Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Jurnal Lingko : Jurnal Kebahasaan dan Kesastraan

TINDAK TUTUR MENYURUH PADA KEGIATAN ULAON UNJUK (UPACARA PUNCAK PERNIKAHAN) ADAT BATAK TOBA: PERSPEKTIF GENDER Order Speech Act in Ulaon Unjuk (The Ceremony of Peak Wedding) in Batak's Toba Culture: Gender Perspective saragi, christina natalina
Jurnal Lingko : Jurnal Kebahasaan dan Kesastraan Vol 2, No 1 (2020): Juni 2020
Publisher : Kantor Bahasa NTT

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26499/jl.v2i1.47

Abstract

Tujuan tindak tutur menyuruh adalah mempengaruhi mitra tutur melakukan atau tidak melakukan apa yang terdapat dalam tuturan penutur. Tujuan penelitian untuk menemukan realisasi serta strategi bertutur dari sub tindak tutur menyuruh oleh tamu pria dan tamu wanita dalam kegiatan ulaon unjuk (upacara puncak pernikahan) adat Batak Toba di Tebing Tinggi. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif, pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi, melakukan perekaman terhadap kegiatan ulaon unjuk dengan alat rekam atau dengan video dan setelah itu melakukan ditranskip otografis dengan tujuan untutk menemukan data yang mengandung sub tindak tutur menyuruh dengan tujuan untuk menemukana realisasi serta strategi bertutur dari sub tindak tutur menyuruh pada kegiatan ulaon unjuk. Ditemukan beberapa realisasi serta stratgei bertutur pada tuturan tamu pria antara lain adalah realisasi dengan melakukan aksi langsung litearal, menggunakan modal, menyarankan langsung litearal, membujuk, menuntun langsung litearal, agar menjadi yang diungkapkan dengan makna sebenarnya langsung litearal , agar menjadi yang diungkapkan dengan metaphor langsung tidak literal dan  tamu wanita ditemukan antara lain realisasi melakukan aksi secara literal langsung, berubah menjadi dengan makna sebenarnya literal langsung, menggunakan modal literal langsung, menyarankan literal langsung, membujuk literal langsung, dan terakhir realisasi menuntun literal dan langsung