Claim Missing Document
Check
Articles

Found 19 Documents
Search

Validitas Pengembangan LKPD Berbasis PBL Terintegrasi Pembelajaran Berdiferensiasi Gaya Belajar pada Materi Perubahan dan Pelestarian Lingkungan Rezkia, Yusraini; Fajrina, Suci; Fadilah, Muhyiatul; Olvia Rahmi, Fitri; Laila Rahmi, Yosi
Jurnal Jeumpa Vol 11 No 1 (2024): Jurnal Jeumpa
Publisher : Department of Biology Education, Faculty of Teacher Training and Education, Samudra University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33059/jj.v11i1.9991

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan produk berupa LKPD berbasis PBL terintegrasi pembelajaran berdiferensiasi gaya belajar pada materi perubahan dan pelestarian lingkungan yang valid. Metode yang digunakan yaitu metode kualitatif dan kuantitatif. Penelitian dilakukan di SMAN 7 Padang dan Departemen Biologi, FMIPA, UNP pada semester genap tahun ajaran 2023-2024. Instrumen yang digunakan untuk mengumpulkan data berupa lembar wawancara untuk guru, angket untuk peserta didik, serta angket validitas. Analisis data yang digunakan kualitatif dan kuantitatif. Penelitian ini menggunakan 3 tahapan dari model Four-D diantaranya define (pendefenisian), design (perancangan), dan develop (pengembangan). Kelayakan produk LKPD diukur berdasarkan validitas. LKPD divalidasi oleh 2 dosen departemen biologi FMIPA UNP dan 1 guru biologi SMAN 7 Padang. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan dihasilkan LKPD berbasis PBL terintegrasi pembelajaran berdasarkan gaya belajar pada materi perubahan dan pelestarian lingkungan dengan nilai validitas rata-rata sebesar 93.96% dengan kriteria sangat valid. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa LKPD berbasis PBL terintegrasi pembelajaran berdasarkan gaya belajar pada materi perubahan dan pelestarian lingkungan fase E SMA yang dikembangkan valid ditinjau dari kelayakan isi, kebahasaan, penyajian, dan kegrafikan.
Validitas Modul Ajar Berbasis Problem Based Learning (PBL) pada Materi Sel Fase F SMA Rahmi, Lailatur; Fajrina, Suci; Helendra, Helendra; Rahmi, Fitri Olvia; Rahmi, Yosi Laila
Jurnal Jeumpa Vol 11 No 1 (2024): Jurnal Jeumpa
Publisher : Department of Biology Education, Faculty of Teacher Training and Education, Samudra University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33059/jj.v11i1.9992

Abstract

Modul ajar merupakan salah satu perangkat ajar dalam kurikulum merdeka yamg wajib disusun secara lengkap dan sistematis. Penelitian ini bertujuan untuk menghasikan modul ajar berbasis PBL pada materi sel fase F SMA yang valid. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan dengan menggunakan model 4-D, yang dibatasi sampai 3 tahapan, yaitu mendefinisikan (define), desain (design), dan pengembangan (develop). Penelitian ini dilakukan di Departemen Biologi FMIPA Universitas Negeri Padang dan SMAN 1 Batusangkar pada semester genap tahun ajaran 2024/ 2025. Subjek penelitian ini terdiri 5 orang validator serta 178 orang peserta didik SMAN 1 Batusangkar. Data penelitian didapatkan dari observasi, analisis instrumen telaah perangkat pembelajaran dengan pendekatan Teaching at the Right Level (TaRL), angket kebutuhan guru dan peserta didik, dan uji validitas. Kelayakan produk modul ajar diukur berdasarkan hasil validitas. Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan, dihasilkan modul ajar sel berbasis PBL fase F SMA dengan nilai validitas rata-rata 95.46%, dengan kriteria sangat valid. Modul ajar yang telah dikembangkan ini diharapkan dapat membantu guru dalam melaksanakan proses pembelajaran sehingga pembelajaran dapat berjalan dengan efektif.
Tinjauan Pustaka: Miskonsepsi dan Metode Identifikasinya Aulia, Rahma Nurul; Yogica, Relsas; Fadilah, Muhyiatul; Fajrina, Suci
TSAQOFAH Vol 4 No 5 (2024): SEPTEMBER
Publisher : Lembaga Yasin AlSys

