cover
Contact Name
Nitema Gulo
Contact Email
nitema@raharja.info
Phone
+6282113143315
Journal Mail Official
nitema@raharja.info
Editorial Address
Jl. Jenderal Sudirman No. 40 Modern Cikokol Tangerang - Banten 15117 Indonesia jmari@raharja.info +62 21 5529692
Location
Kota tangerang,
Banten
INDONESIA
Jurnal Manajemen Retail Indonesia (JMARI)
Published by UNIVERSITAS RAHARJA
ISSN : 27231984     EISSN : 27232018     DOI : https://doi.org/10.33050/jmari.v1i2.1148
Core Subject : Economy,
Didalam suatu perusahaan selalu yang diinginkan adalah mendapatkan laba semaksimal mungkin. Untuk mencapai tersebut di dalam suatu perusahaan terutama pada perusahaan yang bergerak dibidang penjualan dan kredit. Perputaran kas salah satu untuk mendapatkan laba dalam perusahaan yang signifikan dimana semakin tingkat perputaran kas maka laba yang diinginkan perusahaan semakin tinggi dan menunjukkan tingkat efisiensi untuk penggunaan kas yang ada dalam perusahaan untuk memaksimalkan laba yang diinginkan.dalam perputaran kas tidak terlepas dari pengelolaan piutang perusahaan. Pengelolaan piutang yang baik menunjukkan tingkat pengguna kas semakin tinggi sehingga perusahaan mendapatkan laba yang baik sehingga mengundang investor dalam perusahaan. Pengelolaan kas dan piutang sangat berpengaruh dalam profitabilitas perusahaan. Dimana profitabilitas merupakan tolak ukur dalam suatu perusahaan bagi kinerja yang telah dijalankan pada waktu tertentu. Profitabilitas perusahaan merupakan kemampuan untuk menghasilkan dan menilai suatu kegiatan dalam perusahaan dalam tingkat penjualan kredit. profitabilitas sebenarnya dapat diukur dengan suatu aktiva untuk menarik perhatian bagi pemberi modal baik secara langsung maupun secara tidak langsung. Untuk penguraian tersebut diatas, maka masalah tersebut peneliti akan diteliti dan membahas dalam uraian, Untuk melihat dan mengetahui besar pengaruh pengelolaan piutang terhadap profitabilitas pada PT. Malindo Mandiri Makmur, Untuk melihat dan mengetahui besar pengaruh perputaran kas terhadap profitabilitas pada PT. Malindo Mandiri Makmur dan Untuk melihat dan mengetahui pengaruh pengelolaan piutang dan perputaran kas secara simultan terhadap profitabilitas pada PT. Malindo Mandiri Makmur
Articles 68 Documents
ANALISIS PENGGUNAAN SISTEM KEUANGAN DESA DI DAERAH 3T Dokman Marulitua Situmorang; Veneranda Rini Hapsari; Oktavia Marpaung
Jurnal Manajemen Retail Indonesia (JMARI) Vol 2 No 2 (2021): Jurnal Manajemen Retail Indonesia (JMARI)
Publisher : UNIVERSITAS RAHARJA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (224.383 KB) | DOI: 10.33050/jmari.v2i2.1654

Abstract

Berdasarkan observasi awal, beberapa permasalahan atau kesulitan dialami oleh para pengelola desa dalam melakukan pengelolaan dan pelaporan keuangan di Kabupaten Bengkayang. Ada juga kendala dan kesulitan di lapangan: Kurangnya pelatihan untuk aplikasi tidak sesuai dengan kebutuhan di lapangan, menu di aplikasi berubah setiap tahun. Maka dari permasalahan diatas maka perlu dilakukan penelitian yang mendalam untuk mencari solusi dan cara pengelolaan dan pelaporan keuangan desa untuk daerah yang berada di daerah Terdepan, Terluar dan Tertinggal. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kendala penggunaan aplikasi Siskeudes. Jenis penelitian ini adalah studi kasus. Hasil penelitian bahwa desa dan panitia keuangan sangat berhatihati dalam pelaporan dan pihak dari kantor pemerintah desa selalu melakukan monitoring dan monitoring, transparansi penggunaan dana desa sudah mulai diterapkan di Kabupaten Bengkayang, kita bisa lihat publikasi penggunaan dana desa dengan spanduk. Faktor jarak dari pusat pemerintahan desa menjadi salah satu kendala, kurangnya keahlian dalam memberikan pelatihan kepada desa Kaur, faktor infrastruktur jalan yang buruk menjadi kendala utama dalam berkoordinasi dengan kantor pemerintah desa, dan ketersediaan sinyal telepon merupakan salah satu kendala.
PENGARUH PARTISIPASI ANGGOTA DAN LINGKUNGAN KERJA TERHADAP KEBERHASILAN USAHA KOPERASI KARYA KITA DI SEKRETARIAT DEWAN PIMPINAN PUSAT PARTAI GOLONGAN KARYA Sugina Sugina; Po Abas Sunarya; Khairul Khairul
Jurnal Manajemen Retail Indonesia (JMARI) Vol 2 No 2 (2021): Jurnal Manajemen Retail Indonesia (JMARI)
Publisher : UNIVERSITAS RAHARJA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (223.444 KB) | DOI: 10.33050/jmari.v2i2.1656

