cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kab. gowa,
Sulawesi selatan
INDONESIA
Prosiding Seminar Biologi
ISSN : -     EISSN : -     DOI : -
Core Subject : Agriculture,
Arjuna Subject : -
Articles 10 Documents
Search results for , issue "Vol 4 No 1 (2018): Prosiding Seminar Nasional Megabiodiversitas Indonesia" : 10 Documents clear
DNA Mitokondria Untuk Identifikasi Ikan yang Kaya Spesies Cut Muthiadin; Isna Rasdianah Aziz; Annisa Zakiyah Darojat
Prosiding Seminar Biologi Vol 4 No 1 (2018): Prosiding Seminar Nasional Megabiodiversitas Indonesia
Publisher : Jurusan Biologi, Fakultas Sains dan Teknologi, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24252/psb.v4i1.5938

Abstract

Gobiidae merupakan salah satu famili ikan terbesar yang mendiami beragam perairan dunia, tidak terkecuali Indonesia. Di Sulawesi Barat ikan Gobiidae disebut sebagai ikan Penja, sedangkan di Gorontalo disebut sebagai ikan nike. Pada penelitian sebelumnya, identifikasi molekuler yang dilakukan terhadap dua jenis juvenil Gobiidae dengan teknik RAPD (Random Amplified Polymorphic DNA) ditemukan spesies Awaous melanocephalus dan spesies mirip awaous namun memiliki perbedaan morfologi pada siripnya. Beberapa referensi menyebutkan bahwa identifkasi spesies beserta analisis kekerabatannya dapat dilakukan dengan efektif melalui mtDNA spesies terkait. Olehnya, penggunaan mtDNA untuk identifikasi kedua jenis ikan yang telah diteliti sebelumnya diperkirakan dapat memperjelas identitas dan hubungan kekerabatannya. 
Pertumbuhan dan Produktivitas Jamur Tiram Putih (Pleurotus ostreatus) pada Media Tanam Sabut Kelapa Sawit (Elaeis guinensis) dan Kulit Durian (Durio zibethinus) Suhaeni Suhaeni; Nur Muhajirah Yunus; Siti Nurjannah; Anita Sari
Prosiding Seminar Biologi Vol 4 No 1 (2018): Prosiding Seminar Nasional Megabiodiversitas Indonesia
Publisher : Jurusan Biologi, Fakultas Sains dan Teknologi, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24252/psb.v4i1.5934

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk untuk mengetahui pengaruh penggunaan sabut kelapa sawit (Elaeis guinensis) dan kulit durian (Durio zibethinus) terhadap pertumbuhan dan produktivitas jamur tiram putih (Pleourotus ostreatus). Metode penelitian yang digunakan adalah eksperimen yang membandingkan pengaruh disetiap perlakuan yang diberikan. Penelitian ini menggunakan 2 jenis sampel yaitu sabut kelapa sawit (Elaeis guinensis) dan kulit durian (Durio zibethinus).  Desain penelitian yang digunakan masing-masing sebanyak 5 perlakuan, Untuk sabut Kelapa sawit desain perlakuan meliputi: P0 (0% Sabut kelapa Sawit), P1 (25% Sabut kelapa Sawit), P2 (50 % Sabut kelapa Sawit), P3 (75 % Sabut kelapa Sawit), dan P4 (100 % Sabut kelapa Sawit).  Kulit Durian desain perlakuan meliputi: P0 (0% Kulit Durian), P1 (20 % Kulit Durian), P2 (40 % Kulit Durian), P3 (60 % Kulit Durian), dan P4 (80 % Kulit Durian).  Hasil penelitian menunjukkan bahwa perlakuan terbaik untuk sabut kelapa sawit adalah P3 adalah 75 % sedangkan perlakuan terbaik untuk kulit durian adalah P4 80 %.
Pengaruh Ekstrak Jahe (Zingiber offcinale) Terhadap Kualitas Telur Asin Astati Astati
Prosiding Seminar Biologi Vol 4 No 1 (2018): Prosiding Seminar Nasional Megabiodiversitas Indonesia
Publisher : Jurusan Biologi, Fakultas Sains dan Teknologi, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24252/psb.v4i1.5928

