cover
Contact Name
Aris Budi Setiawan
Contact Email
darmasaskara@gunadarma.ac.id
Phone
+6221-78881112
Journal Mail Official
darmasaskara@gunadarma.ac.id
Editorial Address
Jalan Margonda Raya 100
Location
Kota depok,
Jawa barat
INDONESIA
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Darma Saskara
Published by Universitas Gunadarma
ISSN : 30266262     EISSN : 28086945     DOI : https://doi.org/10.35760/abdimasug
Jurnal Darma Saskara merupakan jurnal yang melalui proses peer-review. Jurnal Darma Saskara diperuntukkan bagi para akademisi dan peneliti untuk mempublikasikan artikelnya yang merupakan teks asli yang belum pernah diterbitkan di jurnal lain. Focus dan Scope Jurnal Darma Saskara adalah Ekonomi kreatif, Keuangan dan IT bisnis, Knowledge Transfer for Community Development, partisipasi dalam Pembangunan Pedesaan, RW, RT, Pelatihan dan Pengembangan Kompetensi, Kreativitas, Inovasi dan Kewirausahaan, Pembangunan Lingkungan yang Berkelanjutan, IT Development, Engineering and Transfer Knowledge, Agribisnis, Budidaya, Ecobricks, Pengembangan Budaya dan Kearifan Lokal, Arsitektur, Ekowisata, Rekayasa Sosial, Literasi Informasi dan Digital, Psikologi dan Transformasi sosial, Kesehatan Masyarakat, School Development Program.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 9 Documents
Search results for , issue "Vol 3, No 2 (2023)" : 9 Documents clear
UPAYA PENINGKATAN PEMANFAATAN BAHAN PANGAN LOKAL DI DESA WISATA PANTAI MINANG RUA, LAMPUNG SELATAN Armaini Akhirson; Fitri Rismiyati; Shinta Teviningrum; Mulya Sari Hadiati; Anieq Siti Zahroh
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Darma Saskara Vol 3, No 2 (2023)
Publisher : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Darma Saskara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35760/abdimasug.2023.v3i2.10025

Abstract

Pengabdian Kepada Masyarakat ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis bagaimana kondisi masyarakat dan lingkungan Desa Kelawi guna mengelola Desa Wisata dan Konservasi Pantai Minang Rua Lampung Selatan. Dengan potensi yang ada, pembangunan desa wisata dapat membantu menumbuhkan ekonomi daerah dan memaksimalkan hasil bumi masyarakat sekitar. Melalui ketersediaan tenaga ahli yang kompeten dapat membantu membuka wawasan masyarakat sehingga dapat bersama sama membangun desa wisata yang lebih optimal. Selanjutnya, target luaran pengabdian kepada masyarakat ini difokuskan pada perbaikan tata nilai dalam masyarakat, berupa teredukasinya masyarakat yang sebelumnya tidak memahami pemanfaatan bahan lokal pada desa wisata, menjadimengerti dan memahami pemanfaatan bahan lokal pada desa wisata. Sehingga masyarakat dapat lebih baik dalam memanfaatkan bahan pangan lokal yang ada di lingkungan desa wisata untuk dapat dimanfaatkan sebagai komoditas unggulan desa wisata.
PENINGKATAN PEMAHAMAN KESEHATAN REPRODUKSI MELALUI PENYULUHAN DI SMA AL-AZHAR BSD @METLAND, CILEUNGSI Pujiati Pujiati; Rini Damayanti
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Darma Saskara Vol 3, No 2 (2023)
Publisher : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Darma Saskara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35760/abdimasug.2023.v3i2.10030