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh partisipasi anggota dan lingkungan kerja secara parsial maupun secara simultan terhadap keberhasilan usaha Koperasi Karya Kita di Sekretariat DPP Partai Golkar, populasi berasal dari Koperasi Karya Kita Sekretariat DPP Partai Golkar dengan metode sampel jenuh sebanyak 62 responden, metode penelitian yang digunakan adalah metode survey secara deskriptif berjenis penelitian kuantitatif, dengan analisis data pengujian validitas dan reliabilitas, uji normalitas dan pengujian regresi sederhana dan regresi berganda meliputi uji model summary, coefficient dan uji anova. Hasil penelitian menunjukkan bahwaterbukti terdapat pengaruh secara simultan Partisipasi Anggota (X1) dan Lingkungan Kerja (X2) terhadap Keberhasilan Usaha Koperasi (Y) berdasarkan nilai t hitung 6.991 > 2.00030 secara signifikan 0.000 < 0.05, terbukti bahwa terdapat pengaruh Partisipasi Anggota (X1) terhadap Keberhasilan Usaha Koperasi (Y) berdasarkan model summary senilai 0,510 atau 26,01% sedangkan sisanya 73,9% dipengaruhi variable lainnya yang tidak diteliti, terbukti bahwa terdapat pengaruh lingkungan kerja (X2) terhadap keberhasilan usaha koperasi (Y) berdasarkan model summary senilai 0,330 atau 10,89% sedangkan sisanya 80,91% dipengaruhi variable lainnya yang tidak diteliti dan terbukti bahwa terdapat pengaruh partisipasi anggota (X1) dan lingkungan kerja (X2) secara simultan terhadap keberhasilan usaha koperasi (Y) berdasarkan model summary senilai 0,870 atau 75,69% sedangkan sisanya 24,31% dipengaruhi variable lainnya yang tidak diteliti
PENGARUH DEBT TO ASSETS RATIO, DEBT TO EQUITY RATIO TERHADAP NET PROFIT MARGIN PADA PERUSAHAAN INDUSTRI MAKANAN DAN MINUMAN YANG TERDAFTAR DI BEI 2016 – 2019 Ratih Amelia; Nitema Gulo
Jurnal Manajemen Retail Indonesia (JMARI) Vol 2 No 2 (2021): Jurnal Manajemen Retail Indonesia (JMARI)
Publisher : UNIVERSITAS RAHARJA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (345.026 KB) | DOI: 10.33050/jmari.v2i2.1657

