Claim Missing Document
Check
Articles

Found 23 Documents
Search

Pengaruh Kemampuan E-Commerce dan Promosi di Media Sosial terhadap Kinerja Pemasaraan Prihadi, Deddy; Susilawati, Agnes Dwita
Benefit: Jurnal Manajemen dan Bisnis Volume 3 No 1 Juni 2018
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23917/benefit.v3i1.5647

Abstract

Berbagai organisasi terutama organisasi bisnis sudah banyak yang memanfaatkan teknologi internet. Menggunakan teknologi internet merupakan cara yang inovatif dalam melakukan kegiatan perusahaan untuk memasuki pasar di dunia maya yang disebut sebagai electronic commerce (e-commerce). Dengan memanfaatkan teknologi internet, pelaku bisnis dapat melakukan berbagai kegiatan usaha bisnis secara elektronik seperti misalnya transaksi bisnis, berbagi informasi dengan konsumen dan suplier untuk mempertahankan hubungan sebelum, selama dan setelah proses pembelian. Tujuan penelitian ini adalah  mengetahui pengaruh kemampuan e-commerce dan promosi di media sosial terhadap kinerja pemasaran pegadang. Sampel dalam penelitian ini adalah  pegadang di Pasar Pagi Kota Tegal yang berjumlah 100 orang. Pengolahan data dalam penelitian ini menggunakan analisis regresi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: 1) kemampuan e-commerce berpengaruh tidak signifikan terhadap kinerja pemasaran pegadang, 2) promosi di media sosial berpengaruh signifikan terhadap kinerja pemasaran pegadang dan 3)  kemampuan e-commerce dan promosi di media sosial secara simultan berpengaruh signifikan terhadap kinerja pemasaran pegadang.
DAMPAK PERILAKU KONSUMEN TERHADAP PENGGUNAAN AKSES SITUS ON-LINE SHOP Fr, Dewi Apriani; Susilawati, Agnes Dwita; Raharjo, Teguh Budi
JURNAL STIE SEMARANG Vol 9 No 2 (2017): VOLUME 9 NOMOR 2 EDISI JUNI 2017
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (309.322 KB)

