cover
Contact Name
Putu Indah Lestari
Contact Email
lppm@undhirabali.ac.id
Phone
+62361426450
Journal Mail Official
sintesa@undhirabali.ac.id
Editorial Address
Jalan Raya Padang Luwih Tegaljaya Dalung Kuta Utara, Bali, Indonesia
Location
Kab. badung,
Bali
INDONESIA
Seminar Ilmiah Nasional Teknologi, Sains, dan Sosial Humaniora (SINTESA)
ISSN : -     EISSN : 28100840     DOI : -
Prosiding SINTESA merupakan sebuah forum ilmiah berupa seminar nasional bagi dosen dan peneliti dalam mendiseminasikan atau memublikasikan hasil penelitian serta pemikiran kritis dalam bidang teknologi, sains, dan sosial humaniora. Wadah berbagi pengetahuan, best practices, serta inspirasi bagi para peneliti sebagai wadah untuk berkolaborasi, mendiseminasikan karya ilmiah, inovasi, dan aplikasi Iptek yang bermanfaat dan berdampak bagi ilmu pengetahuan.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 350 Documents
HUBUNGAN POLA ASUH TERHADAP PERILAKU MEROKOK PADA REMAJA LAKI-LAKI DI SMK NUSA DUA Ni Luh Arik Setiawati; Made Nyandra; Nyoman Suarjana
Seminar Ilmiah Nasional Teknologi, Sains, dan Sosial Humaniora (SINTESA) Vol 2 (2019): PROSIDING SINTESA
Publisher : LPPM Universitas Dhyana Pura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (695.572 KB)

Abstract

ABSTRAKPola asuh merupakan sikap orang tua dalam berinteraksi dengan anak-anaknya. Sikap orang tua ini meliputi cara orang tua memberikan aturan-aturan, hadiah maupun hukuman, cara orang tua menunjukkan otoritasnya dan cara orang tua memberikan perhatian serta tanggapan terhadap anaknya. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pola asuh terhadap perilaku merokok pada remaja laki-laki di SMK Nusa Dua tahun 2019. Penelitian ini merupakan penelitian analitik korelasi dengan pendekatan cross sectional teknik sampling yang digunakan adalah simple random sampling yang mendapat responden 60 orang dari 398 populasi perokok. Teknik analisa yang digunakan dengan analisa chi square. Hasil penelitian ini diperoleh dari 60 responden yaitu setengahnya 31 responden (51,6%) memiliki pola asuh permisif dan hampir seluruhnya 26 responden (83,9%) memiliki prilaku merokok yang ringan. Nilai chi square test sebesar 0,010 dengan tingkat signifikan 0.000 (p<0.05) membuktikan bahwa ada hubungan antara pola asuh terhadap perilaku merokok pada remaja laki-laki di SMK Nusa Dua tahun 2019.Kata kunci: Pola Asuh, Perilaku, Merokok, Remaja.ABSTRACTParenting is the attitude of parents in interacting with their children. This parent's attitude includes the way parents provide rules, gifts and punishments, how parents show their authority and how parents give attention and responses to their children. The purpose of this study was to determine parenting behavior in male adolescents at SMK Nusa Dua in 2019. This study is a correlation analytic study with a cross sectional approach. The sampling technique used was simple random sampling which received 60 respondents from 398 populations. smoker. The analysis technique used with chi square analysis. The results of this study were obtained from 60 respondents, half of which 31 respondents (51.6%) had permissive parenting and almost 26 respondents (83.9%) had mild smoking behavior. The chi square test value is 0.010 with a significant level of 0.000 (p <0.05) proving that there is a relationship between parenting to smoking behavior in adolescent boys in Nusa Dua Vocational School in 2019.Keywords: Parenting, Behavior, Smoking, Youth.
IMPLEMENTASI SCRUM MODEL DEVELOPMENT PADA REZVAC CLOUD RESERVATION DAN PAYMENT SYSTEM I Gede Totok Suryawan; Ary Wira Andika
Seminar Ilmiah Nasional Teknologi, Sains, dan Sosial Humaniora (SINTESA) Vol 1 (2018): PROSIDING SINTESA
Publisher : LPPM Universitas Dhyana Pura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (999.27 KB)

