cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota madiun,
Jawa timur
INDONESIA
Jurnal CARE
ISSN : 23552034     EISSN : 25279513     DOI : -
Core Subject : Education,
JURNAL CARE is a scientific journal on Early Childhood Education that aims to communicate research results of professors, teachers, practitioners, and scientists in the field of early childhood education covering the fields of basic teaching in preschool, applied science and analytical-critical studies in the field of care-giving, child protection and child nutrition and health.
Arjuna Subject : -
Articles 167 Documents
PENGARUH PENGGUNAAN METODE BERCERITA DENGAN TEKNIK MENDONGENG TERHADAP KECERDASAN LOGIKA-MATEMATIKA ANAK USIA 4-5 TAHUN DI TK AL-HIKMAH KEBRAON SURABAYA EKA CAHYA MAULIDIYAH
Jurnal CARE (Children Advisory Research and Education) Vol 1, No 1 (2013)
Publisher : UNIVERSITAS PGRI MADIUN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

The aims of this research was to determine the presence or absence of the influence of applying storytelling method with narrating fairy tale technique toward mathematic-logic intelligence of children age  4-5 years in TK Al-Hikmah Kebraon Surabaya. This  method is done by making children interested and happy on the material presented. The research was a pre-experimental design research through the One-Group Pretest-posttest design. Data collection technique was done by observation. The subjects of this research were 20 children of A3 group in TK Al-Hikmah Kebraon Surabaya.Techniques of data analysis is statistic non-parametric which is using Wilcoxon test marked level. From the calculation results obtained Tcount = 0 and Ttable = 52 so Tcount < Ttable. This means that the research hypothesis are acceptable.
OPTIMALISASI KECERDASAN EMOSI MELALUI MUSIK FEELING BAND PADA ANAK USIA DINI Iin Priyanti; Nur Setyowati
Jurnal CARE (Children Advisory Research and Education) Vol 3, No 1 (2015)
Publisher : UNIVERSITAS PGRI MADIUN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (176.095 KB)

Abstract

Penulisan artikel ini bertujuan untuk memaparkan suatu gagasan mengenai perkembangan emosi anak yang dapat ditingkatkan melalui permainan feeling band. Permainan feeling band atau band perasaan adalah suatu permainan membunyikan instrumen musik sesuai dengan ekspresi perasaan.Dalam perkembangannya, anak usia dini memerlukan stimulasi yang tepat untuk mengoptimalkan perkembangan pada semua aspek perkembangan. Kecerdasan emosi merupakan salah satu poin penting yang perlu distimulasi dari kesemua aspek perkembangan yang ada. Ketuntasan perkembangan emosi anak sejak dini berpengaruh besar terhadap perkembangan emosi dan sosial anak di masa mendatang. Maka dari itu melalui permainan yang ditawarkan ini diharapkan dapat mengoptimalkan kecerdasan emosi anak diantaranya khususnya berkaitan dengan bermacam perasaan, perubahan perasaan, membuat pertimbangan/membuat keputusan, serta kepercayaan diri.
IDENTIFIKASI KEBERADAAN ANAK USIA DINI BERKEBUTUHAN KHUSUS DI (BUKAN) KAMPUNG IDIOT Prima Suci Rohmadheny
Jurnal CARE (Children Advisory Research and Education) Vol 5, No 2 (2018)
Publisher : UNIVERSITAS PGRI MADIUN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (388.459 KB)