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh debt to assets ratio dan debt to equity ratio secara parsial dan secara simultan terhadap net profit margin pada perusahaan industri makanan dan minuman yang terdaftar di BEI. Pendekatan yang dilakukan dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan pendekatan asosiatif. Lokasi penelitian dilakukan di perusahaan industri makanan dan minuman yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada tahun 2016 – 2019 dengan menggunakan situs resmi Bursa Efek Indonesia www.idx.co.id Populasi dalam penelitian ini terdiri dari semua perusahaan industri makanan dan minuman yang terdaftar di Bursa EfekIndonesia (BEI) selama periode 2016 – 2019 yaitu sebanyak 18 perusahaan dan sample pada penelitian ini sebanyak 10 perusahaan. Hasil dari penelitian ini Debt to asset Ratio (DAR) secara simultan berpengaruh negatif terhadap Net profit Margin (NPM). Dengan hasil uji t tabel < t hitung yaitu -4,535<1,677, pada perusahaan makanan dan minuman di BEI periode 2016 – 2019. Debt to equity ratio (DER) secara simultan berpengaruh positif terhadap Net Profit Margin (NPM) dengan Hasil uji Hipotesis t hitung = 4,560 > t tabel = 1,677. F hitung sebesar 10,524 > F tabel 3,19 sehingga H3 diterima Ho ditolak dan artinya secara simultan Debt to asset ratio (DAR) dan Debt to Equity ratio (DER) berpengaruh positif signifikan terhadap Net Profit Margin (NPM). Nilai koefisien determinasi (dilihat dari R Square) sebesar 0,363 hal ini berarti 36,3 % varians nilai NetProfit Margin (NPM) ditentukan oleh variabel independen yaitu Debt to Asset Ratio dan Debt to equity Ratio, sedangkan sisanya dipengaruhi oleh variabel-variabel lainnya yang tidak diteliti dalam penelitian ini
PENGARUH KUALITAS KEHIDUPAN KERJA, MOTIVASI KERJA, DAN PENGEMBANGAN KARIR TERHADAP KEPUASAN KERJA PEGAWAI DI KANTOR CAMAT KOTA ADMINISTRASI JAKARTA BARAT M. Ifran Sanni; Silvia Norita; Isrial Isrial
Jurnal Manajemen Retail Indonesia (JMARI) Vol 2 No 2 (2021): Jurnal Manajemen Retail Indonesia (JMARI)
Publisher : UNIVERSITAS RAHARJA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (252.545 KB) | DOI: 10.33050/jmari.v2i2.1658

Abstract

Penelitian ini bertujuan mengetahui pengaruh kualitas kehidupan kerja, motivasi kerja, dan pengembangan karir terhadap kepuasan kerja pegawai di Kantor Camat Kota Administrasi Jakarta Barat. Penelitian menggunakan metode survey dengan penelitian kausalitas dan deskriftif dengan metode pengumpulan data melalui metode riset lapangan, studi kepustakaan dan menggunakan instrumen kuesioner. Responden penelitian adalah pegawai di Kantor Camat Kota Administrasi Jakarta Barat yang berjumlah 158 orang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa hanya motivasi kerja yang berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan kerja pegawai, sementara kualitas kehidupan kerja dan pengembangan karir tidak. Berdasarkan analisis korelasi antar dimensi, dimensi kebutuhan akan prestasi pada variabel motivasi kerja memiliki korelasi paling kuat terhadap dimensi rekan kerja pada variabel kepuasan kerja. Kualitas kehidupan kerja, motivasi kerja dan pengembangan karir berpengaruh secara simultan terhadap kepuasan kerja pegawai di Kantor Camat Kota Administrasi Jakarta Barat.
PENGARUH MOTIVASI, LINGKUNGAN KELUARGA DAN PENDIDIKAN TERHADAP PENGAMBILAN KEPUTUSAN BERINVESTASI SAHAM DI PASAR MODAL (STUDI KASUS MAHASISWA PROGRAM STUDI MANAJEMEN) A. Zidny Khoiron Ni’a; Mulyati Mulyati
Jurnal Manajemen Retail Indonesia (JMARI) Vol 2 No 2 (2021): Jurnal Manajemen Retail Indonesia (JMARI)
Publisher : UNIVERSITAS RAHARJA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (644.511 KB)

