Claim Missing Document
Check
Articles

Mengukur Kinerja Keuangan dengan EVA dan MVA Wijayantini, Bayu; Sari, Maheni Ika
Benefit: Jurnal Manajemen dan Bisnis Volume 3 No 1 Juni 2018
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23917/benefit.v3i1.5772

Abstract

Perusahaan yang memiliki nilai tambah yang tinggi, dianggap sebagai perusahaan yang memiliki kinerja keuangan yang bagus. Studi ini bertujuan menelaah kinerja keuangan industri rokok di Indonesia dengan menggunakan EVA dan MVA. Observasi dilakukan pada empat perusahaan rokok selama tahun 2013-2016 dengan mengamati laporan keuangan catur wulan 1,2 dan 3. Analisis statistiik deskriptif digunakan untuk menemukan nilai EVA dan MVA serta menggambarkannya dalam bentuk tabel dan grafik. Hasil studi menunjukkan EVa industri rokok negatif sedangkan MVA positif namun keduanya menunjukkan tren penurunan yang sama sepanjang periode penelitian.
Dampak Promosi, Harga Dan Kualitas Produk Terhadap Loyalitas Konsumen Oppo Smartphone Rosalina, Mela; Qomariah, Nurul; Sari, Maheni Ika
Jurnal Penelitian IPTEKS Vol 4, No 2 (2019): JURNAL PENELITIAN IPTEKS
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (444.069 KB) | DOI: 10.32528/ipteks.v4i2.2455

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dampak promosi, harga dan kualitas produk terhadap loyalitas konsumen Oppo smartphone pada Mahasiswa Ekonomi Universitas Muhammadiyah Jember Angkatan 2013. Jenis penelitian deskriptif kuantitatif dengan menggunakan metode purposive sampling dengan sampel 100 orang mahasiswa. Untuk menganalisis valid tidaknya alat ukur digunakan uji validitas, sedangkan untuk mengetahui reliabel tidaknya alat ukur yang digunakan maka digunakan uji reliabilitas. Regresi linier berganda digunakan untuk mengetahui pengaruh variabel bebas terhadap variabel terikat. Hasil uji yang diperoleh menunjukkan bahwa variabel promosi, harga dan kualitas produk mampu menjelaskan variasi yang terjadi terhadap loyalitas konsumen Oppo smartphone. Masing-masing variabel berpengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas konsumen Oppo smartphone pada Mahasiswa Ekonomi Universitas Muhammadiyah Jember Angkatan 2013.
ANALISIS ROA , CURRENT RATIO DAN DER TERHADAP KEBIJAKAN DIVIDEN PADA PERUSAHAAN PEMBIAYAAN DI BEI Wijayantini, Bayu; Arif, Alfi; Sari, Maheni Ika
JURNAL MANAJEMEN DAN BISNIS INDONESIA Vol 5, No 2 (2019)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (169.862 KB) | DOI: 10.32528/jmbi.v5i2.2924

Abstract

Perubahan besar kecilnya dividen merupakan cermin dari kemampuan perusahaan dalam memperoleh laba di masa-masa mendatang. Tujuan dari penelitian ini adalah menganilisis pengaruh return on asset (ROA), current ratio (CR) dan debt to equity ratio (DER) terhadap dividen payout ratio (DPR) pada perusahaan Pembiayaan yang listed di BEI. Penelitian ini menggunakan 100 data amatan 5 perusahaan sebagai sampel, dari 17 perusahaan yang listed. Dari hasil analisis data regresi dapat disimpulkan bahwa return on asset (ROA), current ratio (CR) dan debt to equity ratio (DER) berpengaruh positif terhadap dividen payout ratio (DPR).
PERBANDINGAN KINERJA REKSADANA SYARIAH DAN REKSADANA KONVENSIONAL (PADA REKSADANA SAHAM DAN REKSADANA PENDAPATAN TETAP YANG TERDAFTAR DI BEI PERIODE 2010-2014) Nurul Qomariah; Maheni Ika Sari; Dian Asih Budiarti
Jurnal Keuangan dan Perbankan Vol 20, No 3 (2016): September 2016
Publisher : University of Merdeka Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (715.612 KB) | DOI: 10.26905/jkdp.v20i3.273

