Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat

PEMBEKALAN MANAJEMEN ENERGI EFEKTIF PEMASANGAN SEL SURYA DI KANDANG TERNAK KELOMPOK TANI NGUPOYO UPO DUSUN SUMBER SALATIGA Andri Setiyawan
J-ABDI: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Vol. 1 No. 7: Desember 2021
Publisher : Bajang Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Energi terbarukan merupakan salah satu alternatif untuk menjaga keberlangsungan sumber energi di Indonesia. Kelompok Tani Ngupoyo Upo, Dusun Sumber telah mengimplementasikan PLTS pada kandang yang dimiliki untuk memberikan pasokan sumber listrik selain berasal dari Perusahaan Listrik Negara (PLN). Pembekalan terhadap pengetahuan akan manajemen energi merupakan hal penting yang harus dimiliki oleh kelompok tani Ngupoyo Upo agar bijak dalam menggunakan ketersediaan energi yang ada berdasarkan hitungan matematis yang dapat diperdiksikan sebelumnya. Metode pelaksanaan pelaksanaan yang diterapkan adalah metode implementasi secara langsung di lapangan dengan menerapkan metode pelaksanaan baik secara offline, online, ataupun blended yang merupakan gabungan dari keduanya. Pengabdian dosen kepada masyarakat/mitra melalui kegiatan pembekalan manajemen energi efektif dalam pemanfaatan sel surya ini mampu menjadi solusi yang tepat dalam memberikan bekal ilmu pengetahuan dan wawasan kepada kelompok tani Ngupoyo Upo dalam mengatasi implementasi penggunaan PLTS di lapangan.
IMPLEMENTASI DIAGNOSA SISTEM INJEKSI SELF-DIAGNOSE KENDARAAN MENGGUNAKAN APLIKASI BERBASIS ANDROID Abdurrahman Abdurrahman; Andri Setiyawan; Lelu Dina Apristia; M. Hilman Gumelar Syafei; Adhitya Muhammad Firdaus; M Bagus Isnen; Doni Yusuf Firdaus; Febry Putra Rochim
J-ABDI: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Vol. 3 No. 3: Agustus 2023
Publisher : Bajang Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53625/jabdi.v3i3.6279

Abstract

Pengetahuan dan keterampilan mekanik merupakan aspek utama yang wajib dimiliki untuk menjadi mekanik profesional. Teknologi yang semkain berkembang menuntuk mekanik harus ditingkatkan pengetahuan dan keterampilannya terutama pada diagnose kendaraan. Kegiatan ini merupakan serangkaian pengabdian masyarakat. Tahapan kegiatan antara lain: perencanaan, persiapan, pelaksanaan, dan evaluasi. Pada artikel ini fokus pada tahapan perencanaan dan persiapan kegiatan. Hasil perencanaan dan persiapan ditunjukkan dengan rencana kegiatan dan hasil rata-rata tes awal mekanik terkait pengetahuan dasar diagnose kendaraan