cover
Contact Name
Zufri Hasrudy Siregar
Contact Email
rudysiregar7@gmail.com
Phone
+628116221919
Journal Mail Official
jurnaldeputi@gmail.com
Editorial Address
LPPM Universitas Al-Azhar Medan Jl. Pintu air IV No.214, Kwala Bekala, Medan, Sumatera Utara, 20142
Location
Kota medan,
Sumatera utara
INDONESIA
Jurnal Derma Pengabdian Dosen Perguruan Tinggi (Jurnal DEPUTI)
ISSN : 28082028     EISSN : 28073754     DOI : https://doi.org/10.54123/deputi.v2i1
Ruang lingkup utama Jurnal DEPUTI adalah menerbitkan artikel penelitian yang asli di bidang Teknik, Hukum, Ekonomi dan Pertanian. Tim editorial bertujuan untuk mempublikasikan penelitian dan inovasi berkualitas tinggi dan sangat terapan yang berpotensi untuk disebarluaskan, dengan mempertimbangkan Pengabdian kepada Masyarakat yang dihasilkan dengan fokus khusus pada: Teknik :Teknik Mesin, Teknik Sipil, Teknik Elektro dan Teknik Industri. Hukum : Hukum Perdata, Hukum Pidana, Hukum Normatif dan Hukum adat Ekonomi : Manajemen dan Akuntansi Pertanian : Agroteknologi
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 71 Documents
Penerjemahan sebagai jembatan antar budaya Roswani Siregar; Ferry Safriandi; Andri Ramadhan; Eka Umi Kalsum; Masdania Zurairah Siregar
Jurnal Derma Pengabdian Dosen Perguruan Tinggi (Jurnal DEPUTI) Vol. 2 No. 1 (2022): Januari 2022
Publisher : LPPM Universitas Al-Azhar medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54123/deputi.v2i1.109

Abstract

Secara historis penerjemahan telah berperan penting dalam penyebaran pengetahuan, budaya, seni, dan ilmu pengetahuan yang melewati batas-batas nasional dan budaya. Artikel ini merupakan sekilas pandang tentang tentang posisi penerjemahan dalam fenomena globalisasi yang juga tidak luput dari kemajuan teknologi dan mobilitas manusia yang membutuhkan penghubung antar-bahasa dan budaya. Penerjemahan tidak lepas dari bahasa dan budaya karena mengandung aktivitas linguistik dan kandungan budaya tertentu. Bahasa dan budaya tidak terpisahkan karena memengaruhi proses berpikir dan menciptakan sistem nilai di dalamnya. Pada era globalisasi penerjemahan makin memengaruhi kehidupan setiap orang, termasuk profesi penerjemah dan kehidupan penerjemah. Penerjemahan membantu pengenalan berbagi gagasan, pemikiran dan budaya dari satu bahasa ke bahasa lain. Dengan perkembangan teknologi dan kemunculan berbagai cara dan konsep baru, penerjemah harus mengintegrasikan hal-hal tersebut dalam praktik sehari-hari mereka. Pada tingkat budaya, penerjemahan dapat menjembatani kesenjangan antara masyarakat dan bangsa. Penerjemahan terus berkontribusi dalam memperkenalkan berbagai bahasa dan budaya yang bermuara akhir pada globalisasi.
Sosialisasi pembuatan abon ikan tongkol di kelurahan rambung dalam, kecamatan Binjai Selatan Kota Binjai Hasrita Hasrita; Maswita Maswita; Arifah Pratami
Jurnal Derma Pengabdian Dosen Perguruan Tinggi (Jurnal DEPUTI) Vol. 2 No. 1 (2022): Januari 2022
Publisher : LPPM Universitas Al-Azhar medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54123/deputi.v2i1.110