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh motivasi ekonomi, lingkungan keluarga, pendidikan manajemen dan pendidikan investasi dan pasar modal terhadap Pengambilan keputusan berinvestasi mahasiswa program studi manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya. Populasi dalam penelitian ini merupakan mahasiswa program studi manajemen angkatan 2017. Metode Penentuan sampel menggunakan teknik sampling jenuh. Sampel dalam penelitian berjumlah 106 orang. Metode pengumpulan data ialah dengan metode survei dengan kuesioner. Teknik analisis data adalah uji asumsi klasik dan analisis regresi near berganda. Berdasarkan hasil analisis ditemukan bahwa motivasi yang meliputi motivasi ekonomi, lingkungan keluarga, pendidikan manajemen, serta pendidikan investasi dan pasar modal berpengaruh positif terhadap Pengambilan keputusan berinvestasi mahasiswa program studi manajemen.
LITERATURE REVIEW : HUBUNGAN ANTARA CARING DAN KOMUNIKASI TERAPEUTIK DENGAN KUALITAS PELAYANAN KEPERAWATAN Irbah Muthmainah Indarti Putri; Kristina Everentia Ngasu
Jurnal Manajemen Retail Indonesia (JMARI) Vol 2 No 2 (2021): Jurnal Manajemen Retail Indonesia (JMARI)
Publisher : UNIVERSITAS RAHARJA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (227.168 KB) | DOI: 10.33050/jmari.v2i2.1660

Abstract

Pelayanan keperawatan merupakan bagian integral dari pelayanan kesehatan rumah sakit, yang mempunyai posisi sangat strategis dalam upaya meningkatkan mutu pelayanan konsumen yang datang ke rumah sakit. Tujuan sistematik review ini dibuat adalah untuk mengetahui gambaran mengenai hubungan antara caring dan komunikasi terapeutik dengan kualitas pelayanan keperawatan. Metode yang digunakan dengan pencarian data base artikel terdiri dari studi kuantitatif yang dikumpulkan dari basis data base scholar terbitan tahun 2015-2020. Hasil menunjukkan bahwa caring baik sehingga pasien merasa puas dan komunikasi terapeutik baik sehingga pasien merasa puas terhadap kualitas yang diberikan dalam pelayanan keperawatan. Kesimpulan kualitas pelayanan kesehatan memiliki pengaruh terhadap frekuensi tingkat kepuasan pasien semakin baik kualitas pelayanan kesehatan maka semakin baik pula frekuensi tingkat kepuasan pasien. Maka,ada hubungan yang signifikan antara caring dan komunikasi terapeutik dengan kualitas pelayanan keperawatan.
SISTEM PENERIMAAN BEASISWA MENGGUNAKAN METODE SAW SEBAGAI PENUNJANG KEPUTUSAN Mardiana Mardiana; Zulvi Kurniawan Aslam; Dede Kurniawan
Jurnal Manajemen Retail Indonesia (JMARI) Vol 2 No 2 (2021): Jurnal Manajemen Retail Indonesia (JMARI)
Publisher : UNIVERSITAS RAHARJA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (248.381 KB) | DOI: 10.33050/jmari.v2i2.1661

Abstract

Teknologi dan ilmu pengetahuan mengalami perkembangan yang cukup meningkat. Dengan kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi yang serba canggih dan modern,komputer menjadi salah satu alat terpenting untuk membantu manusia mengatasi berbagai permasalahan dalam pemberian beasiswa. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendapatkan beasiswa dimana saat ini proses pemberian beasiswa masih manual. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode SAW (Simple Additive Weight) agar dapat mempermudah proses pemberian beasiswa secara obyektif berdasarkan bobot dan kriteria penilaian yang telah ditentukan. Dari hasil analisis dan observasi yang dilakukan dapat diketahui bahwa beasiswa yang diberikan masih kurang memadai sehingga menghambat proses pemberian beasiswa, maka penulis bermaksud untuk merancang sistem pendukung keputusan penilaian kinerja pegawai dengan menggunakan metode SAW (Simple Additive Weight). Data yang digunakan untuk mengolah desain antara lain data rapor, data yatim piatu, data masyarakat miskin atau kurang mampu. Hasil yang didapat dalam penelitian ini menunjukkan bahwa program penerimaan beasiswa memerlukan suatu sistem yang memberikan kemudahan bagi staf dan guru, menghemat waktu dan mudah untuk dijalankan
DESAIN EDUAKASI PUBLIK MELALUI FILM DOKUMENTER BADAN PENANGGULAN BENCANA DAERAH (BPDB) PADA KABUPATEN TANGERANG Rasyid Tarmizi; Muhammad Akbar Firdaus; Qori Ghazi Fadhilah
Jurnal Manajemen Retail Indonesia (JMARI) Vol 2 No 2 (2021): Jurnal Manajemen Retail Indonesia (JMARI)
Publisher : UNIVERSITAS RAHARJA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (8509.997 KB)