Abstract

ABSTRACT   Online shop access site is a form of change presented by the Internet media in terms of innovation in terms of shopping. Consumption behavior especially to Students, Employees and Students lately interested to access the online site. Consumption patterns are so high to buy an item or sell goods through the site. They think buying a product or selling a product on the site is something that is considered very interesting, because it is easy in terms of all its services. In addition, the employees, students and students assume that shopping and selling are already following the development of technology now and can be accepted by the surrounding environment. Research objectives are (1) The influence of service quality on customer satisfaction in accessing online shop site, (2) Influence attitudes and beliefs on users of online shop access sites and (3) The influence of satisfaction on the loyalty of consumers online shop.             Benefits to be achieved by the authors in this study are (1) Applying theory and additional information about the service quality, consumer satisfaction and consumer loyalty, (2) As a reference for other researchers who will conduct research with similar topics in the future, (3 ) As an input to the online shop maker to be more oriented towards the factors that influence consumer shopping behavior, (4) As a reference for other researchers who will conduct research with similar topics in the future and (5) Influence attitudes, norms, and behavior control in shopping through online media shop.             Research using data analysis method used is included in the category of quantitative data analysis is a data analysis using statistical instruments. Statistical instruments used were Chi Square Test and performed using SPSS (Statistical Package For Social Science) software. The goodness-of-fit test of chi-square compares the observed frequencies and expected frequencies in each category to test that all categories contain the same proportion of values or test that each category contains a certain proportion of values.             The results of model fit testing showed that the four factors (cultural, economic, social and ethical) that have the most contigency coefficient on consumer behavior in accessing online shop site are Social variables. This means showing a group of people or individuals having a relationship between consumers with each other in selecting products through online shop sites and building good communication in choosing products and knowing the risks faced when buying products through online shop site.   Keywords: Consumer Behavior, Use of On-Line Website Access Shop           ABSTRAK   Situs akses online shop merupakan bentuk perubahan yang disajikan oleh media internet dari segi inovasi dalam hal berbelanja. Perilaku konsumsi khususnya terhadap Mahasiswa, Karyawan maupun Mahasiswa akhir-akhir ini tertarik untuk mengakses situs online tersebut. Pola konsumsi yang begitu tinggi untuk membeli suatu barang atau menjual barang melalui situs tersebut. Mereka berpikir membeli produk atau menjual produk pada situs tersebut merupakan hal yang dianggap sangat menarik, karena mudah dalam hal semua pelayanannya. Selain itu para karyawan, mahasiswa maupun mahasiswa beranggapan bahwa berbelanja maupun berjualan itu sudah mengikuti perkembangan teknologi sekarang dan dapat di terima oleh lingkungan sekitar.Tujuan penelitian adalah (1) Pengaruh kualitas layanan terhadap kepuasan konsumen dalam mengakses situs online shop,(2) Untuk mengetahui pengaruh sikap dan kepercayaan terhadap pengguna situs akses online shop dan (3) Pengaruh kepuasan terhadap loyalitas konsumen online shop. Manfaat yang ingin dicapai penulis dalam penelitian ini adalah (1) Menerapkan teori dan informasi tambahan mengenai kulaitas pelayanan, kepuasan konsumen dan loyalitas konsumen, (2) Sebagai referensi bagi peneliti lain yang akan melakukan penelitian dengan topik sejenis di masa yang akan datang, (3) Sebagai bahan masukan terhadap pembuat situs online shop supaya lebih berorientasi pada faktor-faktor yang mempengaruhi perilaku belanja konsumen, (4) Sebagai referensi bagi peneliti lain yang akan melakukan penelitian dengan topik sejenis di masa yang akan datang dan (5) Bermanfaat bagi masyarakat mengenai pengaruh sikap, norma, dan kontrol perilaku dalam berbelanja melalui media online shop Penelitian menggunakan Metode analisis data yang digunakan adalah termasuk dalam kategori analisis data kuantitatif yaitu suatu analisis data dengan menggunakan instrumen-instrumen statistik. Instrumen Statistik yang digunakan adalah Uji Chi Square dan dilakukan dengan menggunakan software SPSS (Statistical Package For Social Science). Uji goodness-of-fit dari chi-square membandingkan antara frekuensi yang diobservasi dan frekuensi yang diharapkan (expected) pada masing-masing kategori untuk menguji bahwa semua kategori mengandung proporsi nilai yang sama atau menguji bahwa masing-masing kategori mengandung proporsi nilai tertentu. Hasil pengujian kecocokan model menunjukan dari ke empat faktor tersebut (kebudayaan, ekonomi, sosial dan etika ) yanng memiliki koefisien kontigensi paling ebsar terhadap perilaku konsumen dalam mengakses situs online shop adalah variabel Sosial. Hal ini berarti menunjukkan sekelompok masyarakat atau individu mempunyai hubungan antara konsumen satu dengan yang lainnya dalam memilih produk melalui situs online shop dan membangun komunikasi yang baik dalam memilih produk serta mengetahui resiko yang dihadapi jika membeli produk melalui situs online shop.             Kata Kunci : Perilaku Konsumen, Penggunaan Akses Situs On-Line Shop  
Pemberdayaan masyarakat ekonomi Desa Mejasem Timur melalui penguatan literasi keuangan dan digital marketing Sari, Inayah Adi; Kartikasari, Maulida Dwi; Susilawati, Agnes Dwita; Cahyaningtyas, Niken Wahyu
Masyarakat Berdaya dan Inovasi Vol 1, No 2 (2020): Oktober
Publisher : Research and Social Study Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (315.904 KB) | DOI: 10.33292/mayadani.v1i2.25

