Claim Missing Document
Check
Articles

Found 28 Documents
Search

Peningkatan Keterampilan Shooting Kaki Bagian dalam Melalui Audio-Visual kepada Siswa Kelas X Smk Pgri 3 Otomotif Cianjur Septiadi, Winnico; Guntur GS, Muhamad; Syamsul Taufik, Muhamad
Jurnal Maenpo : Jurnal Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi Vol 9, No 1 (2019): VOLUME 09 NOMOR 1 TAHUN 2019
Publisher : Universitas Suryakancana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (222.916 KB) | DOI: 10.35194/jm.v9i1.900

Abstract

Dari pengalaman yang dirasakan guru kurang maksimal dalam mencontohkan gerakan pada saat pembelajaran penjaskes di sekolah. Selain itu pada saat mengajar guru penjaskes belum pernah menggunakan media pembelajaran berupa media audio visual. Penyampaian materi yang dilakukan selama ini dalam proses mengajar hanya mempraktikkan sendiri contoh gerakan yang akan dilakukan, selanjutnya siswa mengikuti atau mencontoh apa yang disampaikan. Hasil wawancara dengan beberapa siswa yang telah mengikuti pelajaran olahraga materi sepak bola menyatakan bahwa, menurut mereka materi sepak bola sebenarnya tidaklah sulit dari materi lainnya, namun dikarenakan penyampaian materi oleh guru kurang menarik dan terasa monoton membuat siswa merasa jenuh dan tidak memperhatikan materi yang disampaikan oleh guru, sehingga apa yang diajarkan oleh guru tidak diserap dengan baik oleh siswa. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas. Dengan sempel yang diteliti sebanyak 26 siswa dengan menggunakan media pembelajaran audio-visual. Berdasarkan pengolahan dan analisis dapat dikemukan hasil penelitian ini mulai dari prasiklus sampai dengan siklus II ada perubahan peningkatan.  
Improve Learning Outcomes of Basketball Lay Up Shoot in Junior High School Taufik, Muhamad Syamsul; Solahuddin, Soleh; Arisman, Arisman; Ridlo, Azi Faiz; Iskandar, Tatang
COMPETITOR: Jurnal Pendidikan Kepelatihan Olahraga Vol 13, No 2 (2021): June
Publisher : UNIVERSITAS NEGERI MAKASSAR

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26858/cjpko.v13i2.19412

Abstract

This research is motivated by the fact about the lack of student grades in the practice of lay up in basketball lessons. The purpose of this research is to be able to improve the learning outcomes of basketball lay up basketball in class VII-8 students at SMP Negeri 1 Ciawi through the section method. The method used is a classroom action research method. The research subjects were students of class VII-8 Ciawi Public Middle School, which consisted of 14 male students and 18 female students, with a total of 32 students. The results of the research analysis showed that there was an increase in basketball lay-up technique skills in the VII-8 grade students of SMP Negeri 1 Ciawi through the method section. In the first cycle, the percentage score for student observations was 71.8%, while in the second cycle the percentage score for student observations was 88.15%. This improvement is caused by each individual during the learning process using the section method to improve their basketball lay-up technique skills to students.
Survei Minat Komunitas Lari OerangTjianzoeRun dalam Melakukan Aktivitas Fisik di Rumah Pada Pandemi COVID-19 Muhamad Syamsul Taufik; Ravizah eka Putri; Ervan Kastrena; Adi Rahadian
Jurnal MensSana Vol 5 No 2 (2020): Jurnal MensSana
Publisher : Pusat Kajian Pendidikan Olahraga, Kesehatan, dan Rekreasi Jurusan Pendidikan Olahraga Fakultas Ilmu Keolahragaan Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/MensSana.050220.03

