cover
Contact Name
Arif Mahya Fanny
Contact Email
arifpgsd@unipasby.ac.id
Phone
+6289636755323
Journal Mail Official
kanigara@unipasby.ac.id
Editorial Address
Jl. Dukuh Menanggal XII, Surabaya, 60234, Jawa Timur, Indonesia
Location
Kota surabaya,
Jawa timur
INDONESIA
Kanigara
ISSN : -     EISSN : 27755401     DOI : https://doi.org/10.36456/kanigara.v4i1
Kanigara merupakan jurnal yang memuat hasil Pengabdian Kepada Masyarakat dari berbagai bidang ilmu. Kanigara diterbitkan oleh Fakultas Pedagogi & Psikologi Universitas PGRI Adi Buana Surabaya. Kanigara terbit pada bulan Januari dan Juli
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 151 Documents
Penyuluhan Pencegahan Dan Penanganan Wabah Virus Covid-19 Di Desa Kalirejo, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur Ria Norfika Yuliandari; Rizqiyah Safira
Kanigara Vol 1 No 2 (2021): Kanigara
Publisher : Universitas PGRI Adi Buana Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36456/kanigara.v1i2.3997

Abstract

Wabah virus corona melanda di Indonesia pada Maret 2020. Virus ini berawal dari kota Wuhan, China. Kemudian dalam waktu yang tidak lama virus ini menyebar ke berbagai negara, khususnya Indonesia. Presiden mengambil kebijakan yang cukup darurat yakni murid-murid belajar dari rumah dan di perkantoran diterapkan Work from Home 50%. Dalam bidang kesehatan selain menerapkan protoko kesehatan yang ketat, masyarakat dibekali pengetahuan dalam menghadapi wabah virus corona ini. Pembekalan melalui penyuluhan dan pencegahan virus digalakkan diberbagai kalangan masyarakat khususnya Desa Kalirejo, Kecamatan Gondangwetan, Kabupaten Masyarakat. Masyarakat yang terlibat hanya 25% warga dari tiap dusun. 1 dusun terdiri dari Kepala Dusun, Wakil dan dua warga yang mengikuti penyuluhan. Sasaran penyuluhan ini adalah warga umum yang diharapkan bisa memberikan informasi yang tepat kepada warga yang lain serta menerapkan pencegahan dengan baik dan benar.
Pelatihan Pembuatan Media Pembelajaran Berbasis Smartphone bagi Guru SD Muhammadiyah Girikerto Tri Astuti Arigiyati; Krida Singgih Kuncoro; Betty Kusumaningrum
Kanigara Vol 1 No 2 (2021): Kanigara
Publisher : Universitas PGRI Adi Buana Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36456/kanigara.v1i2.4022

Abstract

Penggunaan media dalam pembelajaran sangat berpengaruh terhadap pemahaman siswa. Terlebih lagi pada masa pandemi Covid-19 di mana semua proses pembelajaran disampaikan secara daring (online) sehingga guru harus mampu menyampaikan materi dengan efektif dan efisien. Media pembelajaran yang digunakan di SD Muhammadiyah Girikerto masih sangat sederhana, seperti LKS, buku siswa dan PowerPoint. Berdasarkan observasi dan wawancara dengan kepala sekolah SD Muhammadiyah Girikerto penggunaan media pembelajaran berbasis IT belum optimal. Hal ini dikarenakan keterbatasan teknologi informasi dalam mengakses media pembelajaran. Selain itu, beberapa guru juga masih kesulitan membuat media pembelajaran yang interaktif. Salah satu pembuatan media pembelajaran yang mudah yaitu menggunakan aplikasi KineMaster. Aplikasi ini dipergunakan untuk membuat video pembelajaran yang dapat diedit dan diputar berulang-ulang, sehingga peserta didik akan lebih mudah memahami materi yang disampaikan. Berdasarkan uraian di atas maka solusi permasalahan yang ditawarkan adalah dilaksanakannya kegiatan pelatihan dan pendampingan bagi guru di SD Muhammadiyah Girikerto dalam membuat media pembelajaran berbasis Smartphone Android khususnya dengan aplikasi KineMaster.
Pelatihan Bisnis Online Bagi Komunitas Disabilitas Dimasa Pandemi Covid-19 Muhammad Nurrohman Jauhari; Evita Purnaningrum
Kanigara Vol 1 No 2 (2021): Kanigara
Publisher : Universitas PGRI Adi Buana Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36456/kanigara.v1i2.4041