Abstract

Penyuluhan kesehatan reproduksi menjadi penting di era modern, terutama bagi siswa SMA yang berada pada tahap kritis perkembangan fisik dan mental. Kegiatan ini dilaksanakan di SMA Al-Azhar BSD @Metland, Cileungsi, Kabupaten Bogor, Jawa Barat dengan tujuan meningkatkan pemahaman siswa tentang kesehatan reproduksi. Melalui metode kuesioner, observasi, dan wawancara, diperoleh data mengenai tingkat kepuasan, perubahan pengetahuan, dan dampak lainnya. Hasil menunjukkan peningkatan signifikan dalam pemahaman dan kesadaran siswa. Kendala seperti keterbatasan waktu dapat diatasi dengan pendekatan yang tepat. Penelitian ini menegaskan pentingnya penyuluhan kesehatan reproduksi di sekolah sebagai upaya pencegahan dini dan pembentukan karakter siswa yang sehat.
PEMBEKALAN PENGANTAR BISNIS DAN KEWIRAUSAHAAN PADA SISWA MADRASAH ALIYAH (MA) NURUL HUDA PASIR GUNUNG SELATAN Desi Pujiati; Sudarsono Sudarsono; Nenik Diah Hartanti; Titi Nugraheni; Ekaning Setyarini; Hendri Rahmayani Asri
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Darma Saskara Vol 3, No 2 (2023)
Publisher : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Darma Saskara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35760/abdimasug.2023.v3i2.10026

Abstract

Pengangguran di Indonesia tahun 2022 didominasi oleh pengangguran dengan pendidikan terakhir SMA. Mayoritas lulusan SMA masih menjadi job seeker dibandingkan menjadi job creator. Rendahnya minat lulusan SMA menjadi wirausaha disebabkan oleh pendidikan yang mereka terima di bangku SMA belum memberikan kesiapan mental untuk masuk ke dunia wirausaha. Padahal siswa harus memiliki motivasi atau dorongan dari sekolah sehingga siswa memiliki rasa percaya diri dalam terjun ke dunia wirausaha. Pengabdian Kepada Masyarakat ini bertujuan untuk memberikan pembekalan pengantar bisnis dan kewirausahaan pada siswa dan siswi Madrasah Aliyah Nurul Huda di Pasir Gunung Selatan. Pembekalan diberikan dengan tujuan agar siswa dan siswi mempunyai pengetahuan bisnis dan kewirausahaan, Dengan pemehaman yang dimiliki tersebut, siswa dan siswi dapat lebih memahami apa saja hal yang harus diperhatikan dalam memulai suatu usaha dan kendala apa saja yang mungkin akan dihadapi. Sehingga dengan pengetahuan dan pemahaman mengenai bisnis dan kewirausahaan akan dapat menumbuhkan minat siswa untuk mau memulai wirausaha pada saat ini atau nanti jika sudah lulus SMA
Front Matter Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Darma Saskara Vol. 3 No. 2, Oktober 2023 Editorial Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Darma Saskara
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Darma Saskara Vol 3, No 2 (2023)
Publisher : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Darma Saskara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35760/abdimasug.2023.v3i2.10022

Abstract

OPTIMASI POSYANTEK DESA DAN PELATIHAN MESIN PARUT KELAPA DI DESA JAMALI, CIANJUR, JAWA BARAT Raden Roro Sri Poernomo Sari; Nur Sultan Salahuddin; Ariyanto Ariyanto; Supriyono Supriyono; Fauziah Fauziah
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Darma Saskara Vol 3, No 2 (2023)
Publisher : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Darma Saskara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35760/abdimasug.2023.v3i2.10027

Abstract

Peraturan Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, Dan Transmigrasi Republik Indonesia Nomor 23 Tahun 2017 menyoroti pentingnya pengembangan dan penerapan Teknologi Tepat Guna (TTG) dalam pengelolaan sumber daya alam desa. TTG adalah teknologi yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat, ramah lingkungan, dan dapat dimanfaatkan serta dipelihara oleh masyarakat dengan mudah. Artikel ini mencerminkan kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat oleh Tim Abdimas MERDEKA dari Universitas Gunadarma. Mereka memberikan pendampingan dan pelatihan dalam pembinaan Pos Pelayanan Teknologi Tepat Guna Desa (Posyantek Desa) serta perancangan mesin parut kelapa di Desa Jamali, Kabupaten Cianjur, Provinsi Jawa Barat. Tujuan kegiatan ini adalah meningkatkan pemanfaatan hasil pertanian kelapa dan memudahkan masyarakat dalam mengolahnya. Metode yang digunakan mencakup pembentukan Posyantek Desa dan pelatihan perancangan mesin parut kelapa. Hasil pengabdian ini mencakup peningkatan kualitas produk pertanian, peningkatan daya saing masyarakat, serta publikasi kegiatan untuk meningkatkan pemahaman dan nilai tambah barang dan jasa. Kegiatan ini diharapkan dapat berlanjut dalam pembinaan dan pelatihan bidang lainnya, mendukung kesejahteraan masyarakat dan pengembangan desa.
BUDIDAYA TANAMAN ORGANIK DI RT 10/RW 03 KELURAHAN TIRTA JAYA SUKMAJAYA DEPOK Setiyono Setiyono; Roswan Roswan; Randy Napitupulu
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Darma Saskara Vol 3, No 2 (2023)
Publisher : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Darma Saskara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35760/abdimasug.2023.v3i2.10023

