cover
Contact Name
Shinta Purnamasari
Contact Email
shintapurnamasari@uniga.ac.id
Phone
+62262-544214
Journal Mail Official
jpps.ipafpik@uniga.ac.id
Editorial Address
Jln. Raya Samarang No. 52A Hampor-Tarogong Garut,Jawa Barat 44151 (0262) 544-214
Location
Kab. garut,
Jawa barat
INDONESIA
Jurnal Kajian Pendidikan IPA
Published by Universitas Garut
ISSN : 27985636     EISSN : 27987043     DOI : http://dx.doi.org/10.52434/jkpi
Core Subject : Education, Social,
Jurnal Kajian Pendidikan IPA (JKPI) dengan nomor P-ISSN: 2798-7043 dan E-ISSN: 2798-7043 merupakan jurnal yang dikelola oleh Program Studi Pendidikan IPA, FPIK, Universitas Garut. Jurnal ini bertujuan mempublikasikan artikel hasil penelitian atau pemikiran pada bidang Pendidikan IPA, Pendidikan Kimia, Pendidikan Fisika, dan Pendidikan Biologi. Konten artikel yang dimuat mencakup isu-isu kekinian pada bidang Pendidikan IPA, Pendidikan Kimia, Pendidikan Fisika, dan Pendidikan Biologi yang berkaitan dengan proses pembelajaran, media pembelajaran, bahan ajar pembelajaran, dan penilaian pembelajaran IPA.
Articles 34 Documents
Peningkatan pemahaman siswa SMP pada mata pelajaran IPA biologi materi sistem pernapasan manusia melalui pembelajaran kooperatif Enda Hendayati Rachmat
Jurnal Kajian Pendidikan IPA Vol 2, No 2 (2022): Jurnal Kajian Pendidikan IPA
Publisher : Universitas Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52434/jkpi.v2i2.1809

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi Analisis hasil belajar siswa, muncul satu masalah yaitu rendahnya nilai IPA siswa terutama dalam konsep yang abstrak. Hal tersebut diakibatkan oleh penggunaan metode pembelajaran yang kurang tepat, kurang terlibatnya siswa secara aktif dalam proses pembelajaran dan kurang digunakannya pertanyaan produktif yang dapat mengarahkan siswa untuk berfikir. Beranjak dari hal tersebut maka permasalahan yang dicoba diatasi melalui penelitian ini adalah dengan penerapan pertanyaan produktif dalam pembelajaran kooperatif untuk meningkatkan pemahaman siswa. Tujuan penelitian ini yaitu ingin mengetahui bagaimana penerapan, pelaksanan, dan peningkatan pemahaman siswa setelah penerapan pertanyaan produktif dalam pembelajaran kooperatif. Subjek penelitian adalah siswa kelas VIII-A sebanyak 37 orang siswa.Penelitian dilakukan dalam dua siklus 4 pertemuan. Hasil penelitian diperoleh bahwa rata-rata hasil belajar yang meningkat secara signifikan yaitu rata-rata nilai hasil belajar sebelum tindakan 58, siswa yang memperoleh nilai ≥ 70 berjumlah 13 orang (35,14%), sedangkan siswa yang memperoleh nilai <70 berjumlah 24 orang (64,86 %). Adapun setelah dilakukan tindakan yaitu pada  padakonsep Sistem Pernapasan  rata–rata hasil belajar siswa meningkat menjadi 75, siswa yang memperoleh nilai ≥ 70 berjumlah 34 orang (91,89 %), sedangkan siswa yang memperoleh nilai<70 berjumlah 3 orang  (8,11 %). Berdasarkan perhitungan indeks gain sebelum dan sesudah pembelajaran peningkatannya sedang yaitu 0,6 karena berada pada kisaran 0,3 < g  0,7. Peningkatan pemahaman tersebut di atas terbukti dengan munculnya pertanyaan – pertanyaan dari siswa saat diskusi kelas pada akhir pembelajaran dan siswa menjadi lebih aktif, antusias, motivasi belajar meningkat serta pola pikirnya berkembang.
Efektivitas Google Classroom terhadap keaktifan mahasiswa STKIP Hermon Timika dalam era revolusi industri 4.0 A Rasul
Jurnal Kajian Pendidikan IPA Vol 2, No 2 (2022): Jurnal Kajian Pendidikan IPA
Publisher : Universitas Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52434/jkpi.v2i2.1812

