cover
Contact Name
Muh. Isbar Pratama
Contact Email
isbarpratama@unm.ac.id
Phone
+6285399692435
Journal Mail Official
dedikasi@Unm.ac.id
Editorial Address
Kampus Gunungsari Baru, Jl. A.P. Pettarani Makassar
Location
Kota makassar,
Sulawesi selatan
INDONESIA
Ininnawa: Jurnal Pengabdian Masyarakat
ISSN : -     EISSN : 29872510     DOI : -
Ininnawa: Jurnal Pengabdian Masyarakat is a scientific multidisciplinary journal published by Program Studi Manajemen, Universitas Negeri Makassar. It is in the national level that covers a lot of common problems or issues related to community services. The aim of this journal publication is to disseminate the conceptual thoughts or ideas and research results that have been achieved in the area of community services. Ininnawa: Jurnal Pengabdian Masyarakat, particularly focuses on the main problems in the development of the sciences of community services areas as follows : a) Community Services, People, Local Food Security Nutrition and Public Health; b) Training, Marketing, Appropriate Technology, Design; c) Community Empowerment, Social Access; d). Student Community Services; e). Education for Sustainable Development; f). Border Region, Less Developed Region.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 40 Documents
Kegiatan Parenting untuk meningkatkan Pemahaman Orang Tua tentang Makanan Bergizi Seimbang di Taman Kanak-Kanak Tobadak Viktoria Cristie Ressa; Angri Lismayani; Muh. Isbar Pratama; Fitriani Dzulfadhilah; Sri Rika Amriani
Ininnawa : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 1 No. 1 (2023): Volume 01 Nomor 01 (April 2023)
Publisher : Program Studi Manajemen FEB UNM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26858/ininnawa.v1i1.64

Abstract

Pendidikan pada anak usia dini pada dasarnya meliputi seluruh upaya dan tindakan yang dilakukan oleh pendidik dan orang tua dalam proses perawatan, pengasuhan dan pendidikan pada anak. Orangtua adalah pendidik yang pertama dan utama bagi anak-anak. Pendidik yang pertama, karena orangtualah yang pertama kali melakukan kegiatan pendidikan untuk memberikan pengaruh positif maupun negatif, bahkan semenjak dalam kandungan. Orang tua juga juga sangat berpengaruh dalam pemilihan gizi untuk tumbuh kembang anak. Kegiatan pengabdian masyarakat dalam bentuk kegiatan parentign ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman orang tua tentang pemilihan makanan yang bergizi. Kegiatan ini dilakukan dengan 3 tahapan, yaitu tahapan awal (melakukan survey), tahapan inti (kegiatan parenting), tahapan akhir (evaluasi kegiatan). Hasil kegiatan menunjukkan bahwa kegiatan parenting sangat efektif dalam meningkatkan pemahaman orang tua tentang makanan bergizi seimbang. Pemahaman ibu tentang makanan sehat bergizi seimbang menunjukkan adanya peningkatan hasil dari prestest ke postest.
Peran Orang Tua dalam Mendidik Generasi Alfa di Era Digital Pada SDN Batulaccu Makassar Zuhrah Adminira; Zuraidah Almaydah Ruslan; Muliana GH; Andi Sadriani
Ininnawa : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 1 No. 1 (2023): Volume 01 Nomor 01 (April 2023)
Publisher : Program Studi Manajemen FEB UNM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26858/ininnawa.v1i1.65

