Claim Missing Document
Check
Articles

Found 35 Documents
Search

Hubungan Lifestyle Without Tobacco Terhadap Perkembangan Anak Usia Dini Dewi Sartika; Hadi Pajarianto; Wahyuni Ulpi; Andi Sitti Umrah; Sri Rahayu Amri
Jurnal Obsesi : Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini Vol 6, No 4 (2022)
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/obsesi.v6i4.2358

Abstract

Rokok dapat menyebabkan berbagai penyakit seperti penyakit jantung dan pembuluh darah, stroke, kanker paru-paru dan kanker mulut, bahkan mengancam perkembangan anak usia dini. Pertanyaan penelitian ini adalah apakah Lifestyle Without Tobacco memiliki hubungan dengan perkembangan anak usia dini. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif dengan desain korelasional. Responden sebanyak 40 orang dari desa Bone Bone, dan Salukanan sebagai kontrol. Hasil analisis data ditemukan adanya perbedaan perkembangan anak usia dini pada kawasan yang menerapkan kawasan tanpa asap rokok dan desa yang tidak menerapkan kawasan tanpa asap rokok.  Berdasarkan hasil uji regresi logistik sederhana diperoleh bahwa nilai Exp (B) 56,0 dan nilai ρ = 0,000. Novelty penelitian ini membuktikan bahwa anak usia dini yang orang tuanya tidak merokok memiliki perkembangan yang lebih baik dibandingkan dengan yang orang tuanya merokok atau daerah dengan tingkat prevalensi perokok tinggi. Secara praktis menjadi rekomendasi terhadap terciptanya lingkungan anak usia dini yang bebas asap rokok.
Gambaran Kebugaran Jasmani Anak Usia Dini pada Masa Pandemi Covid-19 Wahyuni Ulpi; Nurwahidin Hakim; Abdul Kadir; Hadi Pajarianto; Rahmatia Rahmatia
Jurnal Obsesi : Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini Vol 6, No 1 (2022)
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/obsesi.v6i1.1197

Abstract

Penelitian ini menganalisa gambaran kebugaran jasmani anak pada masa pandemi.Tujuan penelitian untuk mengetahui gambaran kebugaran jasmani anak usia dini pada masa pandemi covid-19. Metode yang digunakan jenis kualitiatif dengan pendekatan fenomenologi. Dengan teknik pengumpulan data observasi, wawancara dan dokumentasi. Sedangkan keabsahan datanya menggunakan triangulasi. Subjek penelitian berjumlah 3 informan orang tua dengan total orang. Kriteria sebagai berikut (1) memiliki anak usia 2-6 tahun. (2) laki-laki dan perempuan (3) tinggal bersama orang tua. Hasil penelitian informan(1)(4)(5)(6) menjaga kebugaran jasmani anak pada masa pandemi sedangkan informan(2) (3) tidak melakukan aktivitas untuk mencegah penularan COVID-19 dan kebugaran jasmani anak.
Thematic Learning in Kindergarten Based on Al-Islam Kemuhamadiyahan and Local Wisdom Duriani Duriani; Bahaking Rama; Hadi Pajarianto; Puspa Sari
Jurnal Obsesi : Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini Vol 5, No 2 (2021)
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/obsesi.v5i2.1171

Abstract

This research is motivated by the preservation and implementation of religious values and local wisdom, it is a case study with a qualitative approach, where the data collected from observation and interviews. The results showed that the Al-Islam kemuhammadiyahan and local wisdom value had been described in the lesson plan and the learning implementation. The value of the Dewata Seuwae is a form of instilling faith in children by introducing Allah creation, the holy book, and the Prophet. The values of alempureng and amaccangang are instilled so that they are always honest. Agettengeng means adherence to principles and responsibility to the ummah, nation, and state. The value of aperrukeng is a child's primary asset for cooperation and a sense of caring for the people around them. This research proves that religion and culture can coexist harmoniously, and their values can be used in thematic Learning in early childhood
Peran Orang Tua terhadap Pemahaman Anak Usia Dini tentang Covid-19 Berbasis Religiosity Approach Hajeni Hajeni; Hadi Pajarianto; Imam Pribadi; Rahmatia Rahmatia; Nursaqinah Galugu; Sri Rahayu Amri
Jurnal Obsesi : Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini Vol 5, No 2 (2021)
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/obsesi.v5i2.1173