Abstract

Minimnya area pertanian di wilayah perkotaan sebagai akibat pertumbuhan jumlah pemukiman membuat kegiatan pertanian semakin menurun sehingga menyebabkan produksi kebutuhan pangan berkurang. Menumbuhkan kesadaran ketahanan pangan perlu dibangun dari seorang individu. Pemberdayaan lahan kosong menjadi salah satu upaya urban farming dalam membiasakan diri membangun ketahanan pangan yang dimulai dari rumah dan lingkungan sekitar. Wilayah RT10/RW03 Kelurahan Tirtajaya Depok memiliki lahan kosong seluas kira kira 1500 m2 yang dapat diberdayakan fungsinya untuk ditanami berbagai tanaman sayuran organik untuk memenuhi kebutuhan pangan bagi konsumsi rumah tangga warga setempat.. Jagung adalah jenis tanaman yang dipilih untuk ditanam yang akan ditumpang sarikan dengan tanaman sayur seperti pokcay dan sawi di wilayah tersebut. Metode pengolahan lahan dilakukan oleh warga sekitar dan bersinergi dengan tim Agroteknologi Universitas Gunadarma sehingga diharapkan hasil tanaman yang diperoleh menjadi lebih maksimal baik kuantitas maupun kualitasnya. Hasil budi daya jagung ini akan dinikmati sekitar 3 bulan kemudian yang dapat membantu meningkatkan perekonomian , kesehatan lingkungan , dan secara sosial dapat menumbuhkan rasa kebersamaan warga lingkungan wilayah setempat.
PENGEMBANGAN PENGETAHUAN “MARKISA MANIS” UNTUK USAHAMINUMAN UNGGULAN DI KELURAHAN MAMPANG, DEPOK Windy Atmawardani Rachman; Ari Kharisma; Wahyu Widjayanti
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Darma Saskara Vol 3, No 2 (2023)
Publisher : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Darma Saskara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35760/abdimasug.2023.v3i2.10028

Abstract

Pengabdian Kepada Masyarakat merupakan pengabdian Dosen dengan bidang ilmu Akuntansi yang bertujuan untuk meningkatan pengetahuan Kelompok Usaha tentang SAK EMKM ( Entitas Mikro Kecil Menengah) dalam rangka mengembangkan pengelolaan usaha yang dapat membantu menciptakan kemudahan dan keteraturan pencatatan keuangan hasil usaha. Pengabdian Dosen dengan bidang ilmu Akuntansi pada semester ini dikhususkan untuk mengatasi masalah ketidak pahaman akan pencatatan keuangan yang sederhana. Pelaksanaan pendampingan dan monitoring mengalami evolusi dengan pola pembelajaran digital yang memberikan pengalaman pelaksanaan kegiatan pengabdian masyarakat lebih kreatif, partisipatif, beragam dan menyeluruh. Hasil pencatatan keuangan berbasis SAK EMKM ini akan memberikan manfaat dan nilai tambah pada pencatatan keuangan yang lebih akurat dan valid untuk Kelompok Usaha “Markisa Manis Mampang” pada pengabdian masyarakat ini. Selanjutnya target luaran pengabdian masyarakat difokuskan pada pembuatan aplikasi pencatatan keuangan dengan bantuan Microsoft Office Excel yang mudah, aplikatif khususnya kelompok usaha “Markisa Manis Mampang”. Pemilik usaha dapat menjalankan bisnis sesuai potensi sumber daya kelompok dengan keterampilan dan kemampuan menguasai teknologi infomasi dan komunikasi (TIK). Pada akhirnya, kelompok usaha dapat melakukan pengelolaan pencatatan keuangan hasil usahanya secara mandiri, seperti membuat laporan keuangan berbasis SAK EMKM dan mengatur cash flow yang dapat digunakan untuk meningkatkan kualitas dan kenyamanan berusaha.
OPTIMALISASI PENDEKATAN PSIKOPARENTING DALAM PENDIDIKAN: SOLUSI DEKATKAN GURU DAN SISWA SMP-SMA ISLAM TERPADU RAHMANIYAH Hendro Prabowo; Mahargyantari Purwani Dewi; Aski Marissa; Mu'minatus Fitriati Firdaus; Astri Nur Kusmastuti; Amelia Sari
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Darma Saskara Vol 3, No 2 (2023)
Publisher : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Darma Saskara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35760/abdimasug.2023.v3i2.10024