Abstract

Orang tua memiliki peran penting dalam mendidik anak-anaknya. Setiap generasi memiliki sikap dan kepribadian yang berbeda-beda bergantung pada perubahan zaman. Generasi Alfa merupakan generasi yang lahir pada tahun 2010 sampai tahun 2025. Kehidupan Generasi Alfa tidak luput dari perkembangan teknologi dan digital. Perkembangan teknologi dan digital dapat dimanfaatkan oleh orang tua dalam mendidik Generasi Alfa. Berdasarkan hasil sosialisasi dan diskusi bersama orang tua Generasi Alfa di SDN Batulaccu Makassar, kakek/nenek yang berasal dari generasi baby boomer dan Generasi X cenderung mendidik cucunya dengan memanjakan setiap keinginan dari cucu, tapi dilakukan melalui kontrol orang tua. Sedangkan orang tua (generasi Y dan generasi Z) mendidik anak mereka dengan lebih disiplin, teratur, dan patuh terhadap orang tua. Penggunaan teknologi digital dalam mendidik anak memudahkan para orang tua untuk saling berkomunikasi dan bersosialisasi. Komunikasi dapat dengan mudah dilakukan oleh orang tua pada zaman serba instan ini melalui via daring atau internet. Meskipun zaman telah berubah, kita tetap harus mengajarkan anak pendidikan karakter, sikap, dan norma-norma yang ada dalam kehidupan. Keterbatasan orang tua dalam memahami penggunaan teknologi membuat mereka perlu mengambil peran secara nyata untuk mengasuh dan mendidik anak. Anak-anak generasi alfa jauh lebih melek dalam menggunakan teknologi disbanding generasi sebelumnya. Oleh karena itu, kita sebagai orang tua perlu menyeimbangkan penggunaan teknologi dengan membuat aktivitas fisik yang menyenangkan dan menarik bagi anak.
Pelatihan Penyusunan Proposal Penelitian kepada Pengurus Himpunan Mahasiswa (HIMA) Manajemen M. Ikhwan Maulana Haeruddin; Uhud Darmawan Natsir; Rahmat Riwayat Abadi; Nurul Fadilah Aswar; Annisa Paramaswary Aslam
Ininnawa : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 1 No. 1 (2023): Volume 01 Nomor 01 (April 2023)
Publisher : Program Studi Manajemen FEB UNM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26858/ininnawa.v1i1.67

Abstract

Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini dilakukan dalam bentuk Pelatihan Penyusunan Proposal Penelitian kepada Anggota Pengurus Himpunan Mahasiswa (HIMA) Manajemen. Tujuannya untuk: (1) Meningkatkan kemampuan dan keterampilan anggota Pengurus Himpunan Mahasiswa (HIMA) Manajemen dalam membuat/menyusun proposal penelitian/karya tulis ilmiah, (2) Meningkatkan pemahaman, dan wawasan mahasiswa tentang metode penelitian ilmiah, dan (3) Meningkatkan motivasi mahasiswa dalam melakukan penelitian ataupun menulis karya tulis ilmiah, baik yang sifanya mandiri maupun yang dibiayai oleh instansi/lembaga pemerintah maupun swasta. Kegiatan pelatihan ini dilaksanakan selama 3 (tiga) hari, yakni dari tanggal 20 – 22 Maret 2022, bertempat di Gedung BT Fakultas Ekonomi UNM. Metode pelaksanaan kegiatan ini adalah ceramah, tanya jawab dan diskusi kelompok, serta pemberian tugas. Alat evaluasi yang digunakan berupa tes dan observasi. Penggunaan tes untuk mengukur kemampuan dan pemahaman materi pelatihan. Tes dilakukan dalam dua tahap, yakni Pre-test dan Post-test. Observasi dilaksanakan pada saat berlangsung pelatihan. Tujuannya untuk mengukur dan mengetahui tingkat antusiasme, kedisiplinan dan partisipasi aktif peserta dalam mengkuti kegiatan pelatihan. Berdasarkan hasil evaluasi disimpulkan bahwa kegiatan pelatihan bermanfaat. dalam rangka menambah pengetahuan/pemahaman dan keterampilan mahasiswa menyusun proposal penelitian. Hal itu dapat dilihat dari adanya peningkatan nilai post-test dibanding dengan nilai pre-tes peserta. Di samping itu pelatihan ini menimbulkan motivasi bagi peserta untuk melakukan penelitian.
Sosialisasi Panduan Pemanfaatan Sistem Informasi Prodi Ilmu Administrasi Bisnis yusi irensi seppa; Muhammad Rizal; Maya Kasmita; Siti Syarifah Wafiqah Wardah; Dyan Paramitha Darmayanti; Andi Muhammad Rivai; Aris Baharuddin
Ininnawa : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 1 No. 1 (2023): Volume 01 Nomor 01 (April 2023)
Publisher : Program Studi Manajemen FEB UNM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26858/ininnawa.v1i1.69