Abstract

Abstrak. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis aktifitas pembelajaran Google Classroom Matematika Pada Mahasiswa STKIP Hermon Timika. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif yang bersifat eksploratif yaitu menggambarkan keadaan atau status fenomena. Subjek dalam penelitian ini adalah mahasiswa angkatan IV Pendidikan Matematika STKIP Hermon Timika. Data penelitian ini diperoleh dari lembar evaluasi respon mahasiswa. Data penelitian tersebut dianalisis dengan proses analisis deskriptif dan proses analisis angket dengan skala Likert. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan Google Classroom dalam pembelajaran Matematika memiliki kualitas yang sangat baik dengan skor rata-rata 107,56 dan kriteria validitas > 100,8. Dengan demikian, penggunanaan Google Classroom efektif digunakan dalam pembelajaran matematika.
Penerapan metode cooperative learning tipe two stray untuk meningkatkan kemampuan pemahaman dan keaktifan siswa pada pembelajaran IPA tentang keanekaragaman mahluk hidup Widaningsih Widaningsih
Jurnal Kajian Pendidikan IPA Vol 2, No 2 (2022): Jurnal Kajian Pendidikan IPA
Publisher : Universitas Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52434/jkpi.v2i2.1832

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh rendahnya hasil belajar siswa pada pembelajaran Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) dengan materi keanekaragaman mahluk hidup. Dari hasil analisis metode yang digunakan dalam pembelajaran masih monoton yaitu ceramah dan tanya jawab serta tidak melibatkan siswa secara langsung untuk menghubungkan pengetahuan yang dipelajarinya dengan kehidupan nyata, sehingga pembelajaran kurang bermanfaat bagi siswa serta berdampak pada rendahnya hasil belajar siswa. Beranjak dari hal tersebut maka permasalahan yang dicoba diatasi melalui penelitian ini adalah implementasi model pembelajaran cooperative learning Tipe Two Stay Two Stray untuk meningkatkan hasil belajar siswa sehingga pembelajaran bermakna bagi siswa. Tujuan penelitian ini yaitu ingin meningkatkan kemampuan guru dalam membuat Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP), mengelola proses pembelajaran, peningkatan hasil belajar siswa serta faktor pendukung dan faktor penghambat pembelajaran dengan menggunakan penerepan pembelajaran cooperative learning Tipe Two Stay Two Stray dalam meningkatkan hasil belajar siswa tentang gaya dan energi pada pembelajaran IPA. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas dengan model cooperativi learning Tipe Two Stay Two Stray. Subjek penelitian adalah siswa kelas VII sebanyak 32 orang siswa Penelitian ini dilaksanakan pada semester genap tahun pelajaran 2018/2019. Penelitian dilakukan dalam dua siklus 4 pertemuan. Siklus pertama dan kedua terdiri dari perencanaan, pelaksanaan dan observasi, refleksi dan tindak lanjut. Data penelitian diperoleh melalui observasi, tes, diskusi dan dokumentasi kegiatan pembelajaran. Data hasil penelitian dianalisis, diolah, dideskripsikan, didiskusikan dan dikaji ulang bersama-sama guru mitra, kemudian direfleksi sebagai bahan pertimbangan pada tindakan selanjutnya. Hasil penelitian diperoleh bahwa (1)Kinerja guru dalam menyusun RPP menggunakan model pembelajaran cooperative learning Tipe Two Stay Two Stray (2) Proses hasil observasi kegiatan siswa siklus I 80%, siklus II 86,67%. (3) Hasil belajar Siklus I Pertemuan 1 49,06, Siklus I Pertemuan 2 55,31, Siklus II Pertemuan 1 72,19, siklus II Pertemuan 2 83,13.
Penggunaan alat peraga tiga dimensi untuk meningkatkan daya ingat siswa pada mata pelajaran IPA Selli Nopita Azhari; Ade Holis; Iis Komariah; Nurul Fatonah
Jurnal Kajian Pendidikan IPA Vol 2, No 2 (2022): Jurnal Kajian Pendidikan IPA
Publisher : Universitas Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52434/jkpi.v2i2.1926