Abstract

ABSTRAKPaper ini membahas tentang penggunaan Scrum model dalam pengembangan aplikasi berbasis cloud untuk menyelesaikan permasalahan yang dihadapi oleh pemilik website tour & activities khususnya terkait dengan fasilitas pemesanan dan pembayaran pada website mereka. Proses pemesanan menggunakan email, whatsapp, facebook, live chat memungkinkan wisatawan bisa dengan leluasa membatalkan pesanan karena mereka tidak melakukan pembayaran sebelumnya. Untuk menyelesaikan permasalahan tersebut pada penelitian ini telah dikembangkan sebuah aplikasi berbasi cloud untuk memfasilitasi client dalam manajemen produk, pemesanan, serta pembayaran dari wisatawan. Seluruh website client akan terintegrasi dengan sistem ini dan payment gateway, sehingga proses pemesanan & pembayaran oleh wisatawan akan terdisitribusi di masing-masing website client. implementasi Scrum model pada penelitian ini mulai dari menentukan product backlog, sprint, scrum meeting, hingga demo ke client. Hasil penelitian menunjukan bahwa Scrum model dapat menghasilkan sebuah software berbasis cloud dengan resiko kegagalan bisa terlihat lebih cepat pada setiap backlog yang dikembangkan sehngga bisa mengurangi terjadinya software crisis.ABSTRACTThis paper discusses the use of Scrum models in the development of cloud-based applications to solve problems faced by website tour & activities owners, especially related to booking and payment facilities on their website. Ordering process using email, whatsapp, facebook, live chat allows travelers to freely cancel orders because they don't make previous payments. To solve these problems in this study has developed a cloud-based application to facilitate clients in product management, ordering, and payment from tourists. All client websites will be integrated with this system and payment gateways, so the booking & payment process by tourists will be distributed at each client website. The implementation of the Scrum model in this study starts from determining the product backlog, sprint, scrum meeting, and demo to the client. The results show that the Scrum model can produce a cloud-based software with the risk of failure can be seen faster in each backlog that is developed so that it can reduce the occurrence of software crisisIMPLEMENTASI SCRUM MODEL DEVELOPMENT PADA REZVAC CLOUD RESERVATION DAN PAYMENT SYSTEM1Program Studi Teknik Informatika STMIK STIKOM Indonesia; 2 Program Studi Teknik Informatika Politeknik Widya Dharma BaliEmail: totok.suryawan@gmail.comKata Kunci: Sistem Pemesanan & Pembayaran Online, Perjalanan & Aktivitas Wisata, Metode Pengembangan Perangkat Lunak, Metode Agile, Model ScrumKeywords: Online Booking & Payment System, Tour & Activities, Agile Method, Scrum Mode
HUBUNGAN PENGETAHUAN MASYARAKAT DENGAN KEPATUHAN PROTOKOL KESEHATAN SEBAGAI UPAYA PENCEGAHAN COVID-19 DI DESA SIATASAN KABUPATEN SIMALUNGUN TAHUN 2021 Romauli Pakpahan; Roma Pintauli Sihombing; Maswan Daulay
Seminar Ilmiah Nasional Teknologi, Sains, dan Sosial Humaniora (SINTESA) Vol 4 (2021): PROSIDING SINTESA
Publisher : LPPM Universitas Dhyana Pura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (160.42 KB)