Abstract

Kegiatan pengabdian masyarakat ini, bertujuan untuk memberikan pengetahuan kepada ibu-ibu rumah tangga di Kelurahan Rambung Dalam Kecamatan Binjai Selatan Kota Binjai dalam rangka pembuatan abon dari ikan tongkol sebagai salah satu cara untuk memenuhi kebutuhan sendiri. Disamping itu pembuatan abon ikan ini dilakukan sebagai alternatif usaha dalam membantu ekonomi rumah tangga dimasa sulit seperti saat pandemi ini. Pembuatan ikan tongkol yang diolah menjadi abon, dipraktekkan bersama sama ibu-ibu tersebut dengan protokol kesehatan di masa covid seperti sekarang ini. Selain menambah penghasilan rumah tangga, pembuatan abon ikan dapat menambah wawasan para warga terutama ibu-ibu yang aktif berpartisipasi di Kelurahan Rambung Dalam Kecamatan Binjai Selatan Kota Binjai. Dan diharapkan warga kelurahan Rambong Dalam akan mampu membuat abon ikan secara mandiri.
Sosialisasi kawasan keselamatan operasi penerbangan pada masyarakat kecamatan beringin kabupaten Deli Serdang Hairul Amren; Susi Diriyanti Novalina; Ivana Wardani; Panangian Mahadi Sihombing; Muhammad Yudha; Wiratma Sulistyo Baskoro
Jurnal Derma Pengabdian Dosen Perguruan Tinggi (Jurnal DEPUTI) Vol. 2 No. 1 (2022): Januari 2022
Publisher : LPPM Universitas Al-Azhar medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54123/deputi.v2i1.111

Abstract

Desa Aras Kabu Kecamatan Beringin termasuk salah satu Kawasan Keselamatan Operasi Penerbangan (KKOP) karena daerah tersebut terletak kurang dari 6 Km dari Bandar Udara Internasional Kualanamu Deli Serdang. Dengan demikian, masyarakat desa tersebut harus membatasi berbagai aktivitas yang dapat menimbulkan bahaya keselamatan penerbangan sesuai dengan regulasi yang berlaku di Indonesia (UU No. 2009 Tentang Penerbangan). Namun, berdasarkan survei Tim Pengabdian Politeknik Penerbangan Medan masih ditemukan beberapa aktivitas masyarakat yang dapat membahayakan keselamatan penerbagan, seperti bermain layang-layang, membakar sampah dan menerbangkan drone. Berdasarkan hal tersebut, maka perlu dilakukan penyadaran kepada masyarakat daerah sekitar. Oleh karena itu, untuk memberikan penyadaran kepada masyarakat maka perlu dilakukan sosialisasi kepada masyarakat agar masyarakat dapat memahami dampak yang dapat ditimbulkan dari kegiatan-kegiatan yang dapat menggangu terhadap aktivitas penerbangan. Politeknik Penerbangan Medan melalui salah satu kegiatan Tridharma Perguruan Tinggi, yaitu kegiatan pengabdian kepada masyarakat telah melakukan sosialisi KKOP di Desa Aras Kabu Kecamatan Beringin Kabupaten Deli Serdang Propinsi Sumaetra Utara. Setalah kegiatan ini dilakukan maka diharapkan terbentuk kesadaran kepada masyarakat terkait peraturan KKOP. Sehingga, hasil kegiatan ini secara tidak langsung diharapkan dapat memperkecil risiko kecelakaan pesawat terbang di kawasan operasi penerbangan
Penyuluhan pemanfaatan pekarangan dengan tanaman obat keluarga dimasa pandemi di desa bakaran batu kecamatan batang kuis Kabupaten Deli Serdang Erlita Chaniago; Aisyah lubis; Dermawan Hutagaol; Farida Hariani; Nurma Ani
Jurnal Derma Pengabdian Dosen Perguruan Tinggi (Jurnal DEPUTI) Vol. 2 No. 1 (2022): Januari 2022
Publisher : LPPM Universitas Al-Azhar medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54123/deputi.v2i1.112