Abstract

This study aims to identify the quality of the salty egg with  increasing  ginger extract (Zingiber officinale)  with different concentrated. This research used duck egg with increasing ginger with four treatment there are P0= 0 %,P1= 20 %, P2= 30 %, P3= 40 %, with every treatment that repeatedly four ways, where every repeatedly used five eggs samples the total of the samples is sixty eggs. Complete Random Device (RAL) by four treatments and four restatings. The parameter which is perceiving by the smell, egg yolk, taste, and sandy. Based on the results of the analysis of the variety and showed that the addition of ginger extract at different concentration did not give effect to the colour and fossil where the value (Fhit <Ftabel) at the concentration of 95% confidence and greatly affect the aroma and taste fossil where (Fhit> Ftabel) at 99% confidence concentration. The addition of ginger extract with a concentration of 40% gives a good influence.
Pemanfaatan Limbah Cair Industri Tahu Sebagai Pupuk Organik Cair (POC) Guna Mendukung Program Lorong Garden (Longgar) Kota Makassar Sitti Saenab; Mimien Henie Irawati Al Muhdar; Fatchur Rohman; Arifah Novia Arifin
Prosiding Seminar Biologi Vol 4 No 1 (2018): Prosiding Seminar Nasional Megabiodiversitas Indonesia
Publisher : Jurusan Biologi, Fakultas Sains dan Teknologi, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24252/psb.v4i1.5935

Abstract

The purpose of this research is to know how the utilization of liquid waste of tofu as liquid organic fertilizer to support Makassar city government program. This research is descriptive research which describes the utilization of liquid waste of tofu as liquid organic fertilizer which studied through literature study and direct observation. From the results of field observations and literature studies in the know that the Karang Anyar village has the potential for the development of liquid fertilizer derived from the tofu industry liquid waste. Utilization of liquid fertilizer generated also has great potential in supporting the government program to realize the lorong garden into the center of organic crops because liquid fertilizer that has been produced can be applied to the organic plant in the lorong garden of the new urban village.
Konsumsi Pakan Sapi Bali yang diberikan Pakan Daun Kelor (Moringa oleifera) Jumriah Syam; Muhammad Nur; AL Tolleng; St Aisyah S
Prosiding Seminar Biologi Vol 4 No 1 (2018): Prosiding Seminar Nasional Megabiodiversitas Indonesia
Publisher : Jurusan Biologi, Fakultas Sains dan Teknologi, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24252/psb.v4i1.5929

Abstract

Daun kelor (Moringa oleifera) merupakan tumbuhan tropis, yang memiliki nilai nutrisi yang tinggi, kandungan proteinnya mencapai 26-43% dari bahan kering.  Pemanfaatan daun kelor (Moringa oleifera) sebagai pakan sapi Bali belum banyak dilaporkan.  Penelitian ini bertujuan mengkaji bagaimana konsumsi pakan sapi bali yang diberikan pakan daun kelor (Moringa oleifera). Penelitian dilaksanakan di Samata Integrated Farming Sistem (FIS) Kabupaten Gowa dan Laboratorium Kimia Makanan Ternak Fakultas Peternakan Universitas Hasanuddin di Makassar, menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan pola 2 x 5 yaitu (P1; konsentrat + hijauan), (P2; konsentrat+ hijauan+ 250 gram daun kelor), 10 ekor sapi Bali jantan yang berumur 1-2 tahun dengan berat badan rata-rata 150 kg. Analisis data menggunakan uji t-2 sampel bebas, menunjukkan pemberian daun kelor 250 gram/ekor/hari pada sapi Bali tidak berpengaruh nyata (p>0.05) terhadap konsumsi pakan, namun berpengaruh cenderung signifikan, sehingga daun kelor (Moringa oleifera) memiliki potensi sebagai pakan sapi Bali.
Deteksi Methicillin Resistant Staphylococcus aureus (MRSA) Pada Pasien Rumah Sakit Universitas Hasanuddin Dengan Metode Kultur Nismawati Nismawati; Rizalinda Sjahril; Rosana Agus
Prosiding Seminar Biologi Vol 4 No 1 (2018): Prosiding Seminar Nasional Megabiodiversitas Indonesia
Publisher : Jurusan Biologi, Fakultas Sains dan Teknologi, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24252/psb.v4i1.5932