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58578/tsaqofah.v4i5.3655

Abstract

Misconception is a misunderstanding of someone in connecting one concept with another concept, between a new concept and a concept that is in the minds of students, which forms a wrong concept and is contrary to the conception of previous experts. After the researcher identified the previous articles, it was found that misconceptions must be corrected and overcome so as not to affect the understanding of further students. There are several methods that can overcome misconceptions, namely by using tests with certainty techniques (CRI), tests with isomorphic techniques, with diagnostic tests three tier, and with diagnostic tests four tier.
Pengaruh Penggunaan Booklet Sistem Koordinasi terhadap Hasil Belajar Peserta Didik Fase F Kelas XI SMA N 3 Payakumbuh Andini, Divi; ., Syamsurizal; ., Ardi; Fajrina, Suci
JURNAL BIOSHELL Vol 13 No 1 (2024): April
Publisher : Pendidikan Biologi,Universitas Islam Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56013/bio.v13i1.2775

Abstract

Hasil belajar kognitif peserta didik pada materi sistem koordinasi di SMAN 3 Payakumbuh tergolong rendah karena penggunaan sumber belajar yang kurang bervariasi oleh guru. Salah satu cara yang dapat dilakukan untuk meningkatkan hasil belajar peserta didik yaitu menggunakan sumber belajar booklet. Booklet yang digunakan dalam penelitian ini sudah diuji kevalidan dan praktikalitasnya, namun belum di uji efektivitasnya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pengginaan booklet sistem koordinasi terhadap hasil belajar peserta didik fase F kelas XI SMA N 3 Payakumbuh. Metode penelitian ini adalah eksperimen semu, dimana sampel penelitin ini adalah kelas F2 sebagai kelas eksperimen dan F1 sebagai kelas kontrol. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan teknik tes. Intrumen yang digunakan adalah lembar soal berbentuk objektif. Analisis data yang digunakan untuk mengukur hasil belajar kognitif pada penelitian ini yaitu uji normalitas, uji homogenitas, uji hipotesis. Hasil penelitian pada ranah kognitif diperoleh rata-rata kelas eksperimen sebesar 71,67 lebih tinggi dari pada kelas kontrol dengan rata-rata sebesar 62,08. Hasil uji hipotesis menggunakan independent sampel t-test didapatkan nilai sig (2-tailed) sebesar 0,00. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh penggunaan Booklet sistem koordinasi terhadap hasil belajar peserta didik fase F kelas XI SMA N 3 Payakumbuh.
Analisis Kemampuan Argumentasi Peserta Didik pada Pembelajaran biologi melalui Model Problem Solving Berbasis Isu Sosiosaintifik Agusni, Pratiwi; Alberida, Heffi; Fadilah, Muhyiatul; Fajrina, Suci
Jurnal Ilmiah Mandala Education (JIME) Vol 9, No 3 (2023): Jurnal Ilmiah Mandala Edcation (Agustus)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pendidikan Mandala

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58258/jime.v9i3.5748

Abstract

Pendidikan saat ini cenderung pada kemampuan mencari informasi, merumuskan masalah, berfikir analitis, kerjasama dan kolaborasi dalam menyelesaikan suatu permasalahan. Hasil observasi dan wawancara di SMAN 3 Pariaman diketahui bahwa masih rendahnya kemampuan argumentasi peserta didik, masih belum optimalnya pelaksanaan proses pembelajaran yang menjadi peserta didik, model pembelajaran yang sesuai dengan tuntutan kurikulum merdeka belum dilaksanakan dengan baik. Penelitian ini memiliki tujuan untuk menganalisis kemampuan argumentasi peserta didik pada pembelajaran biologi setelah penerapan model Problem Solving  berbasis isu sosiosaintifik. Penelitian ini menggunakan rancangan  The One Group Pretest-Posttest Design . Instrumen penelitian berupa lembar soal dalam bentukesai yang terdiri dari 8 butir soal. Analisis data menggunakan  Analysis Paired Sample T-Test.  Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat peningkatan nilai rata-rata tes kemampuan argumentasi pada kelas sampel dari pretest hingga posttest . Nilai rata-rata pretest yaitu 31,86 % dan posttest yaitu 57,57 %. Berdasarkan hasil tes akhir yang diberikan diketahui bahwa peserta didik sudah mampu memberikan pendapat disertai data, pembenaran, pendukung data, kesimpulan dan sanggahan yang jelas sehingga dapat dibuktikan kebenaran dari soal yang diberikan.
Validasi Pengembangan Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) Pembuatan Nata De Saccha Berbasis Project Pemanfaatan Air Sari Tebu Pada Materi Inovasi Teknologi Biologi Untuk Fase E SMA Aziza Azzadev, Qothrunnadaa; Fadilah, Muhyiatul; Arsih, Fitri; Fajrina, Suci
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 7 No. 3 (2023): Desember 2023
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jptam.v7i3.10239