Abstract

Dimasa pandemi saat ini umumnya masyarakat enggan untuk berobat ke Rumah Sakit, dengan berbagai macam alasan. Tanaman obat keluarga (TOGA) menjadi salah satu pilihan masyarakat untuk ditanam di lahan pekarangan, dengan pertimbangan karena dapat dimanfaatkan untuk kesehatan. Tanaman obat dapat dijadikan obat yang aman, tidak mengandung bahan kimia, murah, dan mudah didapat.Gaya hidup kembali ke alam, saat ini semakin meningkat, seiring dengan kesadaran masyararakat terhadap bahaya yang ditimbulkan oleh bahan bahan kimia, baik yang terkandung dalam makanan ataupun obat-obatan. Dampak dari itu penggunaan obat-obat tradisional sudah kembali membudaya di Indonesia.Indonesi sangat kaya akan keanekaragaman hayati, diantaranya berupa ratusan jenis tumbuhan/tanaman obat. Tumbuhan tersebut banyak dimanfaatkan selain untuk penyembuhan dan pencegahan penyakit, juga untuk peningkatan daya tahan tubuh, serta pengembalian kesegaran yang pada akhirnya meningkatkan kesehatan masyarakat.Jenis tanaman obat, pada umumnya lebih banyak tumbuh sebagai tanaman liar, akan tetapi pada saat ini tanaman obat banyak ditanam di kebun dan dilahan pekarangan. Oleh karena itu bibit tanaman obat banyak dibutuhkan oleh masyarakat untuk ditanam di lahan pekarangan.Tujuan dari pengabdian masyarakat ini adalah memberikan penyuluhan kepada masyarakat tentang pemanfatan pekarangan dengan tanaman obat keluarga (TOGA) . Metode yang diberikan adalah dengan cara penyuluhan ,diskusi dan bermusyawarah tentang pemanfaatan pekarangan dengan tanaman obat keluarga. Dan kesimpulanya masyarakat paham bagaimana memanfaatkan pekarangan dengan menanam tanaman obat-obatan
Pendampingan guru-guru SMP PTPN IV Dolok ilir dalam kemampuan manajerial dan pengelolaan keuangan Sri Liniarti; Rizky Surya Andhayani Nasution
Jurnal Derma Pengabdian Dosen Perguruan Tinggi (Jurnal DEPUTI) Vol. 2 No. 1 (2022): Januari 2022
Publisher : LPPM Universitas Al-Azhar medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54123/deputi.v2i1.113

Abstract

Pengabdian Kemitraan Masyarakat ini merupakan konsep aplikasi kuliah Akuntansi Keuangan dalam Program Studi Akuntansi Keuangan di Fakultas Ekonomi Universitas Al Azhar berdasarkan Program Pemberdayaan Masyarakat, diharapkan Program Studi Akuntansi mengetahui pentingnya manajerial dan pengelolaan keuangan dalam meningkatkan mutu pelaporan keuangan di SMP PTPN IV Dolok Ilir . Metode yang akan digunakan adalah metode pembelajaran eksperimental dan konsep studi kepustakaan tentang memanage dan menyusun Laporan Keuangan. Penyampaian berupa ceramah, diskusi kelompok sehingga orang dapat berpartisipasi aktif dalam kegiatan ini. Dalam pelatihan disajikan materi: Konsep manajerial dan penyusunan laporan keuangan. Setelah kegiatan dilakukan, ditemukan bahwa peserta cukup responsif dan antusias dalam mengikuti materi pelatihan, sebagaimana dibuktikan oleh banyaknya pertanyaan yang diajukan oleh para peserta dan ada rencana pemanggilan ulang terkait penyampaian materi berikutnya yang dibuat setelah menyelesaikan penyampaian di SMPT PTPN IV Dolok Ilir.
Penyuluhan dan pelatihan budidaya ubi kayu di Desa Bah Damar Kecamatan Dolok Marawan Kabupaten Serdang Bedagai Iwan Hasrizart; Asmara Sari Nasution
Jurnal Derma Pengabdian Dosen Perguruan Tinggi (Jurnal DEPUTI) Vol. 2 No. 1 (2022): Januari 2022
Publisher : LPPM Universitas Al-Azhar medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54123/deputi.v2i1.114