Abstract

Mengoptimalkan digitalisasi sistem informasi akademik untuk menunjang layanan akademikdapat dilakukan dengan pemanfaatan sistem informasi. Salah satunya dengan cara membuat panduanpemanfaatan sistem informasi. Dalam rangka meningkatkan mutu pelayanan akademik prodi IlmuAdministrasi Bisnis yang lebih baik yang saat ini erat kaitannya dengan digitalisasi sistem informasiakademik maka diperlukan sistem informasi prodi Ilmu Administrasi Bisnis yang dapat dimanfaatkandengan optimal melalui panduan yang telah ada. Tujuan pengabdian ini adalah untuk dapat meningkatkanmutu pelayanan akademik melalui penyusunan panduan pemanfaatan sistem informasi prosi IlmuAdministrasi Bisnis sehingga dapat memberikan pelayanan akademik yang berkualitas dan professional.Program sosialisasi ini dilakukan melalui metode pelaksanaan yakni melakukan sosialisasi kepadamahasiswa, dosen, dan tenaga kependidikan mengenai panduan pemanfaatan sistem informasi prodi IlmuAdministrasi Bisnis
PKM Pelatihan desain grafis bagi guru PAUD di Kecamatan Tamalanrea menggunakan aplikasi Canva Muh. Isbar Pratama; Angri Lismayani; Sitti Masyitah Meliyana R; Muhammad Ammar Naufal
Ininnawa : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 1 No. 1 (2023): Volume 01 Nomor 01 (April 2023)
Publisher : Program Studi Manajemen FEB UNM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk memberikan pelatihan kepada guru-guru PAUD tentang penggunaan aplikasi Canva for education dalam merancang media pembelajaran di Satuan PAUD. Hal ini dilakukan dalam rangka mendukung keterampilan pada guru PAUD dalam memanfaatkan teknologi yang berimplikasi pada peningkatan kemampuan guru dalam memanfaatkan aplikasi-aplikasi pembelajaran. Aplikasi Canva merupakan aplikasi desain yang cocok digunakan untuk para pemula pembuat desain grafis, karena aplikasi ini mudah digunakan dan juga gratis. Hasil studi pendahuluan dengan beberapa guru di Kecamatam Tamalanrea diketahui bahwa pemanfaatan Canva dalam pembuatan media pembelajaran di Satuan PAUD belum dilakukan secara optimal, dan pemanfaatan aplikasi Canva sebagai sarana edukasi atau perangkat pembelajaran pun masih jarang dilakukan. Hasil yang dicapai setelah kegiatan pelatihan ini adalah 1) peningkatan kemampuan guru dalam menggunakan Canva untuk mendesain perangkat dan media pembelajaran, 2) hasil menunjukkan bahwa kegiatan pelatihan pengabdian masyarakat ini dinilai sangat baik.
Peningkatan Literasi dan Numerasi Siswa Melalui Program Pojok Baca di SD Negeri Pampang Andi Sadriani; Ibrahim Arifin; Muliana GH; Zuhra Adminira Ruslan
Ininnawa : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 1 No. 1 (2023): Volume 01 Nomor 01 (April 2023)
Publisher : Program Studi Manajemen FEB UNM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26858/ininnawa.v1i1.126

Abstract

Literasi numerasi merupakan pemahaman tentang penggunaan simbol dan angka matematika dalam memecahkan masalah yang berkaitan dengan kehidupan sehari-hari. Menurut hasil PISA yang dirilis OECD pada tahun 2018, tingkat literasi numerasi Indonesia berada pada peringkat 74 dari 79 negara, yang menunjukkan bahwa tingkat literasi numerasi di Indonesia masih sangat rendah. Banyak faktor yang memengaruhi kemampuan literasi numerasi, seperti kemampuan dalam memecahkan masalah matematika dan kemampuan literasi peserta didik.Selain itu, banyak siswa Sekolah Dasar kurang memiliki motivasi dalam membaca dan berhitung. Tujuan kegiatan pengabdian untuk meningkatkan literasi dan numerasi siswa melalui program pojok baca. Sasaran kegiatan pengabdian adalah siswa SD Negeri Pampang. Metode pengabdian dilakukan dengan pendampingan, meliputi prosedur kegiatan survey, sosialisasi, pelatihan, pembelajaran, dan evaluasi. Hasil pelaksanaan kegiatan program “Pojok Baca” dapat meningkatkan kemandirian siswa sebesar 65%, serta meningkatkan kemampuan literasi-numerasi meningkat sebesar 55%. Kegiatan program “Pojok Baca” dapat ditindaklanjuti sebagai program pojok digital sebagai upaya pengembangan literasi digital. Kata Kunci: Pojok baca, literasi, numerasi
Pendampingan Pembuatan Nomor Induk Berusaha sebagai Pendukung Pengembangan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di Lorong Wisata Hardianti Hafid; Moeh Zainal Khairul; Abd. Hafid; Rosmalah
Ininnawa : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 1 No. 1 (2023): Volume 01 Nomor 01 (April 2023)
Publisher : Program Studi Manajemen FEB UNM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26858/ininnawa.v1i1.148