Abstract

ABSTRAKJenis penelitian dilakukan dengan menggunakan metode penelitian deskriptif analitikkemudian dianalisa antara variabel dengan cara cross tabulation (crosstab) untuk melihathubungan variabel independen dan dependen. Pengambilan sampel dilakukan dengan simplerandom sampling (sampel acak sederhana), dengan jumlah sampel sebanyak 66 responden.Pengumpulan data menggunakan kuesioner dan uji statistik yang digunakan yaitu uji Chi-Square dengan tingkat kemaknaan (α): 0,05. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahuihubungan pengetahuan masyarakat dengan kepatuhan protokol kesehatan sebagai upayapencegahan Covid-19 di desa siatasan kabupaten simalungun. Alat pengumpulan dataadalah koesioner dengan menjawab pertanyaan.Covid-19 adalah penyakit menular yangdisebabkan oleh virus corona yang baru ditemukan di tahun 2019 di kota Wuhan, ProvinsiHubei Cina. Virus Covid-19 mempunyai ciri khusus menyerang pernapasan dengan mudah,yang bisa menimbulkan gejala dari ringan sampai berat. Hasil uji pengetahuan masyarakattentang pencegahan Covid-19 berada pada kategori tertinggi yaitu cukup dengan 35responden (53,0%), dan kategori terendah yaitu kurang dengan 5 responden (7,6%). Hasiluji kepatuhan masyarakat terhadap protokol kesehatan berada pada kategori tertinggi yaitupatuh dengan 32 responden (48,5%), dan kategori terendah yaitu tidak patuh dengan 11responden(16,7%). Hasil uji hubungan pengetahuan masyarakat dengan kepatuhan protokolkesehatan sebagai upaya pencegahan Covid-19 di dapat nilai signifikan (p) : 0,023. Dapatdisimpulkan bahwa ada hubungan pengetahuan masyarakat dengan kepatuhan protokolkesehatan sebagai upaya pencegahan Covid-19 di desa Siatasan Kabupaten Simalungun.Kata kunci: Pengetahuan; Pencegahan Covid-19; Kepatuhan
KONSEP PARHYANGAN DALAM MENGURANGI KECURANGAN AKUNTANSI PADA TEKANAN SITUSIONAL (STUDI EKSPERIMEN PADA LPD SE-KABUPATEN BULELENG) Gede Widiadnyana Pasek; Ni Luh De Erik Trisnawati
Seminar Ilmiah Nasional Teknologi, Sains, dan Sosial Humaniora (SINTESA) Vol 2 (2019): PROSIDING SINTESA
Publisher : LPPM Universitas Dhyana Pura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (487.876 KB)

Abstract

AbstrakPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan prilaku kecurangan akuntansi pada LPD di Kabubaten Buleleng antara yang memiliki konsep parhyangan tinggi dengan yang memiliki konsep parhyangan rendah dengan yang diberikan kondisi tekanan situasional dengan yang tidak diberikan kondisi tekanan situasional. Rancangan penelitian ini adalah desain faktorial 2 X 2. Untuk pengumpulan data digunakan kuesioner tentang konsep parhyangan dan kuesioner mengenai kecurangan akuntansi yang dihadapkan pada tekanan situsional dan tanpa tekanan situasional yang berupa kasus. Setelah pemberian kasus yang diberikan kemudian data dianalisis dengan analisis statistik anava 2 Jalur. Hasil penelitian menunjukkan (1) terdapat perbedaan prilaku kecurangan akuntansi antara yang diberikan kondisi tekanan situasional dengan yang tidak diberikan kondisi tekanan situasional, (2) terdapat perbedaan prilaku kecurangan akuntansi antara yang memiliki konsep parhyangan tinggi dengan yang memiliki konsep parhyangan rendah.Kata Kunci: Kecurangan Akuntansi, Tekanan Situasional, Konsep ParhyanganAbstractThis study aims to determine the differences in accounting fraud behavior in the LPD in the Buleleng District between those who have a high parhyangan concept and those who have a low parhyangan concept with those who are given situational pressure conditions with those not given situational pressure conditions. The design of this study was a 2 X factorial design. For data collection, questionnaires were used about parhyangan concepts and questionnaires regarding accounting fraud were faced with site pressure and without situational pressure in the form of cases. After giving the case given then the data were analyzed by 2 Path Anava statistical analysis. The results showed (1) there were differences in accounting fraud behavior between those given situational pressure conditions and those not given situational pressure conditions, (2) there were differences in accounting fraud behavior between those who had a high parhyangan concept and those who had a low parhyangan concept.Keywords: Fraud, Situational Pressure, Parhyangan Concept
PERANCANGAN SISTEM MONITORING PEMANTAU KERUSAKAN FASILITAS PEMBELAJARAN UNIVERSITAS DHYANA PURA Kelvin Hennry Loudry Malelak; Adi Christian
Seminar Ilmiah Nasional Teknologi, Sains, dan Sosial Humaniora (SINTESA) Vol 1 (2018): PROSIDING SINTESA
Publisher : LPPM Universitas Dhyana Pura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1112.05 KB)