Abstract

Penelitian ini dilakukan bertujuan untuk mengidentifikasi keberadaan anak usia dini berkebutuhan khususpada suatu wilayah di Jawa Timur. Stigma yang diberikan oleh berbagai media baik cetak maupun onlinebahwa wilayah ini disebut sebagai Kampung Idiot, menjadi dorongan peneliti untuk mengeksplorasi lebihjauh tentang kampung ini khususnya pada kajian anak usia dini. Peneliti mengambil lokasi dengan jumlahpenduduk dewasa terbanyak yang mengalami gangguan perkembangan, dengan asumsi diantara merekaada anak usia dini yang mengalami hambatan perkembangan pula. Metode penelitian yang digunakandalam penelitian ini adalah kualitatif deskriptif. Pengumpulan data menggunakan teknik wawancara takterstruktur dan observasi. Teknik analisis data yang digunakan mengunakan model miles & hubbermandengan alur pengumpulan data, reduksi data, display data, dan penarikan kesimpulan/verifikasi. Hasilpenelitian menunjukkan bahwa jumlah anak usia dini berkebutuhan khusus sebelum tahun 2014 dansetelah tahun 2014 mengalami perubahan. Ditemukan data sebelum tahun 2014 sebanyak 8 anak.Kemudian setelah tahun 2014 data anak usia dini yang semulai 8 anak diperoleh rincian: 4 anak telahbergabung dalam pendidikan prasekolah, 2 orang anak di rumah, 1 anak telah mengikuti orangtua ke luarkota dan 1 anak lainnya telah meninggal dunia. Maka, data terakhir anak usia dini berkebutuhan khusus disini tersisa 5 anak.
STUDI KASUS ANAK DOWNSYNDROME CASE STUDY OF DOWN SYNDROME CHILD Prima Suci Rohmadheny
Jurnal CARE (Children Advisory Research and Education) Vol 3, No 3 (2016)
Publisher : UNIVERSITAS PGRI MADIUN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (266.467 KB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan kondisiterkini, minat, dan rekomendasi intervensi yang dapat dilakukan untuk mengembangkan potensi seorang anak usia dini yang mengalami down syndrome di suatu wilayah di Jawa Timur. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatifdengan tipe single case. Data diperoleh melalui hasil pengamatan, wawancara, dan dokumentasi kemudian selama proses dianalisis dengan tahapan analisis model Spradley dengan pemeriksaan keabsahan data melalui uji kredibiltas, uji transferabilitas, uji dependabilitas, dan uji konfimabilitas.Hasil penelitian menggambarkan bahwa N, anak yang terindikasi down syndrome tersebut memiliki minat yang menonjol dalam kegiatanmotorik kasar dan kemandirian meskipun kadang menunjukkan perilaku menarik diri (kurang percaya diri). Dengan demikian, rekomendasi yang dapat diberikan untuk dapat mengotimalkan perkembangannya adalah dukungan dan latihan melalui kegiatan yang melibatkan motorik kasar dan kemandiriannya seperti: menari, dan olah raga (senam, lari, lompat, menyapu, membereskan mainan sendiri, dan sebagainya). Di samping itu, menempatkan N pada lingkungan yang mendukung dan dapat menerima kondisinya yang berbeda dari rata-rata anak akan dapat meningkatkan rasa percaya dirinya terutama lingkungan keluarga.
PERAN BIMBINGAN DAN KONSELING DALAM PENDIDIKAN RAMAH ANAK TERHADAP PEMBENTUKAN KARAKTER SEJAK USIA DINI Hardi Prasetiawan
Jurnal CARE (Children Advisory Research and Education) Vol 4, No 1 (2016)
Publisher : UNIVERSITAS PGRI MADIUN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (223.331 KB)