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh permasalahan aktivitas fisik pada masa pandemi COVID-19. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui besarnya minat Komunitas Lari OerangTjianzoeRun dalam melakukan aktivitas fisik di rumah pada pandemi COVID-19. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dalam bentuk kuantitatif. Metode yang digunakan adalah metode survei. Subjek dalam penelitian anggota komunitas lari OerangTjianzoeRun yang berjumlah 100 orang. Teknik Pengumpulan data yang dilakukan menggunakan teknik angket tertutup. Analisis data menggunakan aplikasi SPSS versi 25. Hasil penelitian menunjukkan minat Komunitas lari OerangTjianzoeRun dalam melakukan aktivitas fisik di rumah masuk ke dalam kategori tinggi dilihat dari data rerata sebesar 59.47%. Tidak dipungkiri meski dengan keadaan ruang gerak yang terbatas, rata-rata anggota komunitas lari OerangTjianzoeRun masih melakukan aktivitas fisik walaupun hanya dengan dirumah saja. Pandemi COVID-19 tidak menjadi penghalang untuk tidak beraktivitas fisik. Selama mematuhi aturan protokol kesehatan yang berlaku aktivitas fisik dapat dilakukan di rumah dengan melakukan berbagai macam aktivitas fisik seperti: Work out, skipping, yoga, senam aerobik, dan lain-lain. Dengan melakukan aktivitas fisik di rumah kita sudah mengikuti protokol kesehatan salah satunya physical distancing dan social distancing serta membantu pemerintah dengan memutus rantai penyebaran COVID-19. .
Sosialisasi Peraturan Perlombaan Panahan Di Lingkungan Priangan Tengah andi Kurniawan Pratama; Muhamad Syamsul Taufik; Adi Rahadian
Jurnal Berkarya Pengabdian Masyarakat Vol 2 No 1 (2020): Jurnal Berkarya Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : Pusat Kajian Pendidikan Olahraga, Kesehatan dan Rekreasi Jurusan Pendidikan Olahraga Fakultas Ilmu Keolahragaan Uiveristas Negeri Padang Jl. Prof. Hamka, Air Tawar Padang 25131 Telp. 0751-7059901

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/jba.v2i1.50

Abstract

Permasalahan dalam kegiatan ini adalah kurang pengetahuan dan pemahaman para pemanah dan juga pelatih terhadap peraturan perlombaan panahan. Padahal secara garis besar, peraturan perlombaan suatu pertandingan akan disebarkan melalui Technical Handbook kejuaraan. Sasaran dari kegiatan sosialisasi ini ialah para pecinta olahraga panahan baik itu atlet, pelatih klub, pelatih ekskul panahan ataupun para penghobi yang ada di lingkungan Priangan Tengah meliputi daerah Kota Bandung, Kabupaten Bandung, Kabupaten Bandung Barat, Kota Cimahi dan Kabupaten Sumedang. adanya peningkatan pemahaman atlet maupun pelatih panahan baik level klub ataupun ekskul terhadap peraturan perlombaan panahan sebesar 17,8 %. Jalanya kegiatan sosialisasi perlombaan panahan ini melalui metode sosilisasi yang terbagi ke dalam 3 tahap (Orientasi, Implementasi dan Evaluasi).
Pengaruh Latihan Lari Interval Dan Latihan Fartlex Terhadap Peningkatan Vo2 Max Muhamad Guntur Gaos Sungkawa; Muhamad Syamsul Taufik; Andi Kurniawan Pratama
Jendela Olahraga Vol 5, No 2 (2020): Juli 2020
Publisher : Universitas PGRI Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26877/jo.v5i2.6028

Abstract

The purpose of this study was to determine the differences in the effect of interval training fartlex training on VO2max. This study used an experimental method with variable interval training and fartlek training, while the dependent variable was VO2max. The study sample of 26 students taken by stratified random sampling through paired matching techniques, .. Interval running exercises showed a significant effect on the increase in VO2max. 2. Running Fartlek shows a significant effect on the increase in VO2max. Test results with the second result value 0.00 <0.05 in interval training and in parl exercise training obtained 0.01 <0.05 before and after treatment can be concluded that the results obtained that Interval Running and Fartlex Exercise Influence the Significant Increase in Vo2max . Thus Fartlek exercises have a more significant influence on the increase in VO2max.Keywords: Farlek training, Interval training, VO2maxAbstrakTujuan penelitian ini adalah mengetahui perbedaan pengaruh latihan fartlex latihan interval terhadap VO2max Penelitian ini menggunakan metode eksperimen dengan variabel latihan lari interval dan latihan fartlek, sedangkan variabel terikat adalah VO2Max. Sampel penelitian 26 orang mahasiswa yang diambil secara stratified random sampling melalui teknik matching paired, ..Latihan lari Interval menunjukan pengaruh yang signifikan terhadap peningkatan VO2MAX. 2. Latihan lari Fartlek menunjukan pengaruh yang signifikan terhadap peningkatan VO2MAX. Hasil test dengan nilai hasil kedua nya 0.00< 0.05 pada latihan interval  serta pada latihan parlek didapat sebesar 0.01< 0.05  sebelum dan sesudah diberikan perlakuan dapat di simpulkan bahwa jadi dari hasil yang didapat bahwa Latihan Lari Interval Dan Latihan Fartlex Berpengaruh Terhadap Peningkatan Vo2 Max yang disignifikan. Dengan demikian latihan Fartlek lebih memberikan pengaruh yang signifikan terhadap peningkatan VO2MAX.Kata kunci: Fartlek, Interval, Latihan, Vo2max
MENINGKATKAN KETERAMPILAN PASING ATAS BOLA VOLI MELALUI PENERAPAN MODIFIKASI ALAT Muhamad Syamsul Taufik; Alam Hadi Kosasih
Multilateral : Jurnal Pendidikan Jasmani dan Olahraga Vol 19, No 1 (2020): June
Publisher : Lambung Mangkurat University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (494.655 KB) | DOI: 10.20527/multilateral.v19i1.8308