Abstract

Tujuan dari dilaksanakannya kegiatan pelatihan ini untuk memberikan pemahaman tentang keterampilan vokasional dan mengembangkan usaha yang dilakukan oleh penyandang disabiltas. Metode pelaksanaan menggunakan langkah-langkah yang terdiri terdiri dari 3 tahap, yaitu: (1) perencanaan, (2) pelaksanaan, dan (3) evaluasi. Hasil pelatihan ini didapatkan bahwa 85% peserta mitra disabilitas melaksanakan tugas sesuai dengan arahan dari tim peneliti. Beberapa kendala yang dihadapi mitra disabilitas antara lain: tidak memiliki sarana dan prasarana yang memadai seperti laptop, sehingga dalam pelaksaanaan tugasnya mitra disabilitas menggunakan sarana dan prasarana secara bergantian.
Sosialisasi dan Pelatihan Pemanfaatan Google Meet dan Google Form Pada Pembelajaran di Universitas Panca Marga Nurul Saila; Nadiya Ayu Umara Hasan; Diana Muniro; Faizah Ulinnuha
Kanigara Vol 1 No 2 (2021): Kanigara
Publisher : Universitas PGRI Adi Buana Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36456/kanigara.v1i2.4046

Abstract

Google Meet dan Google Form merupakan aplikasi–aplikasi yang bisa digunakan sebagai media untuk pembelajaran secara online. Permasalahan yang timbul adalah mahasiswa program studi PPKn belum pernah mengikuti pembelajaran menggunakan aplikasi Google Meet dan Goole Form, karena dosen tidak menggunakan aplikasi Google Meet dan Goole Form dalam pembelajaran. Oleh sebab itu diperlukan sosialisasi dan pelatihan pemanfaatan Google Meet dan Google Form dalam pembelajaran. Kegiatan pengabdian ini dilaksanakan pada hari Sabtu dan Minggu, 29 dan 30 Mei 2021, secara virtual melalui aplikasi Zoom. Pelaksana kegiatan ini adalah dosen dan mahasiswa program studi PPKn. Target kegiatan ini adalah mahasiswa program studi PPKn semester VI, sebanyak 14 mahasiswa. Tujuan kegiatan pengabdian ini adalah membantu mahasiswa mengatasi kesulitan dalam mengikuti pembelajaran menggunakan aplikasi Google Meet dan Goole Form. Metode pelaksanaan kegiatan pengabdian ini meliputi dua kegiatan, yaitu pemaparan materi (sosialisasi) dan praktek (pelatihan) pembelajaran menggunakan Google Meet dan Google Form. Hasil kegiatan pengabdian ini ditemukan 100% mahasiswa berhasil masuk dan mengikuti pembelajaran di Google Meet, 95% mahasiswa mampu menggunakan fitur-fitur pada Google Meet, 100% mahasiswa mampu mengisi presensi menggunakan Google Form dan 86% mahasiswa mampu mengirim tugas menggunakan Google Form. Semua mahasiswa (100%) menyatakan bahwa kegiatan ini sangat bermanfaat dan membantu dalam mengikuti pembelajaran menggunakan Google Meet dan Google Form. Kesimpulan, kegiatan pengabdian ini adalah berhasil dengan sangat baik.
Pelatihan Penulisan Penelitian Tindakan Kelas Bagi Guru SMP-SMA di Kecamatan Waru, Sidoarjo Eko Cahyo Prawoto; Taufik Nurhadi; Luluk Isani Kulup; Mimas Ardhianti
Kanigara Vol 1 No 2 (2021): Kanigara
Publisher : Universitas PGRI Adi Buana Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36456/kanigara.v1i2.4063