Abstract

Masyarakat Desa Bah Damar Kecamatan Dolok Marawan Kabupaten Serdang Bedagai, mayoritas berprofesi sebagai petani tanaman pangan dan hortikultura, tanaman ubi kayu merupakan tanaman utama setelah tanaman jagung. Produksi tanaman ubi kayu di desa Bah Damar produktif tasnya masih sangat rendah sehingga sangat memungkin untuk ditingkatkan. Peningkatan hasil panen ubi kayu dapat dilakukan dengan memperbaiki teknik budidaya seperti menggunakan pemilihan bibit unggul dan pemupukan yang tepat. Dengan meningkatnya produktivitas tanaman ubi kayu, maka meningkat pula kesejahteraan masyarakat di desa Bah Damar. Tujuan dari pengabdian masyarakat ini adalah memberikan penyuluhan dan pelatihan kepada masyarakat tentang teknik budidaya tanaman ubi kayu yang baik dan benar dan selanjutnya dilakukan pelatihan teknik budidaya dan penggunaan pupuk yang benar. Setelah itu tetap dilakukan pembinaan dan pengawasan secara kontinu dari semua aktivitas budidaya tanaman ubi kayu. Hasil yang diperoleh masyarakat desa Bah Damar sudah mengetahui dan memahami tentang teknik budidaya ubi kayu dan mengerti betapa pentingnya pemupukan yang baik dan benar.
Peningkatan ekonomi dalam pemanfaatan Bumdes melalui pelatihan penyusunan laporan keuangan Bumdes di Kecamatan beringin Kabupaten Deli Serdang Ahmad Muhajir; Dimas Erlangga Kusuma; Riza Fahlevi
Jurnal Derma Pengabdian Dosen Perguruan Tinggi (Jurnal DEPUTI) Vol. 2 No. 1 (2022): Januari 2022
Publisher : LPPM Universitas Al-Azhar medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54123/deputi.v2i1.115

Abstract

Laporan keuangan merupakan catatan informasi keuangan suatu usaha/perusahaan pada suatu periode akuntansi yang dapat digunakan untuk menggambarkan kinerja perusahaan tersebut. Dilihat dari tujuannya yang digunakan untuk memenuhi kebutuhan bersama sebagian besar pemakai. Secara umum, prinsip pembukuan keuangan BUMDes tidak berbeda dengan pembukuan keuangan lembaga lain pada umumnya. BUMDes harus melakukan pencatatan atau pembukuan yang ditulis secara sistematis dari transaksi yang terjadi setiap hari. BUMDes harus melakukan pencatatan atau pembukuan yang tertulis secara sistematis dari transaksi yang terjadi setiap hari. Di Kecamatan Beringin para masyarakat beserta para perangkat desa serta pemerintah telah bersama-sama berusaha membentuk Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) ini pada bulan september tahun 2015. Untuk itu dengan adanya Pengabdian yang diselenggarakan oleh Lembaga Penelitian dan pengabdian pada masyarakat (LPPM) serta belum lamanya dibentuk BUMDes ini sangatlah penting untuk bisa melatih masyarakat sekaligus para perangkat desa dalam membuat laporan keuangan secara sederhana, sehingga masalah-masalah yang timbul untuk 5 tahun kedepan dari suatu usaha sudah bisa diprediksi masalah-masalahyang akan dihadapi dengan mendapatkan pelatihan tentang pembuatan laporan keuangan secara sederhana.
Pembuatan Hand Sanitizer untuk mencegah/melindungi diri dari penyakit Covid-19 Efi said Ali; Asmara sari Nasution; Sinto Sinto
Jurnal Derma Pengabdian Dosen Perguruan Tinggi (Jurnal DEPUTI) Vol. 2 No. 1 (2022): Januari 2022
Publisher : LPPM Universitas Al-Azhar medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54123/deputi.v2i1.116