Abstract

Pendidikan Ramah Anak adalah pendidikan yang mengedepankan rasa riang, aman, sehat, menarik, efektif, menghormati hak anak, asah, asih, asuh, nyaman, aspiratif dan komunikatif. Sehingga pembentukan karakter pada jenjang pendidikan dapat dimulai dari sejak dini dan harus menempatkan pendidikan ramah anak sebagai dasar membangun karakter siswa. Adapun dalam hal ini strategi layanan yang dapat diterapkan dan dimplementasikan sebagai wujud pembentukan karakter dalam pendidikan ramah anak adalah dengan layanan bimbingan dan konseling. 
MENINGKATKAN KETERAMPILAN MOTORIK KASAR ANAK MELALUI PERMAINAN EGRANG BATHOK KELAPA PADA ANAK KELOMPOK B TK KARTIKA IV-15 Amini Amini
Jurnal CARE (Children Advisory Research and Education) Vol 6, No 1 (2018)
Publisher : UNIVERSITAS PGRI MADIUN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1818.772 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan motorik kasar anak melalui permainan egrang bathok kelapa pada anak kelompok B di TK Kartika IV-15 Kota Madiun. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas kolaboratif. Subjek penelitian adalah anak kelompok B TK Kartika IV-15 Kota Madiun. Objek penelitian adalah keterampilan motorik kasar. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi dan dokumentasi. Analisis data menggunakan analisis deskriptif kualitatif dan kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa melalui permainan egrang bathok kelapa dapat meningkatkan keterampilan motorik kasar yaitu keseimbangan, kekuatan, dan kelincahan. Peningkatan keterampilan motorik kasar dapat dilihat dari hasil penelitian. Keseimbangan anak pada kondisi awal sebesar 21,43%, pada siklus I mengalami peningkatan, keseimbangan anak menjadi 67,86%, pada siklus II mengalami peningkatan, keseimbangan anak menjadi 100%. Kekuatan anak pada kondisi awal sebesar 17,86%, pada siklus I mengalami peningkatan, kekuatan anak menjadi 64,29%, pada siklus II mengalami peningkatan, kekuatan anak menjadi 96,43%. Kelincahan anak pada kondisi awal sebesar 14,29%, pada siklus I mengalami peningkatan, kelincahan anak menjadi 57,14%, pada siklus II mengalami peningkatan, kelincahan anak menjadi 96,43%. Penelitian ini dihentikan sampai siklus II karena sudah memenuhi kriteria keberhasilan penelitian.
BONEKA JARI SEBAGAI MEDIA UNTUK MENUMBUHKAN RASA PERCAYA DIRI ANAK USIA SEKOLAH DASAR Caraka Putra Bhakti; Sitti Ummi Novirizka Hasan; Wuni Indriyani
Jurnal CARE (Children Advisory Research and Education) Vol 3, No 2 (2016)
Publisher : UNIVERSITAS PGRI MADIUN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (185.021 KB)

Abstract

Usia dini merupakan periode keemasan dalam rentang kehidupan seorang individu. Pada masa ini anak sangat peka/sensitif dalam menerima berbagai rangsangan. Pada masa ini juga merupakan peletak dasar pertama unutk mengembangkan seluruh kemampuan anak pada tahap berikutnya. Dengan demikian, pendidikan dan pembelajaran yang diberikan memiliki kebermaknaan bagi anak melalui pengalamann yang memungkinkan anak menjalanka tugas perkembangannya seoptimal mungkin. Salah satunya yaitu menumbuhkan rasa percaya diri pada anak usia dini. Melalui model pembelajaran Beyond Center and Circle Time (BCCT) menggunakan teknik bermain secara langsung dengan media boneka jari menjadi salah satu metode pembelajaran aktif danmenyenangkan untuk menumbuhkan rasa percaya diri pada anak usia dini.
HUBUNGAN POLA ASUH ORANG TUA DENGAN PERKEMBANGAN BAHASA ANAK USIA DINI Mochammad A. Tomtom
Jurnal CARE (Children Advisory Research and Education) Vol 4, No 2 (2017)
Publisher : UNIVERSITAS PGRI MADIUN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (99.53 KB)

Abstract

Kajian ini dilakukan dengan tujuan mendeskripsikan hubungan pola asuh orang tua dengan perkembangan bahasa anak usia dini. Hal ini dilakukan sebagai upaya peningkatan mutu pendidikan khususnya pengembangan kemampuan bahasa anak usia dini. Hal ini dilakukan karena ketidakmerataan kemampuan komunikasi anak usia dini yang notabene berpengaruh terhadap ketercapaian tujuan pendidikan di lembaga pendidikan anak usia dini. Permasalahan lain yang melatarbelakangi kajian ini adalah rendahnya kesadaran masyarakat dalam mendukung perkembangan peserta didik. Orang tua peserta didik cenderung ‘pasrah’ kepada guru-guru di Satuan Pendidikan dalam hal perkembangan peserta didik. Selain itu, orang tua peserta didik juga memberikan tekanan kepada peserta didik untuk giat belajar agar dapat berprestasi. Hal ini berakibat buruk pada perkembangan peserta didik yang notabene juga berpengaruh pada proses pembelajaran di Satuan Pendidikan. Berdasarkan permasalahan-permasalahan di tersebut, dilakukan kajian ini untuk menguraikan hubungan antara pola asuh orang tua dengan perkembangan bahasa anak usia dini.
PERSEPSI MAHASISWA TENTANG MATA KULIAH STATISTIK SERTA PENGARUHNYA TERHADAP PRESTASI BELAJAR STATISTIK MAHASISWA IKIP PGRI MADIUN Sofia Nur Afifah; Ervan Johan Wicaksana
Jurnal CARE (Children Advisory Research and Education) Vol 2, No 1 (2014)
Publisher : UNIVERSITAS PGRI MADIUN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (165.965 KB)