Abstract

Pendekatan Psikoparenting menjadi semakin penting dalam konteks pendidikan saat ini karena dampaknya dalam meningkatkaninteraksi positif antara guru dan siswa. Artikel ini mengusulkan pendekatan Psikoparenting sebagai solusi untuk mendekatkan guru dan siswa di SMP dan SMA Islam Terpadu Rahmaniyah, Kota Depok. Kegiatan pengabdian ini meliputi workshop, seminar, dan konsultasi bagi guru serta musyrif/musyrifah. Hasil pelaksanaan kegiatan menunjukkan peningkatan pengetahuan dan keterampilan peserta, serta adopsi metode Psikoparenting dalam proses pembelajaran di sekolah-sekolah terkait. Kegiatan ini berhasil meningkatkan interaksi positif antara guru dan siswa, mengurangi konflik di lingkungan sekolah, serta mendorong partisipasi dan keberlanjutan program. Hasil ini menunjukkan potensi pendekatan Psikoparenting dalam menciptakan lingkunganbelajar yang lebih inklusif dan harmonis.
PELAKSANAAN KEGIATAN PELATIHAN DAN PENDAMPINGAN UMKMDALAM PENGEMBANGAN USAHA DENGAN DIGITAL MARKETING Sri Nawangsari; Joko Utomo; Rehulina Apriyanti; Bagus Nurcahyo; Lasminiasih Lasminiasih; Ditya Himawati
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Darma Saskara Vol 3, No 2 (2023)
Publisher : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Darma Saskara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35760/abdimasug.2023.v3i2.10029

Abstract

Program Pengabdian kepada Masyarakat (Abdimas) di Kumpulan Orang Orang Depok (KOOD) Berbudaya ini bertujuan untuk peningkatan kapasitas masyarakat yang tergabung dalam KOOD di Kota Depok, Khususnya para pelaku usaha (UMKM). Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat di KOOD ditujukan untuk melakukan kegiatan pelatihan dan pendampingan pada para pelaku usaha dalam hal pengembangan usaha melalui pelatihan digital marketing. Kegiatan Pelatihan Digital Marketing ini mengundang pihak Shopee untuk memberikan pelatihan Bersama dengan tim dosen PkM Universitas Gundarma di Mitra Kumpulan Orang Orang Depok (KOOD) Berbudaya untuk para pelaku usaha yang bergabung dalam komunitas ini. Dari kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat yang telah dilaksanakan ini telah menghasilkan dan mendorong para pelaku UMKM untuk mengembangkan usaha dengan mulai memasarkan produkusaha mereka secara online sehingga dapat memperluas jangkauan pemasaran produk dandiharapkan dapat mengembangkan usaha para pelaku UKM. Untuk tahapan selanjutnya kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat di Kumpulan Orang Orang Depok ( KOOD ) akan melakukan pelatihan atau workshop tentang Pemasaran Digital pada tingkatan yang lebih jauh sampai pada tahapan dapat memasarkan produknya sebagai komoditasekspor, sebagai keberlanjutan dari kegiatan yang sudah dilakukan.

Page 1 of 1 | Total Record : 9