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh pentingnya religiusitas dalam memahami fenomena Covid-19 di PAUD. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peran orang tua dalam pemahaman anak usia dini tentang Covid-19 dengan menggunakan pendekatan religius. Penelitian ini menggunakan angket kepada 50 orang tua siswa untuk pengumpulan data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa orang tua di rumah telah memberikan pemahaman kepada PAUD tentang Covid-19 dengan menggunakan pendekatan religius yang terdiri dari dimensi religiusitas yaitu ritual, intelektual, dan konsekuensi. Dalam aspek ritual anak usia dini diajarkan kepercayaan bahwa Covid-19 adalah bencana yang harus disandarkan kepada Tuhan. Dimensi intelektual dilakukan dengan memahami pentingnya protokol kebersihan dan kesehatan. Selain itu, konsekuensi / dimensi sosial dilakukan dengan memahami pentingnya saling menghormati bagi seluruh anggota keluarga dan masyarakat, menciptakan harmonisasi yang dibutuhkan untuk memperkuat imunitas fisik.
Hubungan Perilaku Lifestyle Without Tobacco dengan Pertumbuhan Anak Usia Dini Fanny Auliah Hasyim; Hadi Pajarianto; Syamsul Alam Ramli; Andi Sitti Umrah; Sri Rahayu Amri
Jurnal Obsesi : Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini Vol 6, No 4 (2022)
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/obsesi.v6i4.2362

Abstract

Rokok tidak hanya merusak kesehatan manusia, tetapi memberikan dampak terhadap psikologis termasuk pertumbuhan anak usia dini. Penelitian ini bertujuan mengetahui kontribusi Lifestyle Without Tobacco terhadap pertumbuhan anak usia dini. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif, partisipan berjumlah 40 orang pada dua desa untuk perbandingan, dan data dianalisis menggunakan uji chi-square. Berdasarkan hasil uji chi-square ditemukan ada hubungan perilaku merokok dengan pertumbuhan anak usia dini, dan dari hasil uji regresi logistik sederhana diperoleh bahwa orang tua yang tidak merokok memiliki peluang 67,7 kali terhadap pertumbuhan anak. Temuan baru penelitian ini merupakan dukungan terhadap penerapan Kawasan Tanpa Rokok (KTR) dengan menerapkan perilaku hidup tanpa tembakau. Anak usia dini yang hidup di lingkungan tersebut memiliki pertumbuhan yang lebih baik. Dampak dari penelitian ini mendorong dapat direplikasi perilaku tanpa asap rokok pada daerah yang memiliki karakteristik yang sama
AL-ISLAM KEMUHAMMADIYAHAN BAGI NON-MUSLIM: STUDI EMPIRIK KEBIJAKAN DAN MODEL PEMBELAJARAN Hadi Pajarianto; Muhaemin Muhaemin
Al-Qalam Vol 26, No 2 (2020)
Publisher : Balai Penelitian dan Pengembangan Agama Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31969/alq.v26i2.853

Abstract

Universitas Muhammadiyah Palopo memiliki kebijakan Catur Darma Perguruan Tinggi dengan menambahkan Al-Islam Kemuhammadiyahan sebagai darma keempat. Kebijakan ini kemudian dijabarkan dalam mata kuliah wajib universitas, yakni Al-Islam Kemuhammadiyahan (AIK) yang wajib diikuti baik oleh mahasiswa muslim dan non-muslim. Kajian ini mengungkap dua hal; (1) kebijakan Al-Islam Kemuhammadiyahan bagi mahasiswa non-muslim; dan (2) model pembelajaran AIK bagi mahasiswa non-muslim; Penelitian ini bersifat kualitatif, dengan observasi dan wawancara mendalam (in-depth interview), dan dokumentasi. Temuan penting penelitian adalah (1) mahasiswa non-muslim diwajibkan mengikuti mata kuliah AIK, dosen tetap memperhatikan proporsi dan materi yang disajikan dan lokalitasnya; dan (2) Model pembelajaran AIK melalui; pertama, rules of study, mengubah pendekatan doktrin menjadi dialogis. Kedua, pola Comparative Holly-Text dengan memberikan ruang kepada mahasiswa non-muslim untuk mengelaborasi suatu tema dengan pemahaman kitab sucinya. Ketiga, melalui tutor sebaya yang memberikan iklim positif bagi interaksi senior dan yunior. Implikasi dari penelitian ini adalah adanya ruang perjumpaan (melting plot) bagi mahasiswa yang berbeda agama untuk saling berinteraksi dan memahami satu sama lain.
Strengthening The Tolerance And Cooperative Characterthrough Volleyball Learning Reski Aditya Amir; Hadi Pajarianto; Suaib Nur
JUARA : Jurnal Olahraga Vol 7 No 3 (2022): JUARA: Jurnal Olahraga
Publisher : STKIP Muhammadiyah Kuningan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33222/juara.v7i3.2445

