sticks, 2018 a total of 285 cigarettes. Total Inventory Cost according to the EOQ calculation in 2016 amounted to Rp165,591, in 2017 amounted to Rp168.754, in 2018 amounted to Rp169.325. Total Inventory Cost incurred by the company in 2016 was Rp215.268, 2017 amounted to Rp219.380 , in 2018 amounting to Rp220.122.
Analisis Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Loyalitas Pelanggan NAGA Swalayan Ciracas Jakarta Timur Ismi Damayanti; Prasetio Ariwibowo; Paryono Paryono
JUDICIOUS Vol 1 No 2 (2020): Judicious
Publisher : Neolectura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37010/jdc.v1i2.145

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi loyalitas pelanggan NAGA Swalayan Ciracas Jakarta Timur. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian kualitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh pengunjung NAGA Swalayan Ciracas Jakarta Timur beserta aktivitasnya pada bulan Maret 2020 sampai dengan bulan Mei 2020 dengan sampel yaitu pengunjung NAGA Swalayan Ciracas Jakarta Timur yang sesuai dengan kriteria yang telah ditentukan oleh peneliti. Instrumen dalam penelitian ini menggunakan wawancara terbuka dengan memilih key informan sebagai sumber data, yaitu pelanggan NAGA Swalayan Ciracas Jakarta Timur. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa faktor-faktor yang mempengaruhi loyalitas pelanggan NAGA Swalayan Ciracas Jakarta Timur yang pertama adalah karena adanya faktor harga. Dalam menetapkan harga, NAGA Swalayan Ciracas Jakarta Timur sudah menyesuaikan produknya dengan harga yang sesuai standar. Bahkan para pelanggan pun banyak yang berpendapat bahwa harga produk yang dijual di NAGA Swalayan Ciracas Jakarta Timur jauh lebih murah dan terjangkau dibandingkan swalayan lain. Selain itu, produk yang dijual pun beragam dan sudah bisa dibilang cukup lengkap tak kalah dengan swalayan lain yang lebih besar. Dan kualitas pelayanan yang diberikan pun juga sudah cukup baik, dimana para pegawai maupun karyawannya sudah berpenampilan bersih dan rapi serta berperilaku ramah, dan sopan kepada para pelanggannya. Selain itu, para karyawannya juga sudah cepat tanggap dalam merespons dan membantu para pelanggan untuk menemukan produk yang mereka cari sehingga membuat para pelanggan nyaman dalam berbelanja, serta informasi yang diberikan pun sudah cukup jelas.

Page 1 of 10 | Total Record : 96