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan kinerja reksa dana syariah dengan kinerja reksa dana konvensional melalui return dan resiko pada jenis reksadana saham dan reksadana pendapatan tetap. Populasi penelitian ini adalah semua reksadana konvensional dan reksadana syariah jenis saham dan pendapatan tetap yang aktif pada periode 2010-2014, diketahui populasinya adalah untuk reksadana saham konvensional yaitu sebanyak 42 reksadana dan untuk reksadana pendapatan tetap konvensional yaitu 93 reksadana, selanjutnya reksadana saham syariah sebanyak 22 sedangkan reksadana pendapatan tetap syariah sebanyak 8 reksadana. Metode pengambilan sampel menggunakan metode purposive sampling. Metode analisis yang digunakan yaitu dengan metode uji beda paired sample t-test. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan antara rata-rata return reksadana saham konvensional dan rata-rata return reksadana saham syariah. Sedangkan untuk reksadanan pendapatan tetap juga terdapat perbedaan yang signifikan melalui risiko reksadana pendapatan tetap konvensional dan reksadana pendapatan tetap syariah.
Dampak Promosi, Harga Dan Kualitas Produk Terhadap Loyalitas Konsumen Oppo Smartphone Mela Rosalina; Nurul Qomariah; Maheni Ika Sari
Jurnal Penelitian IPTEKS Vol 4, No 2 (2019): JURNAL PENELITIAN IPTEKS
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32528/ipteks.v4i2.2455

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dampak promosi, harga dan kualitas produk terhadap loyalitas konsumen Oppo smartphone pada Mahasiswa Ekonomi Universitas Muhammadiyah Jember Angkatan 2013. Jenis penelitian deskriptif kuantitatif dengan menggunakan metode purposive sampling dengan sampel 100 orang mahasiswa. Untuk menganalisis valid tidaknya alat ukur digunakan uji validitas, sedangkan untuk mengetahui reliabel tidaknya alat ukur yang digunakan maka digunakan uji reliabilitas. Regresi linier berganda digunakan untuk mengetahui pengaruh variabel bebas terhadap variabel terikat. Hasil uji yang diperoleh menunjukkan bahwa variabel promosi, harga dan kualitas produk mampu menjelaskan variasi yang terjadi terhadap loyalitas konsumen Oppo smartphone. Masing-masing variabel berpengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas konsumen Oppo smartphone pada Mahasiswa Ekonomi Universitas Muhammadiyah Jember Angkatan 2013.
Analisis ROA , Current Ratio Dan DER Terhadap Kebijakan Dividen Pada Perusahaan Pembiayaan Di BEI Bayu Wijayantini; Alfi Arif; Maheni Ika Sari
JURNAL MANAJEMEN DAN BISNIS INDONESIA Vol 5, No 2 (2019)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (169.862 KB) | DOI: 10.32528/jmbi.v5i2.2924

Abstract

Perubahan besar kecilnya dividen merupakan cermin dari kemampuan perusahaan dalam memperoleh laba di masa-masa mendatang. Tujuan dari penelitian ini adalah menganilisis pengaruh return on asset (ROA), current ratio (CR) dan debt to equity ratio (DER) terhadap dividen payout ratio (DPR) pada perusahaan Pembiayaan yang listed di BEI. Penelitian ini menggunakan 100 data amatan 5 perusahaan sebagai sampel, dari 17 perusahaan yang listed. Dari hasil analisis data regresi dapat disimpulkan bahwa return on asset (ROA), current ratio (CR) dan debt to equity ratio (DER) berpengaruh positif terhadap dividen payout ratio (DPR).
LIFESKILL TRAINING SEBAGAI PEMBERDAYAAN EKONOMI PEREMPUAN UNTUK MENEKAN ANGKA KEMISKINAN DI KELURAHAN WIROLEGI KECAMATAN SUMBERSARI KABUPATEN JEMBER Maheni Ika Sari
SEGMEN Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol 10, No 2 (2014): SEGMEN Jurnal Manajemen dan Bisnis
Publisher : FE Program Studi Manajemen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (64.012 KB) | DOI: 10.37729/sjmb.v10i2.5979