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh keadaan siswa dalam mengikuti pembelajaran kurang maksimal karena kurang variatifnya guru dalam menggunakan media pembelajaran sehingga menurunnya daya ingat siswa alam mengikuti pembelajaran IPA. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penggunaan alat peraga tiga dimensi dalam meningkatkan daya ingat siswa pada mata pelajaran IPA di kelas VI-A MI Al-Khoiriyyah I Karangpawitan Garut. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif eksperimen Pre-Experiental Desain One Grup Pretest-Posttest. Penelitian ini mengadakan pretest dan posttest supaya hasil yang didapatkan lebih akurat. Berdasarkan  hasil penelitian didapatkan nilai rata-rata 83 pottest dan 42 pretest. Setelah diadakan uji t didapatkan nilai Thitung lebih besar dari Ttabel yaitu 45,33>2,70 berada di daerah penerimaan Ha. Uji N-Gain sebesar 0,71 dengan iterpretasi tinggi. Sehingga dapat disimpulkan penggunaan alat peraga tiga dimensi dapat meningkatkan daya ingat siswa pada mata pelajaran IPA.
Peningkatan kemampuan argumentasi tertulis siswa melalui pembelajaran argument driven inquiry pada pembelajaran IPA terpadu di SMP kelas VII Yuli Andriani
Jurnal Kajian Pendidikan IPA Vol 3, No 1 (2023): Jurnal Kajian Pendidikan IPA
Publisher : Universitas Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52434/jkpi.v3i1.2207

Abstract

ABSTRAKSalah satu keterampilan yang dapat di latihkan agar siswa-siswa menjadi manusia yang dapat berkontribusi bagi masyarakat dan memiliki kemampuan berkomunikasi adalah keterampilan untuk beragumentasi secara ilmiah. Tetapi kenyataan di lapangan sekolah-sekolah pada umumnya belum melatihkan kemampuan ini. Pembelajaran Argument Driven Inquiy dipandang dapat melatihkan kemampuan argumentasi karena pembelajaran Argument Driven Inquiy membelajarkan kemampuan argumentasi secara eksplisit, hal ini dimaksudkan agar siswa terbiasa terlibat dalam diskusi untuk membangun sebuah argumen ilmiah. Penelitian ini dilakukan untuk melihat peningkatan kemampuan argumentasi tertulis siswa melalui pembelajaran Argument Driven Inquiy. Penelitian ini dilakukan pada siswa kelas VII di salah satu di salah satu SMP Negeri di kabupaten Garut sebanyak 66 orang yang terbagi kedalam dua kelas dimana satu kelas lainnya menggunakan pembelajaran inquiry terbimbing. Hasil penelitian menunjukan penerapan model pembelajaran Argument Driven Inquiry secara signifikan dapat meningkatkan kemampuan argumentasi tertulis siswa dibandingkan pembelajaran dengan inquiry terbimbing. Nilai rata-rata N-gain setiap komponen argumentasi pada kelas eksperimen lebih besar dibandingkan kelas kontrol, dimana komponen argumen yang paling meningkat adalah komponen klaim di kelas yang menggunakan pembelajaran Argument Driven Inquiry sedangkan di kelas yang menggunakan pembelajaran Inquiry terbimbing komponen yang paling meningkat adalah komponen pembenaran,.Key words: Pembelajaran Argument Driven Inquiy, Kemampuan argumentasi tertuli
Pembelajaran berbasis Next Generation Science Standards untuk meningkatkan kemampuan berpikir kritis siswa sekolah menengah pertama pada materi energi Wiwit Yuli Lestari
Jurnal Kajian Pendidikan IPA Vol 3, No 1 (2023): Jurnal Kajian Pendidikan IPA
Publisher : Universitas Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52434/jkpi.v3i1.2120