Abstract

Methicillin-Resistant Staphylococcus aureus (MRSA) resisten terhadap beberapa kelas antibiotik, sehingga merupakan agen penting dari infeksi nosokomial yang sering dikaitkan dengan peningkatan mortalitas dan biaya kesehatan yang tinggi. Penelitian ini bertujuan untuk melakukan deteksi dini pada pasien di Instalasi Gawat Darurat (IGD) sebagai salah satu upaya pengendalian infeksi untuk mencegah penyebaran MRSA di lingkungan rumah sakit. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptik analitik dengan teknik Accidental sampling. Pengambilan sampel dilaksanakan di IGD RS Universitas Hasanuddin dan pengamatan dilaksanakan di laboratorium Mikrobiologi RS Universitas Hasanuddin Makassar. Sampel yang diperoleh dari 68 pasien ditanam pada media Nutrient Agar (NA) yang selanjutnya dilakukan pewarnaan gram dan uji biokoimia dengan menggunakan media Manitol Salt Agar (MSA) dan uji koagulase, setelah ditemukan isolat Staphylococcus aureus selanjutnya dilakukan uji sensitivitas terhadap antibiotik cefoxitin 30 µg. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa ditemukan Methicillin Resistant Staphylococcus aureus (MRSA) pada pasien IGD Rumah Sakit Universitas Hasanuddin. Dari 68 sampel diperoleh 13 sampel  (19,1%) membawa Staphylococcu aureus, yang terdiri dari  4 sampel (5,9%) positir MRSA, dan 9 sampel (13,2%) senstif terhadap antibiotik cefoxitin 30 µg.
Tingkat Cemaran Bakteri Escherichia coli Pada Daging Ayam yang dijual di pasar Tradisional Makassar Nadifa Rafika; Irmawaty Irmawaty; Khaerani Kiramang
Prosiding Seminar Biologi Vol 4 No 1 (2018): Prosiding Seminar Nasional Megabiodiversitas Indonesia
Publisher : Jurusan Biologi, Fakultas Sains dan Teknologi, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24252/psb.v4i1.5937

Abstract

Daging ayam merupakan pangan asal hewan yang memiliki kadar protein tinggi. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui adanya cemaran bakteri Escherichia coli pada daging ayam yang dijual di pasar tradisional Makassar. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode sampling dengan menentukan sampelnya dengan menggunakan metode random sampling yang digunakan untuk menentukan sampel uji eksperimental. Dari data pengamatan dianalisis dengan pendekatan deskriptif sebanyak 24 sampel daging ayam yang diperoleh dari pasar tradisional Makassar ditemukan adanya bakteri Escherichia coli. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 100% sampel daging ayam telah tercemar bakteri Escherichia coli sesuai jumlah batas Escherichia coli yang diperoleh dari Standar Nasional Indonesia 1 x 101, dengan demikian maka nilai Escherichia coli 19 x 103 > 1 x 101. Hal ini menunjukkan bahwa kualitas daging ayam dibeberapa pasar tradisional makassar tidak memenuhi oleh Dewan Standarisasi Indonesia (1 x 101).
Cendawan Entomopatogen Sebagai Bioinsektisida Terhadap Serangga Perusak Tanaman Hasyimuddin Hasyimuddin; St Aisyah Sijid
Prosiding Seminar Biologi Vol 4 No 1 (2018): Prosiding Seminar Nasional Megabiodiversitas Indonesia
Publisher : Jurusan Biologi, Fakultas Sains dan Teknologi, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24252/psb.v4i1.5933