Abstract

Tujuan program kemitraan masyarakat ini adalah untuk memberikan solusi terhadap permasalahan yang dihadapi mitra, yaitu permasalahan manajemen pengelolaan usaha dan pemasaran produk UKM Sasaran dari kegiatan PKM ini adalah masyarakat yang sudah produktif secara ekonomi. Mitra dalam kegiatan ini adalah pelaku usaha Desa Mejasem Timur yang tersebar dalam enam RW. Setiap RW rata-rata memiliki tiga pelaku usaha dengan ragam dan jenis usaha yang berbeda-beda. Permasalahan yang dihadapi mitra terkait pengelolaan keuangan usaha adalah belum terselenggaranya pencatatan maupun pembukuan dari kegiatan usaha. Mitra belum mengenal cara memasarkan produk secara online (e commerce) dan mitra belum mendaftarkan ijin legalitas produk.  Solusi yang ditawarkan pengusul kepada mitra terkait dengan. aspek manajemen adalah mitra diberikan pelatihan dan pendampingan pengelolaan keuangan bisnis, diataranya penyusunan modal kerja sampai penyusunan pembukuan, sehingga antara pendapatan dan biaya yang dikeluarkan jelas. Solusi terkait aspek pemasaran adalah mitra didampingi dalam mengurus ijin legalitas produk di Dinas Kesehatan setempat dan mitra juga mendapatkan pendampingan bagaimana memasarkan prosuk secara online (e-commerce). Metode pelaksanaan terkait dengan permasalahan aspek manajemen adalah mitra akan mendapatkan pelatihan dan pendampingan praktik oleh pakar. Pada aspek manajemen keuangan, metode pelaksanaan yang diberikan dengan memberikan pelatihan penyusunan pembukuan dalam mengelola keuangan bisnis. Dalam tahap ini mitra akan mendapatkan pelatihan serta pendampingan oleh pakar dalam menyusun modal kerja, sampai melakukan pembukuan terkait dengan pendapatan dan biaya. Pada tahap ini mitra akan dilatih dan didampingi pakar pengelolaan keuangan bisnis dan pemasaran pada kegiatan pengemasan dan pemasaran produk melalui e-commerce yang diawali dengan pembuatan blog/web sebagai sarana memasarkan produk. dapat menjadi upaya penguatan kegiatan perekonomian usaha mikro Desa Mejasem Timur.
Pengaruh Kemampuan E-Commerce dan Promosi di Media Sosial terhadap Kinerja Pemasaraan Deddy Prihadi; Agnes Dwita Susilawati
Benefit: Jurnal Manajemen dan Bisnis Volume 3 No 1 Juni 2018
Publisher : Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23917/benefit.v3i1.5647

Abstract

Berbagai organisasi terutama organisasi bisnis sudah banyak yang memanfaatkan teknologi internet. Menggunakan teknologi internet merupakan cara yang inovatif dalam melakukan kegiatan perusahaan untuk memasuki pasar di dunia maya yang disebut sebagai electronic commerce (e-commerce). Dengan memanfaatkan teknologi internet, pelaku bisnis dapat melakukan berbagai kegiatan usaha bisnis secara elektronik seperti misalnya transaksi bisnis, berbagi informasi dengan konsumen dan suplier untuk mempertahankan hubungan sebelum, selama dan setelah proses pembelian. Tujuan penelitian ini adalah  mengetahui pengaruh kemampuan e-commerce dan promosi di media sosial terhadap kinerja pemasaran pegadang. Sampel dalam penelitian ini adalah  pegadang di Pasar Pagi Kota Tegal yang berjumlah 100 orang. Pengolahan data dalam penelitian ini menggunakan analisis regresi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: 1) kemampuan e-commerce berpengaruh tidak signifikan terhadap kinerja pemasaran pegadang, 2) promosi di media sosial berpengaruh signifikan terhadap kinerja pemasaran pegadang dan 3)  kemampuan e-commerce dan promosi di media sosial secara simultan berpengaruh signifikan terhadap kinerja pemasaran pegadang.
Pemberdayaan masyarakat ekonomi Desa Mejasem Timur melalui penguatan literasi keuangan dan digital marketing Inayah Adi Sari; Maulida Dwi Kartikasari; Agnes Dwita Susilawati; Niken Wahyu Cahyaningtyas
Masyarakat Berdaya dan Inovasi Vol. 1 No. 2 (2020): Oktober
Publisher : Research and Social Study Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33292/mayadani.v1i2.25