Abstract

Salah satu karakteristik kurikulum merdeka belajar adalah pengembangan softskill dan karakter sesuai profil pelajar Pancasila. Kegiatan pembelajaran yang dapat mendukung perkembangan softskill adalah kegiatan praktikum. Dalam kegiatan praktikum dibutuhkan bahan ajar. Salah satu bentuk bahan ajar adalah Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD). Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menghasilkan LKPD yang valid. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian pengembangan dengan model 4D. Model 4D terdiri dari empat tahapan define, design, develop dan disseminate. Karena keterbatasan waktu, penelitian ini tidak melakukan tahap disseminate. Subjek penelitian ini terdiri dua dosen departemen Biologi FMIPA UNP dan satu orang guru biologi. Berpedoman pada data hasil penelitian, diperoleh LKPD berbasis project based learning yang sangat valid dengan nilai validasi 93,28%.
Meta-Analisis Pengembangan Media Permainan Truth Or Dare Sri Rahma, Yanisa; Fajrina, Suci
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 8 No. 1 (2024): April 2024
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jptam.v8i1.13798

Abstract

Minat belajar merupakan hal penting dalam menciptakan pembelajaran yang efektif dan efisien. Salah satu upaya untuk membangkitkan minat belajar peserta didik yaitu mengembangkan media permainan Truth or Dare. Permainan Truth or Dare adalah permainan kartu yang berisikan pertanyaan untuk dijawab secara benar dan berisi tantangan yang harus dilakukan secara berani. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengembangan media permainan Truth or Dare. Meta-analisis dilakukan dengan mengumpulkan artikel sejenis dari hasil pencarian beberapa jurnal melalui Google Scholar. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 10 aritkel terkait pengembangan media permainan Truth or Dare. Hasil penelitian diperoleh bahwa rata-rata tingkat validitas pengembangan media permainan Truth or Dare sebesar 86,42% dengan kategori valid, sedangkan rata-rata tingkat praktikalitas sebesat 91,45% dengan kategori sangat praktis. Berdasarkan hasil meta-analisis, pengembangan media permainan Truth or Dare dapat dikategorikan valid dan praktis sehingga layak digunakan dalam proses pembelajaran.
Validitas dan Keterbacaan LKPD Eksperimen Pembuatan Nata de Pinnata Berbasis Proyek Pemanfaatan Air Nira sebagai Potensi Lokal Payakumbuh untuk Fase E SMA Jodi Pertiwi, Syifa; Arsih, Fitri; Fadilah, Muhyiatul; Fajrina, Suci
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 8 No. 1 (2024): April 2024
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jptam.v8i1.13800