Abstract

ABSTRAKUniversitas Dhyana Pura adalah Universitas swasta di Kabupaten Badung dan telah terakreditasi B oleh BAN-PT memiliki ±38 ruang kuliah dan 3 laboratorium komputer yang digunakan oleh 15 Program Studi dalam penanganan fasilitas yang rusak di Universitas Dhyana Pura fasilitas pembelajaran yang rusak terkadang tidak dilaporkan oleh mahasiswa karena tidak adanya petugas di Bagian Manajemen Ruang sedangkan mahasiswa memiliki jam kuliah yang cukup padat. Tujuan dari penelitian ini adalah Merancang sistem monitoring kerusakan fasilitas pembelajaran universitas dhyana pura. Metode yang digunakan adalah metode waterfall sering dinamakan siklus hidup klasik (Classic Life Cycle), dimulai dari tahapan perancangan (Planning), permodelan (Modeling), konstruksi (construction), penyerahan sistem ke para pengguna (Deployment) yang diakhiri dengan dukungan pada perangkat lunak lengkap yang dihasilkan. Dengan adanya sistem monitoring pemantau kerusakan fasilitas pembelajaran ini dapat memudahkan mahasiswa melaporkan kerusakan fasilitas pembelajranKata kunci: Universitas Dhyana Pura, waterfall, fasilitas pembelajaran, Sistem monitoring pemantau kerusakaanABSTRACTDhyana Pura University is a private university in Badung Regency and has been accredited B by BAN-PT has ± 38 lecture halls and 3 computer laboratories used by 15 Study Programs in handling damaged facilities at Dhyana Pura University damaged learning facilities are sometimes not reported by students because there was no officer in the Space Management Department while the students had quite solid lecture hours. The purpose of this study is to design a damage monitoring system for the Dhana temple learning facility. The method used is the waterfall method is often called the classic life cycle (Classic Life Cycle), starting from the design stage (planning), modeling (construction), construction (construction), system submission to users (Deployment) which ends with support for the software complete produced. With the monitoring system monitoring damage to this learning facility can facilitate students to report damage to learning facilitiesKeywords: University of Dhyana Pura, waterfall, learning facilities, monitoring system for damage monitoring
TINGKAT KEPUASAN PASIEN BPJS RAWAT INAP TERHADAP KINERJA PETUGAS RUMAH SAKIT AKIBAT KETERLAMBATAN KLAIM BPJS DI RS BHAYANGKARA ANTON SOEDJARWO PONTIANAK Hildegardis Debby; Agus Dony Susanto; Made Nyandra
Seminar Ilmiah Nasional Teknologi, Sains, dan Sosial Humaniora (SINTESA) Vol 1 (2018): PROSIDING SINTESA
Publisher : LPPM Universitas Dhyana Pura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (335.624 KB)