Abstract

Penelitian tindakan merupakan penelitian yang diarahkan untuk memecahan masalah atau perbaikan. Guru-guru mengadakan pemecahan terhadap masalah-masalah yang dihadapi dalam kelas, kepala sekolah mengadakan perbaikan terhadap manajemen di sekolahnya. Penelitian ini difokuskan kepada perbaikan proses maupun peningkatan hasil kegiatan. Oleh sebab itu, diperlukan pelatihan bagi pendidik dalam pelatihan penulisan penelitian tindakan kelas dalam bentuk Program Pengabdian Kepada Masyarakat. Program Pengabdian Kepada Masyarakat tersebut dilaksanakan oleh Tim Program Studi Pendidikan Bahasa Indonesia pada 14 Februari 2021 sampai dengan 14 Mei 2021dengan tema “Pelatihan Penulisan Penelitian Tindakan Kelas bagi Guru SMP-SMA” dengan Subtema “Penyusunan Penelitian Tindakan Kelas”, direncanakan selama tiga bulan sesuai dengan program Prodi Pendidikan Bahasa Indonesia semester Genap Kegiatan PPm yang diselenggrakan oleh Tim Prodi PBI UNIPA Surabaya berjalan dengan baik. Hal tersebut dapat dilihat dari hasil pelatihan yang dilaksanakan bahwa semua peserta dapat menyusun Penelitian Tindakan Kelas. Direncanakan selama 1 bulan sesuai dengan program Prodi Pendidikan Bahasa Indonesia semester Genap UNIPA Surabaya. Kegiatan PPM yang diselenggarakan oleh Tim Prodi PBI UNIPA Surabaya berjalan dengan baik. Hal tersebut dapat dilihat dari hasil perlatihan yang telah dilaksanakan, bahwa semua peserta dapat menyusun Penelitian Tindakan Kelas, serta hampir semua peserta (32 orang) memberikan respon positif terkait dengan pelatihan yang dilaksanakan karena peserta mendapat banyak wawasan Penelitian Tindakan Kelas, melalui pelatihan Penelitian Tindakan Kelas diharapakan dapat digunakan sebagai formula baru untuk merancang penelitian yang lebih efektif serta efisien.
Analisis Sistematika Artikel Ilmiah Pada Penelitian Tindakan Kelas Guru SMP-SMA Waru, Sidoarjo Luluk Isani Kulup; Rahayu Pujiastuti; Sunu Catur Budiyono; Indayani
Kanigara Vol 1 No 2 (2021): Kanigara
Publisher : Universitas PGRI Adi Buana Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36456/kanigara.v1i2.4073

Abstract

Sebuah karya tulis ilmiah harus menggunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar agar efektif baik dalam penyampaian maupun pemahaman. Secara umum, kegiatan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk memberikan wawasan tentang penggunaan bahasa Indonesia dalam karya tulis ilmiah. Tujuan pada subtema “Penulisan Artikel Hasil PTK”, yaitu (1) memberikan wawasan tentang sistematika artikel hasil PTK; (2) memberikan wawasan tentang isi artikel hasil PTK; (3) memberikan wawasan tentang bahasa artikel hasil PTK; (4) memberikan pelatihan penyusunan artikel hasil PTK yang telah dilakukan pada kelompok sasaran dalam kegiatan ini adalah para guru di SMP-SMA Waru, Sidoarjo. Para narasumber yaitu para dosen Program studi Pendidikan Bahasa Indonesia, Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora, Universitas PGRI Adi Buana, Surabaya. Pengabdian dilakukan dengan cara memberikan perlatihan. Peserta diberi materi kemudian secara berkelompok diberi penugasan.
Meningkatkan Kesadaran Masyarakat Untuk Menjaga Kebersihan Lingkungan Dengan Cara Membuang Sampah Pada Tempatnya dan Cara Pengelolahan Sampah Ramadhany Hananto Puriana; Riga Mardhika; Mulyono; M. Muhyi Faruq; Suharti; Abd. Cholid; Harwanto; Hayati
Kanigara Vol 1 No 2 (2021): Kanigara
Publisher : Universitas PGRI Adi Buana Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36456/kanigara.v1i2.4076

Abstract

Kurangnya kesadaran masyarakat khususnya Desa Temu Kecamatan Prambon akan membuang sampah pada tempatnya sangat kurang, masyarakat cenderung membuang sampah di sungai dan saluran air. Manajemen pengolahan sampah dibagi ke dua metode. Pertama, mengubah sampah menjadi bahan yang memiliki nilai ekonomi. Kedua, untuk limbah proses untuk menjadi bahan yang tidak berbahaya bagi lingkungan. Hal ini dapat diatasi dengan metode pengelolaan sampah yang efektif sesuai dengan jenis sampah. Salah satu cara pengelolaan sampah, yaitu pemilahan sampah menjadi organik dan anorganik untuk dilakukan proses pemanfaatan berikutnya. Sampah organik dapat dimanfaatkan sebagai pupuk kompos, biogas, pakan ternak, asap cair, dan briket arang. Sementara sampah anorganik dapat didaur ulang menjadi berbagai macam produk yang dapat digunakan dan memiliki nilai jual.
Pendampingan Kelompok Usaha Kripik Buah Desa Wisata Bukit Sulisiyo Kalitengah Banjarnegara Mukhlis; Ervina Eka Subekti; khusnul fajriyah; Muhammad Agung
Kanigara Vol 1 No 2 (2021): Kanigara
Publisher : Universitas PGRI Adi Buana Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36456/kanigara.v1i2.4080