Abstract

Insekta atau serangga merupakan spesies hewan yang jumlahnya paling dominan di antara spesies hewan lainnya dalam filum Arthrophoda. Pengendalian  hayati  dengan  memanfaatkan  jamur  yang  patogenik  bagi  serangga  hama  berpotensi  untuk  dikembangkan. Kelompok entomopatogen yang dapat digunakan sebagai agens hayati adalah jamur entomopatogen. Tulisan ini disusun dan bertujuan untuk memberikan informasi tentang pemanfaatan berbagai jenis jamur entomopatogen dalam penanggulangan hama serangga pada tanaman. Beberapa Jamur entomopatogen yang dapat menghambat pertumbuhan serangga diantaranya genus Metarhizium, Beauveria dan Aspergillus. Jamur entomopatogen  dalam  bentuk  formulasi  cair   mampu  meningkatkan  keefektifan isolat jamur dengan LT50  hanya butuh waktu kurang dari dua hari, sedangkan dalam bentuk isolat pada media padat  LT50 tersingkat 3,60 hari
Peran Etnobotani Sebagai Upaya Konservasi Keanekaragaman Hayati Oleh Berbagai Suku di Indonesia Isna Rasdianah Aziz; Anita Restu Puji Raharjeng; Susilo Susilo
Prosiding Seminar Biologi Vol 4 No 1 (2018): Prosiding Seminar Nasional Megabiodiversitas Indonesia
Publisher : Jurusan Biologi, Fakultas Sains dan Teknologi, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24252/psb.v4i1.9596

Abstract

Keanekaragaman vegetasi di Indonesia tersebar di seluruh kepulauan Nusantara. Masing-masing wilayah memiliki ciri khas yang tidak sama dengan wilayah lain. Masyarakat berbagai suku di Indonesia telah lama memanfaatkan tumbuhan dalam berbagai aktivitas. Pengaruh suku-suku dengan keragaman pengalaman, sudut pandang dan persepsi terhadap alam mempengaruhi dan menghasilkan beragam bentuk dan karakter lansekap. 
Potensi Pati Umbi Tire (Amorphophallus oncophyllus) Taut Silang Fosfat Sebagai Matriks Tablet Lepas Lambat Isriany Ismail; Lisa Fitriani; Dwi Wahyuni Leboe
Prosiding Seminar Biologi Vol 4 No 1 (2018): Prosiding Seminar Nasional Megabiodiversitas Indonesia
Publisher : Jurusan Biologi, Fakultas Sains dan Teknologi, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24252/psb.v4i1.5936

Abstract

Telah dilakukan pengujian potensi pengembangan pati pregelatinasi taut silang fosfat umbi tire (Amorphophallus oncophyllus) sebagai matriks tablet lepas lambat aspirin. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui profil pelepasan aspirin dari tablet yang diformulasi dengan PTPF (Pati Tire Pregelatinasi Fosfat) sebagai matriks bahan pengisinya. Pati umbi tire diekstraksi dengan air dan dibuat pati pregelatinasi (PTP) dengan membentuk gel pada pasta pati pada suhu gelatinasinya. Pati Tire Pregelatinasi Fosfat dibuat melalui reaksi taut silang PTP dengan Na2HPO4 pada pH 9-10. Tablet aspirin dibuat dengan metode kempa langsung dengan variasi konsentrasi PTPF 10% (F I), 20% (F II), 30% (F III), dan 0% (FIV). Pengujian dilakukan dengan mengamati karakteristik molekul pati umbi tire (PTA), PTP dan PTPF, sifat fisik tablet, dan uji disolusi aspirin menggunakan metode dayung dengan medium cairan lambung buatan pH1.2.Hasil uji pati menuntujukkan bahwa PTA, PTP dan PTPF memiliki nilai sudut istirahat (°), kecepatan alir (g/s), indeks kompressibilitas (%) dan rasio Hausner berturut turut 13.8°, 25.2° , 23.3°; 5.14, 9.23, 12.56 (g/s); 10.81, 15.83, 15.54(%); 1.11, 1.16, 1.16. Keseluruhan formula tablet memenuhi persyaratan uji keseragaman ukuran, bobot, kekerasan dan kerapuhan. Profil disolusi aspirin pada FI, FIII dan FIV mengikuti kinetika orde 2 dengan model pelepasan higuchi dengan nilai R2 berturut-turut 0.9991; 0.7176 dan 0.9868 sementara FII mengikuti kinetika orde nol dengan model pelepasan erosi dan nilai R2=0.7948. Matriks PTPF disimpulkan berpotensi untuk digunakan sebagai matriks tablet lepas lambat aspirin dengan konsentrasi 10%.

Page 1 of 1 | Total Record : 10