Abstract

ABSTRACTMedical record as proof of service information so that the claim process can be verified by health insurance. The delay in claiming BPJS made Bhayangkara Hospital Anton Soedjarwo Pontianak forced to cover operational costs to disrupt hospital finances. As a result, hospital staff become under pressure so that it influences the performance of the officers on the quality of service. Patient satisfaction as a consumer on the performance of health workers can be measured by quality dimensions such as reliability, responsiveness, assurance, empathy, and tangible. The design of this study is a quantitative descriptive analytical survey. This type of study was cross sectional with 85 respondents, namely hospitalized BPJS patients who had completed their services. The results showed that there was a relationship between the level of satisfaction of hospitalized BPJS patients toward the performance of hospital staff due to delays in BPJS claims at Bhayangkara Hospital Anton Soedjarwo Pontianak. The relationship between the satisfaction level of hospitalized BPJS patient using service quality, namely reliability with p value of 0.001 <0.05 (p <0.05), responsiveness with p value of 0.000 <0.05 (p <0.05), assurance with p value 0.000 <0.05 (p <0.05), Emphaty with p value 0.001 <0.05 (p <0.05), and tangible p 0.008 <0.05 (p <0.05).Keywords: Delay, officer performance, patient satisfaction.ABSTRAKRekam medis sebagai informasi bukti pelayanan agar proses pengklaiman dapat diverifikasi oleh Jaminan kesehatan. Keterlambatan pengklaiman BPJS membuat RS Bhayangkara Anton Soedjarwo Pontianak terpaksa menalangi biaya oprasional juga mengganggu keuangan rumah sakit. Akibatnya, petugas rumah sakit menjadi bekerja dibawah tekanan sehingga mempengaruhi kinerja petugas terhadap kualitas pelayanan. Kepuasan pasien sebagai konsumen terhadap kinerja petugas kesehatan dapat diukur dengan dimensi mutu seperti reliability, responsiveness, assurance, emphaty, dan tangible. Desain penelitian ini adalah survei analtik deskriptif kuantitatif. Jenis penelitian menggunakan cross sectional dengan 85 orang responden yaitu pasien BPJS rawat inap yang telah selesai melakukan pelayanan. Hasil penelitian diperoleh, bahwa terdapat hubungan antara tingkat kepuasan pasien BPJS rawat inap terhadap kinerja petugas rumah sakit akibat keterlambatan klaim BPJS di RS Bhayangkara Anton Soedjarwo Pontianak. Hubungan antara tingkat kepuasan pasien BPJS rawat inap menggunakan service quality yaitu reliability dengan nilai p 0,001<0,05 (p<0,05), responsiveness dengan nilai p 0,000<0,05 (p<0,05),assurance dengan nilai p 0,000<0,05 (p<0,05), Emphaty dengan nilai p 0,001<0,05 (p<0,05), dan tangible p 0,008<0,05 (p<0,05).Kata Kunci: Keterlambatan, kinerja petugas, kepuasan pasien
THE APPLICATION OF KAHOOT! IN QUIZ AS A LEARNING MEDIA FOR ENGLISH LITERATURE SEMIOTIC MATERIAL FOR GAME-BASED TESTS Fajar Maulana Hidayat; Anggreni Kaita Ana Wulang; Putu Chris Susanto; Neil Prajamukti Wardhana
Seminar Ilmiah Nasional Teknologi, Sains, dan Sosial Humaniora (SINTESA) Vol 3 (2020): PROSIDING SINTESA
Publisher : LPPM Universitas Dhyana Pura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1049.309 KB)

Abstract

ABSTRACTThis study aims to determine the benefits of Kahoot! in the application of learning through games, and how the responses obtained from Kahoot! games are applied in English literature. The method used in this study is convenience sampling. In this study, it includes 3 (three) steps, such as: (1) watching YouTube videos containing material about stylistics (2) filling in the Kahoot! (3) filled out a questionnaire about the experience of participating in the Kahoot! The results of this study show several Point results such as: (1) the display of the quiz questions are categorized in Attractive options with a percentage value> 50%. The usefulness of the quiz with Kahoot! Media was obtained by 93% of respondents from the Good category, (2) According to students Kahoot! Games tend to be more fun than boring with an average rating of 4.33 and with 83% of respondents stating that the game is fun, useful as much as 93%, attracts as much as 83% and only 10% of respondents say they experience obstacles when playing Kahoot! (3) Gamification in Learning, the results of the assessment of respondents’ perceptions with a differential semantic scale show that for gamification students are interesting with a value of 87% pleasure, and adding variations to the value and Gamification is suitable to be applied in 80% of language learning, in addition gamification is more fun 77%, and appropriate gamification is applied in general learning with a percentage of 67%.Keywords: gamification learning, Kahoot, semiotics
DARI METAFORA KONSEPTUAL MENUJU BLENDING: SEBUAH HIPOTESIS INTEGRASI KONSEPTUAL PADA TATARAN LINGUISTIK KOGNITIF Ni Nyoman Tri Sukarsih
Seminar Ilmiah Nasional Teknologi, Sains, dan Sosial Humaniora (SINTESA) Vol 1 (2018): PROSIDING SINTESA
Publisher : LPPM Universitas Dhyana Pura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (646.587 KB)