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan  keterampilan pasing atas bolavoli pada Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 4 Kota Bogor dengan penerapan modifikasi alat. Penelitian ini menggunakan metode penelitian tindakan sebanyak dua siklus dengan rancangan kegiatan perencanaan, tindakan, observasi,dan refleksi. Sasaran dalam penelitian ini adalah siswa Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 4 Kota Bogor. Melalui penerapan modifikasi alat pada siswa Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 4 Kota Bogor mempunyai peningkatan keterampilan yang signifikan yaitu persentase keberhasilan pasing atas bolavoli pada siklus I adalah 47% dan untuk siklus II sebesar 90% yang artinya melalui penerapan modifikasi alat dapat meningkatkan keterampilan pasing atas bolavoli. Kesimpulan dari penelitian ini adalah metode pembelajaran dengan penerapan modifikasi alat berpengaruh positif dalam meningkatkan prestasi belajar siswa, yang ditandai dengan peningkatan Keberhasilan keterampilan.
USAHA PENGEMBANGAN MUTU PRODUK KOLANG-KALING KHAS DESA CIDADAP Firdaus Hendry Prabowo Yudho; Muhammad Syamsul Taufik; Adi Rahadian
RESWARA: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 2, No 1 (2021)
Publisher : Universitas Dharmawangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (565.271 KB) | DOI: 10.46576/rjpkm.v2i1.875

Abstract

Melalui Program Kuliah Kerja Nyata Universitas Suryakancana, mahasiswa diberikan kesempatan untuk berkolaborasi dengan masyarakat desa setempat. Kolaborasi bertujuan untuk melihat dan menganalisis potensi yang dapat dikembangkan masyarakat. Potensi yang dimaksud mencakup berbagai macam aspek yang berkaitan dengan kehidupan masyarakat desa setempat seperti aspek pendidikan, ekonomi, hukum, kesehatan, sosial, budaya, dan lain sebagainya, berkaitan dengan tema yang diusung oleh Universitas Suryakancana dalam KKN, maka aspek kegiatan yang diprioritaskan oleh mahasiswa adalah ekonomi, secara khusus bidang kewirausahaan di lingkungan masyarakat pedesaan. Berdasarkan hal tersebut, tim mahasiswa KKN di desa Cidadap yang terdiri dari 12 orang mahasiswa dari berbagai lintas program studi dan fakultas di lingkungan Universitas Suryakancana telah melaksanakan beberapa program kerja untuk meningkatkan kualitas perekonomian warga masyarakat desa Cidadap dengan beberapa tahapan yang akan digambarkan lebih lanjut. Hasil akhir daripada kegiatan ini adalah adanya peningkatan mutu dan kualitas produk kolang-kaling di desa Cidadap sebagai produk yang memiliki variasi dan kemasan yang lebih baik, yang diikuti pula dengan peningkatan harga jual dari komoditas tersebut di mata konsumen.
SOSIALISASI LATIHAN STABILISASI UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN KAYAK BAGI PELATIH DAYUNG Deden Akbar Izzuddin; Rekha Ratri Julianti; Setio Nugroho; Febi Kurniawan; Qorry Armen Gemael; Rolly Afrinaldi; Muhamad Syamsul Taufik
AMALIAH: JURNAL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT Vol. 5 No. 2 (2021): Amaliah: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : LP2M UMN AL WASHLIYAH