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi berdasarkan hasil analisis potensi dan masalah yang diambil dari standar pembelajaran yang digunakan di sekolah. Berdasarkan hasil wawancarai pihak sekolah menyatakan bahwa hanya menggunakan perangkat pembelajaran berdasarkan pemerintah. Dari hal tersebut maka peneliti ingin menerapkan pembelajaran Next Generation Science Standard pada peserta didik dengan menggunakan pembelajaran berbasis Next generation science standard dengan model 5M (mengamati, menanya, mencoba, menalar dan mengkomunikasikan) materi energi pada peserta didik kelas 7 di tingkat sekolah menengah pertama salah satu kota di Yogyakarta. Tujuan penelitian ini yaitu ingin mengetahui bagaimana hasil penerapan pembelajaran NGSS untuk meningkatkan kemampuan berpikir kritis pada materi energi. Subjek penelitian yaitu peserta didik kelas VII sebanyak 31 peserta didik. Pakar ahli memvalidasi perangkat pembelajaran berbasis NGSS. Hasil validasi rata-rata ahli perangkat dan ahli materi masing-masing adalah 92,70% dan 90% (sangat layak). Efektivitas perangkat pembelajaran diukur melalui pretest dan posttest kemudian dihitung peningkatannya dengan  rumus N-gain. Hasil penelitian menunjukkan bahwa setiap indikator pemikiran kritis telah meningkat dengan rata-rata N-gain 0,31. Sehingga disimpulkan dengan pembelajaran berbasis NGSS menjadikan kemampuan berpikir kritisnya meningkat.
Pengembangan buku cerita IPA terpadu bermuatan karakter Siti Nurhalimah; Ikna Nurma&#039;ripat; Shinta Purnamasari
Jurnal Kajian Pendidikan IPA Vol 3, No 1 (2023): Jurnal Kajian Pendidikan IPA
Publisher : Universitas Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52434/jkpi.v3i1.2243

Abstract

Penulisan artikel ini bertujuan untuk memaparkan hasil analisis berupa kajian literatur pada hasil penelitian mengenai pengembangan buku cerita IPA terpadu bermuatan pendidikan karakter yang digunakan untuk meningkatkan motivasi dan hasil belajar siswa. Kajian pustaka dilakukan pada 7 artikel yang dipublikasikan di berbagai jurnal dari tahun 2014 sampai 2022. Kajian pustaka dilakukan dengan menggunakan 4 metode yaitu pemilihan topik yang akan direview, melakukan pencarian dan penyeleksian artikel yang berkaitan dengan topik yang sudah ditemukan, melakukan analisis dan sintesis literatur, serta melakukan organisasi tulisan. Hasil dari literatur review ini menunjukkan bahwa buku cerita IPA terpadu bermuatan pendidikan karakter dapat digunakan untuk meningkatkan minat baca siswa, motivasi belajar siswa, mempermudah siswa dalam memahami materi dan  menumbuhkan karakter dalam diri siswa.  Dalam alur ceritanya pun mengandung pesan-pesan moral sehingga dapat menumbuhkan nilai karakter ke dalam diri siswa secara langsung tanpa unsur paksaan melalui peranan dari tokoh cerita.
Implementasi learning cycle 7E berbantuan Tarsia Puzzle untuk meningkatkan keterampilan generik sains siswa SMP Wihdah Salsabiila Rosyiidah; Nur Qomaria; Ana Yuniasti Retno Wulandari; Rahmad Fajar Sidik; Mochammad Yasir
Jurnal Kajian Pendidikan IPA Vol 3, No 1 (2023): Jurnal Kajian Pendidikan IPA
Publisher : Universitas Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52434/jkpi.v3i1.2043