Abstract

ABSTRAKKajian ini bertujuan untuk menginvestigasi kerangka kerja linguistik kognitif yang dapat digunakan untuk menganalisis metafora, yakni Teori Metafora Konseptual (TMK) dan Teori Blending Konseptual (TBK), yang juga dikenal dengan Teori Integrasi Konseptual. TMK dikenal ketika Lakoff dan Johnson (1980) mengajukan sebuah gagasan baru tentang metafora konseptual yang menyatakan bahwa metafora mencakup dua ranah yang berbeda dari pengalaman manusia dan menghasilkan sejumlah korespondensi atau pemetaan diantara kedua ranah tersebut. Kövecses (2002) dan para pakar linguistik lainnya membedakan antara metafora konseptual dalam pikiran dan ungkapan metaforis yang merupakan realisasi linguistik metafora konseptual. Beberapa tahun kemudian Fauconnier dan Turner (1998, 2002) memperkenalkan teori blending atau integrasi konseptual dengan gagasan model yang terdiri atas empat ruang mental. Metode yang digunakan dalam kajian ini adalah kualitatif deskriptif, integratif dan intuitif, sedangkan data diambil secara purposive sampling dari serial Game of the Thrones pada media elektronik. Hasil hipotesis menunjukkan bahwa adanya perbandingan antara TMK dan TBK, yang meliputi perbedaan relevan antara model-model tersebut, yaitu (1) ranah dalam TMK vs ruang dalam TBK; (2) dua ranah model (TMK) vs model multi ruang meliputi sekurang-kurangnya empat ruang (TMK); (3) pemetaan tidak langsung (TMK) vs proyeksi selektif (TBK); dan (4) struktur emergensi dalam TBK absen dalam TMK. Dari hasil hipotesis tersebut dapat dikatakan bahwa TBK lebih fleksibel dan merupakan elaborasi kerangka kerja karena teori ini mampu digunakan untuk menganalisis kasus kompleks yang bervariasi. Dalam penerapan penelitian peran aspek konteks kewacanaan sangat menentukan model formulasi konseptual blending. Namun demikian, TMK mampu menggeneralisasi konseptualisasi metafora dalam ungkapan metaforis.Kata kunci: metafota konseptual, blending, hipotesis.
Analisa Tata Kelola Keuangan Pada GKPB Bukit Doa Nusa Dua I Nyoman Tri Arjana; Christimulia Purnama Trimurti
Seminar Ilmiah Nasional Teknologi, Sains, dan Sosial Humaniora (SINTESA) Vol 5 (2022): PROSIDING SINTESA
Publisher : LPPM Universitas Dhyana Pura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (918.939 KB)