Abstract

Physical education has a significant position in national education and is very popular to become students' favourite. One of the physical education lessons is volleyball which has several potential aspects for building the student's character. This research aims to identify the strengthening of tolerance character in volleyball learning; and the strengthening of cooperative character in volleyball learning. This research method used four stages of design: planning, action and observation, reflection after the reflection, and then proceeds with re-planning, which is planned for two cycles. The results show that in cycle 1, the tolerance character is 48%, and in cycle 2 is 80%. Meanwhile, the cooperative nature in cycle 1 is 49%, and in cycle 2 is 79%. These results confirm that character strengthening can be conducted in all physical education lessons, including volleyball. Based on the results, it can be concluded that tolerance and cooperative character strengthening can be done through systematic volleyball teaching
Volleyball Athlete's Anxiety: The Role Of Religiusity And Peer Support Alfathra Mallaena; Hadi Pajarianto; Suaib Nur
JUARA : Jurnal Olahraga Vol 7 No 3 (2022): JUARA: Jurnal Olahraga
Publisher : STKIP Muhammadiyah Kuningan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33222/juara.v7i3.2446

Abstract

Anxiety is a form of human expression when facing stressful situations, including volleyball athletes. This study aims to (a) identify the relationship between religiosity and anxiety in volleyball athletes, (b) identify the relationship between peer support with volleyball athlete anxiety, and (c) know the relationship between religiosity and peer support together on the anxiety of volleyball athletes. This research is quantitative correlational research involving 110 respondents. Data analysis using SPSS Statistics 26. The results showed that religiosity and peer support stated that partially or simultaneously had a positive and significant effect on volleyball athletes' anxiety when competing. From this research, it can be concluded that volleyball achievement is strongly related to the level of religiosity and peer support of athletes. The contribution of this research is expected to be the attention of athletes and coaches that volleyball matches are not only related to physical training and skills but also must be supported by habituation of religious behaviour that can be applied in the form of prayer, worship, and other instruments to overcome athlete's anxiety.
Character Building Of The Young Generation Through Pencak Silat Tapak Suci Putera Muhammadiyah M. Amar Ma’ruf; Hadi Pajarianto; Rasyidah Jalil
JUARA : Jurnal Olahraga Vol 7 No 3 (2022): JUARA: Jurnal Olahraga
Publisher : STKIP Muhammadiyah Kuningan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33222/juara.v7i3.2451

Abstract

Pencak silat is the nation's cultural heritage that has been passed down for thousands of years, maintained and passed down from generation to generation. Apart from being a sport of self-defence and achievement, Pencak silat is also a way to build the character of the younger generation. The purpose of this research; is (a) to identify the fundamental values ​​of Pencak silat tapak suci; (b) to find the dominant character values ​​in the Pencak silat tapak suci, and (c) to explore coaching strategies in the Pencak Silat Tapak Suci. The method used is qualitative by involving 30 informants of Tapak Suci cadres. Data collection by interview and analysis is done through ongoing research with the interactive model and analysis techniques, including data reduction, data presentation, and conclusions or verification. The results showed that the fundamental values ​​of the Tapak Suci are a brotherhood that comes from the Qur'an and Sunnah and stays away from shirk. At the same time, the dominant character values ​​are discipline, tolerance, hard work, religion, and love of peace. While the pattern of coaching by strengthening Al-Islam, kemuhammadiyahan, and organizational knowledge. The conclusion of this research is that Pencak Silat is an effective instrument to improve the character of the young generation and to preserve the nation's culture.
Lifestyle Without Tobacco dan Kebermaknaan Hidup Lansia Adi Cahyo Gumelar; Hadi Pajarianto; Marhani Marhani; Andi Sitti Umrah; Sri Rahayu Amri; Imam Pribadi
JBKI (Jurnal Bimbingan Konseling Indonesia) Vol 7, No 3 (2022): Volume 7 Number 3, September 2022
Publisher : STKIP Singkawang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26737/jbki.v7i3.3161

Abstract

Kebermaknaan hidup terkait dengan bagaimana seseorang dapat menemukan makna hidupnya secara positif, termasuk kebiasaan lifestyle without tobacco yang sangat bermakna bagi kesehatan lansia. Jenis penelitian ini merupakan  penelitian kuantitatif yang menggunakan desain observasional kolerasi. Responden berjumlah 33 orang yang tersebar di dua desa, dan salah satunya adalah desa kontrol. Analisis data menggunakan uji kolerasi spearmen’s. Hasil penelitian menujukkan bahwa sebanyak 17 orang (51,5%)  lansia yang berada di desa Bone-Bone memiliki perilaku tidak merokok (life style without tobacco), sedangkan pada desa kontrol yaitu desa Salukanan terdapat 7 orang (21,2%) lansia yang merokok. Kebermaknaan hidup pada lansia yang tidak merokok lebih baik daripada lansia yang merokok. Demikian juga dari hasil uji kolerasi spearmen’s diperoleh nilai ρ = 0,02 dan (r) = 3,99. Hal tersebut menunjukkan bahwa terdapat hubungan penerapan lifestyle without tobacco dengan kebermaknaan hidup pada lansia. Penelitian ini dapat menjadi model bagi daerah lain untuk menerapkan kawasan tanpa rokok agar menjadi tempat yang layak bagi lansia.