Abstract

Tujuan program kemitraan masyarakat ini adalah untuk memberikan solusi terhadap permasalahan yang dihadapi mitra, yaitu permasalahan manajemen pengelolaan usaha dan pemasaran produk UKM Sasaran dari kegiatan PKM ini adalah masyarakat yang sudah produktif secara ekonomi. Mitra dalam kegiatan ini adalah pelaku usaha Desa Mejasem Timur yang tersebar dalam enam RW. Setiap RW rata-rata memiliki tiga pelaku usaha dengan ragam dan jenis usaha yang berbeda-beda. Permasalahan yang dihadapi mitra terkait pengelolaan keuangan usaha adalah belum terselenggaranya pencatatan maupun pembukuan dari kegiatan usaha. Mitra belum mengenal cara memasarkan produk secara online (e commerce) dan mitra belum mendaftarkan ijin legalitas produk.  Solusi yang ditawarkan pengusul kepada mitra terkait dengan. aspek manajemen adalah mitra diberikan pelatihan dan pendampingan pengelolaan keuangan bisnis, diataranya penyusunan modal kerja sampai penyusunan pembukuan, sehingga antara pendapatan dan biaya yang dikeluarkan jelas. Solusi terkait aspek pemasaran adalah mitra didampingi dalam mengurus ijin legalitas produk di Dinas Kesehatan setempat dan mitra juga mendapatkan pendampingan bagaimana memasarkan prosuk secara online (e-commerce). Metode pelaksanaan terkait dengan permasalahan aspek manajemen adalah mitra akan mendapatkan pelatihan dan pendampingan praktik oleh pakar. Pada aspek manajemen keuangan, metode pelaksanaan yang diberikan dengan memberikan pelatihan penyusunan pembukuan dalam mengelola keuangan bisnis. Dalam tahap ini mitra akan mendapatkan pelatihan serta pendampingan oleh pakar dalam menyusun modal kerja, sampai melakukan pembukuan terkait dengan pendapatan dan biaya. Pada tahap ini mitra akan dilatih dan didampingi pakar pengelolaan keuangan bisnis dan pemasaran pada kegiatan pengemasan dan pemasaran produk melalui e-commerce yang diawali dengan pembuatan blog/web sebagai sarana memasarkan produk. dapat menjadi upaya penguatan kegiatan perekonomian usaha mikro Desa Mejasem Timur.
PELATIHAN PENGAYAAN MANAJEMEN PELAYANAN KSPPS BMT BUM KOTA TEGAL Setyowati Subroto; Agnes Dwita Susilawati; Catur Wahyudi; Mei Rani Amalia; Ira Maya Hapsari
BUDIMAS : JURNAL PENGABDIAN MASYARAKAT Vol 3, No 1 (2021): BUDIMAS : VOL. 03 NO. 01, 2021
Publisher : LPPM ITB AAS Indonesia Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29040/budimas.v3i1.2056

Abstract

Tujuan pelatihan pengayaan manajemen pelayanan ini adalah untuk memberikan pengenalan manajemen operasional khususnya manajemen pelayanan karyawan terhadap nasabah KSPPSS BMT BUM Kota Tegal. Pelatihan manajemen ini di harapkan mampu meningkatkan kompetensi kinerja karyawan dari tingkat atasan maupun tingkat bawahan terutama dalam menjalankan fungsi-fungsi manajemen operasional pelayanan khususnya terhadap nasabah. Metode kegiatan ini berupa pelatihan dan pengenalan konsep manajemen terutama dalam hal manajemen pelayanan terhadap nasabah dalam hal bagaimana berkomunikasi yang baik dan membangun karakter sumber daya manusia yang baik menuju keunggulan yang kompetitif dan bersaing. Karyawan KSPPSS BMT BUM khususnya unit customer service dan teller diberi pemahaman tentang fungsi-fungsi manajemen dalam rangka meningkatkan kualitas pelayanan yang baik terhadap nasabah agar jumlah nasabah semakin menimgkat dan merasa puas terhadap pelayanan yang diberikan. Kegiatan Pelatihan ini dilaksanakan dengan metode tatap muka dengan jumlah karyawan terbatas dikarenakan masih dalam kondisi pandemic covid 19 dan juga menerapkan protokol kesehatan. Pelaksanaan kegiatan dilaksanakan dengan ceramah dan tanya jawab tentang konsep-konsep fungsi manajemen khususnya bagaimana membangun karakter sumber daya manusia, memberikan pelayanan yang prima dan berkomunikasi yang efektif baik kepada nasabah dan juga terhadap antar karyawan baik tingkat atasan maupun bawahan. Kegiatan pelatihan ini berjalan dengan lancar dan sukses. Peserta sangat antusias mendiskusikan segala permasalahan terumata pelayanan dan komunikasi dengan nasabah yang dihadapi di KSPPSS BMT BUM Kota Tegal. Kata Kunci: Manajemen Pelayanan, Sumber Daya Manusia dan Komunikasi
PENGARUH TAX KNOWLEDGE DAN GENDER TERHADAP TAX COMPLIANCE WAJIB PAJAK PRIBADI DI KANTOR PELAYANAN PAJAK PRATAMA KOTA TEGAL Dewi Apriani; Teguh Budi Raharjo; Agnes Dwita Susilawati
CAPITAL: Jurnal Ekonomi dan Manajemen Vol 2, No 1 (2018)
Publisher : UNIVERSITAS PGRI MADIUN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (260.702 KB) | DOI: 10.25273/capital.v2i1.3068