Abstract

Tujuan dari penelitian ini berfokus untuk meningkatkan keterampilan generik sains siswa melalui penerapan learning cycle 7E berabtuan tarsia puzzle pada materi interaksi makhluk hidup dengan lingkungannya. Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif menggunakan desain pre-eksperimental one group pretest-posttest dan dilaksanakan di SMP Negeri 3 Lamongan kelas VII tahun ajaran 2021/2022. Pengambilan sampel menggunakan teknik nonprobability sampling jenis purposive sampling. Sampel penelitian sebanyak 31 siswa. Pengumpulan data menggunakan teknik tes keterampilan generik sains siswa yakni pretest  dan posttest. Data kemudian dianalisis menggunakan N-Gain untuk mengukur peningkatan keterampilan generik sains siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa indikator keterampilan generik sains siswa mempunyai rerata N-Gain sebesar 0,59 dengan kriteria sedang.
Metode demonstrasi berbantukan media asli untuk meningkatkan partisipasi dan hasil belajar IPA SD materi siklus air Heri Dermawan; Trisna Dwi Kasih
Jurnal Kajian Pendidikan IPA Vol 3, No 1 (2023): Jurnal Kajian Pendidikan IPA
Publisher : Universitas Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52434/jkpi.v3i1.2222

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah dengan penggunaan metode demonstrasi berbantukan media benda asli dapat meningkatkan partisipasi dan hasil belajar siswa kelas V SDN Jurang Mangu Timur 03 Tangerang Selatan pada pembelajaran materi siklus air. Jenis penelitian adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) untuk  melalui dua siklus, dengan 4 tahapan kegiatan yaitu perencanaan, pelaksanaan, observasi dan refleksi. Subjek penelitian sebanyak 23 siswa. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik observasi, tes dan dokumentasi. Validasi data mengunakan teknik triangulasi sumber dan teknik. Metode analisis  data  dalam  penelitian  ini  menggunakan  analisis data kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan  peningkatan partisipasi belajar siswa dari 21,74% atau 5 siswa  pada studi awal menjadi, 69,57% atau 17 siswa pada siklus I, meningkat menjadi 95,65% atau 22 siswa pada akhir siklus kedua, sedangkan peningkatan hasil belajar siswa, dimana nilai rata-rata hasil belajar secara klasikal terus mengalami peningkatan dari 57,83 pada studi awal menjadi 65,65 pada siklus pertama, dan pada akhir siklus kedua menjadi 74,78, sedangkan ketuntasan belajar juga mengalami peningkatan yang cukup signifikan dimana pada studi awal hanya 3 orang siswa (13,04%) menjadi 56,52% atau 13 siswa, meningkat lagi menjadi 21 siswa atau 91.30% serta pada akhir siklus kedua. Kesimpulannya bahwa melalui metode demonstrasi berbantukan media asli dapat meningkatkan partisipasi dan hasil belajar siswa kelas V SDN Jurang Mangu Timur 03 Tangerang Selatan.
Profil argumentasi calon guru IPA pada materi energi alternatif Dudung Abdurrahman
Jurnal Kajian Pendidikan IPA Vol 3, No 1 (2023): Jurnal Kajian Pendidikan IPA
Publisher : Universitas Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52434/jkpi.v3i1.2387

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kemampuan argumentasi calon guru IPA pada materi energi alternatif. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif. Sampel pada penelitian ini adalah calon guru IPA yang mengikuti perkuliahan materi dan energi  sebanyak 27 orang. Kemampuan argumentasi diperoleh dari jawaban tugas mengenai energi alternatif. Argumentasi yang diperoleh di analisis komponennya menurut Toulmins Argumentation Pattern (TAP). Hasilnya  kemampuan argumentasi calon guru IPA pada materi energi alternatif berada pada level 2, yaitu sudah mampu membuat claim, data, dan atau warrant. Calon guru IPA yang memiliki kemampuan lebih tinggi memperoleh level argumentasi lebih tinggi. Dan koherensi antar komponen argumen dominan pada limited coherency, yaitu penjelasan yang dibuat kurang relevan dengan claim yang dibuat.

Page 3 of 4 | Total Record : 34