Abstract

ABSTRAKTatakelola keuangan perlu diterapkan pada semua organisasi, termasuk organisasinirlaba(Non-Profit ) Khususnyapadaorganisasikeagamaan.Prinsip–prinsiptata kelolaKeuanganterdiridaritransparansi,Akuntabilitas,reponsibilitas,independensi,sertakewajaran dan kesetaraan.Studi ini bertujuan untuk menganalisis. implementasi tata kelolakeuangan melauiPrinsip-prinsiptatakelolakeuangan di GKPB Bukit Doa Nusa Dua. Teknikanalisis datayang digunakan pada studiini adalah analisis deskriptif.Metode studiyangdigunakanpadapenelitianiniadalah penelitian kualitatif dengan Pendekatan interpretif,danstudiiniberfokus untukmengetahuiimplementasitata Kelolakeuangangreja.Teknikpengumpulandatastudiiniadalahdokumentasi, dokumentasi,ObservasidanwawancarakepadainformanstudiyaituPendeta, Bendahara dan Jemaat GKPB-BukitDoa.Penelitian ini menemukan bahwa GKPB Bukit Doa Nusa Dua telah menerapkan TataKelola Keuangan yang baik yaitu dengan transparan, responsibilitas, Independen, Kewajarandan Kesetaraan dimana semua dilakukan dihadapan Rapat Jemaat yag diadakan setiap tahun,melakukan pelaporan aset gereja kepada Sinode GKPB setiap tahun serta adaya pemeriksaandari Badan Pengawas Perbendaharaan Sinode setiap tahun. Jemaat dapat dengan mudahmemperoleh data keuangan pada Bendahara Gereja, segala hal yang menyangkut pendapatandan pengeluaran dilaporkan setiap minggu kepada jemaat melalui warta jemaat. Jemaat tidakmenemukan adanya penyimpangan keuangan di GKPB Bukit Doa.Katakunci:Tata Kelola Keuangan, Transaparansi, Responsibilitas,Independensi,Kewajarandan Kesetaraan
STUDI KASUS WANITA BALI YANG BERTAHAN DENGAN KERERASAN DALAM RUMAH TANGGA DI BANJAR X KUTA Ida Ayu Kirana Candra Dewi; Ni Nyoman Ari Indra Dewi; Listiyani Dewi Hartika
Seminar Ilmiah Nasional Teknologi, Sains, dan Sosial Humaniora (SINTESA) Vol 3 (2020): PROSIDING SINTESA
Publisher : LPPM Universitas Dhyana Pura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (574.832 KB)

Abstract

ABSTRAKKekerasan rumah tangga pada masa sekarang ini kian sering terjadi. Kekerasan Dalam Rumah Tangga lebih banyak menimpa wanita dibandingkan dengan laki-laki. Adapun bentuk kekerasan yang sering terjadi di masyarakat meliputi kekerasan fisik dan kekerasan psikologis yang terjadi pada wanita, menyebabkan ketakutan, hilangnya kepercayaan diri, rasa tidak berdaya hingga penderitaan psikis berat hingga penelantaran yang dilakukan oleh pihak laki-laki terhadap wanita. Masalah yang diulas dalam penelitian ini adalah Studi Kasus Wanita Bali Yang Bertahan Dengan Kekerasan Dalam Rumah Tangga di Banjar X Kuta. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan penggalian informasi berupa wawancara dan observasi. Subjek penelitian adalah wanita Bali yang sudah menikah dan bertahan dengan Kekerasan Dalam Rumah Tangga serta beragama Hindu. Dari hasil wawancara dan observasi ditemukan bahwa budaya patriarki memegang peranan menyebabkan wanita Bali yang mengalami Kekerasan Dalam Rumah Tangga. Hal ini berdampak pada ketimpangan perlakuan yang menyebabkan wanita Bali mengalami pembakuan peran, beban ganda, subordinasi, marginalisasi dan tindakan kekerasan. Sikap bertahan wanita Bali dengan Kekerasan Dalam Rumah Tangga didasari dengan alasan, memiliki anak laki-laki dari ikatan perkawinan, adanya peraturan desa, malu dengan lingkungan apabila bercerai, bertahan karena sudah pamit dari rumah bajang (rumah orang tua). Persepsi dan sikap tersebut membuat wanita Bali kesulitan dalam mengambil keputusan dan terus bertahan dengan Kekerasan Dalam Rumah Tangga.Kata Kunci : Kekerasan Dalam Rumah Tangga, Wanita Bali, Budaya Patriarki, Persepsi dan Sikap

Page 1 of 35 | Total Record : 350