Abstract

Tax is a source of state revenue. Tax complience is an important factor for increasing tax revenues. Gender aspects are also matters related to the behavior of taxpayers. The purpose of this research is: to determine the influence of tax knowledge and gender together on tax compliance, to determine the effect of tax knowledge on tax compliance, and to determine the effect of gender on tax. This study uses qualitative research methods with a form of survey conducted at the Primary Tax Service Office, totaling 17,232 taxpayers. Based on the results of partial testing using the t test results obtained for gender with a significance value of 0.007 at the 0.05 level, this means that the H3 hypothesis is accepted, meaning that gender has a significant effect on taxpayers' personal tax compliance and3. the results of calculations using the F test obtained the results of a significance value of 0.000 <0.05 which means that there is a significant influence between Tax Knowledge and gender on Tax Compliance of individual taxpayers. From the results of the determination coefficient analysis, it is known that the simultaneous contribution is 51.4%. It can be interpreted that Tax Knowledge between Women and men contributes Tax Compliance of 51.4% and the remaining 48.6% is determined by other factors that cannot be explainedKeyword : tax knowledge, gender, tax complianc, tax payer
DAMPAK PERILAKU KONSUMEN TERHADAP PENGGUNAAN AKSES SITUS ON-LINE SHOP (STUDI KASUS PADA MAHASISWA DI UNIVERSITAS PANCASAKTI TEGAL) Agnes Dwita Susilawati; Dewi Apriani Fr
CAPITAL: Jurnal Ekonomi dan Manajemen Vol 1, No 2 (2018)
Publisher : UNIVERSITAS PGRI MADIUN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (623.356 KB) | DOI: 10.25273/capital.v1i2.2321

Abstract

ABSTRACTThe development of information technology has touched various joints of human life, especially the development of the internet. The development of the internet forms a new world where every individual has the right and ability to interact with other individuals indefinitely. The objectives of the research are (1) The influence of service quality on consumer satisfaction in accessing online shop website, (2) To know the influence of attitude and trust toward online shop shop user and (3) Influence of satisfaction to consumer loyalty online shop. Data analysis method used is included in the category of quantitative data analysis is a data analysis using statistical instruments. Statistical instruments used are Chi Square Test and performed using SPSS (Statistical Package For Social Science) software. The results of model fit testing showed that the four factors (cultural, economic, social and ethical) that have the most contigency coefficient on consumer behavior in accessing online shop site are Social variables. This means showing a group of people or individuals having a relationship between consumers with each other in choosing products through an online shop site and building good communication in choosing products and knowing the risks faced when buying products through online shop site.Keywords: Consumer Behavior, Use of On-Line Website Access Shop
PENGARUH SISTEM INFORMASI SDM, MOTIVASI DAN DISIPLIN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA UNIVERSITAS PANCASAKTI TEGAL Agnes Dwita Susilawati; Setyowati Subroto
CAPITAL: Jurnal Ekonomi dan Manajemen Vol 5, No 1 (2021)
Publisher : UNIVERSITAS PGRI MADIUN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (430.954 KB) | DOI: 10.25273/capital.v5i1.10284