Abstract

Persepsi mahasiswa terhadap mata kuliah Statistik berhubungan dengan hasil belajar statistik mereka. Karena persepsi merupakan proses kesadaran, yakni kesadaran terhadap suatu objek yang menghantarkan pada suatu pengertian, proses atau kemampuan untuk merasakan hasil dari pengetahuan dan sebagainya yang diperoleh dengan perasaan dan pengertian atau gerak hati yang bersifat abstrak. Persepsi akan menghantarkan seseorang kepada pengertian atau pemberian makna tentang sesuatu. Bagaimana persepsi mahasiswa terhadap mata kuliah Statistik menggambarkan tingkat dan pengertian serta pengetahuan akan manfaat Statistik itu. Tujuan penelitian ini adalah untuk: (1) Mengetahui persepsi Mahasiswa IKIP PGRI Madiun tentang Mata Kuliah Statistik, (2) Mengetahui pengaruh persepsi Mahasiswa tentang Mata Kuliah Statistik Terhadap Prestasi Belajar Statistik Mahasiswa IKIP PGRI Madiun.  Penelitian ini menggunakan rancangan Mixed Methods yang terdiri dua macam penelitian, yang satu merupakan penelitian kualitatif dan yang satu merupakan penelitian kuantitatif. Sampel penelitian ini diambil dari mahasiswa semester IV Program Studi PGSD IKIP PGRI Madiun Tahun Ajaran 2013/2014 sejumlah 28 mahasiswa. Teknik pengambilan data yang digunakan adalah angket dan dokumentasi. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan teknik deskriptif kualitatif. Selain teknik tersebut juga menggunakan uji hipotesis berupa uji spearman. Berdasarkan hasil penelitian didapatkan hasil sebagai berikut: (1) Persepsi Mahasiswa IKIP PGRI Madiun tentang Mata Kuliah Statistik secara garis besar termasuk berkategori baik; (2) Tidak terdapat pengaruh persepsi mahasiswa tentang mata kuliah statistik terhadap prestasi belajar statistik mahasiswa IKIP PGRI Madiun hal ini terbukti pada hasil nilai P = 0,124 atau (P>0,05) dan nilai rxy = 0,294 yang artinya hubungan antara persepsi mahasiswa tentang mata kuliah statistik terhadap prestasi belajar statistik mahasiswa IKIP PGRI Madiun adalah lemah.
STRATEGI PEMBELAJARAN YANG HUMANIS BERBASIS CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING (CTL) Ulfa Danni Rosada
Jurnal CARE (Children Advisory Research and Education) Vol 3, No 3 (2016)
Publisher : UNIVERSITAS PGRI MADIUN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (277.93 KB)

Abstract

Pembelajaran Kontekstual (Contextual Teaching and Learning) merupakan suatu proses pendidikan yang holistik dan bertujuan memotivasi siswa untuk memahami makna materi pelajaran yang dipelajarinya dengan mengkaitkan materi tersebut dengan konteks kehidupan mereka seharihari (konteks pribadi, sosial, dan kultural) sehingga siswa memiliki pengetahuan atau keterampilan yang secara fleksibel dapat diterapkan (ditransfer) dari satu permasalahan atau konteks ke permasalahan atau konteks lainnya. Dengan konsep ini, hasil pembelajaran diharapkan lebih bermakna bagi siswa. Proses pembelajaran berlangsung lebih alamiah dalam bentuk kegiatan siswa bekerja dan mengalami, bukan transfer pengetahuan dari guru ke siswa. 

Page 9 of 17 | Total Record : 167