Abstract

Desa Kalitengah memiliki wilayah berbukit dengan pemandangan yang sangat indah. Kehidupan sebagian besar masyarakat di desa ini sangat tergantung pada sumber saya alam yang ada. Sejak tahun 2019 desa Kalitengah mulai mengembangkan desa menjadi sebuah desa wisata. Kelompok sadar wisata (Pokdarwis) sudah dibentuk dan menerima SK pada tahun 2019. Selain itu kelompok usaha pembuat makanan oleh-oleh khas desa Kalitengah juga sudah mulai terbentuk pada tahun yang sama. Namun, adanya pandemic covid-19 yang telah melanda Indosenisa sejak awal tahun 2020 telah berdampak pada kelompok usaha kripik buah di desa Kalitengah. Adanya pandemi ini berdampak pada jumlah pengunjung yang turun sangat drastis sehingga berdampak pada menurunnya jumlah penjualan kripik buah. Minimnya pengetahuan dan kreatifitas anggota kelompok usaha dalam mengembangkan dan memasarkan produknya menjadikan kelompok usaha ini terancam gulung tikar. Oleh karena itu perlu adanya pendampingan kepada kelompok usaha kripik buah di desa Kalitengah khususnya dalam pengembangan produk dan Teknik pemasaran.
Kesiapan Guru SMA Dalam Pembelajaran Bahasa Inggris Daring di Masa Pandemi Covid-19: Pengelolaan Canvas Instructure LMS Samsul Khabib; Endah Yulia Rahayu; Nunung Nurjati; Wahju Bandjarjani
Kanigara Vol 1 No 2 (2021): Kanigara
Publisher : Universitas PGRI Adi Buana Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36456/kanigara.v1i2.4177

Abstract

This community service implementation aims to give EFL teachers new perspectives on managing the online materials using CI-LMS. The service employs a field observation method. The participants were high school EFL teachers in Sidoarjo district. The activities were a one-day seminar and online training using CI-LMS and WhatsApp group. The results of this study indicate that participants are satisfied with the training provided, but on the other hand, many participants seem not yet ready to use the CI-LMS shortly. CI-LMS is considered an excellent online learning media for developing the teaching and learning system during the COVID-19 pandemic. However, many teachers are not ready to use this platform at this time. For this reason, ongoing assistance to teachers is essential.
Pendampingan Pembuatan Mural Sebagai Upaya Perbaikan Kawasan Kampung Gedung Tarukan Surabaya Sepbianti Rangga Patriani; Tantra Sakre; Herman Sugianto; Ika Ismurdiyahwati; Suparman; Hariadie
Kanigara Vol 1 No 2 (2021): Kanigara
Publisher : Universitas PGRI Adi Buana Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36456/kanigara.v1i2.4181

Abstract

Kawasan kampung Gedung tarukan merupakan salah satu wilayah yang berada di timur kota Surabaya yang tergolong asri dan indah, hal ini dapat dijumpai dengan banyaknya penghijauan yang dilakukan disetiap Kawasan kampung. Selain penghijauan, banyak juga kawasan di kampung Tarukan masih terlihat kurang bersih, salah satunya adalah tembok atau dinding rumah yang berhadapan dengan jalan pintu masuk Kawasan kampung masih terlihat kurang indah dan rapi. Untuk memberikan kesan keindahan yang lebih, maka perlukiranya ditambahkan unsur estetik yang ditampilkan dalam bentuk visual yaitu mural. Berangkat dari permasalah tersebut maka prodi Pendidikan seni rupa melakukan pendampingan pembuatan mural di dinding Gedung pintu masuk Kawasan kampung Gedung Tarukan. Pelaksanaan pendampingan mural ini dilakukan dalam 3 tahapan, antara lain: perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi, subjek dari kegiatan ini sebanyak 17 mahasiswa jurusan Pendidikan Seni Rupa. Dari hasil kegiatan pendampingan mural tersebut dapat disimpulkan bahwa adanya peningkatan skil dan pemahaman dari peserta yang mengikuti proses pembuatan mural. Selain itu hasil dari pendampingan mural ini memberikan perbaikan Kawasan kampung Gedung Tarukan Surabaya.

Page 4 of 16 | Total Record : 151