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32696/ajpkm.v5i2.968

Abstract

Saat ini latihan fisik merupakan kebutuhan atlet yang sangat penting dalam olahraga dayung, karena olahraga dayung merupakan olahraga daya tahan yang membutuhkan kondisi fisik yang prima dalam proses pertandingannya. Latihan stabilisasi merupakan unsur penting dalam latihan fisik untuk meningkatkan keterampilan mendayung atlet. Kegiatan pemberdayaan masyarakat ini dilaksanakan untuk pelatih dayung di kabupaten Karawang, dikarenakan dari segi prestasi, kabupaten karawang meningkat dengan signifikan, namun masih banyak pelatih di daeerah karawang belum memahami metode latihan yang tepat. Metode kegiatan yang dilakukan adalah sosialisasi latihan stabilisasi dalam meningkatkan keterampilan mendayung kayak untuk pelatih dayung Metode pelatihan dilakukan melalui sosialisasi latihan stabilisasi serta memperagakan langsung metode latihan pada saat sesi praktek.
PENINGKATAN HASIL BELAJAR DRIBBLING SEPAKBOLA DENGAN PENGGUNAAN MEDIA AUDIO VISUAL Muhamad Syamsul Taufik; Muhamad Guntur Gaos
Jp.jok (Jurnal Pendidikan Jasmani, Olahraga dan Kesehatan) Vol 3 No 1 (2019): Jp.jok (Jurnal Pendidikan Jasmani, Olahraga dan Kesehatan)
Publisher : IKIP Budi Utomo Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (305.41 KB) | DOI: 10.33503/jp.jok.v3i1.540

Abstract

Tujuan penelitian Action research ini adalah untuk meningkatkan hasil belajar dribbling pada mata pelajaran sepakbola melalui media audio visual untuk pendidikan jasmani. Selain itu, penelitian dilakukan untuk memperoleh informasi tentang, penerapan Media Audio Visual untuk siswa Kelas XI Sekolah Menengah Atas. Penelitian Action Research ini menggunakan pendekatan Kualitatif. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas XI SMA PGRI Ciawi Kabupaten Bogor. Penelitian ini dilakukan dengan enam belas kali pertemuan terdiri dari dua siklus, setiap siklus delapan kali pertemuan. Pada hasil test pembelajaran sebelumnya (pre test) memperoleh 36,6% dari kriteria yang diharapkan. Sedangkan tingkat keefektifitasan Hasil belajar siswa pada siklus I nilai rata-rata kelas pembelajaran gerak dribbling adalah 74,7 dengan persentase ketuntasan 66,7% dengan siswa yang lulus 20 0rang dan rata-rata kelas pada hasil belajar siswa pada siklus II adalah 80,7 dengan persentase kelulusan 83,3% dengan siswa yang lulus 25 artinya mengalami peningkatan sebesar 46,7%. Berdasarkan hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa : (1) dengan penerapan penggunaan media audio visual dalam pembelajaran dribbling meningkatkan hasil belajar siswa (2), para siswa lebih serius, dan lebih semangat proses pembelajaran.
The Relationship Of Mental Thoughness And Competitive Anxiety With Karate Referee Performance Rahayu Lestari; Adi Rahadian; Aziz Amrulloh; Muhamad Syamsul Taufik
Jp.jok (Jurnal Pendidikan Jasmani, Olahraga dan Kesehatan) Vol 4 No 1 (2020): Jp.jok (Jurnal Pendidikan Jasmani, Olahraga dan Kesehatan)
Publisher : IKIP Budi Utomo Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33503/jp.jok.v4i1.1147

Abstract

This study aims to determine: (1) To find out whether there is a significant relationship between mental toughness and referee karate performance, (2) To find out if there is a significant relationship between competitive anxiety and referee karate performance and (3) To find out whether there is significant relationship between mental toughness and competitive anxiety with the performance of karate referees. The research method used is a qualitative approach with a descriptive method that uses 15 karate referees (kumites) that are licensed by the national college through a questionnaire. Data analysis techniques using descriptive data analysis techniques while the calculation in a questionnaire using Microsoft Excel and SPSS. Based on the results of this study show that based on the analysis it can be seen that the relationship between mental toughness and competitive anxiety with the referee's performance is significant in other words the relationship is large and very influential when leading the match.