Abstract

Abstrak: Pemanfaatan Sistem Informasi Sumber Daya Manusia (Human Resource Informastion Sistem)mampu meningkatkan kinerja dan daya saing bisnis ketika kebutuhan akan informasi yang cepat tepat danketersediaan data untuk proses pengambilan keputusan. Oleh karena itu faktor yang menjadi tolak ukurutama adalah tingkat disiplin kerja yang tinggi dan tanggung jawab atas tugas yang diamanahkan.Motivasi merupakan dorongan terhadap apa yang diinginkan untuk mencapai tujuan yang di inginkan.Disiplin yang baik mencerminkan rasa tanggung jawab seseorang terhadap tugas yang diberikan kepadakaryawan. Disiplin dan motivasi dimulai pada diri sendiri akan semua tugas dan kewajiban yang dikerjakan.Tujuan penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh sistem informasi manajemen SDM,motivasi dan disiplin kerja pada kinerja karyawan. Objek penelitian ini di lakukan pada perguruan tinggiUniversitas Pancasakti Tegal. Populasi yang digunakan seluruh karyawan tetap Universitas PancasaktiTegal dan sampel berjumlah 100 orang.Teknik pengumpulan datanya menggunakan angket ataukuesioner dan melakukan wawancara. Sedangkan teknik datanya menggunakan uji asumsi klasik, regresilinear berganda, uji T, uji F dan Koefisien determinasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabelindependen bersama memiliki pengaruh terhadap kinerrja karyawan. Dari ketiga variabel bebas tersebutadalah variabel sistem informasi SDM dan motivasi yang memiliki pengaruh yang lebih besar terhadapkinerja karyawan pada Universitas Pancasakti Tegal.
Peningkatan Pelayanan BMT Bina Umat Mandiri (BUM) Kota Tegal Melalui Pelatihan Training of Trainer Catur Wahyudi; Setyowati Subroto; Mohammad Arridho Nur Amin; Ira Maya Hapsari; Mei Rani Amalia; Agnes Dwita Susilawati
Jurnal Abdi Masyarakat Indonesia Vol 2 No 1 (2022): JAMSI - Januari 2022
Publisher : CV Firmos

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (304.818 KB) | DOI: 10.54082/jamsi.172

Abstract

BMT Bina Umat Mandiri cabang tegal memiliki kekurangan dalam pelayanan kepada nasabah, serta selama ini tidak menggunakan teknik cross selling dalam pelayanannya, hasil observasi tim pengabdian menemukan tidak adanya pelatihan mendalam mengenai service excellent dan teknik cross selling yang diterapkan oleh customer service dan marketing BMT BUM Kota Tegal, hal tersebut membuat pertumbuhan dana anggota di BMT BUM Kota Tegal tidak maksimal. Melihat kondisi ini tim pengabdian UPS Tegal melakukan Training of Trainer (ToT) ini untuk memberikan pengetahuan serta praktek langsung bagi kepala bagian maupun kepala cabang mengenai pelayanan serta kemampuan dalam melakukan service excellent dan teknik cross selling terhadap produk yang BMT BUM Kota Tegal jual. Kegiatan sosialisasi dan pelatihan ToT dilakukan dengan metode penyuluhan dan demonstrasi kepada kepala cabang dan kepala bagian di setiap kantor kas di Kota Tegal yang nantinya kepala cabang serta kepala bagian tersebut memberikan pelatihan kepada staff frontliner masing-masing kantor kas, Kegiatan ini dihadiri narasumber berasal dari dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Pancasakti Tegal. Manfaat yang diperoleh peserta dari kegiatan PKM ini antara lain agar dapat lebih baik lagi dalam pelayanan kepada anggota maupun calon anggota BMT BUM, serta mengoptimalkan pertumbuhan yang didapatkan melalui strategi cross selling yang dilakukan oleh seluruh karyawan BMT BUM Kota Tegal khususnya pada Customer Service pada setiap cabang BMT BUM Kota Tegal.