Abstract

MSMEs play a strategic role in the economy of Makassar City, particularly in Lorong Wisata. However, many MSMEs in Lorong Wisata face challenges in developing their businesses due to limited access to necessary resources and support. One of the main obstacles faced by MSMEs is the process of obtaining the Business Identification Number (NIB). This community engagement activity aims to examine the importance of guidance in the NIB application process as an effort to support the development of MSMEs in Lorong Wisata, Makassar City. The community engagement activity involved several MSMEs in Lorong Wisata, located in the Ballaparang Village, Rappocini District. The results of the engagement activity indicate that guidance in the NIB application process has a significant positive impact on the development of MSMEs in Lorong Wisata, Makassar City. This guidance includes assistance in document collection, form filling, communication with relevant agencies, and understanding of the procedures involved. With the guidance provided, MSMEs can overcome administrative barriers that often hinder their access to broader resources and opportunities. The guidance activity in NIB application plays a crucial role in supporting the development of MSMEs in Lorong Wisata, Makassar City. With guidance, MSMEs can enhance their access to support and opportunities, ultimately contributing to local economic growth and the improvement of the local community's well-being. The recommendation from this community engagement activity is the need for cooperation between the government, MSME support institutions, and the local community to provide effective and sustainable guidance for MSMEs in Lorong Wisata, Makassar City. Keywords: Cooperatives, MSMEs, Lorong Wisat
KEGIATAN SEMINAR PARENTING MENGENAL PENTINGNYA PERILAKU HIDUP BERSIH DAN SEHAT (PHBS) UNTUK PERTUMBUHAN DAN PERKEMBANGAN ANAK USIA DINI DI PAUD ATIKA KABUPATEN TAKALAR Sri Rika Amriani.H; Anita Kartini.H; Fitriani Dzulfadhilah; Sitti Nurhidayah Ilyas; Dedy Aswan
Ininnawa : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 1 No. 1 (2023): Volume 01 Nomor 01 (April 2023)
Publisher : Program Studi Manajemen FEB UNM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26858/ininnawa.v1i1.150

Abstract

Pertumbuhan dan perkembangan anak usia dini merupakan proses penting dalam kehidupan seorang anak karena pada masa ini anak mengalami perubahan fisik, kognitif, emosional, dan sosial yang signifikan. Pemahaman yang baik tentang berbagai hal yang dapat mempengaruhi perkembangan anak dapat membantu orang tua dan pendidik dalam mendukung tumbuh kembang anak yang optimal. Salah satu hal yang dapat mempengaruhi perkembangan anak yakni kesehatan. Anak yang sehat tentunya akan memiliki tumbuh kembang yang baik, hal tersebut hanya dapat tercapai dengan pembiasaan berperilaku hidup bersih dan sehat. Hidup sehat dapat dicapai dengan cara perilaku menjaga kebersihan diri dan menjaga perilaku kebersihan diri seperti mencucui tangan, menggosok gigi, mengkonsumsi makanan sehat dan bergizi seimbang, dan menjaga kebersihan lingkungan. Masih banyaknya orang tua dan juga pendidik yang belum memahami pentingnya membiasakan anak untuk menjaga kebersihan diri dan lingkungan membuat anak seringkali mengabaikan perilaku hidup bersih dan sehat di rumah maupun di sekolah. Sehingga solusi yang ditawarkan untuk masalah ini yaitu me;aksanakan program parenting mengenal pentingnya perilaku hidup bersih dan sehat untuk pertumbuhan dan perkembangan anak usia dini. Melalui kegiatan ini diharapkan orang tua dan guru, dapat menyadari pentingnya membiasakan anak untuk berperilaku hidup bersih dan sehat sejak dini.berdasarkan analisis data yang diperoleh dapat disimpulkan bahwa perilaku hidup bersih dan sehat setelah dilakukannya kegiatan seminar parenting ini mengalami peningkatan yang signifikan, hal ini terlihat dengan adanya peningkatan persentase angket orang tua dari 53,12 dengan kategori cukup menjadi 72,5 yang berada pada kategori baik.
Sosialisasi Pengembangan Budaya Literasi Digital Di Kalangan Remaja Kampung Nelayan Kota Makassar: Sosialisasi Pengembangan Budaya Literasi Digital Di Kalangan Remaja Kampung Nelayan Kota Makassar Mario; Ernawati Syahiruddin Kaseng; Musrayani Usman; Ibrahim Arifin Ibrahim
Ininnawa : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 1 No. 1 (2023): Volume 01 Nomor 01 (April 2023)
Publisher : Program Studi Manajemen FEB UNM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26858/ininnawa.v1i1.160