Abstract

Telah dilaksanakan kegiatan Pengabdian Masyarakat sebagai salah satu Dharma dari Tri Dharma Perguruan tinggi dengan judul Pembuatan Hand Sanitizer Untuk Mencegah/Melindungi Diri Dari Penyakit Covid-19, yang dilakukan di pesantren/pondok Tahfiz Jamiyah Sholawatan Ahbabun Nabi, Jalan Pasar 1, kelurahan Tanjung Sari, kecamatan Medan Selayang, Kota Medan , kegiatan ini dilaksanakan selama 2 hari mulai tanggal 4 dan 5 September 2021, sasaan kegiatan pengabdian ini adalah para santri, sehingga nantinya akan menjadi ketrampilan bagi santtri untuk membuat Hand Sanitizer, mengingat kegiatan dan aktifitas para santri yang rawan terpapar covid-19 karena kurang nya menjaga Prokes terutama masalah kebersihan tangan, Dari kegiatan ini terlihat antusias dari para santri dan pengasuh nya, dan akhirnya hasil pelatihan diberikan kepada pomdok
Sosialisasi manfaat IPTEK Nuklir di Desa Bah Damar Kecamatan Dolok Marawan Kabupaten Serdang Bedagai Sari Novalianda; Andri Ramadhan; Panangian Mahadi Sihombing
Jurnal Derma Pengabdian Dosen Perguruan Tinggi (Jurnal DEPUTI) Vol. 2 No. 1 (2022): Januari 2022
Publisher : LPPM Universitas Al-Azhar medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54123/deputi.v2i1.117

Abstract

Nuklir oleh sebagian orang masih di identikkan dengan bom, sesuatu hal yang bersifat negatif dan berbahaya. Padahal teknologi nuklir memiliki banyak sisi positif dalam penggunaannya. Keberadaan IPTEK nuklir banyak memberikan manfaat besar, baik dibidang energi yang ramah lingkungan dengan tidak menghasilkan polusi udara dan efek rumah kaca, dibidang pertanian dapat menghasilkan jenis varietas unggul yaitu Sorgum, Beras dan Jagung, dibidang pengawetan makanan, nuklir dapat membuat makanan tersebut bertahan lama dan dibidang kesehatan energi nuklir dapat digunakan dalam pengobatan kanker. Metode yang diberikan dengan cara ceramah dan diskusi serta memberikan video penerapan IPTEK nuklir yang telah diproduksi secara nasional oleh badan riset BATAN. Dengan berbagai macam manfaat nuklir ini diharapkan masyarakat setempat dapat menerima keberadaan energi nuklir dan memanfaatkannya
Peningkatan produktivitas nelayan Kampung Tanggul Indah berbasis pengolahan Value Added Product hasil laut Ramli Ramli; Moh Rasidi; Yona Wahyu Lolita; Ahmad Jainul Hasan; Rivaldi Anwar Perdana; Fahmi Zainurrahman
Jurnal Derma Pengabdian Dosen Perguruan Tinggi (Jurnal DEPUTI) Vol. 3 No. 1 (2023): Januari 2023
Publisher : LPPM Universitas Al-Azhar medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54123/deputi.v3i1.217

Abstract

Pengolahan hasil laut yang memiliki nilai tambah memerlukan pengetahuan dan keterampilan, namun masyarakat nelayan desa Tanggul Indah belum memiliki pengetahuan dan keterampilan yang memadai untuk mengolah produk bernilai tambah pada hasil lautnya. Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk meningkatkan produktivitas masyarakat nelayan di desa Tanggul Indah melalui peningkatan pengetahuan dan keterampilan dalam mengolah hasil laut yang bernilai tambah. Metode yang digunakan adalah model intervensi makro dengan beberapa tahapan antara lain survei pendahuluan, pelaksanaan (inisiasi sosial, analisis prioritas kebutuhan, penyusunan program dan pelaksanaan pengolahan hasil laut yang memiliki nilai tambah) serta monitoring dan evaluasi. Kegiatan ini telah memberikan perubahan pola pikir masyarakat nelayan di Tanggul Indah mengenai pentingnya memanfaatkan hasil laut menjadi produk yang bernilai tambah, khususnya hasil laut yang menjadi limbah sebagai upaya peningkatan pendapatan dan keluar dari kemiskinan