Abstract

Kemiskinan merupakan salah satu masalah yang sampai saat ini belum bisa terselesaikan secara tuntas dan hanya bisa ditekan angka jumlah kemiskinannya (pengurangan jumlah penduduk miskin). Kaum perempuan yang ada di kelurahan Wirolegi sebenarnya memiliki potensi yang bisa dikembangkan dalam berwirausaha tetapi mereka tidak memiliki skill dan manajemen usaha yang baik dalam menjalankan usahanya sehingga perlu diadakannya pemberdayaan terhadap kaum perempuan. Salah satu cara untuk memberdayakan kaum perempuan tersebut adalah dengan memberikan Lifeskill Training. Kegiatan Lifeskill Training ini diikuti oleh 30 orang yang terdiri dari ibu – ibu rumah tangga dan perempuan miskin. Pelaksanaan Lifeskill Training ini meliputi beberapa kegitan yaitu mulai dari wawancara, pembekalan materi, pemagangan, bazar, pendampingan, monitoring dan evaluasi dengan tujuan supaya peserta mampu meningkatkan pendapatan keluarganya. Dengan demikian Lifeskill Training ini bertujuan untuk mengurangi angka kemiskinan di Kelurahan Wirolegi Kecamatan Sumbersari Kabupaten Jember. Kata Kunci : Life skill training, perempuan miskin, pemberdayaan
SOCIAL DAN FINANCIAL PERFORMANCE LEMBAGA KEUANGAN MIKRO MASYARAKAT KABUPATEN JEMBER Maheni Ika Sari
SEGMEN Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol 11, No 1 (2015): SEGMEN-Jurnal Manajemen dan Bisnis
Publisher : FE Program Studi Manajemen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (161.687 KB) | DOI: 10.37729/sjmb.v11i1.3247

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kinerja social dan financial LKMM Kabupaten Jember. Analisis dilakukan dengan analisis statistic deskriptif dengan populasi terdiri dari LKMM Kabupaten Jember yang secara rutin melaporkan keuangan ke Dinas Koperasi dan UMKM Kabupaten Jember dalam periode 2012-2014. Hasil studi menenjukkan kinerja keuangan yang diproksikan dengan OEA, CPB dan ROA menunjukkan tren yang berbeda dengan social performance LKMM yang diproksikan dengan GLP dan NOFB. OEA, CPB dan ROA cenderung meningkat dalam tiga tahun terakhir namun GLP dan NOFB justru mengalami penurunan yang cukup tajam. Kata Kunci : OEA, CPB, ROA, GLP, NOFB, LKMM
PENINGKATAN ENTREPRENEURSHIP AWARENESS DENGAN ADOPSI TEKNOLOGI INFORMASI DI LINGKUNGAN PONDOK PESANTREN Maheni Ika Sari; Ahmad Baiquni
SEGMEN Jurnal Manajemen dan Bisnis No 2 (2010): J u r n a l M a n a j e m e n & B i s n i s
Publisher : FE Program Studi Manajemen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37729/sjmb.v0i2.18

Abstract

Nowadays, information technology plays important role in education and business via all information technology devices. The aim of this study is to capture the level of information technology adoption in keeping with enhancement of entrepreneurship awareness among students in boarding school which is developing their curriculum and management in lately years.  Although most of boarding schools have computer, these findings indicate that generally adoption of information technology by boarding school for entrepreneurship study is still very limited, because of many internal factors, such as limited finance source, conventional paradigm and inadequate computer skill. They use this technology just for operational and opportunistic purposes. Considering that we need new entrepreneurs to increase our national economy, therefore, it is suggested that information technology on entrepreneurship subject is a must. Keywords        :           boarding school, entrepreneurship awareness, information technology.
IMPLEMENTASI VAIC TM TERHADAP PERUSAHAAN ASURANSI NASIONAL Maheni Ika Sari; Bayu Wijayantini
SEGMEN Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol 14, No 1 (2018): SEGMEN - Jurnal Manajemen dan Bisnis
Publisher : FE Program Studi Manajemen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (2157.401 KB) | DOI: 10.37729/sjmb.v14i1.4760

Abstract

This study aims to clarify the extent of the value of intellectual capital services company and presents an approach for the interpretation of the results. Model value added intellectual coefficient (VAICTM) is used to describe the elements of intellectual capital because this model using financial data. The object of research is the insurance company for a period of four years (2009-2012). The results show the model VAICTM a reliable tool to explain the efficient utilization of intellectual capital. This model can be used by management to assess the performance of the company on their own without relying on the industry standardKeywords: VAICTM , intellectual capital.