Abstract

ABSTRAK Pada usia remaja cenderung memiliki sifat yang kurang stabil dan belum bisa mengontrol emosinya, ketidak mampuan usia remaja mengartikan literasi digital berakibat pada karakter dan perilaku mereka. Penguatan pendidikan berbasis karakter diantaranya menggunakan kompetensi abad 21 dengan keterampilan pada kemampuan critical thinking (berpikir kritis), creativity (kreativitas), collaboration (kolaborasi) dan communication (komunikasi). literasi digital merupakan pengetahuan serta kecapakan pengguna dalam memanfaatkan media digital, kecakapan pengguna dalam literasi digital mencakup kemampuan untuk menemukan, mengerjakan, mengevaluasi, menggunakan dan membuat serta memanfaatkannya dengan bijak, cerdas, cermat serta tepat sesuai kegunaannya. Metode yang digunakan dalam pelaksaan ini yaitu melalui sosialisasi kepada remaja di Kampung Nelayan terkait literasi membaca, adalah metode pendidikan dalam bentuk pemberian materi dengan cara pemaparan materi, diskusi tentang budaya literasi digital bagi kalangan remaja di kampung nelayan, dengan metode ini guna memberikan pemahaman dan pengetahuan tentang penggunaan internet secara secara sehat dan benar serta ciri-ciri konten yang sifatnya hoax. Kegiatan pengabdian masyarakat yang dilakukan di Kampung Nelayan telah dilaksanakan, hasil kegiatan dari pengabdian masyarakat telah memberikan dampak yang cukup baik pada remaja di kampung tersebut. Mereka sudah mengetahui dan mampu melindungi diri sendiri dengan tidak mengunggah informasi pribadi melalui akun disosial media. Remaja tersebut juga sudah mampu mengenali apa saja yang menjadi hak-hak privasi Ketika di dunia maya. Sehingga dibutuhkan kesadaran awal atas karakteristik media baru dalam hal pengguna terutama remaja.
Pembuatan dan Pengarahan Media Mewarnai Gambar Bagi Anak Usia 1-8 th di BTN Kasumberang Kabupaten Gowa Faidhul Inayah; Dwi Wahyuni Hamka; Evi Ristiana; Rahmat Kurniawan; Muhammad Syafruddin Akmal
Ininnawa : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 1 No. 1 (2023): Volume 01 Nomor 01 (April 2023)
Publisher : Program Studi Manajemen FEB UNM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26858/ininnawa.v1i1.163

Abstract

The Implementation of the Drawing-Coloring Media Making and Guiding Activities which were carried out at BTN Kasumang, Gowa Regency, were attended by 15 children aged 1-8 years. This activity consists of two stages, namely the planning stage and the implementation stage. This activity is able to arouse children's interest in carrying out activities that have learning content. In addition, they must also be able to develop interesting and fun learning strategies. The objectives of this activity include: (a) presenting a form of creative activity. (b) providing image media designs that can be colored as instruments for learning activities (c) creating and directing media images to improve the motor skills and creativity of children aged 1-8 years at BTN Kasumang, Gowa Regency  

Page 1 of 4 | Total Record : 40