Abstract

Pembelajaran biologi sebagai proses dapat memberikan kesempatan kepada peserta didik untuk berinteraksi dengan menggunakan keterampilan proses sains. Keterampilan proses sains dapat dilatih dengan kegiatan praktikum. Praktikum dapat menunjang kegiatan proses belajar agar menemukan prinsip tertentu atau menjelaskan tentang prinsip-prinsip yang dikembangkan. Tujuan penelitian ini untuk menghasilkan LKPD eksperimen pembuatan nata de pinnata berbasis proyek pemanfaatan air nira sebagai potensi lokal Payakumbuh pada materi inovasi bioteknologi fase E yang valid dan terbaca dengan baik. Jenis penelitian ini adalah penelitian pengembangan menggunakan model 4-D (four-D models), yang dibatasi sampai tahap develop. Subjek penelitian ini adalah 2 orang dosen Departemen Biologi FMIPA UNP sebagai validator dari produk LKPD eksperimen dan 1 orang guru biologi SMA serta 35 orang peserta didik kelas X fase E SMAN 1 Suliki. Hasil penelitian menunjukkan LKPD eksperimen pembuatan nata de pinnata berbasis proyek yang dikembangkan telah mempunyai dengan nilai validitas sebesar 90,52% dengan kriteria sangat valid, serta nilai keterbacaan oleh guru sebesar 89,28% dan nilai keterbacaan dari peserta didik sebesar 89,66% dengan kriteria sama yaitu baik. Telah dihasilkan LKPD eksperimen pembuatan nata de pinnata berbasis proyek pemanfaatan air nira sebagai potensi lokal Payakumbuh pada materi inovasi bioteknologi fase E yang valid dan terbaca dengan baik.
Penerapan Penuntun Praktikum Eco-Enzyme Berbasis Project Based Learning (PjBL) terhadap Keterampilan Proses Sains Peserta Didik Fase E di SMA Yollanda Syafmitha; Hijrah Selaras, Ganda; Fadilah, Muhyiatul; Fajrina, Suci
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 8 No. 1 (2024): April 2024
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jptam.v8i1.14051

Abstract

Pelaksanaan kegiatan praktikum yang jarang dilakukan serta belum diterapkannya model project based learning menjadi salah satu penyebab rendahnya keterampilan proses sains peserta didik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penerapan penuntun praktikum eco-enzyme berbasis Project Based Learning (PjBL) terhadap keterampilan proses sains peserta didik fase E di SMA. Jenis penelitian ini adalah penelitian semu (quasy eksperiment) dengan rancangan one group pretest-posttest design. Instrumen yang digunakan untuk mengukur keterampilan proses sains adalah lembar observasi. Penelitian ini dilakukan pada bulan Januari 2024 dengan populasi peserta didik fase E di SMA dengan sampel sebanyak 35 peserta didik. Analisis data menggunakan uji paired sample t test. Berdasarkan uji hipotesis yang dilakukan diketahui bahwa nilai signifikansi < 0.05 sehingga dapat disimpulkan bahwa penerapan penuntun praktikum eco-enzyme berbasis PjBL berpengaruh positif berarti terhadap keterampilan proses sains peserta didik.
Validitas Pengembangan LKPD Eksperimen Berbasis Proyek Pembuatan Nata de Pachy pada Materi Inovasi Bioteknologi Fase E SMA Sri Purnama, Anita; Arsih, Fitri; Fadilah, Muhyiatul; Fajrina, Suci
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 8 No. 2 (2024)
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pembelajaran biologi sebagai proses dapat memberikan kesempatan kepada peserta didik untuk berinteraksi dengan menggunakan keterampilan proses sains. Keterampilan proses sains dapat dilatih dengan kegiatan praktikum. Praktikum dapat menunjang kegiatan proses belajar agar menemukan prinsip tertentu atau menjelaskan tentang prinsip-prinsip yang dikembangkan. Tujuan penelitian ini untuk menghasilkan LKPD eksperimen berbasis proyek pembuatan nata de pachy pada materi inovasi bioteknologi fase E yang valid dan terbaca dengan baik. Jenis penelitian ini adalah penelitian pengembangan menggunakan model 4-D (four-D models), yang dibatasi sampai tahap develop. Subjek penelitian ini adalah 2 orang dosen Departemen Biologi FMIPA UNP sebagai validator dari produk LKPD eksperimen dan 1 orang guru biologi SMA serta 31 peserta didik fase E SMAN 15 Padang. Hasil penelitian menunjukkan LKPD eksperimen yang dikembangkan telah mempunyai dengan nilai validitas sebesar 95,81% dengan kriteria sangat valid, serta nilai keterbacaan oleh guru sebesar 91,36% dan nilai keterbacaan dari peserta didik sebesar 93,05% dengan kriteria sama yaitu baik. Telah dihasilkan LKPD eksperimen berbasis proyek pembuatan nata de pachy pada materi inovasi bioteknologi fase E yang valid dan terbaca dengan baik.