Abstract

BPBD adalah instansi yang bergerak dalam bidang dinas gawat darurat atau Rescue, seperti masalah kebakaran dan bencana. Media film dokumenter saat ini menjadi kebutuhan penting bagi sebuah BPBD. 02 Tangerang, Kabupaten Tangerang. Permasalahannya ialah dalam menginformasikan tugas dan fungsi BPBD Kabupaten Tangerang sebelumnya hanya menggunakan website yang informasinya kurang update, sehingga diperlukan adanya media video informasi untuk meningkatkan pengetahuan masyarakat. Metode penelitiannya yaitu: Pengumpulan Data, Analisa Perancangan Media dan Konsep Produksi Media . Hasil dari penelitian ini adalah perancangan media film dokumenter berbasis audio visual, yang terdapat informasi tentang : profil BPBD Kabupaten Tangerang, cara menanggulangi kebakaran, tugas dan fungsi, khususnya dalam menginformasikan tugas dan fungsi BPBD
EFFECT OF WORK ENVIRONMENT AND WORKLOAD ON EMPLOYEE SATISFACTION Enda Astika; Nasib Nasib; Manda Dwipayani Bhastary; Fiqrida Amalia; Amin Hou
Jurnal Manajemen Retail Indonesia (JMARI) Vol 3 No 1 (2022): Jurnal Manajemen Retail Indonesia (JMARI)
Publisher : UNIVERSITAS RAHARJA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (280.844 KB) | DOI: 10.33050/jmari.v3i1.2147

Abstract

The purpose of this study was to determine and analyze the effect both partially andsimultaneously to determine and analyze the effect of the work environment and workload on jobsatisfaction of PT Mahkota Group employees. The population in this study were all employees ofPT Mahkota Group, totaling 105 employees. The sampling technique used was purposivesampling. Where a sample of 51 employees was selected to be used as research samples. The datacollection technique used in this study was a questionnaire. The analysis technique used in thisstudy is multiple regression, classical assumptions, hypothesis testing, and coefficient ofdetermination. The results of the study indicate that there is a significant and positive effect ofwork environment variables on employee job satisfaction variables at PT Mahkota Group. There isa significant and negative effect of workload variables on employee job satisfaction variables atthe PT Mahkota Group company and there is a significant and simultaneous influence on workenvironment and workload variables on employee job satisfaction at PT Mahkota Groupcompanies. The coefficient of determination R Square is 0.615 or 61.5% where the workenvironment and workload can explain in this study while the remaining 38.5% are other variablesnot examined by this study.
PENGARUH PENGELOLAAN KEUANGAN TENAGA KERJA MUDA PADA KOTA AMPANA Mardiana Mardiana; Sefti Husna Luthfiyah; Wyne Febrianti
Jurnal Manajemen Retail Indonesia (JMARI) Vol 3 No 1 (2022): Jurnal Manajemen Retail Indonesia (JMARI)
Publisher : UNIVERSITAS RAHARJA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (341.985 KB) | DOI: 10.33050/jmari.v3i1.2159

Abstract

Masyarakat dengan latar belakang pengetahuan keuangan yang baik akan sadar dan lebihmementingkan prioritas. Namun tidak menutup kemungkinan jika masyarakat dengan tingkatpendidikan yang tinggi dan kondisi finansial yang mapan akan membelanjakan uangnya secaraberlebihan tanpa adanya perhitungan dengan baik karena mereka terdesak dengan gaya hidup yang adapada lingkungannya. Oleh karena itu penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruhgaya hidup, pendapatan, kepribadian dan literasi keuangan terhadap pengelolaan keuangan. Penelitianini dilakukan di Kota Ampana dengan jumlah sampel sebanyak 159 responden. Teknik pengambilansampel menggunakan teknik probability sampling dengan metode stratified random sampling.Metodologi penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif dan metode survey dan analisis linearregresi berganda untuk menguji hipotesis. Hasilnya menunjukkan semua variabel independenberpengaruh terhadap variabel dependen, faktor gaya hidup memiliki pengaruh tertinggi terhadappengelolaan keuangan. Kemudian nilai R Square menunjukkan sebesar 0.068 atau 68% secarakeseluruhan mempengaruhi pengelolaan keuangan, sedangkan sisanya 32% dipengaruhi oleh faktorlain.